SlideShare ist ein Scribd-Unternehmen logo
1 von 11
BAB I

                              PENDAHULUAN



       Setiap manusia yang lahir ke dunia mengalami pertumbuhan dan

perkembangan. Upaya pengembangan manusia adalah perkembangan setiap potensial

yang dimilikinya agar menjadi manusia yang setimbang dalam berbagai aspek.

       Upaya meningkatkan kualitas proses dan hasil pendidikan senantiasa dicari,

diteliti dan diupayakan melalui berbagai komponen pendidikan. Pendidikan Nasional

bertujuan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia

Indonesia seutuhnya, yaitu manusia beriman dan bertaqwa kepada pengembangan

manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa kepada

Tuhan Yang Maha Esa, berbudi luhur, memiliki pengetahuan dan ketrampilan, sehat

jasmani dan rohani, berkepribadian mantap dan mandiri, serta memiliki rasa

bertanggung jawab kepada masyarakat dan bangsa (UUSPN, 2003).

       Guru yang dalam perkembangan selanjutnya disebut juga fasilitator

merupakan salah satu komponen pendidikan yang mempunyai peran sangat strategis

dalam proses dan penentuan hasil pendidikan. Seorang Guru tidak hanya dituntut

dalam penguasaan materi, namun juga harus pandai dalam beretorika, pemilihan

metode, media, serta peka terhadap masalah-masalah dalam proses pembelajaran,

misalnya masalah motivasi, perbedaan individu siswa baik secara fisik maupun psikis

terutama dalam kemampuan menangkap materi pelajaran. Dari kepekaan tersebut,



                                                                                 1
Guru diharapkan mampu berkomunikasi secara baik dan benar baik secara verbal

maupun non verbal yang pada akhirnya akan tercipta interaksi yang sempurna dalam

kelas.

   Kualitas dan kuantitas kegiatan belajar mengajar bergantung pada perencanaan

program pembelajarannya. Jika perencanaannya baik maka hasilnya pun juga baik,

begitu juga sebaliknya. Perencanaan program pembelajaran itu terdiri dari Rencana

Pekan Efektif, Program Tahunan, Program Semester, Silabus dan Rencana

Pelaksanaan Pembelajaran. Oleh sebab itu, pendidik dituntut untuk dapat mendesain

program tersebut, supaya ada korelasi antara Kompetensi Dasar, Indikator,

Pengalaman Belajar, Materi, Alat atau Media, Sumber Belajar dan Evaluasi serta

kegiatan yang mungkin dapat dilakukan dalam proses pembelajaran.

   Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri merupakan salah satu lembaga pendidikan

yang mencetak ratusan Sumber Daya Manusia (SDM) setiap tahunnnya dan siap di

berdayakan sesuai dengan disiplin ilmu mereka di daerah asal masing-masing dan

dimanapun berada.

   Jurusan Tarbiyah sebagai pencetak tenaga pendidik dengan tiga bidang ilmu yaitu

Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Arab, dan Pendidikan Agama Islam

selalu berupaya menciptakan pendidik yang profesional, kreatif, inovatif, serta

inspiratif dalam mengelola kelas dan peserta didik. Terlebih lagi diharapkan pendidik

dapat beradaptasi dan menemukan solusi menghadapi tantangan zaman dan

pengaruhnya.




                                                                                   2
Program Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan titik kulminasi dari seluruh

program-program yang harus dialami oleh mahasiswa pada jurusan tarbiyah. Oleh

karena itu, PPL dapat diartikan sebagai salah satu program yang merupakan ajang

pelatihan untuk menerapkan berbagai pengetahuan, sikap, dan keterampilan dalam

rangka pembentukan guru yang professional. Dengan demikian PPL adalah suatu

program yang mempersyaratkan kemampuan aplikatif dan terpadu dari seluruh

pengalaman belajar sebelumnya kedalam program pelatihan berupa kinerja dalam

semua hal yang berkaitan dengan jabatan keguruan, baik kegiatan mengajar maupun

tugas-tugas keguruan lainnya.

   PPL sengaja dirancang untuk menyiapkan mahasiswa PPL agar memiliki atau

meguasai kemampuan keguruan yang terpaduh secara utuh, sehingga setelah mereka

menjadi guru, mereka dapat mengemban tugas dan tanggung jawab secara

professional dan proporsional.

   Program Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan komponen Mata

Kuliah yang bobotnya 2 SKS. PPL merupakan salah satu syarat yang diperlukan

untuk menyelesaikan program pendidikan sarjana strata satu (S1) khususnya Sekolah

Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Parepare sebagai aplikasi dari teori – teori yang

telah didapatkan dari bangku perkuliahan secara formal oleh mahasiswa khususnya

pada Jurusan Tarbiyah STAIN Parepare. Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa

menemukan pengalaman secara langsung mencakup latihan mengajar maupun tugas

non-mengajar secara terbimbing sebagai persyaratan pembentukan profesi keguruan.




                                                                                   3
Hal tersebut tentunya tidak terjadi dengan sendirinya. Calon pendidik profesional

ini dibekali dengan berbagai macam ilmu sesuai dengan bidang mereka masing-

masing sejak awal hingga akhir akademiknya. Pengalaman secara teoritis diberikan

melalui sistem perkuliahan dan pengalaman praktisi tentunya diberikan melalui

kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dengan kegiatan mengajar. Karena

praktik mengajar yang dilakukan oleh para calon pendidik pada saat Praktik

Pengalaman Lapangan merupakan latihan menghadapi objek yang sesungguhnya

yaitu dengan berinteraksi dengan peserta didik secara langsung dan sungguhan serta

latihan menyusun prangkat pembelajaran yang sesungguhnya.

