SlideShare a Scribd company logo
1 of 28
Download to read offline
SELASA, 26 NOVEMBER 2013
NO. 015 TAHUN XXVII
TERBIT
Harga Langganan: Rp 29.000/bulan l Berlangganan/Pengaduan/Sirkulasi:

(031) 8479 555

24 HALAMAN

HARGA
ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA

1

Rp 1.000
(031) 8419 000

tahun

November 2011 - November 2012
Emma Waroka

Juan Luis

Briptu Bambang
Tembak Dada 3 Kali

■ Polisi Nganjuk Curi Dompet
nganjuk, surya - Warga
Lingkungan Bulakrejo, Kelurahan/Kecamatan Tanjunganom,
Kabupaten Nganjuk terkejut.
Salah satu warga lingkungan
itu, yaitu Briptu Bambang Setiawan dikabarkan tewas bunuh
diri dengan menembak dadanya
sendiri.
Selain keluarga Bambang,
yang paling terkejut adalah pasangan suami istri Didik Purwanto dan Siti Rodiah. Pasangan
inilah yang sebenarnya punya
masalah dengan Bambang dan
mereka sempat didatangi korban dua jam sebelum kejadian.
Briptu Bambang ditemukan
tewas dengan tiga luka tembak
di dadanya hingga tembus ke
punggungnya, Minggu (24/11)
sekitar pukul 16.15 WIB. Di tempat Bambang ditemukan, yaitu
di penjagaan Polres Nganjuk,
tergeletak sebuah senapan SS1V2 yang diduga digunakan sebagai alat bunuh diri. Kapolri
Jenderal Polisi Sutarman sudah
memastikan Bambang bunuh
diri diduga karena malu ketahuan mencuri uang tetangganya.
Siti Rodiah (35) mengakui pihaknya telah melaporkan kasus
kehilangan dompet ke Polres
Nganjuk. Dalam laporan itu
disebutkan, dompetnya hilang
di toko. “Rencananya uang di
dompet itu kami gunakan buat
periksa ke dokter. Karena saya
■ KE HALAMAN 7

storyhighlights
■ Briptu Bambang Setiawan
diduga bunuh diri karena
malu setelah ketahuan
mencuri dompet tetangga.
■ Bambang diduga
menembak dadanya tiga
kali pakai senapan serbu.
■ Sejumlah rekan Bambang
tidak yakin itu kasus
bunuh diri karena peluru
senapan SS1-V2 sangat
mematikan meski hanya
dengan sekali tembak.

DPR Minta Presiden
Buka Surat Abbot
jakarta, surya - Wakil
Ketua Komisi I DPR RI, TB
Hasanuddin meminta Presiden
Susilo Bambang Yudhoyono
membuka isi surat balasan
PM Australia Tony Abbott.
Sebabnya, surat balasan Abbott
terkait kasus penyadapan Australia terhadap Indonesia telah
menjadi ranah publik.
“Ini sudah menjadi ranah
publik, dan publik bereaksi, sebagai bagian dari negara,” kata
Hasanuddin di Jakarta, Senin
(25/11).

Menurutnya, SBY tidak perlu
membacakan isi surat balasan
Abbott. SBY cukup membuka
subtansi surat balasan Abbott.
“Substansinya harus dijelaskan
kepada publik. Tidak usah persis, tetapi sampaikan,” ucapnya.
Desakan membuka surat
balasan Abbott juga dikemukakan Ketua Fraksi Partai
Kebangkitan Bangsa (FPKB),
Marwan Ja’far. Ia menilai, SBY
■ KE HALAMAN 7

FOTO-FOTO:TRIBUNNEWS/KAPANLAGI

Andah Batalkan Pernikahan
depok, surya - Pasangan selebritis Asmirandah Zantman (24) dan Jonas Rivanno Watimena
(25) akhirnya masuk dalam kelompok artis yang
menikah singkat. Asmirandah mengajukan pembatalan saat usia pernikahan itu belum genap
sebulan.
Hal ini terungkap dari pernyataan juru bicara
Pengadilan Agama (PA) Depok, Suryadi, saat
menjawab pertanyaan wartawan, Senin (25/11).

Menurut Suryadi, pernikahan yang dilaksanakan
secara diam-diam pada 17 Oktober 2013 itu akan
diakhiri dengan surat pembatalan pernikahan
dengan nomor 2390/Pdt.G/2013/PA.Dpk tertanggal 7 November 2013.
“Perkara (pembatalan pernikahan) yang diajukan Asmirandah Z sudah masuk ke kami,” kata
■ KE HALAMAN 7

Barcelona Beralih ke Trisula Maut

aNTARA/Rudi Mulya

BEKAS TEMBAKAN - Anggota Polres Nganjuk menunjukkan lubang
bekas proyektil peluru yang menewaskan Briptu Bambang Setiawan,
Senin (25/11).

Rekan Bambang Tak Yakin Bunuh Diri
Sendirian di pos penjagaan Polres Nganjuk,
Briptu Bambang Setiawan (31) mengarahkan moncong senapan V2 ke dadanya. Sejurus kemudian
terdengar tiga letusan dan dada anggota Satuan
Sabhara Polres Nganjuk itu terkapar dengan tiga
luka tembak di dada dan tembus ke punggung.
Insiden yang terjadi Minggu (24/11) pukul 16.15
WIB itu diyakini sebagai bunuh diri. Bahkan Kapolri
Jenderal Sutarman pun sudah memastikan itu, sedangkan jajaran di bawahnya sedang mencari motif
tindakan nekat Bambang. Bambang meninggalkan
seorang istri dan dua orang anak yang masih berusia 7 tahun dan 4 tahun.
“Sejumlah saksi masih dimintai keterangan oleh
Propam (Polda Jatim) untuk memastikan semua terkait peristiwa ini. Termasuk rekan-rekan kerja dan
keluarga korban,” kata Kabid Humas Polda Jatim
Kombes Pol Awi Setiyono, Senin (25/11).
Awi mengatakan sebenarnya, tidak ada satu pun
saksi yang menyaksikan langsung Bambang mengakhiri hidupnya. “Sebab, pas kejadian teman piket
korban sedang izin salat ashar. Dan petugas jaga
join facebook.com/suryaonline

lainnya sedang membuat laporan, serta ada yang
menjaga tahanan dan menjaga pintu belakang Mapolres Nganjuk,” ungkap Awi.
Korban mengalami luka tembak di dada kanan tembus ke punggung. Ada tiga lubang luka akibat tembakan itu. “Dia sempat dilarikan ke rumah sakit Bhayangkara, tapi nyawanya tak tertolong,” imbuhnya.
Kepala Kepolisian Daerah Jatim Irjen Pol Unggung
Cahyono mengatakan bahwa ditemukan tiga luka
tembak di bagian dada korban. “Ada tiga luka tembak di bagian dadanya. Untuk motifnya, masih kami
selidiki. Tapi yang jelas kami juga temukan ada jelaga,” katanya saat berkunjung ke Rumah Sakit Bhayangkara, Nganjuk, Minggu (24/11) malam.
Kapolri Sutarman di Jakarta, mengatakan, Briptu
Bambang Setiawan meninggal setelah bunuh diri dengan
menembak dada karena rasa malu setelah mengambil barang. Menurut Sutarman, Bambang malu setelah
ketahuan mencuri uang tetangganya. “Saya sudah terima laporan kemarin. Dia ambil barang. Mungkin karena
■ KE HALAMAN 7

DULU - ungkapan Messidependecia -ketergantungan kepada
Lionel Messi-- selalu mengikuti
kiprah hebat Barcelona. Tapi kini
di era Gerardo “Tata” Martino,
ungkapan itu berganti jadi No
Messi, No Problem.
Slogan itupula yang kini
sering muncul ketika Barcelona
tidak bisa memainkan Messi
akibat cedera dan harus absen
enam pekan. Apalagi kini Barca
mampu menang meski tanpa
Messi.
Blaugrana kembali dipastikan takkan diperkuat El Messiah saat bertandang ke markas
Ajax Amsterdam, Amsterdam

Arena, Rabu (27/11) dinihari,
pada matchday kelima penyisihan Grup H Liga Champions.
Tak ada yang perlu dikhawatirkan dengan absennya pemain terbaik dunia empat kali tersebut. Di bawah arahan pelatih
Martino, lini serang Barcelona
masih dahsyat dan termanifestasi pada trisula, Cesc Fabregas,
Neymar, dan Alexis Sanchez.
Tiga pemain ini mampu menutupi kekurangan Barcelona
di lini depan saat ditinggal
Messi. Ketiganya jadi mesin gol
yang sangat produktif dalam
■ KE HALAMAN 7

yahoosports

alternatif - Neymar Jr menjadi solusi menjaga ketajaman Barcelona
ketika kehilangan Lionel Messi.

Mengunjungi Pabrik Perakitan Daihatsu di Jepang (1)

Setiap 1,1 Menit Bikin Satu Mobil
Selama lima hari, pekan lalu Tribun diajak PT Astra Daihatsu Motor (ADM) berkunjung ke pabrik
perakitan Daihatsu di Kyushu Jepang, tepat pada
pembukaan The 43rd Tokyo Motor Show 2013 di
The Big Sight, sebuah convention center megah
di pusat Tokyo. Berikut oleh-olehnya.

T
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN

PABRIK PERAKITAN - Salah satu sudut pabrik perakitan Daihatsu di
Kyushu, Jepang.

ribun mengunjungi
pabrik perakitan mobil
Daihatsu di Kyushu pada
hari kedua rangkaian acara
kunjungan kami ke Jepang.
Dari Fukuoka, tempat pesawat
kami mendarat setelah terbang
dari Jakarta, kami menuju

Kyushu Perjalanan menuju
Kyushu naik bus. Waktu 1,5
jam tidak terasa, karena kami
melewati jalan tol yang nyaris
tanpa hambatan berarti.
Di Kyushu ada dua pabrik
■ KE HALAMAN 7
follow @portalsurya
ROAD TO ELECTION

SELASA, 26 NOVEMBER 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

|

Pramono Anung Dilaporkan ke Panwas
■ Gunakan Fasilitas Pemerintah untuk Kampanye
Kediri, surya - Wakil Ketua
Dewan Perwakilan Rakyat Pramono Anung dilaporkan ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwas)
Kabupaten Kediri. Ia bersama
dua calon legislator (caleg) PDIP
lainnya dituding memanfaatkan
fasilitas negara untuk ajang
kampanye.
Pramono Anung (caleg DPR
RI), Gus Sunoto (caleg DPRD
Jatim), dan Sulkani (caleg
DPRD Kabupaten Kediri) dilaporkan ke Panwas tersebut
mengadakan kegiatan pertemuan berbau kampanye di
kantor Kecamatan Kayen Kidul, Kabupaten Kediri, pada 20
November 2013 lalu.
Ketiga caleg PDIP ini dilaporkan sejumlah masyarakat yang
mengatasnamakan diri Menuju
Kediri Lebih Baik (MKLB). Khoirul Anam, perwakilan MKLB
mengatakan, kegiatan itu diikuti
sejumlah pejabat serta tamu undangan lainnya.
Ia katakan, pertemuan itu hanyalah modus dan digunakan untuk
kampanye terselubung, serta persiapan Pemilu Legislatif 2014.
Panwas harus bertindak proaktif. Kami sengaja melaporkan
hal ini, agar panwas juga bisa
menindaklanjuti, katanya.
Ketua Panwas Kabupaten
Kediri Muji Harjito mengaku
masih menyelidiki laporan du-

storyhighlights
■ Pramono Anung, Gus Sunoto,
dan Sulkani dilaporkan ke
Panitia Pengawas Pemilu
(Panwas).
■ Diduga menggunakan
fasilitas pemerintah untuk
kampanye.
■ Pramono Anung mengakui
hadir sebagai nara
sumber RUU Administrasi
dan Kependudukan.

gaan penyalahgunaan kantor
pemerintah untuk kampanye
oleh tiga caleg PDIP tersebut.
Kami punya tiga hari untuk
menindaklanjuti serta mengkaji
laporan tersebut. Kami tidak
ingin gegabah sebelum melakukan kajian, katanya.
Panwas juga akan meminta
klarifikasi kepala kantor Kecamatan Kayen Kidul yang lokasi
gedungnya digunakan untuk
pertemuan yang dilakukan
sejumlah kader PDIP tersebut.
Selain itu, Panwas juga akan
memanggil caleg yang disebutsebut memanfaatkan kantor itu
untuk kampanye.

Pramono Membantah

BWakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Pramono Anung
membantah melakukan kampanye terselubung di Kediri.
Pramono menyatakan, dia hanya diminta menjadi pembicara
dalam acara sosialisasi kependudukan di Kantor Kecamatan
Kayen Kidul.
Saya diundang sebagai
pembicara. Bagaimana pun
DPR mengurus soal RUU Administrasi dan Kependudukan
serta e-KTP. Saya diundang
sebagai narsum, tidak ada satu
pun soal pencalegan saya, ujar
Pramono.
Pramono yang juga caleg
Dapil VI Kediri, Tulungagung,
dan Blitar ini mengakui hadir
bersama dua orang caleg PDIP
ke acara itu. Namun, Pramono
menyatakan salah satu caleg itu
bukan berasal dari daerah pemilihan Kediri.
Saya tidak pernah merasa punya lawan politik. Pas diundang
ke acara itu pun, santai-santai
saja, kata Pramono.
Dia mengaku sejauh ini belum
ada panggilan Panwaslu. Namun, dia siap memenuhi panggilan panwaslu dan siap memberikan klarifikasinya. Kalau
dipanggil sebagai warga negara
saya akan penuhi, imbuhnya.
(ant/kompas.com/bet)
TRIBUNNEWS/DANY PERMANA

DPT Berpotensi Picu Konflik Pemilu
JAKARTA, surya - Pakar
komunikasi politik dari Universitas Mercu Buana (UMB) Heri
Budianto berpendapat gangguan perencanaan pemilu sudah
dirasakan sejak perencanaan.
DPT akan menjadi bumerang
bagi Komisi Pemilihan Umum
(KPU), Bawaslu, Kemendagri,
dan Parpol. Belum lagi masalah
logistik, yang selalu tidak sesuai
dengan jadwal perencanaan.
“Jadi, potensi konflik itu sudah terbuka sejak perencanaan
pemilu. Dari penetapan DPT,
distribusi suara ke daerah terpencil yang tidak tepat waktu
dan rekapitulasi” ujar Heri Budianto dalam diskusi ‘Tahun Politik dan Potensi Konflik Jelang
Pemilu 2014 di Gedung MPR,
Senin (25/11).

pemilu.

Potensi konflik
itu sudah terbuka
sejak perencanaan

Heri Budianto
Pakar komunikasi politik
Diskusi juga menghadirkan
anggota FPAN DPR, Teguh Juwarno, dan Wakil Ketua MPR RI
Ahmad Farhan Hamid.
Dalam banyak kasus Pilkada di
daerah, konflik selalu bersumber
dari hal-hal disebutkan diatas.
“Untuk itu, saya berharap kasus
10,4 juta DPT itu jangan sampai
digunakan untuk kepentingan
parpol tertentu seperti kecurigaan
pada pemilu 2009,” kata Heri.

Selain itu, menurut Heri,
keharusan parpol besikap
dewasa, yaitu siap menang
dan siap kalah. Baik sebagai
caleg maupun capres di pemilu
2014 tersebut. Yang terpenting
adalah penyelenggara pemilu
(KPU, Bawaslu, Kemendagri,
Parpol dan MK sendiri bagaimana mampu membangun
kepercayaan, trust kepada masyarakat.
“Tanpa trust, maka pemilu tak
akan berjalan dengan baik, dan
menjadi ancaman bagi legitimasi pemilu itu sendiri. Apalagi
1000 persen orientasi parpol itu
kekuasaan,” ujarnya.
Dijelaskan, demokrasi yang
sehat itu erat kaitannya dengan
pendidikan politik yang dilakukan oleh partai. (tribunnews)

sebagai saksi - Bupati Lebak terpilih Iti Octavia Jayabaya usai menjalani pemeriksaan KPK di Jakarta, Senin (25/11). Iti diperiksa
sebagai saksi untuk mantan Ketua MK Akil Mochtar dalam kasus suap penanganan sengketa pilkada Lebak.

LIPI Usulkan Sistem Jeda Cegah Politik Dinasti
JAKARTA, surya - Lembaga
Ilmu Pengetahuan Indonesia
(LIPI) mengusulkan adanya sistem jeda bagi anggota keluarga
kepala daerah petahana yang
ingin maju dalam pilkada.
“Kami merekomendasikan
bagi calon gubernur, wali kota,
dan bupati yang memiliki hubungan kekerabatan dengan
kepala daerah incumbent perlu
jeda satu periode pemilihan
atau lima tahun,” kata peneliti
LIPI Kurniawati Hastuti Dewi
di Jakarta, Senin (26/11).
Pernyataan Kurniawati itu
disampaikan usai pemaparan
penelitian timnya bertajuk

“Evaluasi Format Pemilukada
Menuju Pemerintahan Daerah
yang Baik dan Efektif di Tingkat Provinsi”.
Dia mengatakan rekomendasi itu diusulkan karena praktek
politik dinasti sudah semakin
marak terjadi di tingkat provinsi, kabupaten/ kota. “Apabila
seseorang sama sekali dilarang
untuk ikut Pilkada maka itu
tidak adil,” ujarnya.
Selain itu dia mengatakan,
rekomendasi itu bertujuan agar
banyak calon kepala daerah
yang muncul dan masyarakat
sipil bergerak untuk memunculkan calon alternatif.

