SlideShare ist ein Scribd-Unternehmen logo
1 von 28
Assalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh
Alhamdulillahirabbil'alamiin Puji Syukur senantiasa kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa
karena dengan rahmat, nikmat serta inayah-Nya tim redaksi FST MAGAZINE kembali mengeluarkan sebuah
majalah edisi II ditahun 2013. Mungkin bagi yang belum mengenal apa itu FST ? Ini dia perkenalan singkat, FST
merupakan singkatan dari Forum Studi Teknik, yaitu sebuah biro dibawah naungan Fakultas Teknik Undip yang
berdirisejak24Desember2004.
Dalam kesempatan ini tim redaksi kembali menerbitkan FST MAGAZINE edisi II 2013. Dalam edisi kali
ini tim redaksi mengangkat sebuah tema tentang ENERGI, yang akan mengupas segala sesuatu yang berkaitan
dengan energi di dunia ini. Segenap Tim Redaksi mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah
membantu dalam penyusunan serta pernerbitan FST MAGAZINE edisi ini. Tim redaksi juga mengucapkan mohon
maaf apabila dalam pembuatan FST MAGAZINE kali ini masih jauh dari kesempurnaan. Hal yang menjadi harapan
kuat untuk redaksi melangkah, menyajikan segala informasi berkaitan dengan energi namun masih jauh dari
kesempurnaan. Harapan besar tim redaksi semoga FST MAGAZINE ini dapat memberikan manfaat, baik menjadi
referensimaupunpengetahuanbagipembaca.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Kadept : Fajaryan Wijananto Litbang Media : Khanata J Sumasita Pimpinan Redaksi : Lenny Widywati
Wakil Pimpinan Redaksi : M. Wahyu Priadi Reproter : Nurhali, Nandar Suwanto, M.Asrofi
Cover Design : M.Arif Widyoadi Layouter & Editor: M.Arif Widyoadi, Panji Pradana, Finasia Sakina H
Sekretaris : Finasia Sakina H Sponsorship: Aditya Dhani, Ratna helida
Publikasi : Ageng Piandel, Hadianto Kuncoro D Percetakan : Bagus Panuntun
Listrik 2000 tahun yang lalu
Listrik : Fenomena dan Asal mula
Listrik adalah istilah umum yang mencakup
berbagai fenomena yang dihasilkan dari
kehadiran dan aliran muatan listrik.
Ini termasuk gejala mudah dikenali, seperti
petir, listrik statis, dan aliran arus listrik dalam
sebuah kawat listrik. Selain itu, listrik
mencakup konsep kurang dikenal seperti
medan elektromagnetik dan induksi
elektromagnetik. Kata ini dari new latin
electricus, "ambar-seperti ", diciptakan pada
tahun 1600 dari λεκτρον yunani (elektron)
berarti amber (resin tanaman mengeras),
karena efek listrik statis yang diproduksi
klasikal oleh amber gosok.
Fenomena listrik telah dipelajari sejak jaman
dahulu, meskipun kemajuan dalam ilmu
pengetahuan tidak dibuat hingga abad ketujuh
belas dan kedelapan belas. Aplikasi praktis
untuk listrik namun beberapa tetap, dan tidak
akan terjadi sampai akhir abad
kesembilan belas yang insinyur mampu
memanfaatkannya industri dan perumahan.
Ekspansi yang cepat dalam teknologi listrik
saat ini mengubah industri dan masyarakat.
Fleksibilitas luar biasa listrik sebagai sumber
energi berarti dapat dimasukkan ke set hampir
tak terbatas dari aplikasi yang meliputi
transportasi, pemanas, penerangan, komunikasi,
dan komputasi. Daya listrik adalah tulang
punggung masyarakat industri modern, dan
diharapkan tetap demikian untuk masa yang
akan datang.
Sebuah penggalian 1936 dari beberapa reruntuhan
2000-tahun-tua di sebuah desa kuno Baghdad
digali vas tanah liat kecil berwarna kuning
sekitar 6 inci tingginya. Ini memiliki lapisan
tembaga-lembar silinder di dalamnya yang
diukur 5 x 1,5 inci. Bahan solder (kemungkinan
besar timah dan timah) digunakan di tepi atas
silinder ini misterius, bantalan afinitas luar biasa
untuk paduan solder modern. Sebuah
menekan-in disk tembaga di dasar silinder ini
ditutup dengan aspa. Lapisan aspal yang sama
juga ditemukan di ujung atas sebuah batang
besi, bantalan tanda korosi asam dimasukkan
dalam silinder
Pada tahun 1970, para peneliti Mesir Jerman
Arne Eggebrecht mengikuti jejak Gray.
Ia menggantikan solusi tembaga sulfat dengan
jus anggur segar untuk menghasilkan sekitar 0.87V
listrik untuk penyepuhan emas patung perak.
Percobaan ini dibuktikan tanpa keraguan bahwa
1.800 tahun peradaban tua itu tahu bagaimana cara
untuk menghasilkan dan memanfaatkan listrik melalui
agen asam
Paulus Keyser mengisyaratkan bahwa sengatan listrik
ringan yang dihasilkan dengan menggunakan batang
besi dalam cuka digunakan oleh dukun atau imam
untuk elektro-akupuntur. Hal ini juga bisa menjadi
trik untuk menciptakan rasa kagum antara pengikut
oleh electrifying patung logam dari Allah.
Gambar-Gambar Peninggalan Kuil Dendra Tentang
Gambaran Listrik Jaman Dahulu
EVVY KARTINI
Penemu Penghantar Listrik Berbahan Gelas
Di kalangan internasional, Dr. Evvy Kartini
memiliki reputasi terhormat. Ia dikenal sebagai
ilmuwan penemu penghantar listrik berbahan
gelas dengan teknik hamburan netron yang
berdaya hantar sepuluh ribu kali lipat dari bahan
sebelumnya. Penemuannya itu membuka peluang
produksi baterai mikro isi ulang. Material kaca
yang lebih elastis, secara logika bisa dibentuk
semungil dan setipis mungkin. Revolusi baterai
pun di depan mata. Baterai tidak lagi identik
berpenghantar elektrolit cair.
Sebelum menemukan bahan-bahan gelas
berpenghantar listrik superionik, dibutuhkan
percobaan mahal. Inilah yang sempat
membuatnya hampir putus asa. Biaya dan
fasilitas penelitian di Indonesia, termasuk
Batan, tidak memungkinkannya. Beruntung,
Evvy, penerima penghargaan Indonesia
Toray Science Foundation/ITSF 2004 ini
bukanlah tipe yang mudah putus asa.
Dikirimkannya proposal itu ke lembaga
penelitian di Kanada.
Ketertarikan sarjana Fisika lulusan ITB itu
terhadap pengembangan material gelas berawal
pada saat ia magang di Hahn Meitner Institute
(HMI) di Berlin, Jerman, 1990. Ia dibimbing
ahli hamburan netron Prof Dr Ferenc Mezei.
Karier penelitiannya dimulai saat
menyelesaikan S2-nya di Universitas Teknik
Berlin. Ia berhasil menemukan model baru
difusi dalam material gelas. Penemuan itu
dipresentasikan pada Konferensi Internasional
Hamburan Netron (ICNS) Jepang. Maka
namanya mulai tercatat dalam jurnal penelitian
internasional bergengsi seperti Physica B (1994)
TO
KOH
Continue
Sejak itu, tawaran
presentasi dan konferensi mengalir deras.
Ia pun mulai berkolaborasi dengan profesor
dari Organisasi Sains dan Teknologi Nuklir
Australia (ANSTO). Profesor itulah
yang membuka jalan untuk berkolaborasi
dengan banyak profesor lain di negara maju.
Penelitian tentang bahan-bahan superionik
berbahan gelas ia mulai tahun 1996, sepulang
dari Jerman. Ia sempat frustrasi karena
terbatasnya fasilitas, tetapi tetap tekun
menyiapkan eksperimen, seperti difraksi
Sinar X dan pengukuran suhu serta
konduktivitasnya, untuk dikirim ke Chalk
River Laboratory, Kanada.
Tahun 1998 ia menerima penghargaan
Riset Unggulan Terpadu (RUT) VI dari
Kementerian Negara Riset dan Teknologi
atas penelitiannya berjudul "Sintesa dan
Karakterisasi Bahan- bahan Gelas
Superionik (AgI)x(AgPO3)1-x". Tahun itu
juga, ia menerima tawaran program
postdoctoral di Kanada.
Sungguh kebetulan. Ia tidak perlu
menyupervisi contoh yang akan dieksperimen
di Kanada. Bersama Prof Dr MF Collins,
ia mencoba memahami mekanisme
konduksi dari bahan gelas bersifat superionik
dan mengamati ketergantungan suhu bahan-
bahan superionik.
Saat itu pula ia mulai berkolaborasi dengan
para profesor peneliti netron dari Jepang
dan Inggris, negara-negara terkemuka dalam
penelitian netron. Kolaborasi menghasilkan
fenomena dinamika ion dalam bahan-bahan
gelas. Penemuan besar yang dicari para
ilmuwan dari berbagai belahan dunia.
Dalam tempo dua tahun, 1998-2000,
namanya tercatat di sepuluh jurnal bergengsi
sebagai peneliti utama. Selain tercatat
di jurnal Physica B, Evvy juga menulis buku
Solid State Ionics (2001) bersama profesor
dari Jepang.
Di tengah kepopulerannya di kalangan
fisikawan negara maju, dan berbagai bujukan
dengan segala fasilitas untuk berkiprah
di luar negri, namun istri Dr Ir Pratondo
Busono (Kepala Bidang Instrumentasi
Kedokteran BPPT) mengatakan tetap ingin
bertahan di Indonesia.Ia mengaku masih
ingin bebas meneliti dan memberikan
ilmunya untuk kemajuan negeri ini.
Kondisi Energi di Indonesia Dulu dan Sekarang
Pertambangan minyak lepas pantai
Indonesia dan energi adalah dua hal yang tidak bisa
dipisahkan. Sumber daya yang melimpah ditanah
nusantara membuat Indonesia mampu mengolah
sumber energi dari alam untuk dijadikan bahan
bakar, penghasil listrik dan pemenuh kebutuhan
lainnya. Namun, jelas perlu disadari bahwa energi
yang diambil dari fosil secara terus – menerus tanpa
adanya pembaharuan dalam beberapa puluh tahun
kedepan dapat mengakibatkan menipisnya sumber
energi tersebut. Lalu, jika sumber energi tersebut habis
darimana Indonesia mendapatkan sumber energi baru ?
Berawal dari pemikiran tentang pencarian solusi
pembaharuan energi dalam menunjang kebutuhan
sehari-hari maka puluhan bahkan ratusan orang didunia
mulai untuk menyumbangkan ide dan pikirannya dalam
mencarikan solusi bagi masalah tersebut.
Begitu juga dengan Indonesia, hal tersebut
tidak jauh berbeda dengan orang-orang
dibelahan dunia lainnya. Mengapa ? mulai
disadari bahwa kondisi energi di Indonesia
pada tahun-tahunsebelumnya dapat mencukupi
kebutuhan.
Tetapi saat ini yang terjadi, malah sumber
energi semakin menipis dan jika terus
dibiarkan tanpa ada penyelesaian bukan tidak
mungkin Indonesia akan kehilangan sumber
energinya sebagai pemenuh kebutuhan.
Salah satu contohnya Indonesia yang dahulu
berperan sebagai pengekspor minyak,
sekarang telah mutlak menjadi importir
minyak. Sejak 2008, Indonesia telah keluar
dari keanggotaannya di OPEC (Organization
of the Petroleum Exporting Countries).
Produksi minyak Indonesia sempat menyentuh
sekitar 1 juta barel per hari, sekarang tinggal
sekitar 800 ribu barel per hari. Selain itu pada
1977, Indonesia pernah mencapai produk
minyak tertinggi yaitu 1,68 juta barel per hari.
Continue
Belakangan ini heboh tentang subsidi BBM
yang mengundang pro-kontra dikalangan
masyarakat dan pemerintah terjadi hampir
di seluruh pelosok tanah air. Bahkan salah
satu fakta lain yang terjadi adalah ketika
harga minyak dunia naik, kita ikut kalang
kabut.
Padahal sebenarnya Indonesia bisa
mandiri dalam bidang energi atau dengan
kata lain dapat mencapai kedaulatan energi
yaitu kondisi dimana kebutuhan energi
dalam negeri cukup dan tidak berpengaruh
terhadap kondisi luar negeri.
Dalam kurun waktu 3 tahun terakhir ini,
Indonesia mencoba membenahi diri untuk
bisa menyelesaikan masalah energi.
Ini menjadi pekerjaan rumah bersama,
bukan hanya pemerintah tetapi seluruh
kalangan masyarakat. Dari mulai mahasiswa,
pelajar sekolah, bahkan warga biasa mulai
mencari solusi bersama.
Gerakan kampanye,lomba-lomba mulai
mengangkat temamengenai pembaharuan
kondisi energi Indonesia. Pemerintah sudah
waktunya untuk lebih serius dan konsisten
mengembangkan beragam potensi sumber
energi alternatif yang dimiliki Indonesia,
seperti panas bumi, biofuel, biomassa,
tenaga angin, panas matahari, dan arus laut.
Dengan demikian, dalam jangka panjang,
Indonesia bisa menghilangkan kebergantungan
pada impor energi, terutama minyak fosil,
yang sangat memboroskan devisa dan menjadi
sumber defisit perdagangan.
Ke depan, konsumsi energi di Indonesia dan
dunia diperkirakan terus meningkat. Jika pada
2010 konsumsi energi dunia 12 miliar ton
setara minyak, pada 2030 permintaan energi
secaraglobal diprediksi menembus 16,6 miliar
ton setara minyak dengan porsi minyak dan
batu baraterbesar di antara sumber energi lain.
Sejauh ini, cadangan minyak terbukti nasional
terus terkuras. Pada 2012, rasio cadangan
minyak terhadap produksi hanya 52 persen.
Padahal, semestinya setiap produksi 1 barel
minyak digantikan temuan cadangan minyak
dengan jumlah sama.
Namun seiring mulai banyaknya upaya yang
dilakukan untuk pemberdayaan energi
alternatif agar dapat menjadi sumber energi
dan keseriusan pemerintah untuk mengolah
sumber energi alternatif tersebut kedepannya
Indonesia tidak perlu merasa khawatir.
Mengapa ? Sebab Cadangan energi panas
bumi Indonesia termasuk yang terbesar
di dunia. Demikian juga dengan energi panas
matahari yang berlimpah.
Biofuel bisa kita kembangkan secara optimal
karena mudah ditanam dan banyak di sini,
demikuan pula biomassa, potensinya cukup
besar, belum lagi angin dan arus laut.
Semuanya dapat dimanfaatkan sebagai energi
alternatif pemenuh kebutuhan kedepannya.
F eh kalian pada tahu UKT kan?
menurutku sih UKT bakal membebani
ekonomi dari orang tua kita,
temenku aja kesulitan mau
bayar UKT, mahal sih
YA enggak lah,
UKT itu tujuannya supaya
mempermudah pembayaran.
Sisi lainnya juga memotivasi
mahasiswa agar lulus lebih cepat
UKT
MEMBERATKAN
ENGGAK
Udah Udah
kebanyakan dari mahasiswa melakukan kesalahan dalam mengisi formulir UKT
dan hal itu tidak bisa diralat, mungkin itu yang memberatkan para orang tua.
Namun UKT dapat diringankan dengan mengajukan keringanan UKT kepada
Universitas. Selain itu, tim advokasi lembaga mahasiswa juga siap membantu
jika ada yang bermasalah dengan biaya tersebut
ada benernya juga tu
berita bagus tu
makanya jangan pada
bertengkar mulu
HEHE
HEHE
HEHE
HEHE
may rindi andy
ST
@FstUndip
pj
twitter:
11
ini, ’’kapan energi punah?’’. Tentu pertanyaan
ini pernah terbesit di dalam benak kita bukan ?
Ya,manusia saat ini mulai gelisah karena
semakin lama energi yang tersedia dibumi
semakin menipis. Kemudian yang terjadi
energi tersebut akan habis atau bisa dikatakan
punah.
Alam semesta merupakan sebuah sistem
tertutup sehingga jumlah energinya tetap, yang
berubah hanyalah jenis/wujudnya. Bumi
merupakan bagian dari alam semesta, sehingga
tak mungkin kehabisan energi. Yang dapat
terjadi adalah “pergeseran prosentase”
energinya. Setiap saat jenis energi berubah
sehingga mungkin sekali manusia atau living
organisme tak sanggup memanfaatkan energi
baru yang terjadi dan hilangnya jenis energi
lama dianggap “tiadanya” atau terkurasnya
energi yang tersedia. Living organisme
membutuhkan berbagai jenis energi, namun
sebagian besar, atau bahkan semuanya
membutuhkan cahaya. Hanya tumbuh-
tumbuhan yang sanggup meruibah energi
matahari langsung menjadi bio energi sekaligus
mendaur ulang energi fisika yang tak
bermanfaat menjadi dibuthkan oleh living
organisme yang lain. Tumbuh-tumbuhan dapat
merubah gas karbon dioksida menjadi tepung
dan oksigen yang keduanya sangat dibutuhkan
oleh living organisme yang lain.
Living micro-organisme atau jasad renik
sanggup mendaur ulang “sampah” organisme
menjadi unsur hara. Binatang pemakan
tumbuh-tumbuhan mengubah unsur nabati
yang dihasilkan oleh tumbuh-tumbuhan
menjadi unsur hewani (diantaranya daging),
binatang pemakan daging memakan daging
dan mengubahnya menjadi kotoran yang dapat
dimanfaatkan oleh tumbuh-tumbuhan untuk
melengkapi proses hidupnya. Hampir semua
ciptaan Tuhan YME merupakan sebuah rantai
kehidupan yang sanggup merubah berbagai
energi menjadi jenis energi lain, sehingga
keseimbangan energi selalu terjaga secara
alami.
Jadi kalau dipikir-pikir lagi energi di bumi ini
tidak akan habis, namun mungkin saja
manusia belum sanggup memanfaatkan energi
lainnya atau penggunaan energi baru telah
sanggup dimanfaatkan memiliki dampak
buruk terhadap kehidupan, padahal kenyataan
energi yang telah dapat dimanfaatkan secara
aman telah menipis atau habis. Jadi akan lebih
baik kita gunakan energi secara efisien,
sementara itu berusaha mendapatkan energi
lain dan cara untuk memanfaatkan dengan
aman, misalnya energi nuklir, energi matahari,
energi sampah, bio energi yang bukan berasal
dari fosil yang membutuhkan proses sangat
lama.
Seiring dengan krisis energi yang terjadi di
setiap belahan dunia, ada pertanyaan seperti
Kapan
Energi Punah?
Running Out !
FUTURE ENERGY
THIS IS
?
“Kalau berbicara mengenai kenaikan harga
BBM yang sekarang terjadi, saya setuju
dengan pemerintah. Kebanyakan yang
memakai BBM golongan menengah ke atas,
mungkin sistem penyaluran uang dari
pengurangan subsidi BBM yang perlu
dibenahi, karena masih banyak yang harus
dapat tapi malah tidak dapat.Pemerintah juga
perlu mengendalikan harga bahan-bahan
pokok agar tetap stabil dan tidak naik seiring
kenaikan BBM supaya tidak menyulitkan
rakyat. Kalau tentang penggantian BBM
dengan alternatif lain saya lebih setuju,
apalagi energi alternatif dari sumber daya
alam yang kini masih belum diolah tapi
dimiliki secara melimpah oleh bangsa
Indonesia, jadi negara tidak perlu
mengeluarkan budget yang lebih besar buat
mengimpor minyak dari luar negeri dan dari
keuntungan sumber energi alternatif itu juga