   Selain itu, tak dapat dipungkiri bahwa banyak perbedaan terjadi            antara

pemahaman teori mengajar di bangku perkuliahan dengan Pengalaman Praktik

Lapangan yang dilakukan, sehingga melalui program Praktik Pengalaman Lapangan

(PPL), sangat diharapkan akan banyak penyesuaian antara pengalaman dan wawasan

bagi para mahasiswa praktik pengalaman lapangan (PPL) yang akan berguna dimasa

yang akan datang.

   Dengan demikian, mahasiswa PPL yang akan berprofesi sebagai tenaga pendidik

nantinya tidak akan mengalami kesulitan. Jadi, kegiatan Praktik Pengalaman

Lapangan ini merupakan kegiatan yang sangat penting dan dibutuhkan oleh seluruh

Mahasiswa Jurusan Tarbiyah sebagai awal dari proses menyesuaikan diri dengan

dunia yang akan geluti setelah menjadi Alumni Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri

(STAIN) nantinya.




                                                                                  4
BAB II

  TUJUAN, SIGNIFIKAN, DAN INDIKATOR KEBERHASILAN

   KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)



A. Tujuan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)

      Seperti halnya dengan kegiatan pada umumnya, tentunya memiliki tujuan

   yang ingin dicapai. Begitu pula dengan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan

   (PPL) pun memiliki tujuan, signifikan, dan indikator keberhasilan kegiatan

   Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) sebagai berikut:

   a. Tujuan Umum


             Program Pengalaman Lapangan ( PPL ) Sekolah Tinggi Agama Islam

      Negeri (STAIN) Parepare bertujuan agar para praktikan memperoleh

      pengalaman pendidikan di lapangan, sebagai upaya lembaga untuk

      membentuk tenaga-tenaga pendidikan yang profesional. Pengalaman lapangan

      diharapkan   meliputi   pengalaman    pengetahuan,     keterampilan,   sikap

      profesionalisme   dan pengalaman     menerapkan      serat menyelengarakan

      pendidikan dan pengajaran dengan penuh didikan dan tanggung jawab baik

      disekolah maupun luar sekolah.


   b. Tujuan Khusus




                                                                                5
Tujuan khusus yang diharapkan dapat dicapai mahasiswa melalui PPL

kependidikan adalah sebagai berikut :


1. Mengembangkan kemandirian mahasiswa PPL sebagai guru sampai

   merasa yakin dapat mengambil alih kegiatan pembeljaran.


2. Meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mahasiswa tentang        anak

   didik dan kesempatan untuk memanfaatkan pengetahuan tersebut dalam

   pembelajaran dan penegelolaan kegiatan pembelajaran.


3. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa PPL untuk mengembangkan

   model dan strategi pembelajaran dan pengelolaan kegiatan pembelajaran

   guna meningkatkan hasil belajar siswa.


4. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa PPL untuk mengenali dan

   menghargai nilai kepribadian siswa, serta tanggap terhadap antar-

   individual.


5. Mengembangkan kemampuan untuk nilai diri, kemampuan member

   refleksi yang bermakna atas pengalaman di kelas secara aktif mencari

   solusi tetrhadap masalah-masalah yang ditemukan dalam kegiatan

   pembelajaran.


6. Menawarkan kepada mahasiswa PPL wawasan menganai kehidupan guru

   di sekolah, budaya, dan organisasi sekolah.



                                                                       6
7. Mendorong perkembangan nilai professional sebagai pendidik, komitmen

          terhadap pengembangan profesi keguruan secara berkesinambungan.




B. Signifikan Praktik Pengalaman Lapangan


     Dalam suatu kegiatan itu memiliki suatu signifikan (kegunaan) yang ingin

   dicapai. Begitu pula dengan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) pun

   memiliki signifikan. Kegunaan secara akademik yaitu:


   1. Bagi Mahasiswa


      a. Memperdalam pemahaman           mahasiswa      tentang proses pendidikan

          disekolah/madrasah dengan segala permasalahannya.


      b. Memberikan pengalaman lapangan kepada mahasiswa tentang proses

          pembelajaran dan kegitan administrasi sekolah/madrasah.


   2. Bagi Sekolah/Madrasah Praktik


      a. Memperoleh      kesempatan    untuk    berperan   serta   menyiapkan    dan

          membentuk      calon   guru/calon    tenaga   kependidikan   Islam    yang

          berkompeten.


                                                                                   7
b. Memperoleh bantuan tenaga, ilmu dan pemikiran untuk pengembangan

          sekolah/madrasah.


   3. Bagi Jurusan Tarbiyah


       a. Memperoleh umpan balik (feedback) dari penglaman mahasiswa praktik

          terhadap perkembangan kependidikan dilapangan bagi penyesuaian dan

          pengembangan program akademik Jurusan Tarbiyah.


       b. Meningkatkan     kerjasama   dengan     sekolah/madrasah   latihan   untuk

          pengembanga Tri Dharma Perguruan Tinggi.




C. Indikator Praktik Pengalaman Lapangan


       Praktik pengalaman lapangan ini dilaksanakan untuk memberi kesempatan

   kepada mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang diperoleh selama perkuliahan

   dengan keadaan sekolah yang sebenarnya. Adapun indikator Praktik pengalaman

   lapangan sebagai berikut :


  1.   Mengembangkan dan membina pribadi mahasiswa sebagai calon guru yang

       professional dalam menjalankan tugasnya.

  2.   Mengembangkan dan membina kegiatan keterampilan professional mengajar

       dan pelaksanaan tugas-tugas kependidikan yang relevan.