Kurniawati menilai, selama ini
sistem pengkaderan di internal
partai masih lemah sehingga harus ditekankan dalam penguatan
sistem itu. “Pemerintah sebenarnya setuju dengan sistem jeda
itu, namun fraksi-fraksi parpol
di DPR belum ada kesepakatan
dalam rekomendasi tersebut,”
katanya.
Dia mencontohkan praktek politik dinasti berkembang dan secara “resmi”
berjalan di Provinsi Banten,
setelah pemekaran daerah
itu dari Provinsi Jawa Barat
pada 2010.
Ayah Ratu Atut Alm Tubagus

Chasan Sochib, menurut dia,
seorang jawara yang memiliki
kaitan kuat dengan para kiai
di wilayah tersebut. “Atut
membangun dinastinya dengan memanfaatkan ayahnya.
Jawara tidak bisa berdiri sendiri sehingga memerlukan kiai,”
tegasnya.
Namun dia menilai saat ini
peran kiai dan jawara semakin
menurun sehingga kekuatan
politik di Provinsi Banten sudah berubah saat ini. Hal itu
menurut dia disebabkan berbagai peristiwa salah satunya
pascameninggalnya Tubagus
Chasan Sochib. (ant)

INTER-NAS

Kampanye Pakai Uang Pinjaman, Gubernur Diminta Mundur
TOkyo, surya - Gubernur
Tokyo Naoki Inose, menghadapi tuduhan serius. Menyusul
tudingan ia meminjam uang 50
juta yen untuk keperluan persiapan kampanye pemilu Gubernur Tokyo beberapa waktu lalu.
Jika terbukti meminjam uang
untuk kampanye, maka ia harus
mundur dari jabatannya.
Sumber TBS TV, Senin (25/11)
dan juga diungkapkan beberapa
media Jepang menyebut, Inose
meminjam uang dari Torao
Tokuda, penggerak roda bis-

nis Grup Tokushukai, sebuah
perusahaan ternama di Negeri
Sakura.
Pekan lalu, Inose sendiri
menegaskan berkali-kali bahwa
uang tersebut untuk keperluan
pribadi. Pada awalnya dia ingin
meminjam sekitar 100 juta yen,
tetapi oleh Torao Tokuda diberikan 50 juta yen dan bila kurang
akan ditambah jumlahnya.
Mulai pekan ini Inose akan
diselidiki secara seksama oleh
otoritas Jepang mengenai penggunaan uang 50 juta yen terse-

but.
Apabila terbukti uang pinjaman itu dipakai untuk pribadi,
maka Inose dapat lolos dari
jeratan hukum. Namun apabila
dinilai tidak benar, bukan untuk

keperluan pribadi, maka Inose
dipastikan harus mengundurkan diri dari Gubernur Tokyo
dan menghadapi pengadilan di
Jepang, demikian media Jepang
menyebutkan. (tribunnews)

ANTARA/Zabur Karuru

JILBAB POLISI - Polwan memperagakan pakaian dinas berjilbab yang digelar di Lapangan Lalu Lintas Polda
Metro Jaya, Jakarta, Senin (25/11). Design jilbab untuk polwan ini mengacu aturan Polda Aceh.

Jilbab Polwan Akan Diseragamkan
jakarta, surya - Kapolri
Jenderal Pol Sutarman bakal
menyeragamkan penggunaan
jilbab bagi anggota polisi wanita. Hal ini diperlukan agar tak
ada polwan yang menggenakan
jilbab sesuai keinginan sendiri.
Memakai jilbab adalah hak
asasi setiap orang. Polwan
berhak menggunakan jilbab,
katanya saat menghadiri rapat
koordinasi dengan Komisi Kepolisian Nasional di Hotel Bidakara Jakarta, Senin (25/11).
Ia menyontohkan, polwan
berjilbab ini seperti di Aceh.
Meski polwan bebas berjilbab,
ujar Sutarman, perlu penyeragaman terhadap jilbab polwan
tersebut. Pemakaian jilbab oleh
polwan saat ini diakuinya tidak
beraturan. Untuk itu, dia meminta kapolda untuk meninjau
satu warna yang serempak digunakan oleh polwan di seluruh
Indonesia.
“Perlu menyesuaikan terlebih
dahulu agar tidak karu-karuan,

enggak tertib. Saat ini banyak
polwan yang jilbabnya berwarna merah, kuning, atau hijau,
nanti disangka berafiliasi sama
parpol. Tidak serempak itu juga
akan menimbulkan pemandangan tidak enak, ujarnya.
Ia menambahkan, penyeragaman jilbab bagi polwan perlu
diatur di dalam sebuah peraturan. Tujuannya, agar penggunaan
jilbab oleh polwan bisa tertib.
Jangan sampai bajunya ada
yang dimasukkan ada yang dikeluarkan,” ujarnya.
Lebih lanjut, dia mengatakan,
saat ini belum ada anggaran
untuk pengadaan jilbab bagi
polwan. Namun, dalam waktu
dekat anggaran tersebut akan
diusulkan kepada DPR RI.
“Gampol (seragam polisi) kita
akan ubah dan anggarannya
segera diajukan agar warna jilbabnya seragam, katanya.
Seperti diberitakan, kapolri
telah memperbolehkan polwan
berjilbab. Namun, hingga saat ini,

join facebook.com/suryaonline

Polri belum memiliki aturan khusus untuk seragam polwan berjilbab, kecuali di Provinsi Aceh.
Seragam Polri, termasuk di
dalamnya polwan, diatur dalam
Surat Keputusan (SK) Kapolri
No Pol: Skep/702/IX/2005.
Tidak tertulis larangan berjilbab
dalam SK itu. Namun, semua
anggota harus mengenakan
seragam yang telah ditentukan.
(kompas.com/tribunnews/bet)

follow @portalsurya
Surya Biz

Jadi PASAR MPV Terbesar

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

HALAMAN 

|

|

Indonesia dijadikan sebagai pasar MPV terbesar di dunia. Hanya
negara ini yang karakter konsumennya sangat menggemari
model MPV. Kelahiran Kijang sebagai kendaraan impian keluarga
membuat segmen ini makin terbentuk, sampai akhirnya mendominasi pasar. Toyota mengaku menyiapkan strategi jitu, agar tetap
mempertahankan dominasi penjualan sampai 36 persen.
Takeshi Uchiyamada

SELASA, 26 NOVEMBER 2013

KOMPAS.COM/ZULKIFLI BJ

Komisaris Utama Toyota Motor Corporation (TMC)

Desak Ubah Status Badan Hukum BUMD
Surabaya, surya - Hingga saat ini, masih banyak
Badan Usaha Milik Daerah
(BUMD) yang menjadi badan
usaha tanpa kinerja yang jelas.
Kondisi ini mendorong Badan
Kerja Sama BUMD Seluruh
Indonesia (BKS BUMD SI)
mengoptimalkan perusahaan
daerah.
Dari 1.113 BUMD di Indonesia, BKS BUMD SI menyebutkan, hanya sekitar 40 persen
saja yang masuk kategori
BUMD sehat. Mayoritas BUMD
dengan total aset Rp 400 triliun,
sekarang ini dalam kondisi
stagnan atau tinggal papan
nama.
Ketua Umum BKS BUMD SI,
Arif Afandi mengatakan, dari
40 persen BUMD yang sehat, 80
persennya bergerak di bidang
Perbankan. Sisanya di beragam
bidang, seperti pengelolaan air
minum, pengelolaan pasar dan
exhibition hall.
Kebanyakan BUMD yang
sehat di Surabaya dan Jakarta,
ujar Arif, di sela persiapan acara
BUMD Expo yang akan digelar mulai 28 November, Senin

(25/11).
Arif memaparkan, mayoritas
BUMD yang tidak berjalan
sehat karena pola pengelolaan
dan SDM yang lemah. Bagi
beberapa daerah, BUMD bisa
jadi diisi orang-orang buangan
dari birokrasi atau pensiunan,
badan hukumnya juga kebanyakan Perusda, belum PT, ini
yang kami dorong untuk berubah, terangnya.
Dari BUMD yang ada, tak
sampai 50 persennya memiliki
status badan hukum sebagai PT.
Dengan mengubah diri sebagai
PT, BUMD secara langsung
akan memiliki perlindungan
dari sisi hukum, mengingat
hingga saat ini belum ada UU
yang mengatur keberadaan
BUMD.
Perubahan BUMD dalam sosok yang lebih bagus diharapkan bisa menempatkan BUMD
sebagai juara dan penunjang
pendapatan daerah, bukan
sebaliknya. Ia mencontohkan,
BUMD di Jatim, seperti Bank
Jatim dan Wira Jatim Group,
yang sudah memberi setoran
bagi PAD Jatim.

Direktur PT Gedung Expo
Wira Jatim, Hendy Mustofa
mengatakan, penetapan badan
hukum BUMD sebagai PT dan
pengelolaan secara profesional
menjadi kunci utama BUMD
untuk maju.
Melalui status PT, perseroan
yang mengelola gedung JX International ini mulai menerapkan prinsip profesional, mulai
dari perekrutan karyawan yang
selektif hingga pola kerja.
Selama dua tahun ini kami
bisa meningkatkan omzet sampai Rp 2 miliar, kalau tahun
lalu Rp 10 miliar sekarang bisa
Rp 12 miliaran, kami sudah
tidak menggunakan dana dari
APBD lagi, kata Hendy, Senin
(25/11).
Terkait BUMD Expo, Arif
mengatakan, kegiatan yang
baru pertama kali ini bertujuan
memperkuat jaringan regional,
ajang komunikasi dan penjajakan peluang bisnis.
“BUMD Expo akan digelar
mulai 28 November sampai 1
Desember, di antaranya akan
menampilkan profil BUMD,
jelas Arif.(rey)

ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

PERINTIS - Pesawat baru Garuda jenis Turboprop ATR72 - 600 di Hanggar Garuda Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin
(25/11). Armada ini akan melayani penerbangan perintis dengan rute ke wilayah-wilayah baru di kawasan timur Indonesia, dan diharapkan
dapat meningkatkan investasi didaerah tersebut. Selain melayani rute jarak pendek, juga sebagai feeder antara kota besar dan daerah.

Usul Hanya 2 Persen Gaji Masuk Tapera
■ REI Desak UU Tapera Segera Disahkan
Jakarta, surya - Rancangan Undang-undang tentang Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) yang masih dibahas di DPR
diharapkan segera rampung. Dengan rampungnya RUU Tapera,
pemerintah bisa bertindak lebih
cepat dalam membangun rumah
untuk kebutuhan masyarakat
berpenghasilan rendah (MBR).
Menteri Perumahan Rakyat
Djan Faridz mengatakan, pemerintah bisa membangun rumah
untuk warga berpenghasilan
rendah dalam waktu 20 tahun
yang akan datang bila RUU Tapera telah rampung dibahas.
Pemerintah menghitung, dalam
20 tahun mendatang, masyarakat membutuhkan 13.5 juta unit
rumah. Dengan dana hampir Rp
2.650 triliun, Djan optimistis pemerintah bisa membangun rumah
susun sewa untuk MBR.
“Kalau berhasil diundangkan
tahun depan, kita dapat membangun rumah untuk masyarakat

berpenghasilan rendah setidaknya 13 juta rumah dengan dana
Rp 2.650 triliun dan rumah susun
sewa satu juta unit,” tuturnya,
pada pembukaan Musyawarah
Nasional Real Estate Indonesia
(REI) di Jakarta, Senin (25/11).
Pada kesempatan itu, Mempera mengingatkan Real Estat Indonesia (REI) akan tiga tantangan utama yang dihadapi dalam
penyelenggaraan perumahan
dengan kawasan pemukiman.
Pertama, backlog (kekurangan
perumahan) 15 juta unit di 2013.
Kedua, masih banyak rumah
tangga yang menempati rumah
tak layak huni dan tidak didukung
sarana dan prasarana lingkungan
dan fasilitas umum yang memadai. Ketiga, kawasan pemukiman
kumuh yang semakin meluas
yang mencapai 54.000 hektare.
Sementara itu, pengusaha REI
mengusulkan agar iuran Tapera
ditetapkan hanya 2 persen dari
penghasilan pekerja atau PNS.

Rinciannya, 1 persen dibayarkan pengusaha dan 1 persen
dibayarkan oleh pekerja.
RUU Tapera diharapkan dapat
mewujudkan dana murah jangka panjang terkait pembiayaan
perumahan untuk MBR yang
terjangkau. Sehingga, lahirnya UU
Tapera akan mendorong negara
menghimpun dan memupuk dana
dari masyarakat umum, khususnya
yang telah memiliki penghasilan.
Usulan kita tidak muluk-muluk,
kita minta 2 persen, 1 persen dibayarkan pengusaha dan 1 persen pekerja.
Dengan persentase itu kita bisa mengumpulkan lebih kurang Rp 24 triliun per tahun,” ujar Setyo Maharso,
Ketua Umum REI, Senin (25/11).
Bayangkan, lanjut Setyo, anggaran di Kementerian Perumahan yang sekarang cuma Rp 6 triliun dan ditambah Rp 3 triliun.
“Nanti, kita punya modal yang
awal tadi itu Rp 24 triliun dan
itu begulir terus sampai 5 tahun
bisa Rp 120 triliun, katanya.

storyhighlights
■ Backlog rumah di 2013
masih 15 juta unit
■ Kemenpera berharap RUU
Tapera yang dibahas di
DPR segera rampung
■ Pemerintah ingin setoran
2,5 persen dari gaji PNS,
sedangkan REI hanya
usul 2 persen saja (1%
dari pekerja dan 1% dari
pengusaha)
Masalah setoran ini masih terjadi silang pendapat, misalnya
pemerintah belum menyetujui
setoran 5 persen dari gaji PNS.
Pemerintah inginnya PNS hanya
menyetor 2,5 persen dari gajinya
untuk Tapera, sedang 2,5 persen
disumbang oleh pemerintah.
Indonesia Property Watch (IPW)
mencatat, jumlah backlog jauh di
bawah kebutuhan riil, hingga akhir
2013 diperkirakan 21,7 juta unit
rumah atau lebih tinggi dari data
pemerintah sebanyak 15 juta unit
rumah. (kontan/tribunnews)

Harga Rumah Murah Sudah Naik
Menteri Perumahan (Menpera) Djan Faridz
memastikan sudah mengeluarkan peraturan
menteri soal revisi harga rumah subsidi/Fasilitas
Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP).
Sehingga, pengembang kini boleh menjual harga
rumah yang sebelumnya dipatok maksimal Rp 88-95
juta menjadi Rp 105-115 juta, atau yang dahulunya
Rp 145 juta di Papua menjadi Rp 165 juta.
Dari Kemenpera sudah fixed berlaku. Kalau
mau jual, pengembang sudah bisa dengan harga
baru, kata Djan, di acara Musyawarah Nasional
Realestat Indonesia (REI) ke-14 tahun 2013 di
Jakarta Selatan, Senin (25/11).
Kenaikan harga ini tentunya kabar baik bagi
pengembang, namun kabar buruk bagi konsumen, khususnya masyarakat berpenghasilan
rendah (MBR).
Apalagi, meski sudah ada perubahan harga, ternyata
kebijakan penghapusan Pajak Pertambahan Nilai (PPN)
10 persen untuk rumah subsidi belum ada revisi.
Artinya, harga rumah yang bebas PPN untuk
yang harganya (tergantung wilayah) Rp 88 juta, Rp
95 juta dan Rp 145 juta (di Papua) sesuai harga
rumah murah dengan harga lama.
Saat ini, Kemenpera telah mengirimkan permohonan pembebasan PPN 10 persen kepada Ke-

menterian Keuangan. Pembebasan PPN itu untuk
pemberian insentif kepada konsumen.
Jadi, tunggu Menteri Keuangan untuk pembebasan PPN. Sekarang pembeli tidak mendapatkan insentif pajak, katanya.
Tahun lalu, Menteri Keuangan Agus Martowardojo
melalui Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor
125/PMK.011/2012 membebaskan pajak untuk
rumah sederhana, rumah sangat sederhana, rumah
susun sederhana, asrama mahasiswa dan pelajar,
serta perumahan lainnya.
Dalam PMK yang ditetapkan tanggal 3 Agustus
2012 disebutkan, Rumah Sederhana dan Rumah
Sangat Sederhana yang dibebaskan dari pengenaan
PPN adalah rumah yang perolehannya secara tunai
atau dibiayai melalui fasilitas kredit bersubsidi maupun tidak bersubsidi, atau pembiayaan berdasarkan
prinsip syariah.
Yaitu, yang memenuhi ketentuan luas bangunan
tidak melebihi 36 m2, harga jual tidak melebihi Rp
88 juta (di wilayah Sumatera, Jawa, dan Sulawesi,
tidak termasuk Batam, Bintan, Karimun, Jakarta,
Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi); Rp 95 juta
(meliputi wilayah Kalimantan, Maluku, NTT dan
NTB); Rp 145 juta (meliputi wilayah Papua, dan
Papua Barat). 	(detikFinance)

Layanan e-M2M Mampu Tekan Biaya Operasional

KERJA SAMA Direktur Digital
Services XL,
Dian Siswarini
(kiri) dan
Presdir Ericsson
Indonesia, Sam
Saba, saat
meluncurkan XL
e-M2M, Senin
(25/11).
XL UNTUK SURYA

SURABAYA, SURYA - Penyedia layanan telekomunikasi selular, PT XL Axiata Tbk (XL) meluncurkan
solusi Machine to Machine dengan platform berbasis
EDCP (Ericsson Device Connection Platform), Senin
(25/11). Layanan yang digeber atas kerja sama dengan
Ericsson ini berlabel e-M2M.
Perlu diketahui, M2M adalah layanan yang memungkinkan berbagai perangkat elektronik seperti GPS,
Ponsel, Komputer, mesin Electronic Data Capture (EDC),
Autometed Meter Reader (AMR), Mobile Surveillance, dan
lainnya, terhubung dan saling berkomunikasi.