kembali pada rakyat.
(Nurrohmah Wibawati – Mahasiswi UNY)
Menurut saya, sebaiknya BBM dapat diganti
dengan untukalternatif energi yang lain
mengatasi masalah yang sedang terjadi saat
ini. Nah menurut saya energi yang
menjanjikan yaitu nuklir.
(Nur Kholiq – Mahasiswa Polines,
Semarang)
BBM sangat diperlukan bahkan dengan
kenaikan harganya dapat mempengaruhi
harga lain seperti kebutuhan-kebutuhan
pokok. Sebenarnya kenaikan harga BBM
tidak apa-apa asal tepat sasaran untuk
subsidinya dan semua bisa menggunakan
BBM
( Liliana Isnaini- Mahasiswi UNS)
Seharusnya kita tidak harus terpaku pada
BBM, kita seharusnya mencari solusi
alternatif untuk BBM sehingga kebutuhan
energi di negeri ini dapat tercukupi.
(Nanak Setiawan – Mahasiswa UNDIP)
Kalau bisa BBM itu harganya jangan naik
terus, kasihan rakyat kecil, apa apa jadinya
mahal.
(Ngatino – Warga Kampung Sengon)
Saya dengan kenaikan hargasetuju
BBM, kalau dilihat dari manfaat jangka
panjangnya, kalau BBM naik bisa
mengurangi minat pengendara motor/
mobil pribadi. Uang yang untuk subsidi
BBM bisa dialihkan untuk hal-hal yang
lainnya. Naiknya BBM juga harus ada
solusi atau cara alternatif agar harga-
harga lainnya juga tidak ikut naik karena
akan memberatkan rakyat di kalangan
menengah kebawah. Jika ada bantuan
lain pengganti subsidi BBM,
pemberiannya juga harus tepat sasaran.
(Sri Ngadinah – Warga Kampung
Sengon)
Kata mereka
tentangkenaikan
BBM
eiring dengan berjalannya waktu,
Ssumber energi semakin banyak
dieksploitasi karena kebutuhan akan
energi yang semakin meningkat. Lama
kelamaan sumber energi tersebut akan habis.
Hal ini terjadi pada sumber energi minyak
bumi yang menghasilkan bahan bakar, sebut
saja premium. Kejadian ini menyebabkan
kenaikan harga pada bahan bakar tersebut.
Saat ini bahan bakar premium sudah
mencapai harga Rp6.500,00/liter.
Pemerintah sudah mengkaji energi alternatif
untuk mengganti bahan bakar premium ini.
Alternatif yang memungkinkan mengganti
premium adalah Liquified Gas for Vehicle
(LGV) serta Compressed Natural Gas (CNG)
atau Bahan Bakar Gas (BBG). LGV atau
dikenal dengan nama dagang Vi-Gas
merupakan bahan bakar yang diformulasikan
untuk kendaraan bermotor pengguna bensin
(spark ignition engine).
Bahan bakar ramah lingkungan tersebut
terdiri dari campuran propana (C3) dan
butana (C4). Sudah banyak kendaraan yang
menggunakan bahan bakar ini, mulai taksi
dan angkutan kota serta kendaraan pribadi.
Harganya relatif murah, yaitu Rp 3.600 per
liter.
Sementara, CNG adalah energi ramah
lingkungan yang dibuat dengan melakukan
kompresi metana (CH4) dari ekstrak gas alam.
CNG disimpan dan didistribusikan dalam
bejana tekan berbentuk silinder. Bahan bakar
seharga Rp 3.100 per liter ini digunakan oleh
sejumlah angkutan umum, salah satunya
Busway Trans Jakarta.
Berikut redaksi merangkum beberapa energi
alternatif yang sudah di aplikasikan untuk
menggantikan Premium :
Continue
Energi
Pengganti
Premium
Dimanapun, manusia selalu memandang remeh
tentang pengunaan minyak sayuran untuk
kendaraan sejak pertama kali ide ini
diluncurkan. Akan tetapi, konsep ini perlahan
jadi kenyataan. Volkswagen sangat antusias
menerapkan ide ini dengan mengujicobanya
pada jenis VW Beetle tanpa perlu menunggu
lagi.
minyak sayur
Prospek mobil berbahan bakar hidrogen telah
menggoda pengemudi mobil ramah
lingkungan selama bertahun-tahun. Namun
produsen mobil masih bergulat dengan
tantangan teknis, seperti bagaimana
menyimpan hidrogen dalam kendaraan atau
bagaimana mencegah pembekuan. Namun
demikian, bukti mobil konsep bertenaga
hidrogen sudah dilakukan pada sejumlah tipe
kendaraan mewah Mercedes.
hidrogen
Sebagian besar dari pengemudi kendaraan di
Amerika Serikat telah menggunakan etanol
dalam kendaraan, sebagai implementasi
undang-undang federal yang mewajibkan
memerlukan persentase etanol tertentu pada
bensin yang dibeli. Dan pada tahun 2010 lalu,
Suzuki Motor Company mulai menjual mobil
yang sepenuhnya menggunakan etanol.
etanol
Mungkin yang paling menggoda dari semua
bahan bakar alternatif adalah kompresi udara.
Itu saja yang diperlukan untuk menjalankan
mobil. Energi ini dirancang para insinyur
Perancis dan tersedia untuk pengemudi
kendaraan di Amerika pada tahun 2010 lalu.
kompresi udara
icara tentang Belanda pasti pikiran
Bkita tertuju pada negeri seribu kanal
dan bunga tulipnya yang terkenal
itu. Tapi tahukah anda Belanda merupakan
salah satu negara pionir sekaligus
pengembang untuk energi terbarukan.
Banyak inovasi-inovasi yang telah
ditorehkan Belanda di bidang energi. Apa
saja inovasinya? Berikut redaksi
merangkumnya:
Selama ini banyak orang yang menganggap
bahwa urin hanyalah sisa hasil metabolisme
yang terjadi di dalam perut manusia.
Namun hal tersebut tidak berlaku bagi para
peneliti yang berasal dari Universitas
Teknologi Delft dan lembaga penelitian
DHV. Seperti berita yang telah dilansir oleh
Radio Nederland, disebutkan bahwa para
peneliti tersebut telah mengembangkan
teknologi pemanfaatan gas amonia yang
terdapat di dalam urin sebagai bahan bakar.
Bahkan tidak hanya itu, para peneliti itu
juga telah mendaftarkan paten temuannya di
Cina, Afrika Selatan, Amerika, dan Eropa.
“ Sederhana”, ya kata itulah yang tepat
digunakan untuk menggambarkan proses
mengubah urin menjadi sumber energi
alternatif. Pertama-tama, urin yang
mengandung senyawa amonia ini
dipanaskan secara perlahan. Setelah proses
itu dilakukan, urin akan berubah menjadi
gas amonia. Gas tersebut kemudian
dimasukkan ke dalam sel bahan bakar (fuel
cell), sejenis generator. Selanjutnya gas
yang telah dimasukkan ke dalam sel bahan
bakar itu digunakan untuk memproduksi
energi listrik. Nah, apabila pasokan urin
dijaga agar selalu tersedia, maka energi
listrik pun bisa diproduksi terus-menerus.
Telah banyak fakta bertebaran yang
menggambarkan betapa majunya Negara
seluas 33,893 km2 dengan penduduk
berjumlah 0.26% penduduk dunia dalam
hal penguasaan teknologi energi
terbarukan. Dengan segala keterbatasnnya
(kondisi geografis, dll), Belanda mampu
mengoptimalkan sumber energi terbarukan
yang sangat beragam yang mampu
menyuplai 2.4% dari total energi yang ada
(2005). Dan tak hanya berkiprah untuk diri
sendiri, Belanda menjadi pionir dan
menebarkan teknologi yang dimilikinya ke
seluruh penjuru dunia, membantu beban
bumi dalam mengatasi isu energi dan
perubahan iklim.
Belajar dari
Sang Penjajah
Mengubah Urin Menjadi Sumber
Energi Alternatif
Pionir Energi Baru dan Terbarukan
Dunia
Continue
Prestasi Belanda dalam kemajuan
teknologi energi terbarukan di kancah
internasional sangat memukau, selain
mendapatkan peringkat ke-4 dalam
aplikasi paten untuk energi sel surya,
Belanda juga mendapatkan peringkat ke-6
dalam aplikasi paten terkait pembangkit
energi listrik berkelanjutan. Lihat saja
karya nyatanya yang berupa pulau sel
surya yang disebut dengan “Solar Island
Almere” dengan luas lahan sel surya
sebesar 6,900 m2 yang mampu memenuhi
10% dari total kebutuhan energi 2700
rumah dan beberapa fasilitas lokal yang
ada sekitar area pulau.
Selain itu, inovasi Belanda yang mampu
mengubah panel surya menjadi setipis
kertas bernama Helianthos, membuat
energy ini memperbesar kesempatan
aplikasinya.
Bukti yang lain adalah kendaraan berbahan
bakar tenaga matahari,Nuna yang dibangun
oleh mahasiswa dari TU Delft dan
dijalankanThe Dutch Nuon Solar Team yang
berhasil memenangkan lomba balap
sebanyak 4 kali di Australia pada World
Solar Challenge 2009.
Teknologi pembangkit energy angin
Belanda juga sangat maju. Sampai tahun
2007, telah ada 2 area besar untuk memanen
energi angin di laut. Tak hanya di laut,
Belanda juga mengembangkan turbin angin
yang sesuai dengan daerah perkotaan yang
rapat dengan gedung perkantoran.
Ide keren lain lagi adalah pemanfaatan
rumah kaca yang selama ini hanya berfungsi
untuk sektor pertanian. Belanda tidak hanya
akan menjadi Belanda, jika konsep rumah
kaca yang selama ini ada, tidak berubah.
Belanda berhasil menjalankan program
pembangkit listrik dari rumah-rumah kaca
yang ada di sana. Rumah-rumah kaca ini tak
hanya memperkuat sektor pertanian
Belanda, tapi juga mendulang energi yang
bisa digunakan untuk pertanian itu sendiri.
Jadi, kapan Indonesia bisa seperti Belanda?
sumber : http://kompetiblog2013.wordpress.com/
Energi Fosil semakin menipis memaksa kita
untuk berinovasi untuk terus mencari energi
pengganti energi fosil. Berikut redaksi
merangkum inovasi-inovasi yang berkaitan
dengan energi terkini :
Larangan untuk membeli dan
menggunakan lampu bohlam atau lampu
pijar di Indonesia sampai saat ini masih
belum terdengar. Sedangkan di banyak
negara, pemerintahnya sudah
mengeluarkan larangan pembelian dan
penggunaan lampu bohlam, seperti
Australia, Jerman, USA, Inggris,
Venezuela dll. Walaupun sampai saat ini
tidak ada larangan dari pemerintah
Indonesia untuk membeli dan
menggunakan lampu bohlam, penjualan
lampu hemat energi mencapai 220 juta unit
pada Januari-Agustus 2012 atau tumbuh
sekitar 22% dibandingkan periode yang
sama tahun 2011 (180 juta unit). Hal ini
menunjukan bahwa masyarakat Indonesia
sudah melihat kelebihan lampu hemat
energi dibandingkan bohlam.
Namun demikian, lampu hemat energi ini
bila selesai pakai pembuangannya harus
benar. Kandungan merkuri di dalamnya
adalah ganjalan alam yang tidak aman
untuk lingkungan. Kebiasaan membuang
secara sembarangan lampu hemat energi
bekas pakai ke sampah rumah tangga harus
segera ditinggalkan, karena berakibat
kebocoran merkuri ke tanah atau air tanah.
Untungnya belum lama ini seorang doktor
dari Jerman Rainer Kling dkk berhasil
menemukan sebuah lampu hemat energi tanpa
merkuri yang diberi nama 3rdPPBulb.
Harganya lebih hemat dari LED, efisien dan
tentu saja bebas merkuri.
Hidrogen memiliki banyak kelebihan, antara
lain memiliki energi pembakaran yang besar
per satuan massa hidrogen dan merupakan
bahan bakar yang sangat bersih karena emisi
pembakarannya berupa air (H2O). Baru-baru
ini, tim peneliti dari School of Chemistry
Monash University Australia telah
menemukan inovasi baru dalam mengubah air
menjadi hidrogen lewat proses
elektrofotokatalisis yang terinspirasi dari cara
tumbuhan mengubah air menjadi oksigen
Para ilmuwan di dunia mengakui bahwa
bagian tersulit dari mengubah air menjadi
bahan bakar adalah mengonversi air menjadi
hidrogen dan oksigen. Tim peneliti yang telah
mempublikasikan hasil penelitian mereka di
jurnal Nature Chemistry ini berhasil membuat
sistem sel konversi air menjadi hidrogen
menggunakan katalis berbasis logam mangan
(Mn). Katalis ini sendiri memiliki struktur
molekul yang menyerupai mineral mangan
birnessite
[(Na0.3Ca0.1K0.1)(Mn4+,Mn3+)2O4 • 1.5
H2O].
Lampu Hemat Energi Bebas Merkuri
Inovasi Terbaru Menuai Hidrogen dari
Air
Inovasi
terbaru
Suatu terobosan ilmiah terbaru berhasil
ditemukan sebuah tim riset yang terdiri atas
para insinyur teknik kimia dari University of
Massachusetts Amherst berhasil
mengembangkan suatu mesin yang dapat
memproduksi berbagai macam senyawa
hidrokarbon dengan bahan baku minyak
pirolisis sampah kebun atau sejenisnya.
Ya, sampah kebun seperti kayu, ranting,
cabang, kulit pohon, rumput-rumput,
dedaunan, dan bagian tumbuhan lainnya
merupakan sumber alami biomassa yang
mengandung banyak selulosa dan minyak
bio. Suatu proses pirolisis terhadap
biomassa seperti ini dapat mengekstrak
minyak bio yang terkandung di dalamnya
untuk selanjutnya dapat diolah kembali
menjadi berbagai senyawa hidrokarbon.
Pirolisis merupakan dekomposisi termal
bahan-bahan organik tanpa keberadaan
oksigen, sehingga bahan organik yang
terkandung di dalamnya tidak teroksidasi.
Inovasi ini terbukti menghasilkan gas
hidrogen dari air secara lebih mudah dan
murah. Penemuan ini diharapkan akan
menginspirasi produsen bahan bakar
hidrogen di dunia untuk
mengaplikasikannya sehingga akan
terwujud penggunaan bahan bakar hidrogen
yang mengglobal.
Hasil penelitian ini tentu dapat memberi
nilai tambah terhadap sampah-sampah
organik yang ada di kebun pekarangan
rumah kita ataupun di lingkungan lain yang
serupa. Selain dapat diubah menjadi pupuk
kompos, sampah tersebut juga dapat
menghasilkan berbagai senyawa kimia yang
dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku
produk kimia maupun sumber energi
alternatif.
Jadi Apa inovasimu?
Menuai Bahan Bakar Alternatif dari
Sampah Kebun
Teknologi IGCC(disebut juga Gratifikasi Batubara)
merupakan merupakan salah satu teknologi batubara
bersih yang sekarang dalam tahap pengembangan. Istilah
IGCC ini merupakan istilah yang paling banyak
digunakan untuk menyatakan daur kombinasi gasifikasi
batubara terintegrasi. Meskipun demikian masih ada
beberapa istilah yang digunakan yaitu ICGCC
(Integrated Coal Gasification Combined Cycle) dan
CGCC (Coal Gasification Combined Cycle) yang sama
artinya.
Komponen utama dalam riset IGCC adalah
pengembangan teknik gasifikasi batubara. Gasifikasi
batubara pada prinsipnya adalah suatu proses perubahan
batubara menjadi gas yang mudah terbakar. Proses ini
melalui beberapa proses kimia dalam reaktor gasifikasi
(gasifier). Mula-mula batubara yang sudah diproses
secara fisis diumpankan ke dalam reaktor dan akan
mengalami proses pemanasan sampai temperatur reaksi
serta mengalami proses pirolisa. Kecuali bahan pengotor,
batubara bersama-sama dengan oksigen dikonversikan
menjadi hidrogen, karbon monoksida dan methana.
Proses gasifikasi batubara berdasarkan sistem reaksinya
dapat dibagi menjadi empat macam yaitu : fixed bed,
fluidized bed, entrained flow dan molten iron bath.
Dalam fixed bed, serbuk batubara
yang berukuran antara 3 – 30 mm
diumpankan dari atas reaktor dan
akan menumpuk. Uap dan udara
(O2) dihembuskan dari bawah
berlawanan dengan masukan
serbuk batubara akan bereaksi
membentuk gas.
Reaktor tipe ini dalam prakteknya
mempunyai beberapa modifikasi
diantaranya adalah proses Lurgi,
British Gas dan KILnGas.
Sedangkan proses yang
menggunakan prinsip fluidized
bed adalah High-Temperature
Winkler, Kellog Rust
Westinghouse, dan U-gas. Dalam
fluidized bed gaya dorong dari uap
dan O2 akan setimbang dengan
gaya gravitasi sehingga serbuk
batubara dalam keadaan
mengambang saat gasifikasi.
Serbuk batubara yang digunakan
berukuran antara 1 – 5 mm.
Dalam entrained flow serbuk batubara yang berukuran 0.1 mm dicampur dengan uap dan
O2 sebelum diumpankan ke dalam reaktor. Proses ini telah digunakan untuk memproduksi
gas sintetis dengan nama proses Koppers-Totzek. Proses yang sejenis kemudian muncul
seperti proses PRENFLO, Shell, Texaco , dan DOW. Proses molten iron bath merupakan
pengembangan dalam proses industri baja. Serbuk batubara diumpankan ke dalam reaktor
bersama-sama dengan kapur dan O2. Kecuali proses molten iron bath semua proses telah
digunakan untuk keperluan pembangkit listrik.
Mengenal Lebih dekat : Gasifikasi BatuBara
Continue
Saat ini teknologi IGCC sedang dikembangkan di seluruh dunia, seperti : Jepang, Belanda,
Amerika Serikat dan Spanyol. Di samping proses gasifikasi yang terus mengalami perbaikan,
gas turbin jenis baru juga terus dikembangkan. Temperatur masukan gas turbin yang tinggi
akan dapat menaikkan efisiensi dan ini dapat dicapai dengan penggunaan material baru dan
perbaikan sistem pendinginnya.
Prinsip kerja dari IGCC ditunjukkan
pada gambar di atas. IGCC
merupakan perpaduan teknologi
gasifikasi batubara dan proses
pembangkitan uap. Gas hasil
gasifikasi batubara mengalami proses
pembersihan sulfur dan nitrogen.
Sulfur yang masih dalam bentuk H2S
dan nitrogen dalam bentuk NH3 lebih
mudah dibersihkan sebelum dibakar
dari pada sudah dalam bentuk oksida
dalam gas buang.
Abu akan dibersihkan dalam reaktor
gasifikasi. Gas yang sudah bersih ini
dibakar di ruang bakar dan kemudian
gas hasil pembakaran disalurkan ke
dalam turbin gas untuk menggerakkan
generator.
Salah satu hal yang menarik dalam sistem IGCC adalah pembangunannya dapat dilakukan
secara bertahap yaitu:
-tahappertama:pembangunanturbingasdanperlengkapanpembangkitlistrik
-tahapkedua:pembangunansistemdaurkombinasi,dan
-tahapketiga:pembangunanunitgasifikasi.
Pembangunan dua tahap yang pertama memerlukan biaya investasi yang relatif kecil dan sudah
dapat menghasilkan tenaga listrik. Investasi yang besar hanya dibutuhkan pada saat
pembangunan tahap ketiga dan dilaksanakan bila sudah dinilai ekonomis untuk mengganti
bahan bakar dari gas alam dengan batubara. Disamping itu sistem IGCC didesain secara
modular sehingga mudah untuk dikembangkan menjadi unit yang lebih besar kapasitasnya
padasaatkebutuhantenagalistriksudahmeningkat.