                                                                                   8
3.   Memberikan pengalaman lapangan kepada mahasiswa tentang proses

      pembelajaran dan kegiatan administrasi sekolah/madrasah.

 4.   Mengembangkan kemampuan untuk nilai diri, kemampuan memberi refleksi

      yang bermakna atas pengalaman di kelas secara aktif mencari solusi terhadap

      masalah-masalah yang ditemukan dalam kegiatan pembelajaran.




                                   BAB III
PELAKSANAAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)


A. Situasi Umum Lokasi Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)


      Ditinjau dari letak geografis SMA Negeri 4 Parepare adalah salah satu

   Sekolah Menengah Atas di kota Parepare yang memiliki andil besar dalam

   pengembangan sumber daya manusia di daerah tersebut, di lihat dari visi dan


                                                                               9
misi sekolah ini yang berupaya meningkatkan kualitas lulusannya tanpa lupa

membekali peserta didiknya dengan IPEK DAN IMTAQ. SMA Negeri 4

Parepare terletak di jalan Lasiming, Kelurahan Lapadde, Kecamatan Cappa

Ujung, Kota Parepare. Terletak di sebelah timur SDN 11 Parepare.


     Sekolah yang terkenal dengan Go Green atau penghijauannya ini memiliki

cukup fasilitas memadai dan lingkungan yang nyaman sehingga proses

pembelajaran berjalan lancar.


     Tabel 1. Visi dan Misi SMAN 4 Parepare
1.   VISI      Mempersiapkan peserta didik menuju unggul dalam prestasi berbudaya
               dan berimtaq yang mampu bersaing di era global
2.   MISI       1. Menciptkan lingkungan pembelajaran yang kondusif dalam upaya
                    menciptakan mutu pembelajaran
                2. Mengoptimalkan potensi guru dalam melaksanakan pembelajaran
                    dan bimbingan secara efektif sehingga berkembang secara
                    optimal
                3. Meningkatkan penghayatan dan pengalaman agama dan nilai
                    budaya bangsa
                4. Menumbuhkan semangat kebersamaan seluruh warga sekolah
                    dalam menerapkan manajemen
                5. Menciptakan semangat unggul dalam bidang IPTEK dan IMTAQ


     Tabel 2. Identitas Sekolah
1.   Nama sekolah                         SMA Negeri 4 Parepare
2.   Status (Akreditasi, ISO, SBI, dll)   NSS : 301196102004 / NPSN : 40307696
                                          Akreditasi A
3.   Alamat                               Jl. Lasiming No. 22 Parepare
4.   No. Telepon                          (0421) 21355
5.   Kepala Sekolah                       Drs. M. Agus, M. M.




                                                                                 10
Sebagian besar peserta didik lulusan SMP di Kota Parepare melanjutkan

pendidikannya di sekolah ini. Bahkan sebagian siswanya berasal dari luar kota

Parepare seperti Enrekang, Sidrap, Pinrang, dan sebagainya. Hal ini memberikan

peluang untuk menciptakan lulusan yang berdaya guna. SMA Negeri 4 Parepare

telah tercatat sebagai sekolah yang merupakan pendaftar terbanyak di Kota

Parepare. Sekolah ini juga memiliki sarana dan prasarana yang cukup memadai.


  Tabel 3. Keadaan siswa SMAN 4 Parepare


NO.     KELAS        JUMLAH SISWA          JUMLAH SISWI           TOTAL
 1.       X                 101                   159               260
 2.       XI                145                   179               324
 3.       XII                78                   150               228
      TOTAL                 324                   479               812


  Tabel 4. Sarana dan prasarana sekolah
NO.    SARANA DAN PRASARANA              JUMLAH           KETERANGAN
 1.   Ruang Kepala Sekolah                  1                 Baik
 2.   Ruang Kelas                          23                 Baik
 3.   Ruang Guru                            1                 Baik
 4.   Ruang BK                              1                 Baik
 5.   Musallah                              1                 Baik
 6.   Ruang Tata Usaha                      1                 Baik
 7.   Laboratorium Bahasa                   1                 Baik
 8.   Laboratorium MIPA                     1                 Baik
 9.   Laboratorium Komputer                 1                 Baik
10.   Laboratorium Lainnya                  -                   -
11.   Perpustakaan                          1                 Baik
12.   Lapangan Upacara                      1                 Baik
13.   Lapangan Olah Raga                    1                 Baik
14.   Ruang Organisasi Siswa                1                 Baik
15.   Ruang Tamu                            1                 Baik
16.   Ruang Keamanan/ SATPAM                1                 Baik
17.   Ruang Humas                           1                 Baik




                                                                           11

Weitere ähnliche Inhalte

Was ist angesagt?

RPS Pembelajaran Anak Berbakat
RPS Pembelajaran Anak BerbakatRPS Pembelajaran Anak Berbakat
RPS Pembelajaran Anak BerbakatMichaelLee1007
 
Ptk matematika sd kelas 2
Ptk matematika sd kelas 2Ptk matematika sd kelas 2
Ptk matematika sd kelas 2Zaiful Saputra
 
Konsep Dasar Pengajaran Individual (KELOMPOK 1)
Konsep Dasar Pengajaran Individual (KELOMPOK 1)Konsep Dasar Pengajaran Individual (KELOMPOK 1)
Konsep Dasar Pengajaran Individual (KELOMPOK 1)Nastiti Rahajeng
 
Tugas individu perspektif pendidikan Modul 10
Tugas individu perspektif pendidikan Modul 10Tugas individu perspektif pendidikan Modul 10
Tugas individu perspektif pendidikan Modul 10Septi Dewi
 