M2M diklaim sangat bermanfaat menciptakan efisiensi biaya operasional, transparansi laporan biaya
pemakaian, serta untuk alat analisa kinerja.
Dian Siswarini, Direktur Digital Services XL menyampaikan, peluncuran e-M2M menjadi penanda
era baru layanan pelanggan korporasi. Ini menjadikan XL sebagai penyedia layanan end to end untuk
kebutuhan solusi pelanggan korporat. 
XL juga menjadi operator pertama di Indonesia yang
meluncurkan M2M platform, kata Dian, Senin (25/11). 
E-M2M memberi kemudahan bagi pelanggan kor-

porat karena menggunakan platform EDCP. Layanan ini bukan hal baru bagi XL karena sudah dimiliki
sejak dua tahun, imbuhnya.
Layanan ini juga dilengkapi fitur, seperti untuk
memonitor aktivitas perangkat M2M, fitur investigasi saat terjadi gangguan, serta fitur mengubah paket
data pada SIM card yang diregistrasikan. 
Hingga Oktober 2013, jumlah koneksi M2M yang
dilayani XL mencapai 442.000 koneksi. Dari angka
itu, perangkat EDC masih mendominasi, disusul
berikutnya pengguna AMR. (ben)

Sorot Keterlibatan Pemerintah Urusi Upah

Pengusaha Bisa Trading Atau Ganti Buruh dengan Mesin
Pemerintah dinilai terlalu ikut campur untuk urusan
pengupahan tenaga kerja (buruh). Padahal, pemerintah tidak ikut terkena dampak atau risiko dari penetapan upah minimum itu nantinya. Semestinya, terkait
upah hanya dibahas oleh perusahaan dan buruh saja.

D

irektur Utama Wira
Jatim Group Arief
Affandi mengatakan,
para pengusaha sekarang cemas
terkait penetapan upah buruh
belum lama ini. Kecemasan
itu imbas pembentukan upah
minimum oleh pemerintah yang
sama sekali tidak terkena risikonya, ujar Arif di Surabaya,
Selasa (25/11).
Apabila pemerintah
menetapkan upah minimum,
lanjut dia, maka muatan politis
tak akan bisa dihindarkan.
Tentunya pemerintah akan
membuat kebijakan yang cenderung populis, meski harus

mengesampingkan kondisi
para pengusaha.
Menurutnya, pemerintah tak
perlu risau upah yang diberikan
perusahaan kepada pekerjanya
akan terlalu rendah, apabila
mekanisme pengupahan disepakati hanya oleh perusahaan
dan buruh.
Pasalnya, perusahaan
juga menyadari bahwa
buruh adalah aset penting
untuk memastikan produksi
berjalan lancar.
Ia mengungkapkan, kenaikan
upah 2014 yang ditetapkan
pemerintah belum lama ini akan
berdampak besar bagi pengusa-

join facebook.com/suryaonline

ha. Dia berkaca pada kenaikan
upah tahun lalu sebesar 39
persen yang menyebabkan biaya
terdongkrak hingga 26 persen.
Sementara kenaikan harga
jual hanya bisa antara 10 sampai
15 persen, tegasnya.
Akibat kenaikan upah
buruh, tak tertutup kemungkinan pengusaha akan memilih
mengganti tenaga manusia
dengan mesin. Strategi
lainnya, pengusaha juga bisa
saja melakukan trading untuk
menekan biaya.
Misalnya saja perusahaan
yang memproduksi perban akan
berhenti berproduksi dan memilih untuk membeli dari China
dan menjualnya di dalam negeri
dengan merek lain, paparnya.
Seandainya keputusan
mengenai upah buruh masih
ditangani pemerintah, pengusaha setidaknya berharap
agar pemerintah makin gencar
meningkatkan infrastruktur,

baik untuk barang maupun
transportasi.
Dengan infrastruktur yang
baik, biaya yang tinggi bisa dikepras sehingga upah buruh yang
tinggi tidak akan dipersoalkan.
Selain itu, pengusaha juga
berharap agar pemerintah
memberikan insentif pajak pada
industri-industri di sektor hulu.
Pemerintah mestinya mengkaji
kembali item-item yang diberi
insentif, pungkasnya.
Pertimbangkan Dispensasi

Disisi lain, Kepala Dinas
Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan
Kependudukan Jatim, Hary
Soegiri mengatakan, sampai
saat ini belum ada satupun
perusahaan yang mengajukan
keberatan atau penangguhan
UMK ke Pemprov Jatim.
Padahal, Pergub tertanggal 20
November itu sudah lima hari
lalu diteken oleh Gubernur Soekarwo. “Belum ada perusahaan

yang mengajukan keberatan
atau penangguhan UMK, kami
masih menunggu laporan secara
resmi,” tegasnya, Senin (25/11).
Jika nanti ada perusahaan
yang mengajukan keberatan dan
penangguhan UMK 2014, Pemprov
Jatim, kata Hary, akan mempertimbangkan pemberian dispensasi.
Syaratnya, perusahaan
melengkapi persayaratan yang
ditetapkan. Yakni, ada kesepakatan
pengusaha dengan serikat pekerja,
perusahaan punya akta pendirian,
jika perusahaan termasuk PT maka
neraca perusahaan selama dua
tahun terakhir harus diperiksa oleh
akuntan publik. Juga menyebut
berapa karyawan yang diusulkan
ditangguhkan UMK-nya dan jtotal
karyawan yang dimiliki, serta
melampirkan prediksi pemasaran
dua tahun ke depan.
“Kalau syarat itu dipenuhi,
maka tak ada masalah bagi
Pemprov untuk memberikan
penangguhan UMK,” tegasnya.

SURYA/EBEN HAEZER PANCA P

BURUH - Para pekerja di sebuah pabrik lampu LED di kawasan industri
Pasuruan Industrial Estate Rembang (PIER), saat mengepak lampu
LED, pada pertengahan September 2013. 
Menurut Hary, ada katagori
pemberian dispensasi, yakni
penangguhan pembayaran UMK
2014 antara 6 sampai 9 bulan.
Atau dispensasi selama satu
tahun penuh dengan menerap-

kan UMK lama (2013).
“Tapi pemberian dispensasi
itu tergantung kemampuan
perusahaan dari segi waktu dan
bersaran upahnya,” imbuhnya.
(eben haezer/mujib anwar)
follow @portalsurya
4 FINANCE

SELASA, 26 NOVEMBER 2013

IHSG Jakarta
4.600
4.500
4.400
4.300

I
I
I
I
I

19

I
I
I
I
I

20

I
I
I
I
I

21

Minyak/Dolar AS

I I
4.317,96 I
I
I I
I 4.334,81
I
I I
22

120,00
110.00
100.00
90.00

25

I
I
I
I
I

19

I
I
I
I
I

20

I
I
I
I
I

21

Rupiah/Dolar AS

I I
I 93,50
I
I I
I I
95,13 I
I
22

25

11.800
11.700
11.600
11.500

I
I
I
I
I

19

I
I
I
I
I

20

I
I
I
I
I

21

I 11.510
I
I I
I
11.700 I
I I
I I
22

25

KURS VALAS

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com
MATA UANG

KURS JUAL

KURS BELI

CNY

1,920.54

HKD

1,519.64

1,504.36

SGD

9,414.26

9,317.73

THB

369.19

HARGA EMAS

1,901.31

SUMBER: BLOOMBERG

24/11

PERKIRAAN PASAR

25/11

DOLAR AS/TROY OUNCE

365.04

(24 KARAT)

1.243.80

Rp 468.000/gram

1.231.84

SUMBER: BANK INDONESIA

Menyelamatkan UMKM
■ Tak Cukup dengan Kebijakan Suku Bunga
SURABAYA, SURYA - Bank
Indonesia (BI) mengkaji berbagai
strategi dan kebijakan makroprudensial untuk melindungi para
pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di saat ekonomi
mengalami pelambatan pada 2014.
Kebijakan
makroprudensial
penting karena perlindungan
UMKM tidak bisa dilakukan melalui kebijakan suku bunga. Apalagi,
sepanjang 2013, bank sentral telah
beberapa kali mengatrol suku bunga acuan hingga 175 basis points
(bps), menjadi 7,5 persen.
Kami sedang mengkaji sejumlah kebijakan makroprudensial
untuk UMKM . Tak bisa kalau hanya dengan kebijakan suku bunga
saja, ujar Direktur Group Riset
Ekonomi Departemen Ekonomi
dan Moneter BI, Solikin M Juhro
saat seminar 'Economic Outlook
2014', Senin (25/11).
Tidak disebutkan, kebijakan
apa saja yang telah disiapkan

|

BI. Hanya saja dipastikan, kebijakan itu menjadi prioritas BI
tahun depan. Selain itu, BI berkoordinasi dengan Otoritas Jasa
Keuangan (OJK) yang berperan
menyiapkan kebijakan mikroprudensial.
Terkait BI Rate 7,5 persen,
Solikin Juhro menganggap itu
merupakan langkah tepat mengerem pertumbuhan ekonomi
yang sangat tergantung pada
impor. Walau begitu, dia tak
menampik kebijakan itu berpotensi mengganggu penyaluran
kredit kepada UMKM karena
perbankan menaikkan tingkat
suku bunga pinjaman.
Di sinilah kebijakan makroprudensial menjadi sangat penting
agar kredit-kredit ke sektor UMKM
tetap terdorong, terangnya.
Cukup Sehat

BI memprediksi pada 2014 pertumbuhan ekonomi ada di kisar-

an 5,8 hingga 6,2 persen, dengan
tingkat inflasi tahunan 4,5 persen
plus minus satu. Sedangkan,
pertumbuhan kredit diperkirakan
hanya 15 hingga 17 persen.
Pertumbuhan ekonomi 5,8
sampai 6,2 persen dan kredit
15 sampai 17 persen itu sudah
cukup sehat, lanjutnya.
Managing Director and CFO
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk,
Pahala N Mansury menganggap, melambatnya pertumbuhan ekonomi tahun depan menjadi momentum Bank Mandiri
memperbaiki dan meningkatkan
infrastruktur kredit.
Bahkan, menjadi peluang
fokus pada pengelolaan NPL
(non performing loan) atau rasio
kredit bermasalah). Momen
pelambatan ini akan kami manfaatkan untuk memperbarui
infrastruktur sehingga pada
2017, kami bisa tumbuh lebih
kencang, tandasnya. (ben)

FOKUSUMKM
■ Penguatan edukasi
keuangan untuk
mengubah perilaku
pengelolaan keuangan,
terutama yang
berpenghasilan rendah.
■ Peningkatan akses
keuangan yang didukung
infrastruktur sistem
pembayaran, pemanfaatan
teknologi informasi dan
inovasi, serta jaringan unit
ekonomi lokal.
■ Perlindungan konsumen
ketika memanfaatkan
akses kuangan dan sistem
pembayaran.
■ Pengurangan asimetri
informasi melalui
penyediaan data profil
keuangan masyarakat
yang belum tersentuh
perbankan dan data
informasi komoditas.
■ Pengaturan dalam
kerangka stabilitas
sistem keuangan atau
rekomendasi kebijakan
kepada otoritas terkait.

Berkat Fatwa Investor Tak Ragu Lagi

ANTARA

RUPIAH LEMAH - Petugas menunjukan uang kertas pecahan Rp 100.000, Senin (25/11). Nilai tukar
rupiah terhadap dolar AS tetap melemah.

Berani Kontrol Lalu Lintas Devisa
JAKARTA, SURYA - Pemerintah diminta memiliki kontrol
devisa yang lebih baik agar
aliran dana asing tidak seenaknya keluar masuk Indonesia.
Kalau kontrol baik, nilai tukar
rupiah akan relatif aman.
Bukan dalam artian lebih
menguat atau melemah, tetapi
diharapkan menjadi lebih stabil, kata Pakar ekonomi makro
dan Sekretatis Komite Ekonomi
Nasional (KEN), Aviliani, Senin
(25/11).
Korsel telah melakukan
aturan kontrol devisa sehingga
dana yang masuk ke negara itu
tidak dapat langsung keluar
tapi harus ditanamkan terlebih
dahulu untuk jangka waktu
tertentu. Rupiah yang lebih
stabil diperlukan oleh dunia
usaha.

Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta kemarin terhenti di level Rp
11.519 dibanding posisi sebelumnya (22/11) Rp 11.702 per dolar
AS. Meski menguat, rupiah masih berada di atas Rp 11.000 dari
sebelumnya Rp 9.800.
Analis pasar uang Bank Mandiri, Rully Arya Wisnubroto
mengatakan, fluktuasi rupiah
tidak terlepas dari intervensi
Bank Indonesia (BI) agar tekanannya tidak lebih dalam.
Namun dipastikan, rupiah ke
depan masih berfluktuasi dan
cenderung melemah karena
faktor global yang belum ada
kepastian terhadap pengurangan (tapering) program stimulus
keuangan bank sentral AS.
Dari dalam negeri, sentimen
juga belum cukup kuat menyu-

join facebook.com/suryaonline

sul pelaku pasar yang mengambil posisi wait and see terhadap publikasi data ekonomi
Indonesia pada awal Desember
2013. Inflasi diperkirakan stabl
namun pelaku pasar masih
khawatir.
Sebelumnya, Kamar Dagang
dan Industri (Kadin) Indonesia
menginginkan, pemerintah bersama-sama dengan BI mengkaji kebijakan terkait lalu lintas
devisa, untuk meningkatkan
industri dalam negeri.
Wakil Ketua Kadin Bidang
UKM dan Koperasi, Erwin
Aksa menegaskan, lalu lintas
devisa yang berlaku saat ini dinilai membuat perekonomian
nasional mudah terombangambing oleh nilai tukar rupiah
dan ketergantungan kepada
dolar AS. (ant)

SURABAYA, SURYA - Prospek
investasi syariah di Indonesia,
khususnya di Jatim dinilai menjanjikan menyusul pertumbuhan
signifikan dalam kurun waktu
dua tahun terakhir.
Pertumbuhan itu tidak lepas
dari fatwa Dewan Syariah Nasional MUI tentang penerapan
prinsip syariah dalam mekanisme perdagangan efek bersifat ekuitas di pasar reguler
bursa efek.
Secara umum, pasar modal
syariah ini sama dengan reguler,
tapi dengan fatwa, masyarakat
dan calon investor bisa lebih
lega dan tidak ragu lagi, ujar
Kepala Bursa Efek Indonesia
(BEI) Perwakilan Surabaya, Nur
Harjantie, Senin (25/11).
Daftar efek syariah secara
rutin dikeluarkan oleh Otoritas
Jasa Keuangan (OJK) enam bulan sekali. Dengan demikian, calon investor dapat memperoleh
panduan untuk berinvestasi
pada portofolio efek syariah, pe-

FIGUR

ngelola reksadana syariah atau
asuransi syariah.
Menurut Nunung, panggilan
Nur Harjantie, sejak 2011, pasar
modal syariah di Indonesia terus tumbuh signifikan. Sampai
Oktober 2013, ada tambahan
764 investor syariah, 22 reksadana syariah baru, dengan perkembangan rata-rata nilai aktiva
bersih sebesar 30 persen.
Kalau dilihat dari keikutsertaan masyarakat umum dan
akademisi dalam Sekolah Pasar
Modal Syariah (SPSM), terlihat
melonjak. Pada 2011, jumlah peserta 2.306, meningkat menjadi
4.292 peserta di tahun 2012, dan
hingga Oktober 2013, sebanyak
3.411 peserta.
Selain meluncurkan Exchange
Trade Fund (ETF) berbasis syariah pertama di Indonesia, BEI
mengembangkan model perdagangan online sesuai syariah
atau Syariah Online Trading System (SOTS) untuk diaplikasikan
Anggota Bursa (AB).

ANTARA

TRANSAKSI - Petugas memantau transaksi investasi syariah secara
online.
Hingga kini, SOTS sudah
dikembangkan oleh tujuh perusahaan efek. Perkembangan
AB yang menerapkan syariah
online trading system mulai
pesat dua tahun terakhir, bisa
jadi nanti akan bertambah,
papar Nunung.