Gas buang dari turbin gas dimanfaatkan dengan menggunakan HRSG (Heat Recovery Steam
Generator) untuk membangkitkan uap. Uap dari HRSG (setelah turbin gas) digabungkan
dengan uap dari HRSG (setelah reaktor gasifikasi) digunakan untuk menggerakkan turbin
uap yang akan menggerakkan generator.
Gasifikasi BatuBara
PKM MAINAN KREATIFNYA PARA MAHASISWA INOVATIF !
Hey para mahasiswa muda penuh talenta tahukah kamu apa itu PKM ?
PKM atau kependekan dari Program Kreatifitas Mahasiswa, merupakan salah
satu program dari Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
(DP2M), Ditjen Dikti guna meningkatkan kreatifitas dan kualitas mahasiswa
Indonesia. Selain itu melalui program ini diharapkan dapat mengurangi
kesenjangan antara teori yang diperoleh mahasiswa dengan kontribusi nyata
mereka dalam penyelesaian permasalahan dan realita masyarakat yang ada. Itu
artinya PKM bisa dijadikan sebagai wadah penunjang bagi mahasiswa untuk
dapat menyalurkan kontribusi mereka agar lebih siap apabila saatnya nanti
mereka terjun langsung dimasyarakat.
Dengan adanya berbagai jenis pkm tersebut dimaksudkan agar tidak ada
pembatasan ruang kreasi mahasiswa yang memiliki minat, bakat dan intelektual
beragam. Kemudian, PKM – PKM dari universitas diseluruh Indonesia akan
disaring oleh dikti untuk kemudian bermuara pada pimnas.
Apa itu PIMNAS ?
PIMNAS merupakan singkatan dari Pekan Ilmiah Mahasiswa
Nasional. Sesuai namanya, PIMNAS adalah ajang kompetisi
berskala nasional dimana para mahasiswa dari seluruh
universitas di Indonesia unjuk kemampuan intelektual dan
kreativitas dalam bentuk pembuatan PKM. Nah, untuk tahun
ini pimnas diselenggrakan pada 10-13 september 2013 di
Universitas Mataram Nusa Tenggara Barat.
Terdapat 7 jenis PKM yaitu,
PKM-P : Penelitian PKM-AI : Artikel Ilmiah
PKM-T : PenerapanTeknologi PKM-K : Kewirausahaan
PKM-M : Pengabdian Masyarakat PKM-KC : Karsa Cipta
PKM-GT : GagasanTertulis
Tahukah Kamu ?
Siapa yang kira-kira tahun ini akan berjaya di pimnas ke 26 ? Hymne Universitas
mana yang akan bergema di final pimnas pada tahun ini? Seperti yang diketahui
piala Ardhikarta Kertawidya pada pimnas ke 25 yang diselenggarakan di
Yogyakarta tahun lalu akhirnya dibawa pulang oleh Universitas Brawijaya
(Unibraw) Malang.
Lalu, ada berapa jenis PKM ?
Contoh PKM mengenai Energi
Undip Kembangkan enegi alternatif dari biji alpukat
Nah, Minat Buat PKM?
Biji alpukat yang dianggap limbah oleh masyarakat
Indonesia ternyata dapat diolah menjadi sesuatu yang
berguna dan bernilai ekonomis tinggi ditangan
mahasiswa D3 Teknik Kimia Undip. Ketiga mahasiswa
tersebut menjelaskan bahwa biji alpukat mampu
dikonversi menjadi biodiesel.
Selama ini masyarakat sering menganggap biji jarak
sebagai sumber energi alternatif untuk biodiesel.
Padahal, kandungan trigleserida yang merupakan komponen utama
biodiesel,terdapat lebih banyak pada biji alpukat dibanding biji jarak. Proses
Pembuatan biodiesel dari biji alpukat melalui proses transesterifikasi, yaitu
penambahan basa kuat seperti NaOH ke dalam minyak biji alpukat. Selama ini
masyarakat hanya memanfaatkan alpukat dari daging buahnya saja, sementara
bijinya hanya menjadi limbah. Padahal, biji buah alpukat ternyata mengandung
trigliserida yang lebih tinggi dari pada biji jarak sehingga lebih bernilai ekonomis.
Selain itu dengan pemanfaatan biji alpukat bisa mengurangi limbah dari buah
alpukat di lingkungan dan masyarakat terbiasa menggunakan bahan bakar
terbarukan dari limbah di lingkungan sekitar dan mengurangi penggunaan bahan
bakar fosil seperti minyak bumi, batu bara dan gas.
Dan pada pimnas tahun lalu Undip
mampu meloloskan 17 tim ke
Pimnas, terbanyak sepanjang
sejarah pimnas yang pernah
diikuti, namun hanya membawa
pulang satu medali perunggu dan
satu juara favorit. Hal ini dapat
dikatan bahwa Undip masih cukup
tertinggal jauh dengan universitas
lainnya. Maka pada akhirnya
timbul pertanyaan, mengapa
undip bisa tertinggal cukup jauh
dengan universitas lainnya? pada
akhirnya menjadi tugas siapakah
untuk meralisasikan prestasi undip
di pimnas? Kita semua berharap
pada pimnas tahun ini, Undip bisa
meloloskan lebih banyak timnya
dan meraih gelar juara umum
serta membawa pulang piala
Ardhikarta Kertawidya.
Kemenangan tersebut adalah kali ketiga
untuk Unibraw yang telah berhasil menjadi
juara umum pimnas pada tahun 2008 dan
2009. Namun,pada tahun 2010 dan 2011
piala tersebut berhasil dibawa oleh
Universitas Gadjah Mada (UGM)
Yogyakarta. Kedua universitas tersebut
adalah Universitas yang saat ini cukup
berjaya di pimnas karena berhasil
mengalahkan lawan-lawannya seperti
IPB,ITB,ITS,UI dan beberapa Universitas
besar lainnya. Lalu bagaimana dengan
Undip? Sejak tahun 2005 Undip sudah
mulai aktif mengikuti pimnas dengan
penetapan target juara. Pada tahun 2010
Undip meloloskan tujuh tim di pimnas
Denpasar, Bali dengan perolehan akhir satu
medali emas dan dua medali perunggu.
Tahun 2011 Undip meloloskan dua tim di
pimnas namun tidak membawa pulang satu
medalipun.
RISET
 Sigit Arrohman / S1 Mesin
Lolos Paper Young Engineer ang Scientist
ITS 2013
Delegasi Young Environmental Leadership
Program ITS 2013
 Faris Gustomi Salim /S1 Teknik Kimia
Best participant with best post test score
pada Intensive student Technopreneurship
(i-STEP) IPB 2013 Juara 3 Best
technological Innovation Intensive student
Technopreneurship (i-STEP) IPB 2013
 Aji Bayu Kurniawan / D3 Tekim
Lolos PKM P 2013
Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013
 Adrian Bela Widodo / S1 Teknik Elektro
Finalis Polines Inovation Technology
Contest 2013
Lolos Abstrak LKTI FISHMO
 Muhamad Syarief BS / S1 Teknik Elektro
Juara 1 lomba Debat British Parliament EEC
FST
Lolos Pendanaan Spirit GKN, Gerakan
Kewirausahaan Nasional 2013
Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013
 Nindya Indah Kusumawardani / D3 Tekim
Lolos Paper Young Engineer ang Scientist ITS
2013
 Deariska / S1 Teknik Kimia
Juara 1 Tilawah Qur'an Pada Lomba MTQ
Undip
Delegasi Undip Tilawah Qur'an Pada Lomba
MTQ Nasional
 Putri Mariasari Sukendar/ S1 Teknik Geodesi
Juara 1 Lomba Karya Tulis Islam pada Lomba
MTQ Undip 2013
Lolos Abstrak LKTI FISHMO
Delegasi Undip Lomba Karya Tulis Islam pada
Lomba MTQ Nasional
 Irma Saputri / S1 Teknik Kimia
Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013
 Johan Irawan/ S1 Teknik Geodesi
Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013
 Rizki Januarita / S1 Teknik Lingkungan
Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013
 Azizah Retnowati / S1 Teknik Planologi
Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013
 Ma'ratus Sholicha / S1 Teknik industri
Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013
HRD
 Erwin /S1 Elektro
Rank 4 KPRAI kategori robot berkaki 2013
Best Design KPRAI kategori robot berkaki
 Rg. Alam/S1 Elektro
Lolos paper dan presentasi AISC-Taiwan
MEDIA
 M. Asrofi / S1 Elektro
Rank 4 KPRAI kategori robot berkaki
2013
Best Design KPRAI kategori robot
berkaki
 Ratna Helida / S1 Lingkungan
Lolos PKM KC 2013
 Finasia/S1 Lingkungan
Lolos PKM P 2013
PR
 Dessy Tri Nugraheni / S1 Lingkungan
Lolos PKM M dan PKM T 2013
 Abdul Hadi Hanif / S1 Mesin
Lolos PKM T 2013
 Dwi Intan Af'idah / S1 Siskom
Lolos PKM P, PKM M, PKM KC 2013
Mawapres 3 Fakultas Teknik 2013
10 Besar Mawapres Universitas Diponegoro
2013
Delegasi EDMAT-35 Universitas of Malaya
2013
 Zainal Abidin / S1Perkapalan
Rank 3 NASDAR 2013
 Deviannisa Nurlaeli/S1 Lingkungan
 Delegasi EDMAT-35 Universitas of Malaya
2013
 Uum Umyati/s1 Sipil
Delegasi EDMAT-35 Universitas of Malaya
2013
 Khanata Jati Sumasita/S1 Lingkungan
Lolos PKMP 2013
 Arliandy Pratama Arbad / S1 Geodesi /
KETUA UMUM
Peraih Medali Silver I-ENVEX 2013
Peraih Kategori Best Award untuk kategori
social science I-ENVEX 2013
Prestasi FST
PH NON-DEPARTEMEN
LITBANG
TECHNOPRENEUR
23 Prestasi FST
INFO LOMBA
1. Essay Competition
ECSOTIC 2013
Tema Kegiatan:
“Mewujudkan Kedaulatan Pangan
Menuju Indonesia Sehat dan
Sejahtera”
Akan dicari 20 terbaik nasional untuk
selanjutnya mengikuti rangkaian acara
ECSOTIC 2013 pada tangal 4-7
Oktober 2013 di Universitas
Brawijaya.Batas akhir pengumpulan
essay pada tanggal 8 September
2013. 20 besar nasional berikut waiting
list akan diumumkan pada tanggal 21
September 2013 di website ECSOTIC
2013/dihubungi oleh panitia.
Informasi:
Jawwad - 085736045555
Izza - 085755277074
Facebook: ECSOTIC FEB UB
Twitter: @ecsoticfebub
2. Indonesian Ecology Expo (INDEX) 2013
Deskripsi Kegiatan:
INDEX 2013 merupakan acara nasional sebagai
sarana memperkenalkan ekologi kepada
masyarakat dan meningkatkan kesadaran kritis
masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian
lingkungan.
Jenis Kegiatan:
1. Eco Design (Ecodiction):
Tema: "Contribute for Environment, Express
Yourself, and Take A Pose! Show Yours on
Runway!"
Peserta: Individu/kelompok maks 3 orang;
SMA/SMK/sederajat dan mahasiswa
2. Jingle:
Tema: "Be Respect People for Our Ecology"
3. Fotografi:
Tema: "Green Lifestyle"
4. Essai:
Tema: "My Green Lifestyle Version for Your Life"
Pendaftaran:
Pendaftaran online dapat dilakukan di
http://bit.ly/15nlkj6
Waktu Pendaftaran: 1 Juli-15 September 2013
Deadline Pengumpulan: 1 Juli-16 September 2013
(Kecuali Ecodiction batas pendaftaran dan
pengumpulan 1 September 2013)
Informasi:
Riska - 085755857480
Moh. M. Rizqi - 085727579454
Twitter: @indexipb2013
Website: www.indexfema.event.ipb.ac.id
4. Lomba Karya Tulis "Let's Find Out
More about Agroindustry"
Tema : Implementasi Agroindustri Berkelanjutan
sebagai Pendukung Pembangunan Ekonomi
Indonesia Berbasis Pertanian Lokal
Subtema : Inovasi teknologi pertanian Indonesia,
Pemanfaatan limbah agroindustri, Sumber energi
terbarukan berbasis sumberdaya pertanian lokal,
dan Peningkatan sosial-ekonomi masyarakat
melalui teknologi pertanian
batas akhir (deadline): 7 September
hadiahnya: Kategori Mahasiswa:
Juara I: Rp3.000.000
Juara II: Rp 2.000.000
Juara III: Rp 1.000.000
Best Presentator (Individu): Rp 500.000
Contact Person : Nizam (089639385059 )
3. Lomba Karya Tulis Ilmiah
Mahasiswa 2013
Tema Kegiatan:
"Think, Build, and Save Our
Environment"
Syarat dan Ketentuan:
1. Peserta adalah mahasiswa S1
dan D3 PTN/PTS di seluruh
Indonesia
2. Peserta lomba adalah tim yang
terdiri dari maksimal 3 orang
3. Peserta wajib membayar biaya
pendaftaran sebesar Rp. 75.000,-/tim
ke rekening BNI a.n Ni Putu Praja
Chintya no rekening 0241860358
4. Info lebih lanjut dapat dilihat di
www.lktim2013kmtg.blogspot.com
Informasi:
Adit - 089676130620
Bondan - 085643129152
Gora - 088274013887
Facebook: LKTIM 2013 KMTG
Twitter: @lktim2013kmtg
INFO LOMBA
5. Pekan Inovasi Mahasiswa Pertanian
Indonesia (PIMPI) 2013
Tema Kegiatan:
"Kreativitas Anak Bangsa untuk Pertanian
Indonesia"
Kompetisi Kreatifitas Bina Masyarakat
Mahasiswa Pertanian (KBMMP):
Tema: "Optimalisasi Pemberdayaan Kearifan
Lokal"
Kompetisi Cipta Aplikatif Pertanian
(KCAP):
Tema: "Pertanian Kreatif Berdaya Saing
Global"
Kreatif
Jadwal Kegiatan:
Tahap Pendaftaran: 26 Juni-17 Oktober 2013
Tahap Penerimaan Naskah: 26 Juni-18
Oktober 2013
Tahap Seleksi: 19-31 Oktober 2013
Pengumuman Finalis: 1 November 2013
Grand Final: 29 November 2013
Pameran GKP: 30 November 2013
Pengumuman Pemenang: 30 November
2013
Hadiah dan Penghargaan:
KBMMP:
Juara 1: Rp. 4.000.000,- + Sertifikat + Tropi
Juara 2: Rp. 3.000.000,- + Sertifikat + Tropi
Juara 3: Rp. 2.000.000,- + Sertifikat + Tropi
Stand Terbaik: Rp. 1.000.000,- + Sertifikat +
Tropi
KCAP:
Juara 1: Rp. 4.000.000,- + Sertifikat + Tropi
Juara 2: Rp. 3.000.000,- + Sertifikat + Tropi
Juara 3: Rp. 2.000.000,- + Sertifikat + Tropi
Stand Terbaik: Rp. 1.000.000,- + Sertifikat +
Tropi
Informasi:
Zamzam - 085214954678
Faisal - 085730944997
Fiqi - 087830913921 (KCAP)
Surya - 085287713007 (KBMMP)
Twitter: @pimpi_ipb
Facebook: PIMPI IPB
email: pimpi.forcesipb@gmail.com
Website: www.pimpiipb.wix.com/pimpipb
th
6. The 8 Management E[x]posed 2013
Business Plan Competition adalah bagian dari
rangkaian acara dari M[x]-FEUI yang
diselenggarakan oleh MSS FEUI dan
merupakan kompetisi Business Plan yang
terbesar di FEUI. Tema “SUSTAINABLE
BUSINESS IN EVER-CHANING ERA”. Total
hadiah 22,5 Juta Rupiah.
Tema Kegiatan:
"Sustainable Business in Ever-Changing Era"
Jadwal Kegiatan:
Pendaftaran: 4 Juli-6 Oktober
Deadline Softcopy: 4 Juli-6 Oktober
Pembayaran dengan DP: 4 Juli-30 September
Pelunasan Pembayaran: 4 Juli-3 Oktober
Pengiriman Proposal Business Plan
Hardcopy: 4 Juli-13 Oktober
Persentasi Finalis: 18 November 2013
Informasi:
Rakha - 081381456922
Astrid - 08121042499
Twitter: @MX_FEUI
Email: mx@mss-feui.com
Website: mx-feui.com
7. LOMBA CIPTA TNI ANGKATAN
DARAT
Dalam rangka peringatan ke-68 hari TNI AD
atau Hari Juang Kartika tanggal 15 des 2013,
TNI AD menyelenggarakan lomba cipta
teknologi. Total hadiah Rp. 150 juta. Cipta
teknologi yang dilombakan murni hasil karya
sendiri, bukan jiplakan
BIAYA: GRATISS
Jadwal Kegiatan:
1. Pendaftaran : dibuka minggu I
(pertama) Juni sampai dengan 20
September 2013.
2. Batas akhir pengiriman naskah
minggu I Oktober 2013.
3. Seleksi administrasi oleh panitia
lomba minggu II oktober 2013.
4. Seleksi tahap I (semi final) minggu III
Oktober 2013.
5. Pengumuman peserta yang masuk
final (12 peserta) melalui surat dan telepon
minggu IV Oktober 2013.
Jenis Lomba:
Rancang bangun ; Model ; Prototipe ; Inovasi
; Modifikasi alat utama sistem kesenjataan
TNI Angkatan Darat
Info lebih lanjut: http://www.info-
26 Intermezo
FST Magazine
Cara Hemat Energi Ala @Jukihoki
Baiklah, dalam bacotan kali ini gue bakal membahas
sesuatu yang lebih serius. Jangan pikir ini adalah
pencitraan untuk memuluskan langkah gue menjadi
presiden tahun 2014. Percayalah sob, pencitraan buat
gue terlalu mainstream. Lo tau kan kalau krisis energi
sedang melanda seluruh penjuru dunia. Negara-negara
maju bersaing untuk menemukan sumber energi baru
yang lebih bersahabat dan terbarukan. Semua itu demi
anak cucu kita sob. kebayang gak kalau misalnya anak
cucu kita bakal balik ke jaman batu karena
energi udah habis dipakai ama kita.Nah untuk itu kali
ini gue bakal ngasih tahu cara berhemat energi.
Cekitot Bekicot!
1. Menggunakan lampu hemat energi
Ini adalah cara paling sering disosialisasikan
pemerintah. Dari namanya aja kita udah
tahu kalau menggunakan lampu ini dapat
menghemat energi yang digunakan untuk
penerangan.
Dengan lampu hemat energi penggunaan
energi akan lebih efisien. Lampu hemat
energi yang udah mainstream adalah lampu
neon.Sedangkan lampu hemat energi yang
antimainstream adalah lampu kostan teman.
Cara menggunakannya adalah dengan
mematikan lampu di rumah dan kemudian
numpang di kostan teman.
2. Mematikan alat elektronik yang gak
digunakan
Menyalakan alat elektronik saat tidak
digunakan adalah bentuk pemborosan.
Untuk itu alat elektronik yang tidak
digunakan harus dimatikan.Dengan
dibanting atau ditembak misalnya.Kalo udah
mati jangan lupa di doain terus di kubur ya..
3. Tidak menggunakan kendaraan pribadi
Untuk menghemat penggunaan energi maka
biasakanlah naik kendaraan massal umum.
Penggunaan kendaraan pribadi merupakan
bentuk pemborosan energi. Tapi gak semua
kendaraan pribadi boros energi,becak,
delman dan naga2 di sinetron indosiar
contohnya.
4. Menggunakan energi alternatif
Sekarang lagi gencar-gencarnya tuh usaha
menemukan energi alternatif. Berbagai
sumber energi bari ditemukan. Nah, kalau lo
orang yang suka bereksprimen mungkin ada
baiknya lo mulai meneliti apakah upil dapat
menghasilkan energi.
5. Tidur
Logikanya gini :
Tidur = gak menggunakan alat elektronik =
gak menggunakan listrik = hemat energi.
Jadi, mari tidur dan hemat energi!
Sumber : http://sijuki.com/cara-menghemat-energi-ala-juki/
Ç
Ċ D
Ĉ 1
Č 6
3
Ç
D
Mendatar:
1.Nama menteri energi dan sumber daya mineral Indonesia
2. Zat, energi dan/atau komponen lain yang dihasilkan dari suatu kegiatan
yang berpotensi atau tidak sebagai unsur pencemar
3. Salah satu bentuk energi terbarukan yang berasal dari Sumber alami
4. Nama lain Energi panas
5. Sumber daya alam yang mengandung hidrokarbon sperti batu bara,
petroleum, dan gas alam
6. Salah satu bentuk alternatif rendah karbon dan sumber alternatif untuk
mengeliminasi emisi karbon dan metana
Menurun :
1. Limbah yang umumnya berasal dari setiap pemanfaatan tenaga nuklir untuk
pembangkitan daya listrik
2. Akronim instansi pemerintahan bidang energi
3. Hasil pencernaan berhubungan dengan pemanfaatan gas metana
yang dilepaskan ketika kotoran hewan membusuk
4.Pembangkit listrik tenaga air
5.Sumber energi yang terdapat dalam PLTN
TEKA TEKI
SILANG