Macam-macam Strategi Pembelajaran
Macam-macam Strategi PembelajaranMacam-macam Strategi Pembelajaran
Macam-macam Strategi PembelajaranRiska Daenangsari
 
Makalah model pembelajaran pertemuan kelas
Makalah model pembelajaran pertemuan kelasMakalah model pembelajaran pertemuan kelas
Makalah model pembelajaran pertemuan kelasDee Deeka
 
Laporan pkp finkha manggalupang
Laporan pkp finkha manggalupangLaporan pkp finkha manggalupang
Laporan pkp finkha manggalupangClarissa Colection
 
Laporan Evaluasi Pembelajaran Validitas dan Reliabilitas Instrument
Laporan Evaluasi Pembelajaran   Validitas dan Reliabilitas InstrumentLaporan Evaluasi Pembelajaran   Validitas dan Reliabilitas Instrument
Laporan Evaluasi Pembelajaran Validitas dan Reliabilitas InstrumentRahma Siska Utari
 
1. LAPORAN OBSERVASI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN I AZHARIA KHALIDA_SMPN 8 PAD...
1. LAPORAN OBSERVASI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN I AZHARIA KHALIDA_SMPN 8 PAD...1. LAPORAN OBSERVASI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN I AZHARIA KHALIDA_SMPN 8 PAD...
1. LAPORAN OBSERVASI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN I AZHARIA KHALIDA_SMPN 8 PAD...azhariakhalida4
 
Lembar wawancara siswa
Lembar wawancara siswaLembar wawancara siswa
Lembar wawancara siswaAna Fitriana
 
Problem based learning power point
Problem based learning power pointProblem based learning power point
Problem based learning power pointDaryo Susmanto
 
Lembar observasi guru
Lembar observasi guruLembar observasi guru
Lembar observasi guruAlby Alyubi
 
Pkp meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sd negeri 17 sawerigadi melalui...
Pkp meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sd negeri 17 sawerigadi melalui...Pkp meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sd negeri 17 sawerigadi melalui...
Pkp meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sd negeri 17 sawerigadi melalui...Operator Warnet Vast Raha
 
Komponen esensial kurikulum
Komponen esensial kurikulumKomponen esensial kurikulum
Komponen esensial kurikulumAhmad Jayadi
 
Format APKG 1 dan 2 PKP Universitas Terbuka ( UT ) Terbaru
Format APKG 1 dan 2 PKP Universitas Terbuka ( UT ) TerbaruFormat APKG 1 dan 2 PKP Universitas Terbuka ( UT ) Terbaru
Format APKG 1 dan 2 PKP Universitas Terbuka ( UT ) TerbaruAkang Juve
 

Was ist angesagt? (20)

RPS Pembelajaran Anak Berbakat
RPS Pembelajaran Anak BerbakatRPS Pembelajaran Anak Berbakat
RPS Pembelajaran Anak Berbakat
 
Ki kd sd kelas 4
Ki kd sd kelas 4Ki kd sd kelas 4
Ki kd sd kelas 4
 
Ptk matematika sd kelas 2
Ptk matematika sd kelas 2Ptk matematika sd kelas 2
Ptk matematika sd kelas 2
 
Konsep Dasar Pengajaran Individual (KELOMPOK 1)
Konsep Dasar Pengajaran Individual (KELOMPOK 1)Konsep Dasar Pengajaran Individual (KELOMPOK 1)
Konsep Dasar Pengajaran Individual (KELOMPOK 1)
 
Tugas individu perspektif pendidikan Modul 10
Tugas individu perspektif pendidikan Modul 10Tugas individu perspektif pendidikan Modul 10
Tugas individu perspektif pendidikan Modul 10
 
Macam-macam Strategi Pembelajaran
Macam-macam Strategi PembelajaranMacam-macam Strategi Pembelajaran
Macam-macam Strategi Pembelajaran
 
Makalah model pembelajaran pertemuan kelas
Makalah model pembelajaran pertemuan kelasMakalah model pembelajaran pertemuan kelas
Makalah model pembelajaran pertemuan kelas
 
Laporan pkp finkha manggalupang
Laporan pkp finkha manggalupangLaporan pkp finkha manggalupang
Laporan pkp finkha manggalupang
 
Strategi pembelajaran ekspositori
Strategi pembelajaran ekspositoriStrategi pembelajaran ekspositori
Strategi pembelajaran ekspositori
 
Sri anjani (pgsd) proposal (umt)
Sri anjani (pgsd) proposal (umt)Sri anjani (pgsd) proposal (umt)
Sri anjani (pgsd) proposal (umt)
 
PPT MODUL 7.pptx
PPT MODUL 7.pptxPPT MODUL 7.pptx
PPT MODUL 7.pptx
 
Laporan Evaluasi Pembelajaran Validitas dan Reliabilitas Instrument
Laporan Evaluasi Pembelajaran   Validitas dan Reliabilitas InstrumentLaporan Evaluasi Pembelajaran   Validitas dan Reliabilitas Instrument
Laporan Evaluasi Pembelajaran Validitas dan Reliabilitas Instrument
 
1. LAPORAN OBSERVASI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN I AZHARIA KHALIDA_SMPN 8 PAD...
1. LAPORAN OBSERVASI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN I AZHARIA KHALIDA_SMPN 8 PAD...1. LAPORAN OBSERVASI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN I AZHARIA KHALIDA_SMPN 8 PAD...
1. LAPORAN OBSERVASI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN I AZHARIA KHALIDA_SMPN 8 PAD...
 