Untuk saham syariah di Indeks
Saham Syariah Indonesia (ISSI)
hingga 20 November 2013, tercatat 293 saham. Nilai kapitalisasi
mencapai Rp 2,618 triliun atau
58,4 persen dari kapitalisasi pasar
BEI. Per 29 Oktober 2013 kurang
lebih Rp 4,485 triliun. (rey)

FUAD RAHMANY

Kalah Sama Pajak Penghasilan

N

ILAI penerimaan pajak
penghasilan njomplang
dibandingan dengan
penerimaan dari PPh Pasal 21.
Padahal, potensi penerimaan
pajak dari pajak penghasilan
(PPh) Pasal 25/29 orang pribadi
(OP) seharusnya mencapai Rp
100 triliun, atau minimal menyamai PPh pasal 21 sekitar Rp
80 triliun pada 2012.
“Sejak 2009-2012, penerimaan
pajak dari PPh 25/29 OP hanya
di kisaran Rp 3,3 triliun sampai
Rp3,7 triliun, ungkap Dirjen

Pajak, Fuad Rahmany kepada
wartawan di Jakarta, Senin
(25/11).
Besarnya penerimaan pajak
dari PPh Pasal 21 dikarenakan
kewajiban pajak sudah dipotong
langsung oleh perusahaan,
tempat wajib pajak itu bekerja.
Beda dengan PPh Pasal 25/29 OP
(nonkaryawan) yang kewajiban
pajaknya bersifat sukarela.
“Saya bilang PPh Pasal 25/29
OP senilai Rp 3,7 triliun sangat
keterlaluan, padahal jumlah WP
di Indonesia sampai puluhan

juta orang. Tapi mau bagaimana
lagi, jumlah pegawai saat ini
tidak mampu mengoptimalkan
potensi pajak dari PPh Pasal
25/29 OP,” ujar Fuad Rahmany.
Data Ditjen Pajak menyebutkan, penghasilan di atas
penghasilan tidak kena pajak
(PTKP) diperkirakan mencapai
60 juta orang, sementara yang
WO yang sudah terdaftar baru 25
juta orang. Alhasil, 35 juta orang
belum terdaftar sebagai WP.
Jika diasumsikan 35 juta
orang itu menyumbang Rp 10

ANTARA

juta per tahun, potensi penerimaan pajak dari OP mencapai
Rp 300 triliun. Tapi, dari 25
juta WP, baru 8,8 juta WP yang
melaporkan surat pemberitahuan (SPT) pajak. (bi)

follow @portalsurya
JAWA TIMUR 

| SELASA, 26 NOVEMBER 2013

Polisi Gagalkan
Pengiriman 630 L Miras
■ Diduga Jaringan Antar Provinsi
magetan, surya - Polres
Magetan berhasil menyita ratusan liter minuman keras jenis
arak jowo (miras arjo) dari tangan SU (28) warga Dusun Kotakan RT3/RW6, Desa Bakalan,
Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah
(Jateng) yang diduga sebagai
penjual miras antar provinsi,
Minggu (24/11).
Selain menyita arak jowo,
polisi juga mengamankan
kendaraan jenis niaga yang digunakan mengangkut puluhan
jirigen itu saat melintas di jalur
Magetan - Plaosan, tepatnya di
depan Pasar Besar Plaosan.
Kami mencurigai mobil pelaku seperti mengangkut barang
yang berat melebihi kapasitas
muat kendaraan. Setelah kami
hentikan dan kami periksa, ternyata di mobil itu penuh jirigen
berisi miras arjo,kata Kapolres
Magetan AKBP Riky Haznul
yang dikonfirmasi Surya lewat
Kasat Reskrim AKP Wasno,
Senin (25/11).
Menurut AKP Wasno, jirigen
yang berhasil disita seluruhnya
berjumlah 21 jirigen, masingmasing jirigen berisi 30 liter
miras arjo yang dibawa dari Jateng dan akan dijual ke wilayah

Jawa Timur.
Jadi total, miras yang dibawa TSK berjumlah sebanyak
630 liter. Miras sebanyak itu
masih asli yang kadar alkoholnya lebih dari 5 persen,kata
Kasat Reskrim yang juga dosen
di salah satu universitas di Kota
Madiun ini.
Akibat membawa miras ini,
tambah AKP Wasno, tersangka
dijerat dengan pasal 2 STBT
nomor 337 tahun 1949, tentang
miras dan bahan berbahaya,
dengan ancaman kurungan
minimal tiga bulan penjara
atau denda seperti ditentukan
dalam pasal itu. Paling tidak,
dengan penangkapan ratusan
liter miras ini, kami sudah mengurangi akibat dari bahaya
miras, tegasnya.
Dikatakan Wasno, dengan
ditangkapnya penjual miras
antar provinsi ini bukan berarti
pelaku lainnya menghentikan
distribusi miras. Mungkin
setiap malam dengan berbagai
cara, miras berkadar alkohol
tinggi ini diangkut melintasi
perbatasan Jateng - Jatim lewat
wilayah Kabupaten Magetan.
Karena itu pemberantasan
miras menjadi tanggung jawab
semua, tambahnya.(st40)

surya/doni prasetyo

miras - Polres Magetan berhasil menyita 630 liter arak jowo dari
Jawa Tengah yang akan dijual ke wilayah Jawa Timur.

KDRT di Jombang
Capai 286 Kasus
jombang, surya - Jumlah kasus Kekerasan dalam
Rumah Tangga (KDRT) di
Jombang tergolong tinggi.
Dalam kurun waktu tiga
tahun 10 bulan terakhir, setidaknya terdapat 286 kasus
yang ditangani Womens
Crisis Center (WCC).
WCC adalah lembaga
swadaya masyarakat (LSM)
di Jombang yang selama ini
dinilai paling aktif bergerak
dalam isu-isu perempuan
dan anak di Jombang.
Direktur WCC Jombang,
Palupi Pusporini merinci,
jumlah total sebesar itu, untuk yang terjadi sampai Oktober 2013 sebanyak 51. Kemudian 65 kasus pada 2012,
dan 68 kasus pada 2011, dan
2010 sebanyak 102 kasus.
Jadi selama tiga tahun
lebih 10 bulan terakhir ini
KDRT di Jombang total 286
kasus. Jumlah kasus KdRT
yang sebenarnya bisa jadi
lebih dari angka tersebut,
karena angka sebanyak itu
hanya yang kami tangani,”
kata Palupi, Senin (25/11).

Palupi mengungkapkan,
angka kasus KDRT cukup
memprihatikan, lebih-lebih
untuk Kota Jombang yang
dikenal sebagai daerah Santri. Ia menambahkan, persoalan kekerasan terhadap
perempuan hal penting yang
harus disikapi bersama.
Menurutnya,
tingginya
KdRT itu antara lain karena
faktor budaya dan nilai-nilai
lain yang masih mendiskriminasikan perempuan.
“Upaya pemerintah juga tak
membawa hasil memuaskan.
Mekanisme perlidungan perempuan dan anak korban
kekerasan juga tidak maksimal, tambah Palupi.
Ditegaskan, hingga kini
belum ada upaya penuh
untuk mobilisasi anggaran
guna pencegahan, penanganan dan rehabilitasi bagi
perempuan dan anak korban
kekerasan.
WCC Jombang mulai 25
November hingga 10 Desember, akan kampanye anti
kekerasan terhadap perempuan.(uto)

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

DPRD Kediri Melempem
■ Ternyata Belum Bahas Soal Tanah ■ Mahasiswa Janji Kawal Bamus
kediri, surya - Ratusan mahasiswa Universitas Brawijaya
(UB) kampus Kediri memenuhi
ancamannya menggelar unjuk
rasa ke Kantor DPRD Kota Kediri di Jl Mayor Bismo, Senin
(25/11).
Banyaknya mahasiswa yang
demo, membuat separo badan
jalan ditutup karena mahasiswa
lesehan sambil mendengarkan
orasi.
Sebuah replika keranda mayat juga telah disiapkan sebagai
simbol matinya hati nurani
anggota dewan. Tuntutan mahasiswa terkait lambannya dewan
merekomendasi hibah tanah
aset kas Kelurahan Mrican untuk kampus UB. Mahasiswa
juga membagikan selebaran
karikatur yang menggambarkan
lambannya dewan menyetujui
pelepasan tanah kas kelurahan.
Karikatur itu bergambar dewan seperti siput yang sangat
lamban memberikan rekomendasinya. Setelah berorasi mahasiswa diterima perwakilan
fraksi.
Dewan Setuju

Keinginan mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) untuk
segera memiliki kampus sendiri
tampaknya bakal memakan
waktu. Karena pihak dewan
masih belum mengagendakan
membahas masalah tersebut.
Hal itu terungkap dari hasil
dialog perwakilan mahasiswa
UB dan tokoh masyarakat Kelurahan Mrican di Kantor DPRD
Kota Kediri, Senin (25/11).
Pada dialog itu mahasiswa
hanya ditemui perwakilan 6
fraksi dari 8 fraksi yang ada di
dewan. Sementara unsur pimpinan dewan tidak ada yang datang. Tuntutan mahasiwa segera
meminta realisasi pembangunan
kampus UB di Mrican.

surya/didik mashudi

salat dhuhur - Ratusan mahasiswa Universitas Brawijaya kampus Kediri unjuk rasa ke Kantor DPRD Kota Kediri di Jl Mayor Bismo, Senin
(25/11). Terlihat sebagian mahasiswa sedang salat Dhuhur di jalan, saat dialog dengan perwakilan 6 fraksi, mahasiswa baru tahu kalau DPRD
ternyata belum membahas pelepasan tanah aset kelurahan
Dari dialog itu baru diketahui
jika pihak dewan ternyata masih
belum membahas ulang rencana
pelepasan tanah aset Kelurahan
Mrican seluas 24 hektare. Dewan
baru berencana membahas masalah tersebut pada rapat badan
musyawarah (bamus) tanggal
30 November 2013.
Anggota Fraksi Hanura Sejahtera Mujono menyebutkan,
pihak dewan akan membahas
masalah pelepasan tanah untuk
kampus UB pada rapat bamus.
Rapat bamus sesuai tatib tertu-

tup, tapi hasil bamus terbuka,
jelasnya.
Dijelaskan, memang ada perubahan terkait pelepasan tanah
kas kelurahan Mrican dari ganti
rugi menjadi hibah. Sehingga
harus merevisi lagi sesuai ketentuan. Sistim hibah ini tidak menyalahi dan melanggar hukum,
karena sesuai dengan rekomendasi BPKP. Sehingga segera dapat direalisasi, tambanya.
Perwakilan mahasiswa meminta dapat mengawal rapat
bamus supaya terbuka untuk

Spesialis Pencuri Traktor Diringkus
ngawi, surya - Suwarno
(46) warga Dusun Pulo, Desa
Karangbanyu, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi,
akhirnya berhasil diringkus polisi. Pasalnya pria satu ini dikenal sebagai musuh utama petani
Ngawi, betepa tidak, tersangka
adalah otak pencurian belasan
traktor pembajak sawah.
Polres Ngawi juga berhasil
menyita 16 unit diesel utuh, 6
unit diesel hasil kanibal, serta
5 unit kerangka traktor dan beberapa barang bukti lainnya seperti alat modifikasi kompresor,
alat pembakar dan pengecatan
yang diamankan dari rumah
tersangka.
Kendati sudah menangkap
otak sekaligus penadah hasil
curian, polisi terus mengembangkan kasus ini dengan menjadikan Daftar Pencarian Orang
(DPO) 2 rekan tersangka yang
masih buron. Pasalnya, kedua
rekan tersangka hingga kini
tidak ada di rumahnya.
Kasat Reskrim Polres Ngawi,
AKP Budi Santoso mengatakan
jika petugasnya masih mengembangkan kasus pencurian
diesel traktor bajak sawah itu.
Tersangka selama ini dibantu 2
rekannya dalam mencuri traktor
bajak milik para petani.
Berdasarkan cacatan polisi,

surya/sudarmawan

traktor curian - Para petani Ngawi kini lega, karena pencuri
belasan traktor pembajak sawah berhasil diringkus.
dalam setahun terakhir, tersangka beroperasi di Ngawi, dan
berhasil menggasak barang curiannya di 16 tempat.
Tersangka ini sebagai pelaku
pencurian sekaligus penadahnya, terangnya kepada Surya,
Senin (25/11).
Modusnya, usai mencuri
mesin diesel traktor di sawah,
tersangka dan rekan-rekannya
memodifikasi ulang traktor
hasil curiannya. Yakni dengan
cara dibakar untuk dihilangkan
catnya. Kemudian dicat ulang

agar tampak seperti baru untuk
dijual lagi ke petani yang membutuhkannya.
Setiap unit dipindahkan dari
traktor satu ke traktor lainnya
agar pemilik barang tak mengenali barang miliknya yang
hilang. AKan tetapi, biasanya
pemilik tahu karena ada ciriciri khusus misalnya bekas dilas
atau bekas ketokan, imbuhnya.
Setelah berhasil memodifikasi
barang curian, tersangka menjual ke petani dengan harga Rp 12
juta setiap unit.(wan)

masyarakat. Kami minta diberi
akses untuk mengawal masalah
ini supaya transparan, jelasnya.
Dari ke 6 perwakilan fraksi
yang menemui mahasiswa
seluruhnya menyatakan setuju
kampus UB segera dibangun
di Kelurahan Mrican. Malahan
para anggota dewan bersedia
menandatangani
pernyataan
untuk mendukungnya.
100 Persen kami setuju dengan keberadaan kampus UB di
Kota Kediri, tandas Reza Darmawan juru bicara FPAN.(dim)

storyhighlights
■ Mahasiswa Universitas
Brawijaya Kampus Kediri
akhirnya dialog dengan 6
fraksi
■ Baru diketahui kalau DPRD
belum bahas pelepasan
tanah aset kelurahan
■ Semua fraksi setuju UB
membangun kampus di
Kota Kediri

Pejambret Blitar Baru
Keluar Penjara
blitar, surya - Adha
Hikmawan (21), pelaku perampasan kalung yang babak
belur dihajar massa di Desa
Sumberasri, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar,, Minggu
(24/11) kemarin, ternyata baru
saja keluar dari penjara.
Ia bersama temannya yang
berhasil meloloskan diri saat
dikepung massa kemarin itu
sudah keluar masuk penjara.
Kepada petugas, pria yang
tubuhnya penuh tato ini mengaku sudah dua kali menjambret
di wilayah Blitar dan sekali di
Mojokerto. Untuk di Blitar, di
antaranya, di Jl Raya Garum,
jurusan Malang-Blitar, tepatnya
depan kantor dinas pendidikan
Kabupaten Blitar, pada Juli 2013,
dan Jl Raya Talun, Desa Bajang,
pada Oktober 2013. Sedang di
Mojokerto, pelaku yang asal
Dusun Baran, Kelurahan Winong RT 03/RW 01, Kecamatan
Gempol, Pasuruan ini mengaku
bersama temannya beraksi di
Mojosari, seminggu lalu.
Ia mengaku pernah ditangkap Polres Pasuruan, dengan
kasus serupa dan keluar penjara pada awal 2011, kata AKP
Slamet Riyadi, Kasat Reskrim

Polres Blitar, Senin (25/11).
Pemeriksaan Senin siang
kemarin sempat terhenti karena kesehatannya mendadak
ngedrop akibat kondisi luka
di tubuhnya babak belur dihajar massa Minggu (24/11).
Sementara, pelaku yang belum
tertangkap, petugas masih
mencarinya. Tadi malam,
anggota masih mengobok-obok
TKP namun tak ditemukan.
Pencariannya kini bergeser karena dugaannya pelaku sudah
kabur, ungkapnya.
Seperti diberitakan, Adha
ditangkap saat bersama temannya merampas kalung Sri
Konah (48), warga Desa Sumberasri RT 03/RW 02, Kecamatan Nglegok, Kab Blitar, yang
sedang mengendarai sepeda
motor sendirian di jalan desanya tersebut. Namun, korban
mempertahankan kalungnya.
Begitu kalungnya putus, korban menarik jaket pelaku. Akibatnya, baik korban maupun
pelaku terjatuh dan sama-sama
tertindih sepeda motornya. Seketika itu, korban berteriak maling sehingga warga berdatangan menghajar Adha, sedangkan
rekannya kabur. (fiq)

Mengintip Tim Kesehatan Membendung Penyebaran HIV/Aids

Awas! 45 PSK Madiun Positif Menderita HIV/AIDS
Peringatan bagi para lelaki hidung belang atau
mereka yang suka 'jajan' di luar. Di Madiun 45
pekerja seks komersial (PSK) dinyatakan menderita
HIV/AIDS. Yang mengejutkan, ternyata penyakit
mematikan ini oleh sang suami dibawa ke rumah
dan ditularkan kepada istri dan anaknya

p

emeriksaan kesehatan seluruh penghuni
lokalisasi Wisma Wanita
Harapan Gude yan tertelak di
Desa Teguhan, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun bukan
tanpa alasan.
Berdasarkan data yang dihimpun Komisi Penanggulangan
AIDS (KPA) Kabupaten Madiun,
ada 45 kasus Pekerja Seks
Komersial (PSK) yang terjangkit

penyakit mematikan HIV/AIDS
itu sejak 2008 - 2013.
Data itulah yang mendorong tim kesehatan dari
KPA Kabupaten Madiun, tim
petugas Laboratorium Klinik
VCT Anggrek, RSUD Dolopo,
Kabupaten Madiun dan petugas
Dinsosnakertrans Pemkab Madiun menggelar pemeriksaan
kesehatan di lokalisasi Gude.
Pengelola Program KPA

join facebook.com/suryaonline

Kabupaten Madiun, Hery
Setiawan mengatakan
berdasarkan data sejak 2008
sampai 2013 ada 261 penderita HIV/AIDS di Kabupaten
Madiun. Dari data penderita
sebanyak itu, 45 di antaranya
berasal dari kalangan PSK.
Selain 45 PSK, sebanyak 56
orang ibu rumah tangga (IRT)
juga dinyatakan tertular HIV/
AIDS, serta dari kalangan
balita 12 orang.
Kalau dari kalangan remaja
usia 15 sampai 24 tahun ada 4
orang penderita. Semua sudah
kami dampingi selama ini,
terangnya kepada Surya, Senin
(25/11).
PSK Bandel

Sementara, salah seorang

pendamping penderita HIV/
AIDS dari KPA Kabupaten
Madiun, Erlina menegaskan
jika ada PSK yang terindikasi
menderita HIV/AIDS selama
ini penangananya sangat sulit.
Pasalnya, membutuhkan kerja
sama antar pemerintah daerah.
Dia mencontohkan adanya
PSK yang hendak masuk ke
lokalisasi Gude tidak bisa
lantaran saat dites menderita
HIV/AIDS. Saat dikembalikan
ke Surabaya akan kembali menjadi PSK di lokalisasi lainnya.
Termasuk kemarin, ada PSK
yang ditolak dan kembali ke
Kota Madiun akhirnya masuk
ke salah satu tempat hiburan
malam. Karena dia (penderita
dari PSK) itu masih muda. Makanya dibutuhkan kerja sama

antar pemerintah daerah dalam
menangani PSK yang terjangkit
HIV/AIDS itu, pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya,
sebanyak 95 penghuni lokalisasi
Wisma Wanita Harapan Gude
yang terletak di Desa Teguhan,
Kecamatan Jiwan, Kabupaten
Madiun dites kesehatannya
oleh tim medis Laboratoirum
Klinik VCT Anggrek RSUD Dolopo, Komisi Penanggulangan
AIDS (KPA), serta Dinas Sosial
Tenaga Kerja dan Transmigrasi
(Dinsosnakertrans) Pemkab
Madiun, Senin (25/11).
Jika selama ini, tes darah
yang menyangkut penghuni
terindikasi menderita HIV/
AIDS itu, dilaksanakan khusus
untuk PSK, namun kali ini tes
itu dilaksanakan menyeluruh.