Weitere ähnliche Inhalte

Was ist angesagt?

Museum Listrik Dan Energi Baru 1
Museum Listrik Dan Energi Baru 1Museum Listrik Dan Energi Baru 1
Museum Listrik Dan Energi Baru 1guest0468d7f
 
Makalah obsevasi IAD
Makalah obsevasi IADMakalah obsevasi IAD
Makalah obsevasi IADMut Mu3tiah
 
Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Tenaga Nuklear sebagai Penjana Tenaga Ele...
Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Tenaga Nuklear sebagai Penjana Tenaga Ele...Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Tenaga Nuklear sebagai Penjana Tenaga Ele...
Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Tenaga Nuklear sebagai Penjana Tenaga Ele...Sherly Jewinly
 
Kunjungan ke Museum Listrik dan Museum Minyak TMII
Kunjungan ke Museum Listrik dan Museum Minyak TMII Kunjungan ke Museum Listrik dan Museum Minyak TMII
Kunjungan ke Museum Listrik dan Museum Minyak TMII M Akbar Al Anshory
 
Bentuk bentuk energi dan sumbernya
Bentuk bentuk energi dan sumbernyaBentuk bentuk energi dan sumbernya
Bentuk bentuk energi dan sumbernyaMame Indy
 
07 plts-solar-energi [12 b]
07 plts-solar-energi [12 b]07 plts-solar-energi [12 b]
07 plts-solar-energi [12 b]Kira R. Yamato
 
Pemanfaatan Teknologi Hybrid Berbasis Energi Surya dan Angin
Pemanfaatan Teknologi Hybrid Berbasis Energi Surya dan AnginPemanfaatan Teknologi Hybrid Berbasis Energi Surya dan Angin
Pemanfaatan Teknologi Hybrid Berbasis Energi Surya dan AnginEthelbert Phanias
 
Potensi Geografis Indonesia Untuk Energi Alternatif
Potensi Geografis Indonesia Untuk Energi AlternatifPotensi Geografis Indonesia Untuk Energi Alternatif
Potensi Geografis Indonesia Untuk Energi AlternatifAyu Aliyatun
 
Science Form One Bab 6 Sumber Tenaga
Science Form One Bab 6 Sumber TenagaScience Form One Bab 6 Sumber Tenaga
Science Form One Bab 6 Sumber TenagaSan Weng
 
Membuat pembangkit listrik sederhana
Membuat pembangkit listrik sederhanaMembuat pembangkit listrik sederhana
Membuat pembangkit listrik sederhanaInggrid Ayu Putri
 
Ipa 2 sumber energi
Ipa 2 sumber energiIpa 2 sumber energi
Ipa 2 sumber energiPoppy Yogita
 
14708259005 sumber energi dan manfaat energi
14708259005 sumber energi dan manfaat energi14708259005 sumber energi dan manfaat energi
14708259005 sumber energi dan manfaat energiSri Rokhmaniyati
 
MAKALAH OSN PERTAMINA 2012 (Pemanfaatan Energi Surya Melalui Teknologi Non-Ph...
MAKALAH OSN PERTAMINA 2012 (Pemanfaatan Energi Surya Melalui Teknologi Non-Ph...MAKALAH OSN PERTAMINA 2012 (Pemanfaatan Energi Surya Melalui Teknologi Non-Ph...
MAKALAH OSN PERTAMINA 2012 (Pemanfaatan Energi Surya Melalui Teknologi Non-Ph...Ethelbert Phanias
 
rancang bangun sistem hybrid PLTS-PLN
rancang bangun sistem hybrid PLTS-PLNrancang bangun sistem hybrid PLTS-PLN
rancang bangun sistem hybrid PLTS-PLNAgusta Laksmana
 
Bab 6: Matahari dan perubahan tenaga
Bab 6: Matahari dan perubahan tenagaBab 6: Matahari dan perubahan tenaga
Bab 6: Matahari dan perubahan tenagaciksitiaien mdasrar
 
Membuat Pembangkit Listrik Tenaga Surya Sederhana
Membuat Pembangkit Listrik Tenaga Surya SederhanaMembuat Pembangkit Listrik Tenaga Surya Sederhana
Membuat Pembangkit Listrik Tenaga Surya Sederhanawahyuahsan
 
Sumber tenaga Sains Tingkatan 1
Sumber tenaga Sains Tingkatan 1Sumber tenaga Sains Tingkatan 1
Sumber tenaga Sains Tingkatan 1dadayusof
 

Was ist angesagt? (20)

Museum Listrik Dan Energi Baru 1
Museum Listrik Dan Energi Baru 1Museum Listrik Dan Energi Baru 1
Museum Listrik Dan Energi Baru 1
 
Handout sumber energi
Handout sumber energiHandout sumber energi
Handout sumber energi
 
Makalah obsevasi IAD
Makalah obsevasi IADMakalah obsevasi IAD
Makalah obsevasi IAD
 
Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Tenaga Nuklear sebagai Penjana Tenaga Ele...
Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Tenaga Nuklear sebagai Penjana Tenaga Ele...Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Tenaga Nuklear sebagai Penjana Tenaga Ele...
Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Tenaga Nuklear sebagai Penjana Tenaga Ele...
 
Kunjungan ke Museum Listrik dan Museum Minyak TMII
Kunjungan ke Museum Listrik dan Museum Minyak TMII Kunjungan ke Museum Listrik dan Museum Minyak TMII
Kunjungan ke Museum Listrik dan Museum Minyak TMII
 
Bentuk bentuk energi dan sumbernya
Bentuk bentuk energi dan sumbernyaBentuk bentuk energi dan sumbernya
Bentuk bentuk energi dan sumbernya
 
07 plts-solar-energi [12 b]
07 plts-solar-energi [12 b]07 plts-solar-energi [12 b]
07 plts-solar-energi [12 b]
 
Ict ppt 2 2
Ict ppt 2 2Ict ppt 2 2
Ict ppt 2 2
 
Pemanfaatan Teknologi Hybrid Berbasis Energi Surya dan Angin
Pemanfaatan Teknologi Hybrid Berbasis Energi Surya dan AnginPemanfaatan Teknologi Hybrid Berbasis Energi Surya dan Angin
Pemanfaatan Teknologi Hybrid Berbasis Energi Surya dan Angin
 
Potensi Geografis Indonesia Untuk Energi Alternatif
Potensi Geografis Indonesia Untuk Energi AlternatifPotensi Geografis Indonesia Untuk Energi Alternatif
Potensi Geografis Indonesia Untuk Energi Alternatif
 
Science Form One Bab 6 Sumber Tenaga
Science Form One Bab 6 Sumber TenagaScience Form One Bab 6 Sumber Tenaga
Science Form One Bab 6 Sumber Tenaga
 
Membuat pembangkit listrik sederhana
Membuat pembangkit listrik sederhanaMembuat pembangkit listrik sederhana
Membuat pembangkit listrik sederhana
 
Energi surya
Energi suryaEnergi surya
Energi surya
 
Ipa 2 sumber energi
Ipa 2 sumber energiIpa 2 sumber energi
Ipa 2 sumber energi
 
14708259005 sumber energi dan manfaat energi
14708259005 sumber energi dan manfaat energi14708259005 sumber energi dan manfaat energi
14708259005 sumber energi dan manfaat energi
 
MAKALAH OSN PERTAMINA 2012 (Pemanfaatan Energi Surya Melalui Teknologi Non-Ph...
MAKALAH OSN PERTAMINA 2012 (Pemanfaatan Energi Surya Melalui Teknologi Non-Ph...MAKALAH OSN PERTAMINA 2012 (Pemanfaatan Energi Surya Melalui Teknologi Non-Ph...
MAKALAH OSN PERTAMINA 2012 (Pemanfaatan Energi Surya Melalui Teknologi Non-Ph...
 
rancang bangun sistem hybrid PLTS-PLN
rancang bangun sistem hybrid PLTS-PLNrancang bangun sistem hybrid PLTS-PLN
rancang bangun sistem hybrid PLTS-PLN
 
Bab 6: Matahari dan perubahan tenaga
Bab 6: Matahari dan perubahan tenagaBab 6: Matahari dan perubahan tenaga
Bab 6: Matahari dan perubahan tenaga
 
Membuat Pembangkit Listrik Tenaga Surya Sederhana
Membuat Pembangkit Listrik Tenaga Surya SederhanaMembuat Pembangkit Listrik Tenaga Surya Sederhana
Membuat Pembangkit Listrik Tenaga Surya Sederhana
 