Lembar wawancara siswa
Lembar wawancara siswaLembar wawancara siswa
Lembar wawancara siswa
 
Rencana pelaksanaan pembelajaran kelas 4 semester 2
Rencana pelaksanaan pembelajaran kelas 4 semester 2Rencana pelaksanaan pembelajaran kelas 4 semester 2
Rencana pelaksanaan pembelajaran kelas 4 semester 2
 
Problem based learning power point
Problem based learning power pointProblem based learning power point
Problem based learning power point
 
Lembar observasi guru
Lembar observasi guruLembar observasi guru
Lembar observasi guru
 
Pkp meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sd negeri 17 sawerigadi melalui...
Pkp meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sd negeri 17 sawerigadi melalui...Pkp meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sd negeri 17 sawerigadi melalui...
Pkp meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sd negeri 17 sawerigadi melalui...
 
Komponen esensial kurikulum
Komponen esensial kurikulumKomponen esensial kurikulum
Komponen esensial kurikulum
 
Format APKG 1 dan 2 PKP Universitas Terbuka ( UT ) Terbaru
Format APKG 1 dan 2 PKP Universitas Terbuka ( UT ) TerbaruFormat APKG 1 dan 2 PKP Universitas Terbuka ( UT ) Terbaru
Format APKG 1 dan 2 PKP Universitas Terbuka ( UT ) Terbaru
 

Ähnlich wie LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

LAPORAN TINDAKAN KELAS (LTK)
LAPORAN TINDAKAN KELAS (LTK)LAPORAN TINDAKAN KELAS (LTK)
LAPORAN TINDAKAN KELAS (LTK)Potpotya Fitri
 
Profesi Kependidikan. Kel 6.pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi gurupptx
Profesi Kependidikan. Kel 6.pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi gurupptxProfesi Kependidikan. Kel 6.pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi gurupptx
Profesi Kependidikan. Kel 6.pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi gurupptxSitiMarianaUlfa
 
Laporan pribadi program latihan profesi
Laporan pribadi program latihan profesiLaporan pribadi program latihan profesi
Laporan pribadi program latihan profesiHera Apriyani
 
Laporan PPL PGMI FTK UINSA
Laporan PPL PGMI FTK UINSALaporan PPL PGMI FTK UINSA
Laporan PPL PGMI FTK UINSAapriliaelokaena
 
PERENCANAAN PEMBELAJARAN
PERENCANAAN PEMBELAJARANPERENCANAAN PEMBELAJARAN
PERENCANAAN PEMBELAJARANFitri Yusmaniah
 
Muzakarah profesi
Muzakarah profesiMuzakarah profesi
Muzakarah profesiadesaadah
 
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN BAHASA ARAB Studi Kasus Di Fak. Tarbiyah Ju...
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN BAHASA ARAB Studi Kasus Di Fak. Tarbiyah Ju...IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN BAHASA ARAB Studi Kasus Di Fak. Tarbiyah Ju...
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN BAHASA ARAB Studi Kasus Di Fak. Tarbiyah Ju...Ta'allum: Jurnal Pendidikan Islam
 
Artikel Keguruan
Artikel KeguruanArtikel Keguruan
Artikel Keguruanarsyad20
 
Mulyati ojl 3 (RTK Cakep Bab 3)
Mulyati ojl 3  (RTK Cakep Bab 3)Mulyati ojl 3  (RTK Cakep Bab 3)
Mulyati ojl 3 (RTK Cakep Bab 3)Mulyati Rahman
 

Ähnlich wie LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) (20)

Laporan ppl 2 (repaired)
Laporan ppl 2 (repaired)Laporan ppl 2 (repaired)
Laporan ppl 2 (repaired)
 
Bab i print
Bab i printBab i print
Bab i print
 
D. BAB 1
D. BAB 1D. BAB 1
D. BAB 1
 
D. bab i
D. bab iD. bab i
D. bab i
 
LAPORAN TINDAKAN KELAS (LTK)
LAPORAN TINDAKAN KELAS (LTK)LAPORAN TINDAKAN KELAS (LTK)
LAPORAN TINDAKAN KELAS (LTK)
 
3. bab i
3. bab i3. bab i
3. bab i
 
Laporan andi yusup pdf
Laporan andi  yusup pdfLaporan andi  yusup pdf
Laporan andi yusup pdf
 
Profesi Kependidikan. Kel 6.pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi gurupptx
Profesi Kependidikan. Kel 6.pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi gurupptxProfesi Kependidikan. Kel 6.pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi gurupptx
Profesi Kependidikan. Kel 6.pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi gurupptx
 
Laporan
LaporanLaporan
Laporan
 
Laporan
LaporanLaporan
Laporan
 
PPL 2 PEMBEKALAN MAHASISWA.pptx
PPL 2 PEMBEKALAN MAHASISWA.pptxPPL 2 PEMBEKALAN MAHASISWA.pptx
PPL 2 PEMBEKALAN MAHASISWA.pptx
 
Laporan pribadi program latihan profesi
Laporan pribadi program latihan profesiLaporan pribadi program latihan profesi
Laporan pribadi program latihan profesi
 
Jurnal last
Jurnal lastJurnal last
Jurnal last
 
Laporan PPL PGMI FTK UINSA
Laporan PPL PGMI FTK UINSALaporan PPL PGMI FTK UINSA
Laporan PPL PGMI FTK UINSA
 
BAB I dan BAB II
BAB I dan BAB IIBAB I dan BAB II
BAB I dan BAB II
 
PERENCANAAN PEMBELAJARAN
PERENCANAAN PEMBELAJARANPERENCANAAN PEMBELAJARAN
PERENCANAAN PEMBELAJARAN
 
Muzakarah profesi
Muzakarah profesiMuzakarah profesi
Muzakarah profesi
 
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN BAHASA ARAB Studi Kasus Di Fak. Tarbiyah Ju...
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN BAHASA ARAB Studi Kasus Di Fak. Tarbiyah Ju...IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN BAHASA ARAB Studi Kasus Di Fak. Tarbiyah Ju...
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN BAHASA ARAB Studi Kasus Di Fak. Tarbiyah Ju...
 