surya/sudarmawan

tes HIV/Aids - Seluruh penghuni lokalisasi Gude diperiksa oleh tim
kesehatan. Pemeriksaan yang dulunya hanya para PSK kini semua
germo juga ikut diperiksa.
Yakni mulai PSK, mami, papi,
serta sejumlah lelaki yang
ada di lokalisasi itu, termasuk
pembantu, juru belanja dan juru
parkir.
Berdasarkan data yang
berhasil dihimpun menyebutkan, mereka yang dites VCT

menggunakan reagen itu adalah
63 PSK, 25 mami, dan 10 papi.
Pemeriksaan kesehatan ini,
dilakukan karena sebelumnya
ada indikasi seorang PSK yang
hendak masuk ke lokalisasi ini,
sudah dinyatakan mengidap
HIV/AIDS.(sudarmawan)	
follow @portalsurya
Jawa Timur

Jaring 11 Pasangan

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

HALAMAN 

|

Petugas Koordinator Ketertiban
Kabupaten (Kopertibkab)
Situbondo menjaring 11 pasangan
berlainan jenis yang bukan
suami istri di sejumlah hotel dan
penginapan dalam razia, Senin
(25/11). Di antaranya terdapat
PNS dan oknum guru. (izi)

| SELASA, 26 NOVEMBER 2013

surya/izi hartono

25.720 Calon Pemilih Tanpa NIK
■ KPUD Surati Pemkab Jember
jember, surya - KPUD
Kabupaten Jember menemukan
25.720 pemilih tidak memiliki nomor induk kependudukan (NIK)
namun tercatat di daftar pemilih
tetap (DPT). Hasil ini merupakan
verifikasi faktual yang dilakukan
dalam sebulan terakhir.
Komisioner KPUD Jember
Habib M Rohan mengatakan,
jumlah (DPT) Pemilu 2014 di
Kabupaten Jember mencapai
1.733.685 orang. Kemudian ditemukan jumlah pemilih yang
bermasalah 95.000 orang.
Dari jumlah itu dilakukan verifikasi faktual, hingga tersisa 62.551
orang. Selanjutnya, KPUD bersama
PPK dan PPS melakukan verifikasi
faktual dalam sebulan terakhir.
Hingga kini tercatat jumlah pemilih yang tidak memiliki NIK 25.720
orang, ujar Rohan, Senin (25/11).
Menurutnya, ada beberapa
faktor yang menjadi penyebab pemilih bermasalah antara lain tidak
memiliki NIK, meninggal dunia te-

tapi masih tercatat sebagai pemilih,
tidak memiliki kartu keluarga (KK),
dan memiliki NIK ganda.
Oleh karena itu, pemilih yang tidak memiliki NIK namun memiliki
KTP dan KK diminta untuk membuat pernyataan, sehingga mereka
tetap masuk DPT dan bisa mencoblos di TPS. Kalau yang sudah meninggal dunia pastinya langsung
kami coret, lanjut Rohan.
Ia menambahkan petugas terus melakukan verifikasi faktual
terhadap pemilih yang diduga
bermasalah. Hal itu akan membuat jumlah pemilih bermasalah
di Jember diprediksi akan terus
berkurang.
KPUD Jember, lanjut Rohan,
juga akan berkoordinasi dengan
Pemkab Jember terkait pemilih
bermasalah itu. Sebab, persoalan
daftar pemilih bermasalah yang
berkaitan dengan NIK ganda
atau pemilih yang tidak memiliki KK, bukan tanggung jawab
penyelenggara pemilu, karena

sistem dan data tersebut di dinas
kependudukan dan catatan sipil
yang berada dalam naungan Kementerian Dalam Negeri.
KPUD sudah berkirim surat
langsung kepada Bupati Jember MZA Djalal terkait pemilih
bermasalah karena persoalan
itu menjadi fokus perhatian dari
penyelenggara pemilu di tingkat
pusat dan daerah, ujarnya.
Dia berharap ada kebijakan
dan solusi dari Pemkab Jember
atas karut marutnya persoalan
pemilih terkait dengan administrasi kependudukan sehingga
jumlah pemilih yang tercatat di
DPT benar-benar valid dan tidak menuai masalah lagi.
Sementara di Kabupaten Sumenep juga ditemukan 20.062
NIK pemilih belum teridentifikasi. Menurut data KPUD setempat, per 1 November 2013,
NIK 38.555 dari 904.162 pemilih
tetap Pemilu Legislatif 2014 belum diketahui. Namun setelah
divalidasi kini tinggal 20.062
NIK saja yang belum diketahui.	
(uni/ant)

surya/antara

pulang - Pesawat TNI AU F-16 Fighting Falcon mendarat di Lanud Iswahjudi, Magetan, kembali dari latihan bersama dengan angkatan
udara Australia. Memanasnya hubungan politik antara Australia - Indonesia menyebabkan mereka dipanggil pulang oleh pemerintah.

Kasus Puger Dilimpah ke Surabaya
■ 17 Orang Jadi Terdakwa
JEMBER, surya - Kejaksaan
Negeri (Kejari) Jember melimpahkan berkas kasus kerusuhan di Kecamatan Puger, Senin
(25/11) ke Pengadilan Negeri
(PN) Surabaya.
Kasus itu terpisah menjadi
dua berkas, yakni kasus perusakan dan penganiayaan yang
menyebabkan
meningalnya
seseorang.
Berkas dakwaan sudah rampung dan hari ini (Senin, 25/11)
dilimpahkan ke PN Surabaya,
kata Kepala Seksi Pidana Umum

LINTAS

Kejari Jember Mujiarto.
Sebanyak 17 orang ditetapkan
sebagai terdakwa dalam kasus
kerusuhan Puger. Mereka adalah tujuh terdakwa kasus penganiayaan yang menyebabkan
korban Eko Mardi Santoso tewas dan 10 terdakwa kasus perusakan Pondok Pesantren Darus Sholihin.
Kejari Jember masih menunggu penetapan sidang dari majelis hakim PN Surabaya terkait
dengan jadwal sidang yang akan
digelar di pengadilan setempat.

Jaksa yang menangani kasus
kerusuhan Puger merupakan
gabungan dari Kejari Surabaya
dan Jember. Jaksa dari Kejari
Jember 12 orang di antaranya
Lusiana, Rahmat, Yusuf, dan
Chandra, tambah Mujiarto.
Terpisah, Wakapolres Jember Kompol Cecep Susatya mengatakan, polisi siap membantu pengawalan saksi-saksi dari
Jember yang akan dihadirkan
dalam persidangan di PN Surabaya. Kami akan berkoordinasi
dengan Kejari Jember terkait dengan pengamanan yang dibutuhkan dalam pengawalan saksi
dari Jember menuju PN Surabaya, katanya.

Mahkamah Agung sudah menerbitkan surat izin yang menyebutkan bahwa PN Surabaya akan menyidangkan kasus
kerusuhan Puger dengan alasan keamanan dan menghindari
hal-hal yang tidak diinginkan
selama proses persidangan berjalan. Persidangan yang digelar
di Jember dikhawatirkan menimbulkan gejolak baru selama
proses sidang maupun setelah
sidang karena situasi dan kondisi di Puger hingga kini belum
sepenuhnya kondusif.
Kerusuhan Puger terjadi tatkala sekelompok orang menyerbu Ponpes Darus Solihin asuhan
Habib Ali dan merusak sejumlah

Rel KA Kebanjiran

Kakek Tewas Terjebak Api
JOMBANG - Sadir (80), warga Desa Murukan, Kecamatan
Mojoagung, ditemukan tewas terbakar di sebuah lahan tebu,
Minggu (24/11) malam. Diduga, korban terjebak api dan terbakar saat membakar sampah daun tebu di lahan bekas tebangan. Menurut informasi, sekitar pukul 15.00 korban berpamitan kepada keluarganya untuk membersihkan lahan tebu,
di bekas tebangan. Biasanya, lahan tebu dibersihkan dengan
cara membakar tumpukan daun tebu. Namun hingga sekitar
pukul 18.30, dia tak kunjung pulang, hingga keluarganya pun
khawatir. Sejumlah anggota keluarganya dan tetangga kemudian mencari kakek itu. Tiba di lokasi mereka menemukan tubuh
korban sudah meninggal dengan bekas terbakar. Warga segera
lapor ke perangkat desa dan diteruskan ke polsek setempat.
Jasad korban dibawa ke rumahnya. Atas permintaan keluarga,
jasad korban tak diotopsi namun hanya visum luar oleh dokter
puskesmas. Kematian korban murni kecelakaan, tak ada bekas
penganiayaan, jelas Kasubbag Humas Polres Jombang, AKP
Sugeng Widodo. (uto)

Bentuk Forum Bencana
pasuruan - Kabupaten Pasuruan berpotensi mengalami
bencana alam, terutama pada musim penghujan. Di antaranya
banjir, puting beliung, dan tanah longsor. Oleh sebab itu, Badan
Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan
berinisiatif membentuk forum Pengurangan Risiko Bencana
(PRB). Kepala BPBD Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya
Sasongko, mengatakan, PRB merupakan forum yang dibentuk
sebagai upaya pengurangan risiko bencana di daerah rawan
bencana. Forum PRB juga menjadi wadah berkumpulnya para
pemangku kepentingan, baik individu maupun lembaga yang
mempunyai kepedulian yang sama terhadap agenda pengurangan risiko bencana. Pada Sabtu (23/11), kami bersama dengan
organisasi masyarakat, instansi pemerintah, kelompok relawan,
serta perwakilan media, membentuk forum PRB, terangnya.
Forum tersebut akan bertugas menjembatani masyarakat dalam
hal pengurangan risiko bencana. (rbp)
join facebook.com/suryaonline

Menurut Ketua MUI Jember
Prof Halim Subahar ada tiga
masalah yang memicu kerusuhan di Puger. Yakni, perselisihan
antara kelompok Habib Ali dan
Ustad Fauzi yang memiliki faham keagamaan berbeda, penyelenggaraan karnaval yang
tidak diizinkan polisi, hingga
menyebabkan perusakan ponpes, dan kemungkinan provokasi dari pihak luar.
Menurut pengajar Sekolah
Tinggi Agama Islam Negeri
(STAIN) Jember itu, tiga masalah tersebut harus diselesaikan
hingga tuntas dan komprehensif
agar tidak menyisakan masalahlagi.	(uni/ant)

storyhighlights
■ Kejari Jember
melimpahkan dua berkas
kerusuhan Puger ke PN
Surabaya
■ 17 Orang menjadi
terdakwa dalam dua
perkara terpisah
■ Jaksa dari Kejari Jember
dan Kejari Surabaya
menjadi Jaksa Penuntut
Umum (JPU)
■ Kejari Jember menunggu
jadwal persidangan dari
PN Surabaya

Kades Temukan Bayi Dibuang

JAWA TIMUR

banyuwangi - Banjir menggenangi rel kereta api antara
Stasiun Rogojampi - Karangasem, Kecamatan Kabat, Kabupaten
Banyuwangi, Senin (25/11) sekitar pukul 15.00. Ketinggian air
mencapai 30 - 35 cm, hingga membuat KA Mutiara Timur Siang
tertahan di Stasiun Rogojampi. Menurut Manajer Humas PT KAI
Daop IX Jember, Suprapto, KA Mutiara Timur Siang tiba di Stasiun Rogojampi pukul 15.17, dengan membawa 112 penumpang
tertahan karena memakai lokomotif yang tidak bisa menembus
banjir. Oleh karena itu, PT KAI Daop IX Jember segera mengirimkan lokomotif jenis BB 30402 dan BB 30423 yang mampu
menembus air hingga ketinggian 35 cm ke Stasiun Rogojampi.
Lok itu ditempelkan ke gerbong KA Mutiara untuk selanjutnya
menarik KA itu ke dua stasiun terakhir, yakni Karangasem dan
Banyuwangi Baru. Selain mengirimkan lokomotif yang cocok
untuk banjir, PT KAI Daop IX juga mengirimkan petugas dan
alat material untuk siaga. (uni)

fasilitas pesantren tersebut pada
Rabu (11/9) siang. Puluhan unit
sepeda motor yang diparkir di
halaman pesantren dirusak dan
dibakar.
Perusakan terjadi saat seluruh
pengurus pesantren melakukan
pawai karnaval untuk memperingati HUT ke-68 Kemerdekaan
RI. Konon polisi sudah melarang
karnaval itu, karena dikhawatirkan memicu perselisihan antara
dua kelompok di Puger yang
memang telah lama berseteru.
Perusakan itu memicu sejumlah orang melakukan balas dendam dengan menganiaya warga
setempat Eko Mardi Santoso (45)
hingga tewas.

surya/rivai

aksi keprihatinan - Unjuk rasa para mahasiswa asal Masalembu
di Sumenep merupakan aksi keprihatinan kelangkaan BBM.

Mahasiswa Masalembu
Adukan Langka BBM
SUMENEP, surya - Sekitar
20 pemuda dan mahasiswa yang
menamakan diri Aliansi Rakyat
Kepulauan Masalembu (ARKM),
berunjuk rasa ke kantor DPRD
Sumenep, Senin (25/11). Mereka
menuntut pemerintah dan dewan bertanggungjawab terhadap
kelangkaan BBM di Kepuluan
Masalembu.
Warga Masalembu sudah
lama meratapi kelangkaan BBM.
Kalaupun ada BBM di sana, harganya sangat mahal. Kami menuntut hak-hak kami, mana juga
janji wakil-wakil kami di DPRD,
teriak Moh Soleh, salah seorang
koordinator lapangan aksi itu.
Soleh memaparkan, selama ini
BBM bersubsidi di APMS (Agen
Penjualan Minyak dan Solar)
Pulau Masalembu tidak dijual
kepada masyarakat, melainkan
lebih banyak dijual ke subagen.
Model penjualan oleh APMS seperti itu tidak saja mengakibatkan
peningkatan harga, tapi juga memperpanjang mata rantai permainan
penjualan BBM.
Karena itu, ia bersama elemen
masyarakat Pulau Masalembu
mendesak agar Pemkab Sumenep
merekomendasikan pada Pertamina untuk mencabut kontrak dan

izin APMS Masalembu. Kemudian
menyusun ulang kebijakan distribusi BBM ke Masalembu.
Sekitar 30 menit unjukrasa elemen mahasiswa dan mayarakat
Pulau Masalembu itu sempat
memanas. Pengunjukrasa berusaha memaksa masuk ke gedung dewan dengan menembus
barikade polisi dan Satpol PP.
Saling dorong antara pengunjuk
rasa dan petugas tak terelakkan.
Situasi mereda setelah tiga
anggota DPRD Sumenep menemui para pedemo di pintu pagar kantor DPRD. Namun para
pengunjuk rasa menolak berdialog di luar, dan meminta agar seluruh anggota DPRD Sumenep
dapil kepulauan ikut menemui
mereka.
Anggota DPRD Sumenep asal
Pulau Masalembu, Darul Hasyim Fath mengaku bahwa dewan berpihak pada masyarakat
kepulauan. Pihaknya mendukung penuh apa yang disampaikan pengunjukrasa.
Usai berdialog dengan 3 anggota dewan, para pengunjuk
rasa pun diizinkan masuk ke
dalam gedung DPRD untuk berdialog di Komisi A bersama bagian Perekonomian.	(riv)

PAMEKASAN, surya - Masyarakat Dusun Nangger, Desa
Klompang Barat, Kecamatan
Pakong, Pamekasan, dikejutkan
dengan penemuan bayi lakilaki, di jalan desa itu, Minggu
(24/11) sekitar pukul 19.00.
Bayi dengan berat 4 kg dan
panjang 50 cm diduga hasil
hubungan gelap dan sengaja dibuang orangtuanya. Bayi hanya
dibungkus kain jarit, ditaruh di
dalam karton bekas air kemasan
dan diselipi uang Rp 100.000.
Kali pertama yang menemukan bayi yang diperkirakan
berumur sehari itu Kades Klompang Barat, Syamsul Arifin (35).
Malam itu, Syamsul mengendarai mobil hendak pulang sendirian. Dia curiga melihat sebuah
karton tergeletak di pinggir
jalan. Syamsul berusaha memperlambat laju mobilnya sambil
membuka kaca depan. Ia kaget
dari arah karton, mendengar
suara tangisan bayi.
Syamsul turun dan membuka
karton. Ternyata di dalamnya
terdapat bayi. Dia segera membawanya pulang memberitahu
istri serta menghubungi Polsek
Pakong dan bidan desa.