Sumber tenaga Sains Tingkatan 1
Sumber tenaga Sains Tingkatan 1Sumber tenaga Sains Tingkatan 1
Sumber tenaga Sains Tingkatan 1
 

Ähnlich wie FST Magazines

Olga mania fisika energi universitas kristen indonesia
Olga mania fisika energi universitas kristen indonesiaOlga mania fisika energi universitas kristen indonesia
Olga mania fisika energi universitas kristen indonesiaFISIKAUKI
 
ENERGI NUKLIR SEBAGAI SOLUSI DARI MASALAH ENERGI DAN BUAH SIMALAKAMA PLTN DI ...
ENERGI NUKLIR SEBAGAI SOLUSI DARI MASALAH ENERGI DAN BUAH SIMALAKAMA PLTN DI ...ENERGI NUKLIR SEBAGAI SOLUSI DARI MASALAH ENERGI DAN BUAH SIMALAKAMA PLTN DI ...
ENERGI NUKLIR SEBAGAI SOLUSI DARI MASALAH ENERGI DAN BUAH SIMALAKAMA PLTN DI ...Mercu Buana University
 
BAB 6 Energi Dalam Sistem Kehidupan - websiteedukasi.com.pptx
BAB 6 Energi Dalam Sistem Kehidupan - websiteedukasi.com.pptxBAB 6 Energi Dalam Sistem Kehidupan - websiteedukasi.com.pptx
BAB 6 Energi Dalam Sistem Kehidupan - websiteedukasi.com.pptxjumiatians3
 
Rancang Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin Sederhana
Rancang Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin SederhanaRancang Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin Sederhana
Rancang Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin SederhanaFirstky Firstky
 
ANGIN SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF
ANGIN SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIFANGIN SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF
ANGIN SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIFEthelbert Phanias
 
http://www.slideshare.net/fernandobaguspradita/peran-warga-negara-dalam-mendu...
http://www.slideshare.net/fernandobaguspradita/peran-warga-negara-dalam-mendu...http://www.slideshare.net/fernandobaguspradita/peran-warga-negara-dalam-mendu...
http://www.slideshare.net/fernandobaguspradita/peran-warga-negara-dalam-mendu...Fernando Pradita
 
Makalah osn pertamina
Makalah osn pertaminaMakalah osn pertamina
Makalah osn pertaminaMuya Avisiena
 
Miniatur panel surya
Miniatur panel suryaMiniatur panel surya
Miniatur panel surya28DEKY
 

Ähnlich wie FST Magazines (20)

Energi dan penerapannya
Energi dan penerapannyaEnergi dan penerapannya
Energi dan penerapannya
 
Makalah angin
Makalah anginMakalah angin
Makalah angin
 
Olga mania fisika energi universitas kristen indonesia
Olga mania fisika energi universitas kristen indonesiaOlga mania fisika energi universitas kristen indonesia
Olga mania fisika energi universitas kristen indonesia
 
materi sumber energi fisika SMA
materi sumber energi fisika SMAmateri sumber energi fisika SMA
materi sumber energi fisika SMA
 
ENERGI NUKLIR SEBAGAI SOLUSI DARI MASALAH ENERGI DAN BUAH SIMALAKAMA PLTN DI ...
ENERGI NUKLIR SEBAGAI SOLUSI DARI MASALAH ENERGI DAN BUAH SIMALAKAMA PLTN DI ...ENERGI NUKLIR SEBAGAI SOLUSI DARI MASALAH ENERGI DAN BUAH SIMALAKAMA PLTN DI ...
ENERGI NUKLIR SEBAGAI SOLUSI DARI MASALAH ENERGI DAN BUAH SIMALAKAMA PLTN DI ...
 
Nuklir
NuklirNuklir
Nuklir
 
Panel Surya
Panel SuryaPanel Surya
Panel Surya
 
Panel surya
Panel suryaPanel surya
Panel surya
 
BAB 6 Energi Dalam Sistem Kehidupan - websiteedukasi.com.pptx
BAB 6 Energi Dalam Sistem Kehidupan - websiteedukasi.com.pptxBAB 6 Energi Dalam Sistem Kehidupan - websiteedukasi.com.pptx
BAB 6 Energi Dalam Sistem Kehidupan - websiteedukasi.com.pptx
 
Plt otec
Plt otecPlt otec
Plt otec
 
Rancang Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin Sederhana
Rancang Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin SederhanaRancang Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin Sederhana
Rancang Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Angin Sederhana
 
ANGIN SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF
ANGIN SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIFANGIN SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF
ANGIN SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF
 
Kebutuhan energi listrik
Kebutuhan energi listrikKebutuhan energi listrik
Kebutuhan energi listrik
 
http://www.slideshare.net/fernandobaguspradita/peran-warga-negara-dalam-mendu...
http://www.slideshare.net/fernandobaguspradita/peran-warga-negara-dalam-mendu...http://www.slideshare.net/fernandobaguspradita/peran-warga-negara-dalam-mendu...
http://www.slideshare.net/fernandobaguspradita/peran-warga-negara-dalam-mendu...
 
Makalah osn pertamina
Makalah osn pertaminaMakalah osn pertamina
Makalah osn pertamina
 
Energi Terbarukan
Energi TerbarukanEnergi Terbarukan
Energi Terbarukan
 
Hotman
HotmanHotman
Hotman
 
Miniatur panel surya
Miniatur panel suryaMiniatur panel surya
Miniatur panel surya
 
Tugas alat ukur
Tugas alat ukurTugas alat ukur
Tugas alat ukur
 
Perancangan bandar
Perancangan bandarPerancangan bandar
Perancangan bandar
 

Mehr von Adhitya Arjanggi

Urban ixd towardscitymaking
Urban ixd towardscitymakingUrban ixd towardscitymaking
Urban ixd towardscitymakingAdhitya Arjanggi
 
Sustainable cities 2013-june_2013_low_res
Sustainable cities 2013-june_2013_low_resSustainable cities 2013-june_2013_low_res
Sustainable cities 2013-june_2013_low_resAdhitya Arjanggi
 
Ruang+06 2011+%28low-res%29
Ruang+06 2011+%28low-res%29Ruang+06 2011+%28low-res%29
Ruang+06 2011+%28low-res%29Adhitya Arjanggi
 
Post traumatic urbanism architectural design - charles rice
Post traumatic urbanism  architectural design - charles ricePost traumatic urbanism  architectural design - charles rice
Post traumatic urbanism architectural design - charles riceAdhitya Arjanggi
 
The City At Eye Level | Lessons For Street Plinths
The City At Eye Level | Lessons For Street PlinthsThe City At Eye Level | Lessons For Street Plinths
The City At Eye Level | Lessons For Street PlinthsAdhitya Arjanggi
 
Panduan ramadhan-1435-h-muhammad-abduh-tuasikal-revisi-12-rajab-1435-h
Panduan ramadhan-1435-h-muhammad-abduh-tuasikal-revisi-12-rajab-1435-hPanduan ramadhan-1435-h-muhammad-abduh-tuasikal-revisi-12-rajab-1435-h
Panduan ramadhan-1435-h-muhammad-abduh-tuasikal-revisi-12-rajab-1435-hAdhitya Arjanggi
 
Panduan pelopor madya_2014
Panduan  pelopor madya_2014Panduan  pelopor madya_2014
Panduan pelopor madya_2014Adhitya Arjanggi
 
Majalah+bea+edisi+kesatu+2013
Majalah+bea+edisi+kesatu+2013Majalah+bea+edisi+kesatu+2013
Majalah+bea+edisi+kesatu+2013Adhitya Arjanggi
 
Jurnal tata kota edisi 01 mail
Jurnal tata kota edisi 01 mailJurnal tata kota edisi 01 mail
Jurnal tata kota edisi 01 mailAdhitya Arjanggi
 
Ikhtilat dan Khalwat_Serial Pengetahuan Islam
Ikhtilat dan Khalwat_Serial Pengetahuan IslamIkhtilat dan Khalwat_Serial Pengetahuan Islam
Ikhtilat dan Khalwat_Serial Pengetahuan IslamAdhitya Arjanggi
 

Mehr von Adhitya Arjanggi (20)

Urban ixd towardscitymaking
Urban ixd towardscitymakingUrban ixd towardscitymaking
Urban ixd towardscitymaking
 
Urban design book 2013
Urban design book 2013Urban design book 2013
Urban design book 2013
 
Upload
UploadUpload
Upload
 
Upcl+ +final+%28 wv%29
Upcl+ +final+%28 wv%29Upcl+ +final+%28 wv%29
Upcl+ +final+%28 wv%29
 
Sustainable cities 2013-june_2013_low_res
Sustainable cities 2013-june_2013_low_resSustainable cities 2013-june_2013_low_res
Sustainable cities 2013-june_2013_low_res
 
Ruang+06 2011+%28low-res%29
Ruang+06 2011+%28low-res%29Ruang+06 2011+%28low-res%29
Ruang+06 2011+%28low-res%29
 
Publications
PublicationsPublications
Publications
 
Post traumatic urbanism architectural design - charles rice
Post traumatic urbanism  architectural design - charles ricePost traumatic urbanism  architectural design - charles rice
Post traumatic urbanism architectural design - charles rice
 
The City At Eye Level | Lessons For Street Plinths
The City At Eye Level | Lessons For Street PlinthsThe City At Eye Level | Lessons For Street Plinths
The City At Eye Level | Lessons For Street Plinths
 
Pemb u rakyat
Pemb u rakyatPemb u rakyat
Pemb u rakyat
 
Panduan ramadhan-1435-h-muhammad-abduh-tuasikal-revisi-12-rajab-1435-h
Panduan ramadhan-1435-h-muhammad-abduh-tuasikal-revisi-12-rajab-1435-hPanduan ramadhan-1435-h-muhammad-abduh-tuasikal-revisi-12-rajab-1435-h
Panduan ramadhan-1435-h-muhammad-abduh-tuasikal-revisi-12-rajab-1435-h
 
Panduan pelopor madya_2014
Panduan  pelopor madya_2014Panduan  pelopor madya_2014
Panduan pelopor madya_2014
 
Master+%28 a4%29 2
Master+%28 a4%29 2Master+%28 a4%29 2
Master+%28 a4%29 2
 
Majalah+bea+edisi+kesatu+2013
Majalah+bea+edisi+kesatu+2013Majalah+bea+edisi+kesatu+2013
Majalah+bea+edisi+kesatu+2013
 
Lcc+web+final
Lcc+web+finalLcc+web+final
Lcc+web+final
 
Jurnal tata kota edisi 01 mail
Jurnal tata kota edisi 01 mailJurnal tata kota edisi 01 mail
Jurnal tata kota edisi 01 mail
 
The Planner ePortoFolio
The Planner ePortoFolioThe Planner ePortoFolio
The Planner ePortoFolio
 
Ikhtilat dan Khalwat_Serial Pengetahuan Islam
Ikhtilat dan Khalwat_Serial Pengetahuan IslamIkhtilat dan Khalwat_Serial Pengetahuan Islam
Ikhtilat dan Khalwat_Serial Pengetahuan Islam
 
Urban Public Space
Urban Public SpaceUrban Public Space
Urban Public Space
 
Eco-Business Magazine
Eco-Business Magazine Eco-Business Magazine
Eco-Business Magazine
 