Artikel Keguruan
Artikel KeguruanArtikel Keguruan
Artikel Keguruan
 
Mulyati ojl 3 (RTK Cakep Bab 3)
Mulyati ojl 3  (RTK Cakep Bab 3)Mulyati ojl 3  (RTK Cakep Bab 3)
Mulyati ojl 3 (RTK Cakep Bab 3)
 

Mehr von Fitrianti Risman

Numbers ( Angka Dalam Bahasa Inggris )
Numbers ( Angka Dalam Bahasa Inggris )Numbers ( Angka Dalam Bahasa Inggris )
Numbers ( Angka Dalam Bahasa Inggris )Fitrianti Risman
 
Analyzing pronunciation error of the second semester student in stain pare...
Analyzing  pronunciation  error  of the second semester student in stain pare...Analyzing  pronunciation  error  of the second semester student in stain pare...
Analyzing pronunciation error of the second semester student in stain pare...Fitrianti Risman
 

Mehr von Fitrianti Risman (6)

Numbers ( Angka Dalam Bahasa Inggris )
Numbers ( Angka Dalam Bahasa Inggris )Numbers ( Angka Dalam Bahasa Inggris )
Numbers ( Angka Dalam Bahasa Inggris )
 
3 metodologi pembelajaran
3 metodologi pembelajaran3 metodologi pembelajaran
3 metodologi pembelajaran
 
Makalah akhlak
Makalah akhlakMakalah akhlak
Makalah akhlak
 
Makalah akhlak
Makalah akhlakMakalah akhlak
Makalah akhlak
 
Sampul laporan PPL
Sampul laporan PPLSampul laporan PPL
Sampul laporan PPL
 
Analyzing pronunciation error of the second semester student in stain pare...
Analyzing  pronunciation  error  of the second semester student in stain pare...Analyzing  pronunciation  error  of the second semester student in stain pare...
Analyzing pronunciation error of the second semester student in stain pare...
 

LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

  • 1. BAB I PENDAHULUAN Setiap manusia yang lahir ke dunia mengalami pertumbuhan dan perkembangan. Upaya pengembangan manusia adalah perkembangan setiap potensial yang dimilikinya agar menjadi manusia yang setimbang dalam berbagai aspek. Upaya meningkatkan kualitas proses dan hasil pendidikan senantiasa dicari, diteliti dan diupayakan melalui berbagai komponen pendidikan. Pendidikan Nasional bertujuan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia beriman dan bertaqwa kepada pengembangan manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi luhur, memiliki pengetahuan dan ketrampilan, sehat jasmani dan rohani, berkepribadian mantap dan mandiri, serta memiliki rasa bertanggung jawab kepada masyarakat dan bangsa (UUSPN, 2003). Guru yang dalam perkembangan selanjutnya disebut juga fasilitator merupakan salah satu komponen pendidikan yang mempunyai peran sangat strategis dalam proses dan penentuan hasil pendidikan. Seorang Guru tidak hanya dituntut dalam penguasaan materi, namun juga harus pandai dalam beretorika, pemilihan metode, media, serta peka terhadap masalah-masalah dalam proses pembelajaran, misalnya masalah motivasi, perbedaan individu siswa baik secara fisik maupun psikis terutama dalam kemampuan menangkap materi pelajaran. Dari kepekaan tersebut, 1
  • 2. Guru diharapkan mampu berkomunikasi secara baik dan benar baik secara verbal maupun non verbal yang pada akhirnya akan tercipta interaksi yang sempurna dalam kelas. Kualitas dan kuantitas kegiatan belajar mengajar bergantung pada perencanaan program pembelajarannya. Jika perencanaannya baik maka hasilnya pun juga baik, begitu juga sebaliknya. Perencanaan program pembelajaran itu terdiri dari Rencana Pekan Efektif, Program Tahunan, Program Semester, Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran. Oleh sebab itu, pendidik dituntut untuk dapat mendesain program tersebut, supaya ada korelasi antara Kompetensi Dasar, Indikator, Pengalaman Belajar, Materi, Alat atau Media, Sumber Belajar dan Evaluasi serta kegiatan yang mungkin dapat dilakukan dalam proses pembelajaran. Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri merupakan salah satu lembaga pendidikan yang mencetak ratusan Sumber Daya Manusia (SDM) setiap tahunnnya dan siap di berdayakan sesuai dengan disiplin ilmu mereka di daerah asal masing-masing dan dimanapun berada. Jurusan Tarbiyah sebagai pencetak tenaga pendidik dengan tiga bidang ilmu yaitu Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Arab, dan Pendidikan Agama Islam selalu berupaya menciptakan pendidik yang profesional, kreatif, inovatif, serta inspiratif dalam mengelola kelas dan peserta didik. Terlebih lagi diharapkan pendidik dapat beradaptasi dan menemukan solusi menghadapi tantangan zaman dan pengaruhnya. 2
  • 3. Program Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan titik kulminasi dari seluruh program-program yang harus dialami oleh mahasiswa pada jurusan tarbiyah. Oleh karena itu, PPL dapat diartikan sebagai salah satu program yang merupakan ajang pelatihan untuk menerapkan berbagai pengetahuan, sikap, dan keterampilan dalam rangka pembentukan guru yang professional. Dengan demikian PPL adalah suatu program yang mempersyaratkan kemampuan aplikatif dan terpadu dari seluruh pengalaman belajar sebelumnya kedalam program pelatihan berupa kinerja dalam semua hal yang berkaitan dengan jabatan keguruan, baik kegiatan mengajar maupun tugas-tugas keguruan lainnya. PPL sengaja dirancang untuk menyiapkan mahasiswa PPL agar memiliki atau meguasai kemampuan keguruan yang terpaduh secara utuh, sehingga setelah mereka menjadi guru, mereka dapat mengemban tugas dan tanggung jawab secara professional dan proporsional. Program Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan komponen Mata Kuliah yang bobotnya 2 SKS. PPL merupakan salah satu syarat yang diperlukan untuk menyelesaikan program pendidikan sarjana strata satu (S1) khususnya Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Parepare sebagai aplikasi dari teori – teori yang telah didapatkan dari bangku perkuliahan secara formal oleh mahasiswa khususnya pada Jurusan Tarbiyah STAIN Parepare. Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa menemukan pengalaman secara langsung mencakup latihan mengajar maupun tugas non-mengajar secara terbimbing sebagai persyaratan pembentukan profesi keguruan. 3
  • 4. Hal tersebut tentunya tidak terjadi dengan sendirinya. Calon pendidik profesional ini dibekali dengan berbagai macam ilmu sesuai dengan bidang mereka masing- masing sejak awal hingga akhir akademiknya. Pengalaman secara teoritis diberikan melalui sistem perkuliahan dan pengalaman praktisi tentunya diberikan melalui kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dengan kegiatan mengajar. Karena praktik mengajar yang dilakukan oleh para calon pendidik pada saat Praktik Pengalaman Lapangan merupakan latihan menghadapi objek yang sesungguhnya yaitu dengan berinteraksi dengan peserta didik secara langsung dan sungguhan serta latihan menyusun prangkat pembelajaran yang sesungguhnya. Selain itu, tak dapat dipungkiri bahwa banyak perbedaan terjadi antara pemahaman teori mengajar di bangku perkuliahan dengan Pengalaman Praktik Lapangan yang dilakukan, sehingga melalui program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), sangat diharapkan akan banyak penyesuaian antara pengalaman dan wawasan bagi para mahasiswa praktik pengalaman lapangan (PPL) yang akan berguna dimasa yang akan datang. Dengan demikian, mahasiswa PPL yang akan berprofesi sebagai tenaga pendidik nantinya tidak akan mengalami kesulitan. Jadi, kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan ini merupakan kegiatan yang sangat penting dan dibutuhkan oleh seluruh Mahasiswa Jurusan Tarbiyah sebagai awal dari proses menyesuaikan diri dengan dunia yang akan geluti setelah menjadi Alumni Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) nantinya. 4
  • 5. BAB II TUJUAN, SIGNIFIKAN, DAN INDIKATOR KEBERHASILAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) A. Tujuan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) Seperti halnya dengan kegiatan pada umumnya, tentunya memiliki tujuan yang ingin dicapai. Begitu pula dengan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) pun memiliki tujuan, signifikan, dan indikator keberhasilan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) sebagai berikut: a. Tujuan Umum Program Pengalaman Lapangan ( PPL ) Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Parepare bertujuan agar para praktikan memperoleh pengalaman pendidikan di lapangan, sebagai upaya lembaga untuk membentuk tenaga-tenaga pendidikan yang profesional. Pengalaman lapangan diharapkan meliputi pengalaman pengetahuan, keterampilan, sikap profesionalisme dan pengalaman menerapkan serat menyelengarakan pendidikan dan pengajaran dengan penuh didikan dan tanggung jawab baik disekolah maupun luar sekolah. b. Tujuan Khusus 5