surya/muchsin

anak pungut - Bayi yang ditemukan di pinggir jalan dalam gendongan istri Syamsul yang bakal mengambilnya sebagai anak.
Kini bayi itu masih dirawat
di rumah Syamsul dan ia berniat untuk mengasuhnya sendiri. “Saya tak akan memberikan
bayi ini kepada orang lain. Saya
berniat mengambilnya sebagai
anak angkat,” kata Nurhayati
(30), istri Syamsul, ibu satu anak
kepada Surya, Senin (25/11).
Salah satu anggota Polsek
Pakong, Aiptu Imam mengatakan, dugaan sementara bayi itu
sengaja dibuang orangtuanya

di saat magrib. Karena saat itu
suasana jalan desa sepi.
Untuk menguak siapa orangtua yang membuang bayi itu,
petugas melakukan penyelidikan dengan mencari informasi
kepada bidan atau masyarakat
yang mengetahui ada warga
yang hamil dan belum melahirkan. Untuk sementara polisi
membiarkan bayi itu dirawat
oleh keluarga Syamsul sampai
ada kejelasan bayi siapa.	(sin)

follow @portalsurya
SURYA LINES 

| SELASA, 26 NOVEMBER 2013
Briptu Bambang...
n

DARI HALAMAN 1

perlu kontrol dokter setelah keguguran,” ungkap Ny Siti Rodiah saat ditemui Surya di rumahnya Lingkungan Bulakrejo,
Senin (25/11).
Dijelaskan Ny Siti, dia kehilangan dompet yang ditaruh
di etalase tokonya pada 10 November silam. Pada dompet itu
terdapat KTP uang tunai Rp
700.000 dan uang yang ada di
ATM BRI berisi uang Rp 650.000.
Semula perempuan itu mengira
dompet itu ketlisut di dalam rumah. Namun setelah melaporkan kehilangan ATM ke kantor
BRI, ia mendapat informasi ada
dua kali penarikan tunai lewat
ATM kali yakni tanggal 10 November malam dan tanggal 12
November. Namun pihak BRI
masih belum memberikan rekaman CCTV pihak yang menarik ATM. “Saya hanya diberitahu kalau uangnya ditarik
di ATM yang ada di polres. Sedangkan rekaman CCTVnya informasinya akan diberikan pada
Senin (25/11) ini,” jelasnya.
Siti mengaku sebenarnya belum tahu siapa yang mengambil
dompetnya. Ia juga tidak mau
menuding Bambang Setiawan
yang kemudian mendatangi rumah dan mengembalikan uang

itu sekaligus minta maaf.
Dalam pertemuan itu, Bambang meminta maaf dan memintanya mencabut laporan di
Polres Nganjuk. Siti menuturkan, siang itu Bambang datang
dengan wajah memelas dan mengatakan, nasibnya tergantung
kasus dompet itu.
Rumah Briptu Bambang dengan toko pracangan milik Ny
Siti hanya terpaut sekitar tiga
rumah. “Saya juga kaget begitu
dapat kabar Pak Bambang bunuh diri di kantornya,” jelasnya.
Hal yang sama disampaikan
Didik, suami Siti Rodiah. “Dia
meminta maaf dan mengembalikan Rp 650.000. Namun jam
empat kami dengar dia bunuh
diri,” tutur Didik.
Uang dari Bambang yang terdiri atas pecahan Rp 100.000 dan
Rp 50.000 itu masih disimpannya.
Malahan Didik sempat merekam
pernyataan meminta maaf dari
Briptu Bambang tersebut.
Didik sendiri mengaku telah
memberikan maaf kepada Briptu Bambang.
Sedangkan perkara hukumnya, Didik tetap minta polisi
menyelesaikan dan ia tahu polisi
sudah menyelidiki kasus itu.
Namun Didik mengaku kaget
setelah sekitar pukul 18.00 WIB
diberitahu bahwa Bambang bunuh diri dengan menembak dadanya sendiri. “Tapi, kami ragu,

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com
dia bunuh diri itu karena kasus
dompet,” ungkapnya.
Didik menduga pasti ada kasus lain yang membuat tertekan
Briptu Didik hingga nekat nunuh
diri. “Kalau kasusnya kerugiannya kan tidak seberapa, mengapa
sampai nekat begitu. Mungkin
ada masalah yang lain,” ujarnya.
Sementara Kasubag Humas
Polres Nganjuk AKP Bambang
Sutikno menyatakan terkait motif bunuh diri Briptu Bambang
saat ini masih diselidiki. Petugas
telah memeriksa sejumlah saksi untuk dimintai keterangan.
“Motifnya kita belum tahu karena masih lidik,” jelasnya.
Sementara keluarga Briptu
Bambang masih belum bersedia
dimintai konfirmasi. Istri almarhum Ny Susi Hansdayani juga
masih mengurung diri di kamarnya. Kini ia harus sendirian
menghidupi kedua anaknya yang
masih berusia 7 dan 4 tahun.
Dimakamkan

Jenazah Bambang Setiawan
dimakamkan di TPU Desa Bulakrejo, Tanjung Anom, Nganjuk, Senin (25/11) sekitar pukul 09.00. Susi Hansdayani,
istri almarhum, tampak masih
terpukul dan terus menangis
mengiringi jenazah suaminya
ke pemakaman. “Keluarga tidak
menyangka korban nekat bunuh
diri,” ujar Mardianto, paman

korban kepada wartawan usai
pemakaman.
Ia menerangkan, korban dikenal sopan, baik dan ramah
dengan warga sekitar. Ia juga
yakin, Bambang tidak punya
masalah dengan siapapun.
“Kami mohon polisi untuk menyelidikinya,” terangnya.
Pemakaman Briptu Bambang
Setiawan ini dipimpin langsung
Wakapolres Nganjuk Kompol
Aditya Puji Kurniawan, sekitar
pukul 09.00 WIB. Dalam kesempatan itu, ia membeberkan riwayat korban yang berdinas di Polres Nganjuk selama 4 tahun dan
sebelumnya berdinas di Polres
Tulungagung.
Pemakaman korban yang dihadiri rekannya di kepolisian, juga
puluhan warga Desa Bulakrejo. Pemakaman Briptu Bambang
juga diwarnai dengan tembakan
salvo. Saat peti jenazah korban dimasukkan ke dalam liang lahat,
Susi Hansdayani terus menangisi
kepergianya suaminya. Keluarga
yang ada di dekatnya terus menenangkan Susi.
Sejumlah keluarga juga langsung mendatangi rumah sakit
tempat jenazah dirawat, termasuk Kapolda Jatim yang juga
langsung datang ke lokasi. Namun ketika dikonfirmasi mereka
tidak mengetahui apa masalahnya, sehingga Bambang nekat
bunuh diri.

Senjata Dirantai

Mengantisipasi kasus bunuh
diri terulang, Polres Nganjuk, akan
memberlakukan kebijakan merantai senjata milik anggotanya agar
tidak disalahgunakan pascabunuh
diri yang melibatkan anggota polres setempat di ruang SPK (Sentra
Pelayanan Kepolisian).
“Kapolda Jatim memerintahkan senjata dirantai agar tidak
disalahgunakan. Untuk peluru
dibawa komandan bersangkutan,” kata Kepala Sub Bagian
Hubungan Masyarakat Polres
Nganjuk AKP Bambang Sutikno
di Nganjuk, Senin.
Ia mengatakan Kapolda telah
melakukan pertemuan dengan
Kapolres serta seluruh jajarannya
untuk membahas insiden bunuh
diri Bambang Setiawan. “Namun,
untuk penyebab resmi saya belum tahu, karena rapat dilakukan
tertutup,” katanya sembari menolak menyebutkan pemicu kasus
bunuh diri tersebut.
Pihaknya juga mengatakan
Polres Nganjuk juga berencana
melakukan tes untuk kepemilikan senjata api kembali. Tes itu
dilakukan pada seluruh anggota
yang mempunyai senjata api.
Di jajaran Polres Nganjuk, ada
sekitar 400 anggota yang memiliki senjata api dengan berbagai
jenis. Namun, untuk waktu tes
sampai saat ini belum ada kejelasan.	(dim/ufi/ant)

Rekan Bambang...
n

DARI HALAMAN 1

malu sebagai polisi ambil sesuatu, tidak cerita
sama temannya, makanya ambil jalan pintas,”
katanya.
Ada yang meragukan Bambang segampang itu mengakhiri hidupnya, tak terkecuali rekan-rekannya. Hal yang meragukan adalah Bambang menembak dadanya tiga kali
dengan senapan serbu SS1 V2.
“Peluru senjata SS-1 sangat mematikan,
apalagi yang tertembak itu dadanya. Logikanya sekali tembak korban sudah langsung
tewas,” ungkap salah satu rekan almarhum
yang meminta disebut saja Adil kepada Surya, Senin (25/11) malam.
Menurut Adil, biasanya untuk kasus bunuh diri yang disasar adalah bagian kepala.
Namun yang terjadi pada rekannya kena bagian dadanya. “Kami belum tahu pastinya
bagaimana karena senjata dan proyektilnya
masih diteliti di labfor,” ujar Adil menyebut
Labfor Mabes Polri Cabang Surabaya.
Namun Adil tak menampik adanya skenario
kasus penembakan itu dilakukan pihak lain.
“Mudah-mudahan ada keadilan dalam pengusutan kasus rekan kami,” tuturnya.
Sejumlah rekan almarhum pada saat
pendidikan di kepolisian kemarin juga terlihat melawat ke rumah duka. Rata-rata
rekannya kaget karena sudah lama tidak
bertemu tiba-tiba dapat kabar duka. “Kami
diberitahu Minggu malam,” jelasnya.	
(dim/ufi)

Barcelona...
n

DARI HALAMAN 1

setiap laga hingga membuat tim
Catalan belum terkalahkan di
semua kompetisi musim ini.
“Sangat penting bagi kami
mempersiapkan laga selanjutnya
dengan kelompok pemain yang
ada sekarang. Pelatih selalu mengatakan, cedera bukan alasan.
Kami adalah satu grup yang
selalu menyatu,” kata Fabregas
dilansir Sport.es, Senin (25/11).
Dengan trisula itu, Barcelona
memang masih sangat rakus
menjebol gawang lawan. Korban
terakhir mereka adalah Granada
yang dihantam dengan skor telak 4-0. Ajax pun harus bersiap
menghadapi agresi trisula itu.
Barcelona kini memang sedang
dihantam badai cedera pemain.
Selain Messi, kiper Victor Valdes,

Setiap 1,1 Menit...
n

DARI HALAMAN 1

perakitan Daihatsu. Kyushu
Plant 1 yang beroperasi sejak
2004, dan Kyushu Plant 2 di sebelahnya beroperasi sejak 2007.
Plant 2, yang kami kunjungi,
lebih modern dan serba robot.
Di sana rombongan kami disambut para petinggi Daihatshu
Kyushu, antara lain, President
Daihatsu Kyushu Company Ltd
(DKC) Mr Makoto Mizutani;
Mr K Uoi, Director and Senior
Advisor DKC; serta Mr Hiroshi
Shiraiwa R and D Management
Development Daihatsu.
Setelah mendengarkan sambutan pendek, kami pun diajak
berkeliling pabrik. Demi alasan
kerahasiaan, kami dilarang memotret aktivitas di pabrik itu.
Mr K Uoi menuturkan, Plant
2 khusus memproduksi mobilmobil mini dan kompak seperti
Dasihatsu Conte Cocoa, Daihatsu Mira e:s dan Daihatsu Kanto.
Nama-nama ini asing karena

n

DARI HALAMAN 1

sebaiknya menyampaikan surat balasan Abbott.
“Alangkah lebih baik kalau
rakyat tahu substansi isi surat
presiden SBY dan substansi balasan PM Tony Abbott. Dalam
bahasa gaulnya, ‘supaya tidak
ada dusta’ di antara keduanya,”
tuturnya seraya menjelaskan, penyadapan terhadap SBY dan berikut menteri merupakan masalah
serius. “Ini masalah serius karena menyangkut kedaulatan dan
harga diri bangsa,” tegas dia.
Senin (25/11), Harian Sydney
Morning Herald (SMH) mengabarkan, mantan Menlu Australia Alexander Downer optimistis hubungan Indonesia dan
Australia segera pulih setelah
skandal penyadapan terungkap. Ia menilai, ketegangan dua
negara tidak separah saat krisis
Timor Timur tahun 1999.
Downer mengaku, memiliki
obat mujarab untuk mendinginkan suasana. Ia menawarkan
protokol baru yang tidak akan
menyinggung aktivitas intelijen
Australia. “Protokol itu tidak
akan memenuhi semua tuntutan
Indonesia. Tapi menurut saya,
jika Perdana Menteri Tony Abbott menempuh langkah ini, hal
tersebut dapat menunjukkan niat
baik di bidang intelijen,” kata
Downer saat berbicara di Sky
News pada Minggu kemarin.
Ia menambahkan, kedua negara membutuhkan hubungan
diplomatik lantaran jalinan itu
menguntungkan satu sama lain.
“Kedua pihak harus mengakui
bahwa hubungan ini dibangun
berdasarkan keuntungan kedua
belah pihak,” paparnya.
Menlu berkuasa saat ini, Julie Bishop mengatakan, surat
balasan Abbott akan membuat
hubungan kedua negara membaik. “Saya yakin, bahwa hubungan ini jauh lebih penting
bagi kedua negara dan kami
akan terus bekerja keras demi
membina hubungan yang telah
terjalin,” katanya.
Pernyataan Downer dan Bishop itu tidak bersambut. Kapolri

Andah Batalkan...
n

ANTARA/Adhitya Hendra

BANJIR PASURUAN - Seorang warga dievakuasi dari rumahnya di Desa Karang Asem, Gadingrejo, Pasuruan, Senin (25/11)
malam. Banjir yang menggenangi ratusan rumah warga tersebut diakibatkan curah hujan yang tinggi, sehingga sungai Welang
meluber. Berita terkait di halaman 8.

Dani Alves, Jordi Alba, Adriano,
Jonathan dos Santos, Isaac Cuenca, dan Ibrahim Afellay mengalami cedera.
Beruntungnya
gelandang
senior Xavi Hernandez berada
dalam kondisi bugar bersama
tandemnya Andres Iniesta. Saat
melawan Granada, Xavi mendapat “jatah” istirahat.
Untuk menutup lowongnya
pos pertahanan, Martino masih
punya Marc Bartra dan Carles
Puyol yang sudah mulai panas
setelah dicoba di kompetisi domestik La Liga Spanyol.
Barcelona sebenarnya telah
memastikan diri lolos ke babak
16 besar Liga Champions setelah
mengumpulkan 10 poin dari
empat pertandingan sebelumnya.
Namun mereka masih mengincar
posisi juara grup.
Ajax yang berada di urutan
ketiga dengan empat poin ha-

nya berselisih satu poin dari
runner up, Celtic, dipastikan
ngotot menghadapi Barca. Target mereka adalah kemenangan
untuk membuka peluang lolos
ke 16 besar.
Raksasa Belanda ini sebelumnya menderita kekalahan 0-4
dari Barcelona di Camp Nou.
Tapi kemenengan 1-0 atas Celtic
awal November lalu membuat
jawara Liga Champions empat
kali ini kembali memiliki asa
untuk lolos ke fase knockout
pertama.
Ajax juga mendapat tambahan suntikan kepercayaan diri
setelah menang 3-0 atas Heracles di kompetisi domestik. Kemenangan itu mengembalikan
Ajax ke papan atas klasemen
Liga Belanda.
“Itu adalah hasil yang bagus
sebelum menghadapi laga besar
melawan Barcelona. Hal terpen-

ting adalah kemampuan kami
mencetak gol, kami harus terus
menjaganya,” kata Pelatih Ajax,
Frank De Boer.
De Boer mendapati pemainnya Niklas Moisander kembali
ke dalam skuad setelah terbebas
dari cedera engkel. Sayangnya
dua pemain kunci Kolbeinn
Sigthorsson dan Siem de Jong

memang tidak dipasarkan di
Indonesia. Mobil ini berkapasitas 600 cc dan bisa mengangkut
empat sampai lima orang.
Model Mira e:s diproduksi
dalam dua lini sekaligus. Lini
produksi pertama yang kami
kunjungi adalah perakitan bodi
mobil. Proses penyatuan komponen bodi mobil seperti bodi
samping kiri-kanan, atap dan
komponen lain dilakukan robot.
Tenaga kerja manusia hanya
menjaga flow pasokan komponen yang pengelasannya dilakukan robot. Tahap berikutnya
adalah penyatuan komponen
kulit bodi tadi dengan under
body. Lini ini masih dikerjakan
oleh manusia untuk proses
pengelasannya.
Di sebelahnya, lini pengelasan sisi bodi mobil. Banyak parts
yang harus dipasang. Pertama,
sisi luar ditaruh oleh petugas,
lalu melalui conveyor, komponen digeser ke sisi robot untuk
digabungkan dengan komponen inner-nya. Robotlah yang
kemudian bertugas memasang

dan mengelasnya.
Proses menaruh komponen
ini oleh petugas harus dilakukan
secara presisi setiap 0,9 menit
sekali. “Waktunya tidak boleh
kurang atau lebih,” kata Mr Uoi.
Step berikutnya adalah
pengelasan. Di tahapan ini dilakukan pengecekan kualitas agar
tidak terjadi kesalahan. Kepada
kami, seorang staf produksi
senior di DKC menunjukkan
komponen mata las yang terpasang pada ujung lengan robot.
Mata las tersebut berwarna
kuning keemasan dan selalu
diganti secara periodik untuk
memastikan kualitas pengelasan tetap terjaga.
Kami lalu menuju ke tahapan
assembling. Tahapan ini meliputi proses trim line, chassis
line, final line dan final inspection. Kami mendapat penjelasan, lama proses produksi satu
unit mobil di bagian ini hanya
1,1 menit, atau 18.130 unit mobil
per bulan dengan melibatkan
446 karyawan yang dibagi
dalam dua shift kerja masing-

masing delapan jam.
Setiap dua jam sekali mereka
beristirahat selama 10 menit.
Mereka dilarang keras menggunakan ponsel selama bekerja.
Jadi tak ada yang boleh ngobrol.
Selain merakit mobil, Daihatsu Plant 1 dan Plant 2 juga
memiliki pusat pelatihan sumber daya manusia (SDM) untuk
karyawan baru dengan karyawan senior sebagai instruktur.
Daihatsu Kyushu memiliki silabus pelatihan yang dirancang
sedemikian rupa, agar membuat karyawan bisa merakit mobil
dengan cepat serta dengan
kualitas Daihatsu yang sudah
terstandar. Materi pelatihan
mencakup semua aspek, termasuk teknik pemasangan baut ke
pelat bodi.
Mr Akimoto, seorang staf
senior di pabrik ini menjelaskan, ada standar kerja untuk
memasang baut yang tidak
boleh diabaikan. Misalnya, saat
memasang posisi obeng elektrik
harus benar-benar vertikal,
badan dan tangan harus rileks

join facebook.com/suryaonline

DPR Minta...