FST Magazines

  • 1.
  • 2.
  • 3. Assalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh Alhamdulillahirabbil'alamiin Puji Syukur senantiasa kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa karena dengan rahmat, nikmat serta inayah-Nya tim redaksi FST MAGAZINE kembali mengeluarkan sebuah majalah edisi II ditahun 2013. Mungkin bagi yang belum mengenal apa itu FST ? Ini dia perkenalan singkat, FST merupakan singkatan dari Forum Studi Teknik, yaitu sebuah biro dibawah naungan Fakultas Teknik Undip yang berdirisejak24Desember2004. Dalam kesempatan ini tim redaksi kembali menerbitkan FST MAGAZINE edisi II 2013. Dalam edisi kali ini tim redaksi mengangkat sebuah tema tentang ENERGI, yang akan mengupas segala sesuatu yang berkaitan dengan energi di dunia ini. Segenap Tim Redaksi mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam penyusunan serta pernerbitan FST MAGAZINE edisi ini. Tim redaksi juga mengucapkan mohon maaf apabila dalam pembuatan FST MAGAZINE kali ini masih jauh dari kesempurnaan. Hal yang menjadi harapan kuat untuk redaksi melangkah, menyajikan segala informasi berkaitan dengan energi namun masih jauh dari kesempurnaan. Harapan besar tim redaksi semoga FST MAGAZINE ini dapat memberikan manfaat, baik menjadi referensimaupunpengetahuanbagipembaca. Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh Kadept : Fajaryan Wijananto Litbang Media : Khanata J Sumasita Pimpinan Redaksi : Lenny Widywati Wakil Pimpinan Redaksi : M. Wahyu Priadi Reproter : Nurhali, Nandar Suwanto, M.Asrofi Cover Design : M.Arif Widyoadi Layouter & Editor: M.Arif Widyoadi, Panji Pradana, Finasia Sakina H Sekretaris : Finasia Sakina H Sponsorship: Aditya Dhani, Ratna helida Publikasi : Ageng Piandel, Hadianto Kuncoro D Percetakan : Bagus Panuntun
  • 4. Listrik 2000 tahun yang lalu Listrik : Fenomena dan Asal mula Listrik adalah istilah umum yang mencakup berbagai fenomena yang dihasilkan dari kehadiran dan aliran muatan listrik. Ini termasuk gejala mudah dikenali, seperti petir, listrik statis, dan aliran arus listrik dalam sebuah kawat listrik. Selain itu, listrik mencakup konsep kurang dikenal seperti medan elektromagnetik dan induksi elektromagnetik. Kata ini dari new latin electricus, "ambar-seperti ", diciptakan pada tahun 1600 dari λεκτρον yunani (elektron) berarti amber (resin tanaman mengeras), karena efek listrik statis yang diproduksi klasikal oleh amber gosok. Fenomena listrik telah dipelajari sejak jaman dahulu, meskipun kemajuan dalam ilmu pengetahuan tidak dibuat hingga abad ketujuh belas dan kedelapan belas. Aplikasi praktis untuk listrik namun beberapa tetap, dan tidak akan terjadi sampai akhir abad kesembilan belas yang insinyur mampu memanfaatkannya industri dan perumahan. Ekspansi yang cepat dalam teknologi listrik saat ini mengubah industri dan masyarakat. Fleksibilitas luar biasa listrik sebagai sumber energi berarti dapat dimasukkan ke set hampir tak terbatas dari aplikasi yang meliputi transportasi, pemanas, penerangan, komunikasi, dan komputasi. Daya listrik adalah tulang punggung masyarakat industri modern, dan diharapkan tetap demikian untuk masa yang akan datang. Sebuah penggalian 1936 dari beberapa reruntuhan 2000-tahun-tua di sebuah desa kuno Baghdad digali vas tanah liat kecil berwarna kuning sekitar 6 inci tingginya. Ini memiliki lapisan tembaga-lembar silinder di dalamnya yang diukur 5 x 1,5 inci. Bahan solder (kemungkinan besar timah dan timah) digunakan di tepi atas silinder ini misterius, bantalan afinitas luar biasa untuk paduan solder modern. Sebuah menekan-in disk tembaga di dasar silinder ini ditutup dengan aspa. Lapisan aspal yang sama juga ditemukan di ujung atas sebuah batang besi, bantalan tanda korosi asam dimasukkan dalam silinder
  • 5. Pada tahun 1970, para peneliti Mesir Jerman Arne Eggebrecht mengikuti jejak Gray. Ia menggantikan solusi tembaga sulfat dengan jus anggur segar untuk menghasilkan sekitar 0.87V listrik untuk penyepuhan emas patung perak. Percobaan ini dibuktikan tanpa keraguan bahwa 1.800 tahun peradaban tua itu tahu bagaimana cara untuk menghasilkan dan memanfaatkan listrik melalui agen asam Paulus Keyser mengisyaratkan bahwa sengatan listrik ringan yang dihasilkan dengan menggunakan batang besi dalam cuka digunakan oleh dukun atau imam untuk elektro-akupuntur. Hal ini juga bisa menjadi trik untuk menciptakan rasa kagum antara pengikut oleh electrifying patung logam dari Allah. Gambar-Gambar Peninggalan Kuil Dendra Tentang Gambaran Listrik Jaman Dahulu
  • 6. EVVY KARTINI Penemu Penghantar Listrik Berbahan Gelas Di kalangan internasional, Dr. Evvy Kartini memiliki reputasi terhormat. Ia dikenal sebagai ilmuwan penemu penghantar listrik berbahan gelas dengan teknik hamburan netron yang berdaya hantar sepuluh ribu kali lipat dari bahan sebelumnya. Penemuannya itu membuka peluang produksi baterai mikro isi ulang. Material kaca yang lebih elastis, secara logika bisa dibentuk semungil dan setipis mungkin. Revolusi baterai pun di depan mata. Baterai tidak lagi identik berpenghantar elektrolit cair. Sebelum menemukan bahan-bahan gelas berpenghantar listrik superionik, dibutuhkan percobaan mahal. Inilah yang sempat membuatnya hampir putus asa. Biaya dan fasilitas penelitian di Indonesia, termasuk Batan, tidak memungkinkannya. Beruntung, Evvy, penerima penghargaan Indonesia Toray Science Foundation/ITSF 2004 ini bukanlah tipe yang mudah putus asa. Dikirimkannya proposal itu ke lembaga penelitian di Kanada. Ketertarikan sarjana Fisika lulusan ITB itu terhadap pengembangan material gelas berawal pada saat ia magang di Hahn Meitner Institute (HMI) di Berlin, Jerman, 1990. Ia dibimbing ahli hamburan netron Prof Dr Ferenc Mezei. Karier penelitiannya dimulai saat menyelesaikan S2-nya di Universitas Teknik Berlin. Ia berhasil menemukan model baru difusi dalam material gelas. Penemuan itu dipresentasikan pada Konferensi Internasional Hamburan Netron (ICNS) Jepang. Maka namanya mulai tercatat dalam jurnal penelitian internasional bergengsi seperti Physica B (1994) TO KOH Continue Sejak itu, tawaran presentasi dan konferensi mengalir deras. Ia pun mulai berkolaborasi dengan profesor dari Organisasi Sains dan Teknologi Nuklir Australia (ANSTO). Profesor itulah yang membuka jalan untuk berkolaborasi dengan banyak profesor lain di negara maju. Penelitian tentang bahan-bahan superionik berbahan gelas ia mulai tahun 1996, sepulang dari Jerman. Ia sempat frustrasi karena terbatasnya fasilitas, tetapi tetap tekun menyiapkan eksperimen, seperti difraksi Sinar X dan pengukuran suhu serta konduktivitasnya, untuk dikirim ke Chalk River Laboratory, Kanada. Tahun 1998 ia menerima penghargaan Riset Unggulan Terpadu (RUT) VI dari Kementerian Negara Riset dan Teknologi atas penelitiannya berjudul "Sintesa dan Karakterisasi Bahan- bahan Gelas Superionik (AgI)x(AgPO3)1-x". Tahun itu juga, ia menerima tawaran program postdoctoral di Kanada.
  • 7. Sungguh kebetulan. Ia tidak perlu menyupervisi contoh yang akan dieksperimen di Kanada. Bersama Prof Dr MF Collins, ia mencoba memahami mekanisme konduksi dari bahan gelas bersifat superionik dan mengamati ketergantungan suhu bahan- bahan superionik. Saat itu pula ia mulai berkolaborasi dengan para profesor peneliti netron dari Jepang dan Inggris, negara-negara terkemuka dalam penelitian netron. Kolaborasi menghasilkan fenomena dinamika ion dalam bahan-bahan gelas. Penemuan besar yang dicari para ilmuwan dari berbagai belahan dunia. Dalam tempo dua tahun, 1998-2000, namanya tercatat di sepuluh jurnal bergengsi sebagai peneliti utama. Selain tercatat di jurnal Physica B, Evvy juga menulis buku Solid State Ionics (2001) bersama profesor dari Jepang. Di tengah kepopulerannya di kalangan fisikawan negara maju, dan berbagai bujukan dengan segala fasilitas untuk berkiprah di luar negri, namun istri Dr Ir Pratondo Busono (Kepala Bidang Instrumentasi Kedokteran BPPT) mengatakan tetap ingin bertahan di Indonesia.Ia mengaku masih ingin bebas meneliti dan memberikan ilmunya untuk kemajuan negeri ini.
  • 8. Kondisi Energi di Indonesia Dulu dan Sekarang Pertambangan minyak lepas pantai Indonesia dan energi adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Sumber daya yang melimpah ditanah nusantara membuat Indonesia mampu mengolah sumber energi dari alam untuk dijadikan bahan bakar, penghasil listrik dan pemenuh kebutuhan lainnya. Namun, jelas perlu disadari bahwa energi yang diambil dari fosil secara terus – menerus tanpa adanya pembaharuan dalam beberapa puluh tahun kedepan dapat mengakibatkan menipisnya sumber energi tersebut. Lalu, jika sumber energi tersebut habis darimana Indonesia mendapatkan sumber energi baru ? Berawal dari pemikiran tentang pencarian solusi pembaharuan energi dalam menunjang kebutuhan sehari-hari maka puluhan bahkan ratusan orang didunia mulai untuk menyumbangkan ide dan pikirannya dalam mencarikan solusi bagi masalah tersebut. Begitu juga dengan Indonesia, hal tersebut tidak jauh berbeda dengan orang-orang dibelahan dunia lainnya. Mengapa ? mulai disadari bahwa kondisi energi di Indonesia pada tahun-tahunsebelumnya dapat mencukupi kebutuhan. Tetapi saat ini yang terjadi, malah sumber energi semakin menipis dan jika terus dibiarkan tanpa ada penyelesaian bukan tidak mungkin Indonesia akan kehilangan sumber energinya sebagai pemenuh kebutuhan. Salah satu contohnya Indonesia yang dahulu berperan sebagai pengekspor minyak, sekarang telah mutlak menjadi importir minyak. Sejak 2008, Indonesia telah keluar dari keanggotaannya di OPEC (Organization of the Petroleum Exporting Countries). Produksi minyak Indonesia sempat menyentuh sekitar 1 juta barel per hari, sekarang tinggal sekitar 800 ribu barel per hari. Selain itu pada 1977, Indonesia pernah mencapai produk minyak tertinggi yaitu 1,68 juta barel per hari. Continue Belakangan ini heboh tentang subsidi BBM yang mengundang pro-kontra dikalangan masyarakat dan pemerintah terjadi hampir di seluruh pelosok tanah air. Bahkan salah satu fakta lain yang terjadi adalah ketika harga minyak dunia naik, kita ikut kalang kabut. Padahal sebenarnya Indonesia bisa mandiri dalam bidang energi atau dengan kata lain dapat mencapai kedaulatan energi yaitu kondisi dimana kebutuhan energi dalam negeri cukup dan tidak berpengaruh terhadap kondisi luar negeri. Dalam kurun waktu 3 tahun terakhir ini, Indonesia mencoba membenahi diri untuk bisa menyelesaikan masalah energi. Ini menjadi pekerjaan rumah bersama, bukan hanya pemerintah tetapi seluruh kalangan masyarakat. Dari mulai mahasiswa, pelajar sekolah, bahkan warga biasa mulai mencari solusi bersama.
  • 9. Gerakan kampanye,lomba-lomba mulai mengangkat temamengenai pembaharuan kondisi energi Indonesia. Pemerintah sudah waktunya untuk lebih serius dan konsisten mengembangkan beragam potensi sumber energi alternatif yang dimiliki Indonesia, seperti panas bumi, biofuel, biomassa, tenaga angin, panas matahari, dan arus laut. Dengan demikian, dalam jangka panjang, Indonesia bisa menghilangkan kebergantungan pada impor energi, terutama minyak fosil, yang sangat memboroskan devisa dan menjadi sumber defisit perdagangan. Ke depan, konsumsi energi di Indonesia dan dunia diperkirakan terus meningkat. Jika pada 2010 konsumsi energi dunia 12 miliar ton setara minyak, pada 2030 permintaan energi secaraglobal diprediksi menembus 16,6 miliar ton setara minyak dengan porsi minyak dan batu baraterbesar di antara sumber energi lain. Sejauh ini, cadangan minyak terbukti nasional terus terkuras. Pada 2012, rasio cadangan minyak terhadap produksi hanya 52 persen. Padahal, semestinya setiap produksi 1 barel minyak digantikan temuan cadangan minyak dengan jumlah sama. Namun seiring mulai banyaknya upaya yang dilakukan untuk pemberdayaan energi alternatif agar dapat menjadi sumber energi dan keseriusan pemerintah untuk mengolah sumber energi alternatif tersebut kedepannya Indonesia tidak perlu merasa khawatir. Mengapa ? Sebab Cadangan energi panas bumi Indonesia termasuk yang terbesar di dunia. Demikian juga dengan energi panas matahari yang berlimpah. Biofuel bisa kita kembangkan secara optimal karena mudah ditanam dan banyak di sini, demikuan pula biomassa, potensinya cukup besar, belum lagi angin dan arus laut. Semuanya dapat dimanfaatkan sebagai energi alternatif pemenuh kebutuhan kedepannya.
  • 10. F eh kalian pada tahu UKT kan? menurutku sih UKT bakal membebani ekonomi dari orang tua kita, temenku aja kesulitan mau bayar UKT, mahal sih YA enggak lah, UKT itu tujuannya supaya mempermudah pembayaran. Sisi lainnya juga memotivasi mahasiswa agar lulus lebih cepat UKT MEMBERATKAN ENGGAK Udah Udah kebanyakan dari mahasiswa melakukan kesalahan dalam mengisi formulir UKT dan hal itu tidak bisa diralat, mungkin itu yang memberatkan para orang tua. Namun UKT dapat diringankan dengan mengajukan keringanan UKT kepada Universitas. Selain itu, tim advokasi lembaga mahasiswa juga siap membantu jika ada yang bermasalah dengan biaya tersebut ada benernya juga tu berita bagus tu makanya jangan pada bertengkar mulu HEHE HEHE HEHE HEHE may rindi andy ST @FstUndip pj twitter:
  • 11.
  • 12. 11 ini, ’’kapan energi punah?’’. Tentu pertanyaan ini pernah terbesit di dalam benak kita bukan ? Ya,manusia saat ini mulai gelisah karena semakin lama energi yang tersedia dibumi semakin menipis. Kemudian yang terjadi energi tersebut akan habis atau bisa dikatakan punah. Alam semesta merupakan sebuah sistem tertutup sehingga jumlah energinya tetap, yang berubah hanyalah jenis/wujudnya. Bumi merupakan bagian dari alam semesta, sehingga tak mungkin kehabisan energi. Yang dapat terjadi adalah “pergeseran prosentase” energinya. Setiap saat jenis energi berubah sehingga mungkin sekali manusia atau living organisme tak sanggup memanfaatkan energi baru yang terjadi dan hilangnya jenis energi lama dianggap “tiadanya” atau terkurasnya energi yang tersedia. Living organisme membutuhkan berbagai jenis energi, namun sebagian besar, atau bahkan semuanya membutuhkan cahaya. Hanya tumbuh- tumbuhan yang sanggup meruibah energi matahari langsung menjadi bio energi sekaligus mendaur ulang energi fisika yang tak bermanfaat menjadi dibuthkan oleh living organisme yang lain. Tumbuh-tumbuhan dapat merubah gas karbon dioksida menjadi tepung dan oksigen yang keduanya sangat dibutuhkan oleh living organisme yang lain. Living micro-organisme atau jasad renik sanggup mendaur ulang “sampah” organisme menjadi unsur hara. Binatang pemakan tumbuh-tumbuhan mengubah unsur nabati yang dihasilkan oleh tumbuh-tumbuhan menjadi unsur hewani (diantaranya daging), binatang pemakan daging memakan daging dan mengubahnya menjadi kotoran yang dapat dimanfaatkan oleh tumbuh-tumbuhan untuk melengkapi proses hidupnya. Hampir semua ciptaan Tuhan YME merupakan sebuah rantai kehidupan yang sanggup merubah berbagai energi menjadi jenis energi lain, sehingga keseimbangan energi selalu terjaga secara alami. Jadi kalau dipikir-pikir lagi energi di bumi ini tidak akan habis, namun mungkin saja manusia belum sanggup memanfaatkan energi lainnya atau penggunaan energi baru telah sanggup dimanfaatkan memiliki dampak buruk terhadap kehidupan, padahal kenyataan energi yang telah dapat dimanfaatkan secara aman telah menipis atau habis. Jadi akan lebih baik kita gunakan energi secara efisien, sementara itu berusaha mendapatkan energi lain dan cara untuk memanfaatkan dengan aman, misalnya energi nuklir, energi matahari, energi sampah, bio energi yang bukan berasal dari fosil yang membutuhkan proses sangat lama. Seiring dengan krisis energi yang terjadi di setiap belahan dunia, ada pertanyaan seperti Kapan Energi Punah? Running Out ! FUTURE ENERGY THIS IS