  • 6. Tujuan khusus yang diharapkan dapat dicapai mahasiswa melalui PPL kependidikan adalah sebagai berikut : 1. Mengembangkan kemandirian mahasiswa PPL sebagai guru sampai merasa yakin dapat mengambil alih kegiatan pembeljaran. 2. Meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mahasiswa tentang anak didik dan kesempatan untuk memanfaatkan pengetahuan tersebut dalam pembelajaran dan penegelolaan kegiatan pembelajaran. 3. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa PPL untuk mengembangkan model dan strategi pembelajaran dan pengelolaan kegiatan pembelajaran guna meningkatkan hasil belajar siswa. 4. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa PPL untuk mengenali dan menghargai nilai kepribadian siswa, serta tanggap terhadap antar- individual. 5. Mengembangkan kemampuan untuk nilai diri, kemampuan member refleksi yang bermakna atas pengalaman di kelas secara aktif mencari solusi tetrhadap masalah-masalah yang ditemukan dalam kegiatan pembelajaran. 6. Menawarkan kepada mahasiswa PPL wawasan menganai kehidupan guru di sekolah, budaya, dan organisasi sekolah. 6
  • 7. 7. Mendorong perkembangan nilai professional sebagai pendidik, komitmen terhadap pengembangan profesi keguruan secara berkesinambungan. B. Signifikan Praktik Pengalaman Lapangan Dalam suatu kegiatan itu memiliki suatu signifikan (kegunaan) yang ingin dicapai. Begitu pula dengan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) pun memiliki signifikan. Kegunaan secara akademik yaitu: 1. Bagi Mahasiswa a. Memperdalam pemahaman mahasiswa tentang proses pendidikan disekolah/madrasah dengan segala permasalahannya. b. Memberikan pengalaman lapangan kepada mahasiswa tentang proses pembelajaran dan kegitan administrasi sekolah/madrasah. 2. Bagi Sekolah/Madrasah Praktik a. Memperoleh kesempatan untuk berperan serta menyiapkan dan membentuk calon guru/calon tenaga kependidikan Islam yang berkompeten. 7
  • 8. b. Memperoleh bantuan tenaga, ilmu dan pemikiran untuk pengembangan sekolah/madrasah. 3. Bagi Jurusan Tarbiyah a. Memperoleh umpan balik (feedback) dari penglaman mahasiswa praktik terhadap perkembangan kependidikan dilapangan bagi penyesuaian dan pengembangan program akademik Jurusan Tarbiyah. b. Meningkatkan kerjasama dengan sekolah/madrasah latihan untuk pengembanga Tri Dharma Perguruan Tinggi. C. Indikator Praktik Pengalaman Lapangan Praktik pengalaman lapangan ini dilaksanakan untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang diperoleh selama perkuliahan dengan keadaan sekolah yang sebenarnya. Adapun indikator Praktik pengalaman lapangan sebagai berikut : 1. Mengembangkan dan membina pribadi mahasiswa sebagai calon guru yang professional dalam menjalankan tugasnya. 2. Mengembangkan dan membina kegiatan keterampilan professional mengajar dan pelaksanaan tugas-tugas kependidikan yang relevan. 8
  • 9. 3. Memberikan pengalaman lapangan kepada mahasiswa tentang proses pembelajaran dan kegiatan administrasi sekolah/madrasah. 4. Mengembangkan kemampuan untuk nilai diri, kemampuan memberi refleksi yang bermakna atas pengalaman di kelas secara aktif mencari solusi terhadap masalah-masalah yang ditemukan dalam kegiatan pembelajaran. BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) A. Situasi Umum Lokasi Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Ditinjau dari letak geografis SMA Negeri 4 Parepare adalah salah satu Sekolah Menengah Atas di kota Parepare yang memiliki andil besar dalam pengembangan sumber daya manusia di daerah tersebut, di lihat dari visi dan 9
  • 10. misi sekolah ini yang berupaya meningkatkan kualitas lulusannya tanpa lupa membekali peserta didiknya dengan IPEK DAN IMTAQ. SMA Negeri 4 Parepare terletak di jalan Lasiming, Kelurahan Lapadde, Kecamatan Cappa Ujung, Kota Parepare. Terletak di sebelah timur SDN 11 Parepare. Sekolah yang terkenal dengan Go Green atau penghijauannya ini memiliki cukup fasilitas memadai dan lingkungan yang nyaman sehingga proses pembelajaran berjalan lancar. Tabel 1. Visi dan Misi SMAN 4 Parepare 1. VISI Mempersiapkan peserta didik menuju unggul dalam prestasi berbudaya dan berimtaq yang mampu bersaing di era global 2. MISI 1. Menciptkan lingkungan pembelajaran yang kondusif dalam upaya menciptakan mutu pembelajaran 2. Mengoptimalkan potensi guru dalam melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif sehingga berkembang secara optimal 3. Meningkatkan penghayatan dan pengalaman agama dan nilai budaya bangsa 4. Menumbuhkan semangat kebersamaan seluruh warga sekolah dalam menerapkan manajemen 5. Menciptakan semangat unggul dalam bidang IPTEK dan IMTAQ Tabel 2. Identitas Sekolah 1. Nama sekolah SMA Negeri 4 Parepare 2. Status (Akreditasi, ISO, SBI, dll) NSS : 301196102004 / NPSN : 40307696 Akreditasi A 3. Alamat Jl. Lasiming No. 22 Parepare 4. No. Telepon (0421) 21355 5. Kepala Sekolah Drs. M. Agus, M. M. 10
  • 11. Sebagian besar peserta didik lulusan SMP di Kota Parepare melanjutkan pendidikannya di sekolah ini. Bahkan sebagian siswanya berasal dari luar kota Parepare seperti Enrekang, Sidrap, Pinrang, dan sebagainya. Hal ini memberikan peluang untuk menciptakan lulusan yang berdaya guna. SMA Negeri 4 Parepare telah tercatat sebagai sekolah yang merupakan pendaftar terbanyak di Kota Parepare. Sekolah ini juga memiliki sarana dan prasarana yang cukup memadai. Tabel 3. Keadaan siswa SMAN 4 Parepare NO. KELAS JUMLAH SISWA JUMLAH SISWI TOTAL 1. X 101 159 260 2. XI 145 179 324 3. XII 78 150 228 TOTAL 324 479 812 Tabel 4. Sarana dan prasarana sekolah NO. SARANA DAN PRASARANA JUMLAH KETERANGAN 1. Ruang Kepala Sekolah 1 Baik 2. Ruang Kelas 23 Baik 3. Ruang Guru 1 Baik 4. Ruang BK 1 Baik 5. Musallah 1 Baik 6. Ruang Tata Usaha 1 Baik 7. Laboratorium Bahasa 1 Baik 8. Laboratorium MIPA 1 Baik 9. Laboratorium Komputer 1 Baik 10. Laboratorium Lainnya - - 11. Perpustakaan 1 Baik 12. Lapangan Upacara 1 Baik 13. Lapangan Olah Raga 1 Baik 14. Ruang Organisasi Siswa 1 Baik 15. Ruang Tamu 1 Baik 16. Ruang Keamanan/ SATPAM 1 Baik 17. Ruang Humas 1 Baik 11