dipastikan absen karena cedera
yang didapatkan usai memperkuat negara masing-masing di
tim nasional.
Ajax juga tak bisa memainkan mantan striker Barcelona
yang kini membela Ajax, Bojan
Krkic, setelah cedera hamstring
sejak September lalu. (tribunnews/cen)

Match Background
n Ajax Amsterdam akan mencari
solusi dari kekalahan atas tim-tim
Spanyol, bahkan di kandang sendiri.
Terakhir kali kalah dari Real Madrid 14 di kandang di musim 2012-13.
n Overall Ajax kalah empat kali
di kandang dari tim-tim Spanyol.
Kemenangan terakhir didapatkan
dari RC Celta de Vigo di babak
penyisihan Champions musim
kompetisi 2003/04, Zlatan

Ibrahimovic saat itu mencetak gol.
n Rekor Ajax melawan tim Spanyol
di kandang adalah menang delapan
kali, seri (3), dan kalah (5).
n Barcelona terakhir berkunjung ke
Belanda pada 1997/98. Di babak
penyisihan grup mereka ditahan 22 PSV Eindhoven.
n Rekor tandang Blaugrana ke klub
Belanda adalah menang dua kali,
seri (2), dan kalah (1).

dan proses pemasangan harus
dilakukan straight.
Melalui materi pelatihan yang
disebut Mechanism Dojo, SDM
di Daihatsu Kysuhu juga diberi
materi pengetahuan tentang
stamping dan resin molding,
berikut pengetahuan tentang
welding, painting, assembling.
“Mechanism Dojo atau Skill
Training Center ini kami dirikan untuk mendidik SDM agar
bisa membuat mobil dengan
bagus. Peralatan yang disediakan di fasilitas ini sepenuhnya
baru. Pelatihan untuk pegawai
baru dilakukan selama empat
hari dengan sesi menginap
satu malam untuk membentuk
kekompakan tim,” ujar Mr
Akimoto.
Pegawai baru juga dilatih kedisiplinan dengan pelatihan ala
militer. Seperti baris berbaris.
“Mereka kami tuntut memiliki
stamina prima dan bisa bersuara keras karena saat bekerja,
suasana kerja di pabrik sangat
bising,” jelasnya.
(choirul arifin/bersambung)		

DARI HALAMAN 1

Suryadi ketika dihubungi melalui telepon, Senin (25/11) siang.
Sidang pembatalan nikah
Andah (panggilan akrab Asmirandah) dan Jonas Rivanno siap
digelar di PA. Suryadi mengatakan, sidang pembatalan nikah Andah dan Vanno --sapaan
Jonas Rivanno-- yang dipimpin
majelis hakim Khairuman, Ace
Mahmun, dan Abdul Hamid
Mayeli, akan dimulai Rabu
(27/11) pagi. “Apa materi perkaranya, belum bisa disampaikan ke publik,” ujar Suryadi.
Meski begitu, dari surat pendaftaran pembatalan pernikahan yang telah diajukannya melalui Afdhal Zikri, pengacara
dia, Andah seperti ingin mengakhiri perkawinannya.
Andah dan Vanno mendadak
dikabarkan telah melangsungkan pernikahan tertutup di
rumah orangtua Andah di kawasan Tanah Baru, Beji, Depok,
pada 17 Oktober 2013. Saat itu,
Andah dan Vanno sama-sama
kompak membantahnya.
Ditemui bersama Andah di
Kompleks Perumahan Raffles
Hill, Cimanggis, Depok, 15 November lalu, Vanno akhirnya
membenarkan pernikahannya.
Sejumlah bukti dan keterangan
saksi di KUA Depok, membenarkan pernikahan itu.
Pernikahan itu menjadi berantakan setelah Vanno memungkiri bahwa ia telah
menjadi mualaf. Andah menyebutkan, Vanno tidak serius
jadi mualaf. Menurut Suryadi,
Vanno tidak sungguh menyakini agamanya. “Perkawinan
(Andah dan Vanno) itu dipaksakan. Salah satu pihak bisa
mengajukan pembatalan perkawinan,” kata Suryadi.

Boediono...
n

DARI HALAMAN 8

menggelembung dari rekom
KSSK Rp 630 menjadi Rp 6,7
triliun.
Apalagi, dana itu dicairkan
hard cash dari gudang BI dan
diangkut dengan beberapa
truk. Juga tidak dijelaskan
bagaimana alur dan proses penyerahan dana sehingga Rp 2,5
triliun bisa raib seketika, yang
kemudian diduga disalahgunakan pemilik Century, Robert
Tantular.
Menurut saya, KPK juga

Jenderal Sutarman memastikan
penghentian kerja sama Polri
dengan Australia, di antaranyapenanganan people smuggling
(penyelundupan manusia) yang
sebelumnya menggandeng Australian Federal Police (AFP).
Sutarman mengatakan, Polri tidak mempermasalahkan
orang yang akan menyeberang
secara ilegal ke Pulau Christmas, Australia. Namun, hal itu
tidak berarti polisi tidak menindak tegas penyeberang ilegal di
teritorial Indonesia.
“Orang punya tujuan ke sana,
bukan masalah kita. Tapi kalau
di yuridiksi kita dia terbukti
melakukan pelanggaran maka
harus dilakukan penegakan
hukum, karena semua pelanggaran yang terjadi di Indonesia
harus ditindak,” imbuhnya.
Hubungan panas IndonesiaAustralia karena kasus penyadapan kian meluas. Menteri Pertanian Australia Barnaby Joyce
membatalkan agenda kunjungan ke Indonesia. Semula, Joyce
dijadwalkan tiba di Indonesia
pekan depan. “Ada agenda
pembicaraan di Indonesia pekan depan. Namun itu ditunda,” kata Joyce.
Dilansir SMH, Senin (25/11),
Joyce menyebut, pembatalan
kunjungan dipicu pembekuan
negoasiasi bisnis BUMN perkebunan, PT Rajawali Nusantara
Indonesia (RNI). “Ini adalah
masalah perusahaan itu sendiri
(RNI) untuk memutuskan pilihan investasi mereka,” katanya.
Sebelumnya, Presiden Direktur PT RNI Ismed Hasan Putro
mengatakan, akan menunda
semua proses negosiasi bisnis
dengan pemerintah maupun
swasta Australia. “RNI menghentikan sementara proses ekspansi bisnis ke Australia dan
impor sapi,” ujar Ismed.
Ia mengatakan, RNI berencana membuka 25 ribu hektare
lahan peternakan sapi di Australia. Sebelum pembicaraan
dihentikan, Ismed menyatakan,
RNI sedang memilih perusahaan untuk menjadi partner. “Ini
penghormatan atas mertabat
Republik Indonesia,” tuturnya.	
(tribunnews)

Sesuai Pasal 23 sampai 28 Undang-undang No 1 Tahun 1974
tentang Perkawinan, kata Suryadi, dijelaskan petunjuk membatalkan pernikahan. Menurut
Pasal 71 Kompilasi Hukum Islam (KHI), ada sejumlah alasan
pembatalan pernikahan.
Suryadi menyebutkan, perkawinan dapat saja dibatalkan apabila suami poligami tanpa ada izin,
atau pihak perempuan dikawini,
tetapi kemudian masih menjadi
suami lain, atau perempuan masih masa iddah. Perkawinan itu
bisa juga dibatalkan apabila telah melanggar batas umur perkawinan, atau jika perkawinan
dilaksanakan dengan paksa.
Alasan terakhir itu, yang sepertinya membuat Andah mengajukan
perkara pembatalan nikahnya.
Sebelumnya, Andah pernah
mengungkapkan bahwa keengganan Vanno mengakui dirinya
mualaf telah menjadi diskusi
kedua keluarga. Namun, ia juga
enggan menjelaskan hasil diskusi tersebut kepada awak media.
“Masalah itu sekarang menjadi diskusi keluarga kami. Tolong biarkan kami. Kami ingin
punya privasi untuk menyelesaikan masalah itu. Tolong hargai privasi kami,” ucap Andah
waktu itu.
Setali tiga uang, Vanno pun
bungkam. Tetapi ia meyakinkan bahwa ia tetap mencintai
Anda. “Apapun yang terjadi,
tidak akan memudarkan cinta
saya kepada Andah (sapaan akrab Asmirandah),” tegasnya.
Dengan bubarnya perkawinan itu, maka Andah dan Vanno
masuk dalam kelompok artis
yang menikah singkat. Sebut
saja contoh yang masih hangat,
Ayu Ting-Ting dan Enji Hendarso
yang pernikahannya
hanya bertahan sekitar 20 hari,
yaitu dari 4 Juli hingga 24 Juli
2013.	(tribunnews)

perlu
mem-validasi
serta
mendalami temuan lain yang
pernah diungkap mantan Wapres Yusuf Kalla, yakni tentang
pengakuan Ketua KSSK/Menkeu Sri Mulyani yang merasa
dibohongi
Bank Indonesia
(BI), tuturnya.
Yang juga membingungkan,
lanjutnya, adalah penjelasan
Boediono yang cenderung melimpahkan seluruh ekses kebijakan penyelamatan Century
kepada LPS, pengawas bank,
dan manajemen Bank Century
saat itu. Padahal, Fungsi pengawasan bank saat itu masih
digenggam BI. (tribunnews)
follow @portalsurya
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013
Surya epaper 26 november 2013

More Related Content

What's hot

What's hot (16)

harianwartanasional.com
harianwartanasional.comharianwartanasional.com
harianwartanasional.com
 
Kedaulatan Rakyat 6 April 2014
Kedaulatan Rakyat 6 April 2014Kedaulatan Rakyat 6 April 2014
Kedaulatan Rakyat 6 April 2014
 
02 nasional
02 nasional02 nasional
02 nasional
 
Jumat 25 januari 2019
Jumat 25 januari 2019Jumat 25 januari 2019
Jumat 25 januari 2019
 
Kedaulatan Rakyat 3 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 3 Maret 2014Kedaulatan Rakyat 3 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 3 Maret 2014
 
Harian Warta Nasional
Harian Warta NasionalHarian Warta Nasional
Harian Warta Nasional
 
Kedaulatan Rakyat 29 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 29 Maret 2014Kedaulatan Rakyat 29 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 29 Maret 2014
 
Suara Merdeka 7 Maret 2014
Suara Merdeka 7 Maret 2014Suara Merdeka 7 Maret 2014
Suara Merdeka 7 Maret 2014
 
HARIAN WARTA NASIONAL
HARIAN WARTA NASIONALHARIAN WARTA NASIONAL
HARIAN WARTA NASIONAL
 
Epaper Surya 23 September 2013
Epaper Surya 23 September 2013Epaper Surya 23 September 2013
Epaper Surya 23 September 2013
 
Halaman 8
Halaman 8Halaman 8
Halaman 8
 
Kedaulatan Rakyat 4 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 4 Maret 2014Kedaulatan Rakyat 4 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 4 Maret 2014
 
02 berita utama ok
02 berita utama ok02 berita utama ok
02 berita utama ok
 
Tabloid SKOR Edisi 28
Tabloid SKOR Edisi 28Tabloid SKOR Edisi 28
Tabloid SKOR Edisi 28
 
Selasa, 22 Januari 2019
Selasa, 22 Januari 2019Selasa, 22 Januari 2019
Selasa, 22 Januari 2019
 
Epaper surya 24 agustus 2013
Epaper surya 24 agustus 2013Epaper surya 24 agustus 2013
Epaper surya 24 agustus 2013
 

Viewers also liked

Epaper surya 18 desember 2013
Epaper surya 18 desember 2013Epaper surya 18 desember 2013
Epaper surya 18 desember 2013Portal Surya
 
Epaper edisi 24 okt 2013
Epaper edisi 24 okt 2013Epaper edisi 24 okt 2013
Epaper edisi 24 okt 2013Portal Surya
 
E paper surya 10 juni 2013a
E paper surya 10 juni 2013aE paper surya 10 juni 2013a
E paper surya 10 juni 2013aPortal Surya
 
E paper surya 7 juli 2013
E paper surya 7 juli 2013E paper surya 7 juli 2013
E paper surya 7 juli 2013Portal Surya
 
Surya epaper 1 november 2013
Surya epaper 1 november 2013Surya epaper 1 november 2013
Surya epaper 1 november 2013Portal Surya
 
Epaper Surya 22 Juni 2013
Epaper Surya 22 Juni 2013Epaper Surya 22 Juni 2013
Epaper Surya 22 Juni 2013Portal Surya
 
Surya epaper 12 desember 2013
Surya epaper 12 desember 2013Surya epaper 12 desember 2013
Surya epaper 12 desember 2013Portal Surya
 
Epaper surya 20 agustus 2013
Epaper surya 20 agustus 2013Epaper surya 20 agustus 2013
Epaper surya 20 agustus 2013Portal Surya
 
E paper surya 04 september 2013 ok
E paper surya 04 september 2013 okE paper surya 04 september 2013 ok
E paper surya 04 september 2013 okPortal Surya
 

Viewers also liked (9)

Epaper surya 18 desember 2013
Epaper surya 18 desember 2013Epaper surya 18 desember 2013
Epaper surya 18 desember 2013
 
Epaper edisi 24 okt 2013
Epaper edisi 24 okt 2013Epaper edisi 24 okt 2013
Epaper edisi 24 okt 2013
 
E paper surya 10 juni 2013a
E paper surya 10 juni 2013aE paper surya 10 juni 2013a
E paper surya 10 juni 2013a
 
E paper surya 7 juli 2013
E paper surya 7 juli 2013E paper surya 7 juli 2013
E paper surya 7 juli 2013
 
Surya epaper 1 november 2013
Surya epaper 1 november 2013Surya epaper 1 november 2013
Surya epaper 1 november 2013
 
Epaper Surya 22 Juni 2013
Epaper Surya 22 Juni 2013Epaper Surya 22 Juni 2013
Epaper Surya 22 Juni 2013
 
Surya epaper 12 desember 2013
Surya epaper 12 desember 2013Surya epaper 12 desember 2013
Surya epaper 12 desember 2013
 
Epaper surya 20 agustus 2013
Epaper surya 20 agustus 2013Epaper surya 20 agustus 2013
Epaper surya 20 agustus 2013
 
E paper surya 04 september 2013 ok
E paper surya 04 september 2013 okE paper surya 04 september 2013 ok
E paper surya 04 september 2013 ok
 

Similar to Surya epaper 26 november 2013

Surya epaper 19 november 2013
Surya epaper 19 november 2013Surya epaper 19 november 2013
Surya epaper 19 november 2013Portal Surya
 
Surya epaper 18 november 2013
Surya epaper 18 november 2013Surya epaper 18 november 2013
Surya epaper 18 november 2013Portal Surya
 
Surya epaper 21 november 2013
Surya epaper 21 november 2013Surya epaper 21 november 2013
Surya epaper 21 november 2013Portal Surya
 
Epaper Surya 12 Agustus 2013
Epaper Surya 12 Agustus 2013Epaper Surya 12 Agustus 2013
Epaper Surya 12 Agustus 2013Portal Surya
 
Surya epaper 5 november 2013
Surya epaper 5 november 2013Surya epaper 5 november 2013
Surya epaper 5 november 2013Portal Surya
 
Epaper surya 28 oktober 2013
Epaper surya 28 oktober 2013Epaper surya 28 oktober 2013
Epaper surya 28 oktober 2013Portal Surya
 
Surya epaper 31 oktober 2013 ok
Surya epaper 31 oktober 2013 okSurya epaper 31 oktober 2013 ok
Surya epaper 31 oktober 2013 okPortal Surya
 
Kedaulatan Rakyat 27 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 27 Maret 2014Kedaulatan Rakyat 27 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 27 Maret 2014hastapurnama
 
Surya epaper 15 november 2013
Surya epaper 15 november 2013Surya epaper 15 november 2013
Surya epaper 15 november 2013Portal Surya
 
Epaper Surya 5 September 2013
Epaper Surya 5 September 2013Epaper Surya 5 September 2013
Epaper Surya 5 September 2013Portal Surya
 
Kedaulatan Rakyat 24 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 24 Maret 2014Kedaulatan Rakyat 24 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 24 Maret 2014hastapurnama
 
Epaper Surya 14 Agustus 2013
Epaper Surya 14 Agustus 2013Epaper Surya 14 Agustus 2013
Epaper Surya 14 Agustus 2013Portal Surya
 
Surya Epaper 9 November 2013
Surya Epaper 9 November 2013Surya Epaper 9 November 2013
Surya Epaper 9 November 2013Portal Surya
 
Epaper surya 27 desember 2013
Epaper surya 27 desember 2013Epaper surya 27 desember 2013
Epaper surya 27 desember 2013Portal Surya
 
Epaper Surya 26 Juni 2013
Epaper Surya 26 Juni 2013Epaper Surya 26 Juni 2013
Epaper Surya 26 Juni 2013Portal Surya
 
Epaper surya 21 juli 2013 ok
Epaper surya 21 juli 2013 okEpaper surya 21 juli 2013 ok
Epaper surya 21 juli 2013 okPortal Surya
 
Epaper surya 21 juli 2013 ok
Epaper surya 21 juli 2013 okEpaper surya 21 juli 2013 ok
Epaper surya 21 juli 2013 okPortal Surya
 
Epaper Surya 1 September 2013
Epaper Surya 1 September 2013Epaper Surya 1 September 2013
Epaper Surya 1 September 2013Portal Surya
 
Surya epaper 17 november 2013
Surya epaper 17 november 2013Surya epaper 17 november 2013
Surya epaper 17 november 2013Portal Surya
 

Similar to Surya epaper 26 november 2013 (20)