  • 13. ? “Kalau berbicara mengenai kenaikan harga BBM yang sekarang terjadi, saya setuju dengan pemerintah. Kebanyakan yang memakai BBM golongan menengah ke atas, mungkin sistem penyaluran uang dari pengurangan subsidi BBM yang perlu dibenahi, karena masih banyak yang harus dapat tapi malah tidak dapat.Pemerintah juga perlu mengendalikan harga bahan-bahan pokok agar tetap stabil dan tidak naik seiring kenaikan BBM supaya tidak menyulitkan rakyat. Kalau tentang penggantian BBM dengan alternatif lain saya lebih setuju, apalagi energi alternatif dari sumber daya alam yang kini masih belum diolah tapi dimiliki secara melimpah oleh bangsa Indonesia, jadi negara tidak perlu mengeluarkan budget yang lebih besar buat mengimpor minyak dari luar negeri dan dari keuntungan sumber energi alternatif itu juga kembali pada rakyat. (Nurrohmah Wibawati – Mahasiswi UNY) Menurut saya, sebaiknya BBM dapat diganti dengan untukalternatif energi yang lain mengatasi masalah yang sedang terjadi saat ini. Nah menurut saya energi yang menjanjikan yaitu nuklir. (Nur Kholiq – Mahasiswa Polines, Semarang) BBM sangat diperlukan bahkan dengan kenaikan harganya dapat mempengaruhi harga lain seperti kebutuhan-kebutuhan pokok. Sebenarnya kenaikan harga BBM tidak apa-apa asal tepat sasaran untuk subsidinya dan semua bisa menggunakan BBM ( Liliana Isnaini- Mahasiswi UNS) Seharusnya kita tidak harus terpaku pada BBM, kita seharusnya mencari solusi alternatif untuk BBM sehingga kebutuhan energi di negeri ini dapat tercukupi. (Nanak Setiawan – Mahasiswa UNDIP) Kalau bisa BBM itu harganya jangan naik terus, kasihan rakyat kecil, apa apa jadinya mahal. (Ngatino – Warga Kampung Sengon) Saya dengan kenaikan hargasetuju BBM, kalau dilihat dari manfaat jangka panjangnya, kalau BBM naik bisa mengurangi minat pengendara motor/ mobil pribadi. Uang yang untuk subsidi BBM bisa dialihkan untuk hal-hal yang lainnya. Naiknya BBM juga harus ada solusi atau cara alternatif agar harga- harga lainnya juga tidak ikut naik karena akan memberatkan rakyat di kalangan menengah kebawah. Jika ada bantuan lain pengganti subsidi BBM, pemberiannya juga harus tepat sasaran. (Sri Ngadinah – Warga Kampung Sengon) Kata mereka tentangkenaikan BBM
  • 14. eiring dengan berjalannya waktu, Ssumber energi semakin banyak dieksploitasi karena kebutuhan akan energi yang semakin meningkat. Lama kelamaan sumber energi tersebut akan habis. Hal ini terjadi pada sumber energi minyak bumi yang menghasilkan bahan bakar, sebut saja premium. Kejadian ini menyebabkan kenaikan harga pada bahan bakar tersebut. Saat ini bahan bakar premium sudah mencapai harga Rp6.500,00/liter. Pemerintah sudah mengkaji energi alternatif untuk mengganti bahan bakar premium ini. Alternatif yang memungkinkan mengganti premium adalah Liquified Gas for Vehicle (LGV) serta Compressed Natural Gas (CNG) atau Bahan Bakar Gas (BBG). LGV atau dikenal dengan nama dagang Vi-Gas merupakan bahan bakar yang diformulasikan untuk kendaraan bermotor pengguna bensin (spark ignition engine). Bahan bakar ramah lingkungan tersebut terdiri dari campuran propana (C3) dan butana (C4). Sudah banyak kendaraan yang menggunakan bahan bakar ini, mulai taksi dan angkutan kota serta kendaraan pribadi. Harganya relatif murah, yaitu Rp 3.600 per liter. Sementara, CNG adalah energi ramah lingkungan yang dibuat dengan melakukan kompresi metana (CH4) dari ekstrak gas alam. CNG disimpan dan didistribusikan dalam bejana tekan berbentuk silinder. Bahan bakar seharga Rp 3.100 per liter ini digunakan oleh sejumlah angkutan umum, salah satunya Busway Trans Jakarta. Berikut redaksi merangkum beberapa energi alternatif yang sudah di aplikasikan untuk menggantikan Premium : Continue Energi Pengganti Premium
  • 15. Dimanapun, manusia selalu memandang remeh tentang pengunaan minyak sayuran untuk kendaraan sejak pertama kali ide ini diluncurkan. Akan tetapi, konsep ini perlahan jadi kenyataan. Volkswagen sangat antusias menerapkan ide ini dengan mengujicobanya pada jenis VW Beetle tanpa perlu menunggu lagi. minyak sayur Prospek mobil berbahan bakar hidrogen telah menggoda pengemudi mobil ramah lingkungan selama bertahun-tahun. Namun produsen mobil masih bergulat dengan tantangan teknis, seperti bagaimana menyimpan hidrogen dalam kendaraan atau bagaimana mencegah pembekuan. Namun demikian, bukti mobil konsep bertenaga hidrogen sudah dilakukan pada sejumlah tipe kendaraan mewah Mercedes. hidrogen Sebagian besar dari pengemudi kendaraan di Amerika Serikat telah menggunakan etanol dalam kendaraan, sebagai implementasi undang-undang federal yang mewajibkan memerlukan persentase etanol tertentu pada bensin yang dibeli. Dan pada tahun 2010 lalu, Suzuki Motor Company mulai menjual mobil yang sepenuhnya menggunakan etanol. etanol Mungkin yang paling menggoda dari semua bahan bakar alternatif adalah kompresi udara. Itu saja yang diperlukan untuk menjalankan mobil. Energi ini dirancang para insinyur Perancis dan tersedia untuk pengemudi kendaraan di Amerika pada tahun 2010 lalu. kompresi udara
  • 16. icara tentang Belanda pasti pikiran Bkita tertuju pada negeri seribu kanal dan bunga tulipnya yang terkenal itu. Tapi tahukah anda Belanda merupakan salah satu negara pionir sekaligus pengembang untuk energi terbarukan. Banyak inovasi-inovasi yang telah ditorehkan Belanda di bidang energi. Apa saja inovasinya? Berikut redaksi merangkumnya: Selama ini banyak orang yang menganggap bahwa urin hanyalah sisa hasil metabolisme yang terjadi di dalam perut manusia. Namun hal tersebut tidak berlaku bagi para peneliti yang berasal dari Universitas Teknologi Delft dan lembaga penelitian DHV. Seperti berita yang telah dilansir oleh Radio Nederland, disebutkan bahwa para peneliti tersebut telah mengembangkan teknologi pemanfaatan gas amonia yang terdapat di dalam urin sebagai bahan bakar. Bahkan tidak hanya itu, para peneliti itu juga telah mendaftarkan paten temuannya di Cina, Afrika Selatan, Amerika, dan Eropa. “ Sederhana”, ya kata itulah yang tepat digunakan untuk menggambarkan proses mengubah urin menjadi sumber energi alternatif. Pertama-tama, urin yang mengandung senyawa amonia ini dipanaskan secara perlahan. Setelah proses itu dilakukan, urin akan berubah menjadi gas amonia. Gas tersebut kemudian dimasukkan ke dalam sel bahan bakar (fuel cell), sejenis generator. Selanjutnya gas yang telah dimasukkan ke dalam sel bahan bakar itu digunakan untuk memproduksi energi listrik. Nah, apabila pasokan urin dijaga agar selalu tersedia, maka energi listrik pun bisa diproduksi terus-menerus. Telah banyak fakta bertebaran yang menggambarkan betapa majunya Negara seluas 33,893 km2 dengan penduduk berjumlah 0.26% penduduk dunia dalam hal penguasaan teknologi energi terbarukan. Dengan segala keterbatasnnya (kondisi geografis, dll), Belanda mampu mengoptimalkan sumber energi terbarukan yang sangat beragam yang mampu menyuplai 2.4% dari total energi yang ada (2005). Dan tak hanya berkiprah untuk diri sendiri, Belanda menjadi pionir dan menebarkan teknologi yang dimilikinya ke seluruh penjuru dunia, membantu beban bumi dalam mengatasi isu energi dan perubahan iklim. Belajar dari Sang Penjajah Mengubah Urin Menjadi Sumber Energi Alternatif Pionir Energi Baru dan Terbarukan Dunia Continue
  • 17. Prestasi Belanda dalam kemajuan teknologi energi terbarukan di kancah internasional sangat memukau, selain mendapatkan peringkat ke-4 dalam aplikasi paten untuk energi sel surya, Belanda juga mendapatkan peringkat ke-6 dalam aplikasi paten terkait pembangkit energi listrik berkelanjutan. Lihat saja karya nyatanya yang berupa pulau sel surya yang disebut dengan “Solar Island Almere” dengan luas lahan sel surya sebesar 6,900 m2 yang mampu memenuhi 10% dari total kebutuhan energi 2700 rumah dan beberapa fasilitas lokal yang ada sekitar area pulau. Selain itu, inovasi Belanda yang mampu mengubah panel surya menjadi setipis kertas bernama Helianthos, membuat energy ini memperbesar kesempatan aplikasinya. Bukti yang lain adalah kendaraan berbahan bakar tenaga matahari,Nuna yang dibangun oleh mahasiswa dari TU Delft dan dijalankanThe Dutch Nuon Solar Team yang berhasil memenangkan lomba balap sebanyak 4 kali di Australia pada World Solar Challenge 2009. Teknologi pembangkit energy angin Belanda juga sangat maju. Sampai tahun 2007, telah ada 2 area besar untuk memanen energi angin di laut. Tak hanya di laut, Belanda juga mengembangkan turbin angin yang sesuai dengan daerah perkotaan yang rapat dengan gedung perkantoran. Ide keren lain lagi adalah pemanfaatan rumah kaca yang selama ini hanya berfungsi untuk sektor pertanian. Belanda tidak hanya akan menjadi Belanda, jika konsep rumah kaca yang selama ini ada, tidak berubah. Belanda berhasil menjalankan program pembangkit listrik dari rumah-rumah kaca yang ada di sana. Rumah-rumah kaca ini tak hanya memperkuat sektor pertanian Belanda, tapi juga mendulang energi yang bisa digunakan untuk pertanian itu sendiri. Jadi, kapan Indonesia bisa seperti Belanda? sumber : http://kompetiblog2013.wordpress.com/
  • 18. Energi Fosil semakin menipis memaksa kita untuk berinovasi untuk terus mencari energi pengganti energi fosil. Berikut redaksi merangkum inovasi-inovasi yang berkaitan dengan energi terkini : Larangan untuk membeli dan menggunakan lampu bohlam atau lampu pijar di Indonesia sampai saat ini masih belum terdengar. Sedangkan di banyak negara, pemerintahnya sudah mengeluarkan larangan pembelian dan penggunaan lampu bohlam, seperti Australia, Jerman, USA, Inggris, Venezuela dll. Walaupun sampai saat ini tidak ada larangan dari pemerintah Indonesia untuk membeli dan menggunakan lampu bohlam, penjualan lampu hemat energi mencapai 220 juta unit pada Januari-Agustus 2012 atau tumbuh sekitar 22% dibandingkan periode yang sama tahun 2011 (180 juta unit). Hal ini menunjukan bahwa masyarakat Indonesia sudah melihat kelebihan lampu hemat energi dibandingkan bohlam. Namun demikian, lampu hemat energi ini bila selesai pakai pembuangannya harus benar. Kandungan merkuri di dalamnya adalah ganjalan alam yang tidak aman untuk lingkungan. Kebiasaan membuang secara sembarangan lampu hemat energi bekas pakai ke sampah rumah tangga harus segera ditinggalkan, karena berakibat kebocoran merkuri ke tanah atau air tanah. Untungnya belum lama ini seorang doktor dari Jerman Rainer Kling dkk berhasil menemukan sebuah lampu hemat energi tanpa merkuri yang diberi nama 3rdPPBulb. Harganya lebih hemat dari LED, efisien dan tentu saja bebas merkuri. Hidrogen memiliki banyak kelebihan, antara lain memiliki energi pembakaran yang besar per satuan massa hidrogen dan merupakan bahan bakar yang sangat bersih karena emisi pembakarannya berupa air (H2O). Baru-baru ini, tim peneliti dari School of Chemistry Monash University Australia telah menemukan inovasi baru dalam mengubah air menjadi hidrogen lewat proses elektrofotokatalisis yang terinspirasi dari cara tumbuhan mengubah air menjadi oksigen Para ilmuwan di dunia mengakui bahwa bagian tersulit dari mengubah air menjadi bahan bakar adalah mengonversi air menjadi hidrogen dan oksigen. Tim peneliti yang telah mempublikasikan hasil penelitian mereka di jurnal Nature Chemistry ini berhasil membuat sistem sel konversi air menjadi hidrogen menggunakan katalis berbasis logam mangan (Mn). Katalis ini sendiri memiliki struktur molekul yang menyerupai mineral mangan birnessite [(Na0.3Ca0.1K0.1)(Mn4+,Mn3+)2O4 • 1.5 H2O]. Lampu Hemat Energi Bebas Merkuri Inovasi Terbaru Menuai Hidrogen dari Air Inovasi terbaru
  • 19. Suatu terobosan ilmiah terbaru berhasil ditemukan sebuah tim riset yang terdiri atas para insinyur teknik kimia dari University of Massachusetts Amherst berhasil mengembangkan suatu mesin yang dapat memproduksi berbagai macam senyawa hidrokarbon dengan bahan baku minyak pirolisis sampah kebun atau sejenisnya. Ya, sampah kebun seperti kayu, ranting, cabang, kulit pohon, rumput-rumput, dedaunan, dan bagian tumbuhan lainnya merupakan sumber alami biomassa yang mengandung banyak selulosa dan minyak bio. Suatu proses pirolisis terhadap biomassa seperti ini dapat mengekstrak minyak bio yang terkandung di dalamnya untuk selanjutnya dapat diolah kembali menjadi berbagai senyawa hidrokarbon. Pirolisis merupakan dekomposisi termal bahan-bahan organik tanpa keberadaan oksigen, sehingga bahan organik yang terkandung di dalamnya tidak teroksidasi. Inovasi ini terbukti menghasilkan gas hidrogen dari air secara lebih mudah dan murah. Penemuan ini diharapkan akan menginspirasi produsen bahan bakar hidrogen di dunia untuk mengaplikasikannya sehingga akan terwujud penggunaan bahan bakar hidrogen yang mengglobal. Hasil penelitian ini tentu dapat memberi nilai tambah terhadap sampah-sampah organik yang ada di kebun pekarangan rumah kita ataupun di lingkungan lain yang serupa. Selain dapat diubah menjadi pupuk kompos, sampah tersebut juga dapat menghasilkan berbagai senyawa kimia yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku produk kimia maupun sumber energi alternatif. Jadi Apa inovasimu? Menuai Bahan Bakar Alternatif dari Sampah Kebun
  • 20. Teknologi IGCC(disebut juga Gratifikasi Batubara) merupakan merupakan salah satu teknologi batubara bersih yang sekarang dalam tahap pengembangan. Istilah IGCC ini merupakan istilah yang paling banyak digunakan untuk menyatakan daur kombinasi gasifikasi batubara terintegrasi. Meskipun demikian masih ada beberapa istilah yang digunakan yaitu ICGCC (Integrated Coal Gasification Combined Cycle) dan CGCC (Coal Gasification Combined Cycle) yang sama artinya. Komponen utama dalam riset IGCC adalah pengembangan teknik gasifikasi batubara. Gasifikasi batubara pada prinsipnya adalah suatu proses perubahan batubara menjadi gas yang mudah terbakar. Proses ini melalui beberapa proses kimia dalam reaktor gasifikasi (gasifier). Mula-mula batubara yang sudah diproses secara fisis diumpankan ke dalam reaktor dan akan mengalami proses pemanasan sampai temperatur reaksi serta mengalami proses pirolisa. Kecuali bahan pengotor, batubara bersama-sama dengan oksigen dikonversikan menjadi hidrogen, karbon monoksida dan methana. Proses gasifikasi batubara berdasarkan sistem reaksinya dapat dibagi menjadi empat macam yaitu : fixed bed, fluidized bed, entrained flow dan molten iron bath. Dalam fixed bed, serbuk batubara yang berukuran antara 3 – 30 mm diumpankan dari atas reaktor dan akan menumpuk. Uap dan udara (O2) dihembuskan dari bawah berlawanan dengan masukan serbuk batubara akan bereaksi membentuk gas. Reaktor tipe ini dalam prakteknya mempunyai beberapa modifikasi diantaranya adalah proses Lurgi, British Gas dan KILnGas. Sedangkan proses yang menggunakan prinsip fluidized bed adalah High-Temperature Winkler, Kellog Rust Westinghouse, dan U-gas. Dalam fluidized bed gaya dorong dari uap dan O2 akan setimbang dengan gaya gravitasi sehingga serbuk batubara dalam keadaan mengambang saat gasifikasi. Serbuk batubara yang digunakan berukuran antara 1 – 5 mm. Dalam entrained flow serbuk batubara yang berukuran 0.1 mm dicampur dengan uap dan O2 sebelum diumpankan ke dalam reaktor. Proses ini telah digunakan untuk memproduksi gas sintetis dengan nama proses Koppers-Totzek. Proses yang sejenis kemudian muncul seperti proses PRENFLO, Shell, Texaco , dan DOW. Proses molten iron bath merupakan pengembangan dalam proses industri baja. Serbuk batubara diumpankan ke dalam reaktor bersama-sama dengan kapur dan O2. Kecuali proses molten iron bath semua proses telah digunakan untuk keperluan pembangkit listrik. Mengenal Lebih dekat : Gasifikasi BatuBara Continue
  • 21. Saat ini teknologi IGCC sedang dikembangkan di seluruh dunia, seperti : Jepang, Belanda, Amerika Serikat dan Spanyol. Di samping proses gasifikasi yang terus mengalami perbaikan, gas turbin jenis baru juga terus dikembangkan. Temperatur masukan gas turbin yang tinggi akan dapat menaikkan efisiensi dan ini dapat dicapai dengan penggunaan material baru dan perbaikan sistem pendinginnya. Prinsip kerja dari IGCC ditunjukkan pada gambar di atas. IGCC merupakan perpaduan teknologi gasifikasi batubara dan proses pembangkitan uap. Gas hasil gasifikasi batubara mengalami proses pembersihan sulfur dan nitrogen. Sulfur yang masih dalam bentuk H2S dan nitrogen dalam bentuk NH3 lebih mudah dibersihkan sebelum dibakar dari pada sudah dalam bentuk oksida dalam gas buang. Abu akan dibersihkan dalam reaktor gasifikasi. Gas yang sudah bersih ini dibakar di ruang bakar dan kemudian gas hasil pembakaran disalurkan ke dalam turbin gas untuk menggerakkan generator. Salah satu hal yang menarik dalam sistem IGCC adalah pembangunannya dapat dilakukan secara bertahap yaitu: -tahappertama:pembangunanturbingasdanperlengkapanpembangkitlistrik -tahapkedua:pembangunansistemdaurkombinasi,dan -tahapketiga:pembangunanunitgasifikasi. Pembangunan dua tahap yang pertama memerlukan biaya investasi yang relatif kecil dan sudah dapat menghasilkan tenaga listrik. Investasi yang besar hanya dibutuhkan pada saat pembangunan tahap ketiga dan dilaksanakan bila sudah dinilai ekonomis untuk mengganti bahan bakar dari gas alam dengan batubara. Disamping itu sistem IGCC didesain secara modular sehingga mudah untuk dikembangkan menjadi unit yang lebih besar kapasitasnya padasaatkebutuhantenagalistriksudahmeningkat. Gas buang dari turbin gas dimanfaatkan dengan menggunakan HRSG (Heat Recovery Steam Generator) untuk membangkitkan uap. Uap dari HRSG (setelah turbin gas) digabungkan dengan uap dari HRSG (setelah reaktor gasifikasi) digunakan untuk menggerakkan turbin uap yang akan menggerakkan generator. Gasifikasi BatuBara
  • 22. PKM MAINAN KREATIFNYA PARA MAHASISWA INOVATIF ! Hey para mahasiswa muda penuh talenta tahukah kamu apa itu PKM ? PKM atau kependekan dari Program Kreatifitas Mahasiswa, merupakan salah satu program dari Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DP2M), Ditjen Dikti guna meningkatkan kreatifitas dan kualitas mahasiswa Indonesia. Selain itu melalui program ini diharapkan dapat mengurangi kesenjangan antara teori yang diperoleh mahasiswa dengan kontribusi nyata mereka dalam penyelesaian permasalahan dan realita masyarakat yang ada. Itu artinya PKM bisa dijadikan sebagai wadah penunjang bagi mahasiswa untuk dapat menyalurkan kontribusi mereka agar lebih siap apabila saatnya nanti mereka terjun langsung dimasyarakat. Dengan adanya berbagai jenis pkm tersebut dimaksudkan agar tidak ada pembatasan ruang kreasi mahasiswa yang memiliki minat, bakat dan intelektual beragam. Kemudian, PKM – PKM dari universitas diseluruh Indonesia akan disaring oleh dikti untuk kemudian bermuara pada pimnas. Apa itu PIMNAS ? PIMNAS merupakan singkatan dari Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional. Sesuai namanya, PIMNAS adalah ajang kompetisi berskala nasional dimana para mahasiswa dari seluruh universitas di Indonesia unjuk kemampuan intelektual dan kreativitas dalam bentuk pembuatan PKM. Nah, untuk tahun ini pimnas diselenggrakan pada 10-13 september 2013 di Universitas Mataram Nusa Tenggara Barat. Terdapat 7 jenis PKM yaitu, PKM-P : Penelitian PKM-AI : Artikel Ilmiah PKM-T : PenerapanTeknologi PKM-K : Kewirausahaan PKM-M : Pengabdian Masyarakat PKM-KC : Karsa Cipta PKM-GT : GagasanTertulis Tahukah Kamu ? Siapa yang kira-kira tahun ini akan berjaya di pimnas ke 26 ? Hymne Universitas mana yang akan bergema di final pimnas pada tahun ini? Seperti yang diketahui piala Ardhikarta Kertawidya pada pimnas ke 25 yang diselenggarakan di Yogyakarta tahun lalu akhirnya dibawa pulang oleh Universitas Brawijaya (Unibraw) Malang. Lalu, ada berapa jenis PKM ?
  • 23. Contoh PKM mengenai Energi Undip Kembangkan enegi alternatif dari biji alpukat Nah, Minat Buat PKM? Biji alpukat yang dianggap limbah oleh masyarakat Indonesia ternyata dapat diolah menjadi sesuatu yang berguna dan bernilai ekonomis tinggi ditangan mahasiswa D3 Teknik Kimia Undip. Ketiga mahasiswa tersebut menjelaskan bahwa biji alpukat mampu dikonversi menjadi biodiesel. Selama ini masyarakat sering menganggap biji jarak sebagai sumber energi alternatif untuk biodiesel. Padahal, kandungan trigleserida yang merupakan komponen utama biodiesel,terdapat lebih banyak pada biji alpukat dibanding biji jarak. Proses Pembuatan biodiesel dari biji alpukat melalui proses transesterifikasi, yaitu penambahan basa kuat seperti NaOH ke dalam minyak biji alpukat. Selama ini masyarakat hanya memanfaatkan alpukat dari daging buahnya saja, sementara bijinya hanya menjadi limbah. Padahal, biji buah alpukat ternyata mengandung trigliserida yang lebih tinggi dari pada biji jarak sehingga lebih bernilai ekonomis. Selain itu dengan pemanfaatan biji alpukat bisa mengurangi limbah dari buah alpukat di lingkungan dan masyarakat terbiasa menggunakan bahan bakar terbarukan dari limbah di lingkungan sekitar dan mengurangi penggunaan bahan bakar fosil seperti minyak bumi, batu bara dan gas. Dan pada pimnas tahun lalu Undip mampu meloloskan 17 tim ke Pimnas, terbanyak sepanjang sejarah pimnas yang pernah diikuti, namun hanya membawa pulang satu medali perunggu dan satu juara favorit. Hal ini dapat dikatan bahwa Undip masih cukup tertinggal jauh dengan universitas lainnya. Maka pada akhirnya timbul pertanyaan, mengapa undip bisa tertinggal cukup jauh dengan universitas lainnya? pada akhirnya menjadi tugas siapakah untuk meralisasikan prestasi undip di pimnas? Kita semua berharap pada pimnas tahun ini, Undip bisa meloloskan lebih banyak timnya dan meraih gelar juara umum serta membawa pulang piala Ardhikarta Kertawidya. Kemenangan tersebut adalah kali ketiga untuk Unibraw yang telah berhasil menjadi juara umum pimnas pada tahun 2008 dan 2009. Namun,pada tahun 2010 dan 2011 piala tersebut berhasil dibawa oleh Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Kedua universitas tersebut adalah Universitas yang saat ini cukup berjaya di pimnas karena berhasil mengalahkan lawan-lawannya seperti IPB,ITB,ITS,UI dan beberapa Universitas besar lainnya. Lalu bagaimana dengan Undip? Sejak tahun 2005 Undip sudah mulai aktif mengikuti pimnas dengan penetapan target juara. Pada tahun 2010 Undip meloloskan tujuh tim di pimnas Denpasar, Bali dengan perolehan akhir satu medali emas dan dua medali perunggu. Tahun 2011 Undip meloloskan dua tim di pimnas namun tidak membawa pulang satu medalipun.
  • 24. RISET  Sigit Arrohman / S1 Mesin Lolos Paper Young Engineer ang Scientist ITS 2013 Delegasi Young Environmental Leadership Program ITS 2013  Faris Gustomi Salim /S1 Teknik Kimia Best participant with best post test score pada Intensive student Technopreneurship (i-STEP) IPB 2013 Juara 3 Best technological Innovation Intensive student Technopreneurship (i-STEP) IPB 2013  Aji Bayu Kurniawan / D3 Tekim Lolos PKM P 2013 Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013  Adrian Bela Widodo / S1 Teknik Elektro Finalis Polines Inovation Technology Contest 2013 Lolos Abstrak LKTI FISHMO  Muhamad Syarief BS / S1 Teknik Elektro Juara 1 lomba Debat British Parliament EEC FST Lolos Pendanaan Spirit GKN, Gerakan Kewirausahaan Nasional 2013 Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013  Nindya Indah Kusumawardani / D3 Tekim Lolos Paper Young Engineer ang Scientist ITS 2013  Deariska / S1 Teknik Kimia Juara 1 Tilawah Qur'an Pada Lomba MTQ Undip Delegasi Undip Tilawah Qur'an Pada Lomba MTQ Nasional  Putri Mariasari Sukendar/ S1 Teknik Geodesi Juara 1 Lomba Karya Tulis Islam pada Lomba MTQ Undip 2013 Lolos Abstrak LKTI FISHMO Delegasi Undip Lomba Karya Tulis Islam pada Lomba MTQ Nasional  Irma Saputri / S1 Teknik Kimia Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013  Johan Irawan/ S1 Teknik Geodesi Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013  Rizki Januarita / S1 Teknik Lingkungan Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013  Azizah Retnowati / S1 Teknik Planologi Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013  Ma'ratus Sholicha / S1 Teknik industri Lolos Abstrak LKTI FISHMO 2013 HRD  Erwin /S1 Elektro Rank 4 KPRAI kategori robot berkaki 2013 Best Design KPRAI kategori robot berkaki  Rg. Alam/S1 Elektro Lolos paper dan presentasi AISC-Taiwan MEDIA  M. Asrofi / S1 Elektro Rank 4 KPRAI kategori robot berkaki 2013 Best Design KPRAI kategori robot berkaki  Ratna Helida / S1 Lingkungan Lolos PKM KC 2013  Finasia/S1 Lingkungan Lolos PKM P 2013 PR  Dessy Tri Nugraheni / S1 Lingkungan Lolos PKM M dan PKM T 2013  Abdul Hadi Hanif / S1 Mesin Lolos PKM T 2013  Dwi Intan Af'idah / S1 Siskom Lolos PKM P, PKM M, PKM KC 2013 Mawapres 3 Fakultas Teknik 2013 10 Besar Mawapres Universitas Diponegoro 2013 Delegasi EDMAT-35 Universitas of Malaya 2013  Zainal Abidin / S1Perkapalan Rank 3 NASDAR 2013  Deviannisa Nurlaeli/S1 Lingkungan  Delegasi EDMAT-35 Universitas of Malaya 2013  Uum Umyati/s1 Sipil Delegasi EDMAT-35 Universitas of Malaya 2013  Khanata Jati Sumasita/S1 Lingkungan Lolos PKMP 2013  Arliandy Pratama Arbad / S1 Geodesi / KETUA UMUM Peraih Medali Silver I-ENVEX 2013 Peraih Kategori Best Award untuk kategori social science I-ENVEX 2013 Prestasi FST PH NON-DEPARTEMEN LITBANG TECHNOPRENEUR 23 Prestasi FST
  • 25. INFO LOMBA 1. Essay Competition ECSOTIC 2013 Tema Kegiatan: “Mewujudkan Kedaulatan Pangan Menuju Indonesia Sehat dan Sejahtera” Akan dicari 20 terbaik nasional untuk selanjutnya mengikuti rangkaian acara ECSOTIC 2013 pada tangal 4-7 Oktober 2013 di Universitas Brawijaya.Batas akhir pengumpulan essay pada tanggal 8 September 2013. 20 besar nasional berikut waiting list akan diumumkan pada tanggal 21 September 2013 di website ECSOTIC 2013/dihubungi oleh panitia. Informasi: Jawwad - 085736045555 Izza - 085755277074 Facebook: ECSOTIC FEB UB Twitter: @ecsoticfebub 2. Indonesian Ecology Expo (INDEX) 2013 Deskripsi Kegiatan: INDEX 2013 merupakan acara nasional sebagai sarana memperkenalkan ekologi kepada masyarakat dan meningkatkan kesadaran kritis masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan. Jenis Kegiatan: 1. Eco Design (Ecodiction): Tema: "Contribute for Environment, Express Yourself, and Take A Pose! Show Yours on Runway!" Peserta: Individu/kelompok maks 3 orang; SMA/SMK/sederajat dan mahasiswa 2. Jingle: Tema: "Be Respect People for Our Ecology" 3. Fotografi: Tema: "Green Lifestyle" 4. Essai: Tema: "My Green Lifestyle Version for Your Life" Pendaftaran: Pendaftaran online dapat dilakukan di http://bit.ly/15nlkj6 Waktu Pendaftaran: 1 Juli-15 September 2013 Deadline Pengumpulan: 1 Juli-16 September 2013 (Kecuali Ecodiction batas pendaftaran dan pengumpulan 1 September 2013) Informasi: Riska - 085755857480 Moh. M. Rizqi - 085727579454 Twitter: @indexipb2013 Website: www.indexfema.event.ipb.ac.id 4. Lomba Karya Tulis "Let's Find Out More about Agroindustry" Tema : Implementasi Agroindustri Berkelanjutan sebagai Pendukung Pembangunan Ekonomi Indonesia Berbasis Pertanian Lokal Subtema : Inovasi teknologi pertanian Indonesia, Pemanfaatan limbah agroindustri, Sumber energi terbarukan berbasis sumberdaya pertanian lokal, dan Peningkatan sosial-ekonomi masyarakat melalui teknologi pertanian batas akhir (deadline): 7 September hadiahnya: Kategori Mahasiswa: Juara I: Rp3.000.000 Juara II: Rp 2.000.000 Juara III: Rp 1.000.000 Best Presentator (Individu): Rp 500.000 Contact Person : Nizam (089639385059 ) 3. Lomba Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa 2013 Tema Kegiatan: "Think, Build, and Save Our Environment" Syarat dan Ketentuan: 1. Peserta adalah mahasiswa S1 dan D3 PTN/PTS di seluruh Indonesia 2. Peserta lomba adalah tim yang terdiri dari maksimal 3 orang 3. Peserta wajib membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 75.000,-/tim ke rekening BNI a.n Ni Putu Praja Chintya no rekening 0241860358 4. Info lebih lanjut dapat dilihat di www.lktim2013kmtg.blogspot.com Informasi: Adit - 089676130620 Bondan - 085643129152 Gora - 088274013887 Facebook: LKTIM 2013 KMTG Twitter: @lktim2013kmtg
  • 26. INFO LOMBA 5. Pekan Inovasi Mahasiswa Pertanian Indonesia (PIMPI) 2013 Tema Kegiatan: "Kreativitas Anak Bangsa untuk Pertanian Indonesia" Kompetisi Kreatifitas Bina Masyarakat Mahasiswa Pertanian (KBMMP): Tema: "Optimalisasi Pemberdayaan Kearifan Lokal" Kompetisi Cipta Aplikatif Pertanian (KCAP): Tema: "Pertanian Kreatif Berdaya Saing Global" Kreatif Jadwal Kegiatan: Tahap Pendaftaran: 26 Juni-17 Oktober 2013 Tahap Penerimaan Naskah: 26 Juni-18 Oktober 2013 Tahap Seleksi: 19-31 Oktober 2013 Pengumuman Finalis: 1 November 2013 Grand Final: 29 November 2013 Pameran GKP: 30 November 2013 Pengumuman Pemenang: 30 November 2013 Hadiah dan Penghargaan: KBMMP: Juara 1: Rp. 4.000.000,- + Sertifikat + Tropi Juara 2: Rp. 3.000.000,- + Sertifikat + Tropi Juara 3: Rp. 2.000.000,- + Sertifikat + Tropi Stand Terbaik: Rp. 1.000.000,- + Sertifikat + Tropi KCAP: Juara 1: Rp. 4.000.000,- + Sertifikat + Tropi Juara 2: Rp. 3.000.000,- + Sertifikat + Tropi Juara 3: Rp. 2.000.000,- + Sertifikat + Tropi Stand Terbaik: Rp. 1.000.000,- + Sertifikat + Tropi Informasi: Zamzam - 085214954678 Faisal - 085730944997 Fiqi - 087830913921 (KCAP) Surya - 085287713007 (KBMMP) Twitter: @pimpi_ipb Facebook: PIMPI IPB email: pimpi.forcesipb@gmail.com Website: www.pimpiipb.wix.com/pimpipb th 6. The 8 Management E[x]posed 2013 Business Plan Competition adalah bagian dari rangkaian acara dari M[x]-FEUI yang diselenggarakan oleh MSS FEUI dan merupakan kompetisi Business Plan yang terbesar di FEUI. Tema “SUSTAINABLE BUSINESS IN EVER-CHANING ERA”. Total hadiah 22,5 Juta Rupiah. Tema Kegiatan: "Sustainable Business in Ever-Changing Era" Jadwal Kegiatan: Pendaftaran: 4 Juli-6 Oktober Deadline Softcopy: 4 Juli-6 Oktober Pembayaran dengan DP: 4 Juli-30 September Pelunasan Pembayaran: 4 Juli-3 Oktober Pengiriman Proposal Business Plan Hardcopy: 4 Juli-13 Oktober Persentasi Finalis: 18 November 2013 Informasi: Rakha - 081381456922 Astrid - 08121042499 Twitter: @MX_FEUI Email: mx@mss-feui.com Website: mx-feui.com 7. LOMBA CIPTA TNI ANGKATAN DARAT Dalam rangka peringatan ke-68 hari TNI AD atau Hari Juang Kartika tanggal 15 des 2013, TNI AD menyelenggarakan lomba cipta teknologi. Total hadiah Rp. 150 juta. Cipta teknologi yang dilombakan murni hasil karya sendiri, bukan jiplakan BIAYA: GRATISS Jadwal Kegiatan: 1. Pendaftaran : dibuka minggu I (pertama) Juni sampai dengan 20 September 2013. 2. Batas akhir pengiriman naskah minggu I Oktober 2013. 3. Seleksi administrasi oleh panitia lomba minggu II oktober 2013. 4. Seleksi tahap I (semi final) minggu III Oktober 2013. 5. Pengumuman peserta yang masuk final (12 peserta) melalui surat dan telepon minggu IV Oktober 2013. Jenis Lomba: Rancang bangun ; Model ; Prototipe ; Inovasi ; Modifikasi alat utama sistem kesenjataan TNI Angkatan Darat Info lebih lanjut: http://www.info-
  • 27. 26 Intermezo FST Magazine Cara Hemat Energi Ala @Jukihoki Baiklah, dalam bacotan kali ini gue bakal membahas sesuatu yang lebih serius. Jangan pikir ini adalah pencitraan untuk memuluskan langkah gue menjadi presiden tahun 2014. Percayalah sob, pencitraan buat gue terlalu mainstream. Lo tau kan kalau krisis energi sedang melanda seluruh penjuru dunia. Negara-negara maju bersaing untuk menemukan sumber energi baru yang lebih bersahabat dan terbarukan. Semua itu demi anak cucu kita sob. kebayang gak kalau misalnya anak cucu kita bakal balik ke jaman batu karena energi udah habis dipakai ama kita.Nah untuk itu kali ini gue bakal ngasih tahu cara berhemat energi. Cekitot Bekicot! 1. Menggunakan lampu hemat energi Ini adalah cara paling sering disosialisasikan pemerintah. Dari namanya aja kita udah tahu kalau menggunakan lampu ini dapat menghemat energi yang digunakan untuk penerangan. Dengan lampu hemat energi penggunaan energi akan lebih efisien. Lampu hemat energi yang udah mainstream adalah lampu neon.Sedangkan lampu hemat energi yang antimainstream adalah lampu kostan teman. Cara menggunakannya adalah dengan mematikan lampu di rumah dan kemudian numpang di kostan teman. 2. Mematikan alat elektronik yang gak digunakan Menyalakan alat elektronik saat tidak digunakan adalah bentuk pemborosan. Untuk itu alat elektronik yang tidak digunakan harus dimatikan.Dengan dibanting atau ditembak misalnya.Kalo udah mati jangan lupa di doain terus di kubur ya.. 3. Tidak menggunakan kendaraan pribadi Untuk menghemat penggunaan energi maka biasakanlah naik kendaraan massal umum. Penggunaan kendaraan pribadi merupakan bentuk pemborosan energi. Tapi gak semua kendaraan pribadi boros energi,becak, delman dan naga2 di sinetron indosiar contohnya. 4. Menggunakan energi alternatif Sekarang lagi gencar-gencarnya tuh usaha menemukan energi alternatif. Berbagai sumber energi bari ditemukan. Nah, kalau lo orang yang suka bereksprimen mungkin ada baiknya lo mulai meneliti apakah upil dapat menghasilkan energi. 5. Tidur Logikanya gini : Tidur = gak menggunakan alat elektronik = gak menggunakan listrik = hemat energi. Jadi, mari tidur dan hemat energi! Sumber : http://sijuki.com/cara-menghemat-energi-ala-juki/
  • 28. Ç Ċ D Ĉ 1 Č 6 3 Ç D Mendatar: 1.Nama menteri energi dan sumber daya mineral Indonesia 2. Zat, energi dan/atau komponen lain yang dihasilkan dari suatu kegiatan yang berpotensi atau tidak sebagai unsur pencemar 3. Salah satu bentuk energi terbarukan yang berasal dari Sumber alami 4. Nama lain Energi panas 5. Sumber daya alam yang mengandung hidrokarbon sperti batu bara, petroleum, dan gas alam 6. Salah satu bentuk alternatif rendah karbon dan sumber alternatif untuk mengeliminasi emisi karbon dan metana Menurun : 1. Limbah yang umumnya berasal dari setiap pemanfaatan tenaga nuklir untuk pembangkitan daya listrik 2. Akronim instansi pemerintahan bidang energi 3. Hasil pencernaan berhubungan dengan pemanfaatan gas metana yang dilepaskan ketika kotoran hewan membusuk 4.Pembangkit listrik tenaga air 5.Sumber energi yang terdapat dalam PLTN TEKA TEKI SILANG