Surya epaper 19 november 2013
Surya epaper 19 november 2013Surya epaper 19 november 2013
Surya epaper 19 november 2013
 
Surya epaper 18 november 2013
Surya epaper 18 november 2013Surya epaper 18 november 2013
Surya epaper 18 november 2013
 
Surya epaper 21 november 2013
Surya epaper 21 november 2013Surya epaper 21 november 2013
Surya epaper 21 november 2013
 
Epaper Surya 12 Agustus 2013
Epaper Surya 12 Agustus 2013Epaper Surya 12 Agustus 2013
Epaper Surya 12 Agustus 2013
 
Surya epaper 5 november 2013
Surya epaper 5 november 2013Surya epaper 5 november 2013
Surya epaper 5 november 2013
 
Kamis, 31 januari 2019
Kamis, 31 januari 2019Kamis, 31 januari 2019
Kamis, 31 januari 2019
 
Epaper surya 28 oktober 2013
Epaper surya 28 oktober 2013Epaper surya 28 oktober 2013
Epaper surya 28 oktober 2013
 
Surya epaper 31 oktober 2013 ok
Surya epaper 31 oktober 2013 okSurya epaper 31 oktober 2013 ok
Surya epaper 31 oktober 2013 ok
 
Kedaulatan Rakyat 27 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 27 Maret 2014Kedaulatan Rakyat 27 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 27 Maret 2014
 
Surya epaper 15 november 2013
Surya epaper 15 november 2013Surya epaper 15 november 2013
Surya epaper 15 november 2013
 
Epaper Surya 5 September 2013
Epaper Surya 5 September 2013Epaper Surya 5 September 2013
Epaper Surya 5 September 2013
 
Kedaulatan Rakyat 24 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 24 Maret 2014Kedaulatan Rakyat 24 Maret 2014
Kedaulatan Rakyat 24 Maret 2014
 
Epaper Surya 14 Agustus 2013
Epaper Surya 14 Agustus 2013Epaper Surya 14 Agustus 2013
Epaper Surya 14 Agustus 2013
 
Surya Epaper 9 November 2013
Surya Epaper 9 November 2013Surya Epaper 9 November 2013
Surya Epaper 9 November 2013
 
Epaper surya 27 desember 2013
Epaper surya 27 desember 2013Epaper surya 27 desember 2013
Epaper surya 27 desember 2013
 
Epaper Surya 26 Juni 2013
Epaper Surya 26 Juni 2013Epaper Surya 26 Juni 2013
Epaper Surya 26 Juni 2013
 
Epaper surya 21 juli 2013 ok
Epaper surya 21 juli 2013 okEpaper surya 21 juli 2013 ok
Epaper surya 21 juli 2013 ok
 
Epaper surya 21 juli 2013 ok
Epaper surya 21 juli 2013 okEpaper surya 21 juli 2013 ok
Epaper surya 21 juli 2013 ok
 
Epaper Surya 1 September 2013
Epaper Surya 1 September 2013Epaper Surya 1 September 2013
Epaper Surya 1 September 2013
 
Surya epaper 17 november 2013
Surya epaper 17 november 2013Surya epaper 17 november 2013
Surya epaper 17 november 2013
 

More from Portal Surya

Epaper Surya 31 Januari 2014
Epaper Surya 31 Januari 2014Epaper Surya 31 Januari 2014
Epaper Surya 31 Januari 2014Portal Surya
 
Epaper Surya 30 januari 2014
Epaper Surya 30 januari 2014Epaper Surya 30 januari 2014
Epaper Surya 30 januari 2014Portal Surya
 
Epaper surya 1 januari 2014
Epaper surya 1 januari 2014Epaper surya 1 januari 2014
Epaper surya 1 januari 2014Portal Surya
 
Digital surya 27 desember 2013
Digital surya 27 desember 2013Digital surya 27 desember 2013
Digital surya 27 desember 2013Portal Surya
 
Surya epaper 26 desember 2013
Surya epaper 26 desember 2013Surya epaper 26 desember 2013
Surya epaper 26 desember 2013Portal Surya
 
Digital surya 26 desember 2013
Digital surya 26 desember 2013Digital surya 26 desember 2013
Digital surya 26 desember 2013Portal Surya
 
Surya epaper 24 desember 2013
Surya epaper 24 desember 2013Surya epaper 24 desember 2013
Surya epaper 24 desember 2013Portal Surya
 
Surya epaper 23 desember 2013
Surya epaper 23 desember 2013Surya epaper 23 desember 2013
Surya epaper 23 desember 2013Portal Surya
 
Digital surya 23 desember 2013
Digital surya 23 desember 2013Digital surya 23 desember 2013
Digital surya 23 desember 2013Portal Surya
 
Surya epaper 22 desember 2013
Surya epaper 22 desember 2013Surya epaper 22 desember 2013
Surya epaper 22 desember 2013Portal Surya
 
Epaper surya 21 desember 2013
Epaper surya 21 desember 2013Epaper surya 21 desember 2013
Epaper surya 21 desember 2013Portal Surya
 
Surya epaper 20 desember 2013
Surya epaper 20 desember 2013Surya epaper 20 desember 2013
Surya epaper 20 desember 2013Portal Surya
 
Digital surya 20 desember 2013
Digital surya 20 desember 2013Digital surya 20 desember 2013
Digital surya 20 desember 2013Portal Surya
 
Surya epaper 19 desember 2013
Surya epaper 19 desember 2013Surya epaper 19 desember 2013
Surya epaper 19 desember 2013Portal Surya
 
Digital surya 19 desember 2013
Digital surya 19 desember 2013Digital surya 19 desember 2013
Digital surya 19 desember 2013Portal Surya
 
Surya Epaper 17 Desember 2013
Surya Epaper 17 Desember 2013Surya Epaper 17 Desember 2013
Surya Epaper 17 Desember 2013Portal Surya
 
Digital surya 17 desember 2013
Digital surya 17 desember 2013Digital surya 17 desember 2013
Digital surya 17 desember 2013Portal Surya
 
Epaper surya 16 desember 2013
Epaper surya 16 desember 2013Epaper surya 16 desember 2013
Epaper surya 16 desember 2013Portal Surya
 
Digital surya 16 desember 2013
Digital surya 16 desember 2013Digital surya 16 desember 2013
Digital surya 16 desember 2013Portal Surya
 
Epaper surya 15 desember 2013
Epaper surya 15 desember 2013Epaper surya 15 desember 2013
Epaper surya 15 desember 2013Portal Surya
 

More from Portal Surya (20)

Epaper Surya 31 Januari 2014
Epaper Surya 31 Januari 2014Epaper Surya 31 Januari 2014
Epaper Surya 31 Januari 2014
 
Epaper Surya 30 januari 2014
Epaper Surya 30 januari 2014Epaper Surya 30 januari 2014
Epaper Surya 30 januari 2014
 
Epaper surya 1 januari 2014
Epaper surya 1 januari 2014Epaper surya 1 januari 2014
Epaper surya 1 januari 2014
 
Digital surya 27 desember 2013
Digital surya 27 desember 2013Digital surya 27 desember 2013
Digital surya 27 desember 2013
 
Surya epaper 26 desember 2013
Surya epaper 26 desember 2013Surya epaper 26 desember 2013
Surya epaper 26 desember 2013
 
Digital surya 26 desember 2013
Digital surya 26 desember 2013Digital surya 26 desember 2013
Digital surya 26 desember 2013
 
Surya epaper 24 desember 2013
Surya epaper 24 desember 2013Surya epaper 24 desember 2013
Surya epaper 24 desember 2013
 
Surya epaper 23 desember 2013
Surya epaper 23 desember 2013Surya epaper 23 desember 2013
Surya epaper 23 desember 2013
 
Digital surya 23 desember 2013
Digital surya 23 desember 2013Digital surya 23 desember 2013
Digital surya 23 desember 2013
 
Surya epaper 22 desember 2013
Surya epaper 22 desember 2013Surya epaper 22 desember 2013
Surya epaper 22 desember 2013
 
Epaper surya 21 desember 2013
Epaper surya 21 desember 2013Epaper surya 21 desember 2013
Epaper surya 21 desember 2013
 
Surya epaper 20 desember 2013
Surya epaper 20 desember 2013Surya epaper 20 desember 2013
Surya epaper 20 desember 2013
 
Digital surya 20 desember 2013
Digital surya 20 desember 2013Digital surya 20 desember 2013
Digital surya 20 desember 2013
 
Surya epaper 19 desember 2013
Surya epaper 19 desember 2013Surya epaper 19 desember 2013
Surya epaper 19 desember 2013
 
Digital surya 19 desember 2013
Digital surya 19 desember 2013Digital surya 19 desember 2013
Digital surya 19 desember 2013
 
Surya Epaper 17 Desember 2013
Surya Epaper 17 Desember 2013Surya Epaper 17 Desember 2013
Surya Epaper 17 Desember 2013
 
Digital surya 17 desember 2013
Digital surya 17 desember 2013Digital surya 17 desember 2013
Digital surya 17 desember 2013
 
Epaper surya 16 desember 2013
Epaper surya 16 desember 2013Epaper surya 16 desember 2013
Epaper surya 16 desember 2013
 
Digital surya 16 desember 2013
Digital surya 16 desember 2013Digital surya 16 desember 2013
Digital surya 16 desember 2013
 
Epaper surya 15 desember 2013
Epaper surya 15 desember 2013Epaper surya 15 desember 2013
Epaper surya 15 desember 2013
 

Surya epaper 26 november 2013

  • 1. SELASA, 26 NOVEMBER 2013 NO. 015 TAHUN XXVII TERBIT Harga Langganan: Rp 29.000/bulan l Berlangganan/Pengaduan/Sirkulasi: (031) 8479 555 24 HALAMAN HARGA ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA 1 Rp 1.000 (031) 8419 000 tahun November 2011 - November 2012 Emma Waroka Juan Luis Briptu Bambang Tembak Dada 3 Kali ■ Polisi Nganjuk Curi Dompet nganjuk, surya - Warga Lingkungan Bulakrejo, Kelurahan/Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk terkejut. Salah satu warga lingkungan itu, yaitu Briptu Bambang Setiawan dikabarkan tewas bunuh diri dengan menembak dadanya sendiri. Selain keluarga Bambang, yang paling terkejut adalah pasangan suami istri Didik Purwanto dan Siti Rodiah. Pasangan inilah yang sebenarnya punya masalah dengan Bambang dan mereka sempat didatangi korban dua jam sebelum kejadian. Briptu Bambang ditemukan tewas dengan tiga luka tembak di dadanya hingga tembus ke punggungnya, Minggu (24/11) sekitar pukul 16.15 WIB. Di tempat Bambang ditemukan, yaitu di penjagaan Polres Nganjuk, tergeletak sebuah senapan SS1V2 yang diduga digunakan sebagai alat bunuh diri. Kapolri Jenderal Polisi Sutarman sudah memastikan Bambang bunuh diri diduga karena malu ketahuan mencuri uang tetangganya. Siti Rodiah (35) mengakui pihaknya telah melaporkan kasus kehilangan dompet ke Polres Nganjuk. Dalam laporan itu disebutkan, dompetnya hilang di toko. “Rencananya uang di dompet itu kami gunakan buat periksa ke dokter. Karena saya ■ KE HALAMAN 7 storyhighlights ■ Briptu Bambang Setiawan diduga bunuh diri karena malu setelah ketahuan mencuri dompet tetangga. ■ Bambang diduga menembak dadanya tiga kali pakai senapan serbu. ■ Sejumlah rekan Bambang tidak yakin itu kasus bunuh diri karena peluru senapan SS1-V2 sangat mematikan meski hanya dengan sekali tembak. DPR Minta Presiden Buka Surat Abbot jakarta, surya - Wakil Ketua Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin meminta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono membuka isi surat balasan PM Australia Tony Abbott. Sebabnya, surat balasan Abbott terkait kasus penyadapan Australia terhadap Indonesia telah menjadi ranah publik. “Ini sudah menjadi ranah publik, dan publik bereaksi, sebagai bagian dari negara,” kata Hasanuddin di Jakarta, Senin (25/11). Menurutnya, SBY tidak perlu membacakan isi surat balasan Abbott. SBY cukup membuka subtansi surat balasan Abbott. “Substansinya harus dijelaskan kepada publik. Tidak usah persis, tetapi sampaikan,” ucapnya. Desakan membuka surat balasan Abbott juga dikemukakan Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB), Marwan Ja’far. Ia menilai, SBY ■ KE HALAMAN 7 FOTO-FOTO:TRIBUNNEWS/KAPANLAGI Andah Batalkan Pernikahan depok, surya - Pasangan selebritis Asmirandah Zantman (24) dan Jonas Rivanno Watimena (25) akhirnya masuk dalam kelompok artis yang menikah singkat. Asmirandah mengajukan pembatalan saat usia pernikahan itu belum genap sebulan. Hal ini terungkap dari pernyataan juru bicara Pengadilan Agama (PA) Depok, Suryadi, saat menjawab pertanyaan wartawan, Senin (25/11). Menurut Suryadi, pernikahan yang dilaksanakan secara diam-diam pada 17 Oktober 2013 itu akan diakhiri dengan surat pembatalan pernikahan dengan nomor 2390/Pdt.G/2013/PA.Dpk tertanggal 7 November 2013. “Perkara (pembatalan pernikahan) yang diajukan Asmirandah Z sudah masuk ke kami,” kata ■ KE HALAMAN 7 Barcelona Beralih ke Trisula Maut aNTARA/Rudi Mulya BEKAS TEMBAKAN - Anggota Polres Nganjuk menunjukkan lubang bekas proyektil peluru yang menewaskan Briptu Bambang Setiawan, Senin (25/11). Rekan Bambang Tak Yakin Bunuh Diri Sendirian di pos penjagaan Polres Nganjuk, Briptu Bambang Setiawan (31) mengarahkan moncong senapan V2 ke dadanya. Sejurus kemudian terdengar tiga letusan dan dada anggota Satuan Sabhara Polres Nganjuk itu terkapar dengan tiga luka tembak di dada dan tembus ke punggung. Insiden yang terjadi Minggu (24/11) pukul 16.15 WIB itu diyakini sebagai bunuh diri. Bahkan Kapolri Jenderal Sutarman pun sudah memastikan itu, sedangkan jajaran di bawahnya sedang mencari motif tindakan nekat Bambang. Bambang meninggalkan seorang istri dan dua orang anak yang masih berusia 7 tahun dan 4 tahun. “Sejumlah saksi masih dimintai keterangan oleh Propam (Polda Jatim) untuk memastikan semua terkait peristiwa ini. Termasuk rekan-rekan kerja dan keluarga korban,” kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Awi Setiyono, Senin (25/11). Awi mengatakan sebenarnya, tidak ada satu pun saksi yang menyaksikan langsung Bambang mengakhiri hidupnya. “Sebab, pas kejadian teman piket korban sedang izin salat ashar. Dan petugas jaga join facebook.com/suryaonline lainnya sedang membuat laporan, serta ada yang menjaga tahanan dan menjaga pintu belakang Mapolres Nganjuk,” ungkap Awi. Korban mengalami luka tembak di dada kanan tembus ke punggung. Ada tiga lubang luka akibat tembakan itu. “Dia sempat dilarikan ke rumah sakit Bhayangkara, tapi nyawanya tak tertolong,” imbuhnya. Kepala Kepolisian Daerah Jatim Irjen Pol Unggung Cahyono mengatakan bahwa ditemukan tiga luka tembak di bagian dada korban. “Ada tiga luka tembak di bagian dadanya. Untuk motifnya, masih kami selidiki. Tapi yang jelas kami juga temukan ada jelaga,” katanya saat berkunjung ke Rumah Sakit Bhayangkara, Nganjuk, Minggu (24/11) malam. Kapolri Sutarman di Jakarta, mengatakan, Briptu Bambang Setiawan meninggal setelah bunuh diri dengan menembak dada karena rasa malu setelah mengambil barang. Menurut Sutarman, Bambang malu setelah ketahuan mencuri uang tetangganya. “Saya sudah terima laporan kemarin. Dia ambil barang. Mungkin karena ■ KE HALAMAN 7 DULU - ungkapan Messidependecia -ketergantungan kepada Lionel Messi-- selalu mengikuti kiprah hebat Barcelona. Tapi kini di era Gerardo “Tata” Martino, ungkapan itu berganti jadi No Messi, No Problem. Slogan itupula yang kini sering muncul ketika Barcelona tidak bisa memainkan Messi akibat cedera dan harus absen enam pekan. Apalagi kini Barca mampu menang meski tanpa Messi. Blaugrana kembali dipastikan takkan diperkuat El Messiah saat bertandang ke markas Ajax Amsterdam, Amsterdam Arena, Rabu (27/11) dinihari, pada matchday kelima penyisihan Grup H Liga Champions. Tak ada yang perlu dikhawatirkan dengan absennya pemain terbaik dunia empat kali tersebut. Di bawah arahan pelatih Martino, lini serang Barcelona masih dahsyat dan termanifestasi pada trisula, Cesc Fabregas, Neymar, dan Alexis Sanchez. Tiga pemain ini mampu menutupi kekurangan Barcelona di lini depan saat ditinggal Messi. Ketiganya jadi mesin gol yang sangat produktif dalam ■ KE HALAMAN 7 yahoosports alternatif - Neymar Jr menjadi solusi menjaga ketajaman Barcelona ketika kehilangan Lionel Messi. Mengunjungi Pabrik Perakitan Daihatsu di Jepang (1) Setiap 1,1 Menit Bikin Satu Mobil Selama lima hari, pekan lalu Tribun diajak PT Astra Daihatsu Motor (ADM) berkunjung ke pabrik perakitan Daihatsu di Kyushu Jepang, tepat pada pembukaan The 43rd Tokyo Motor Show 2013 di The Big Sight, sebuah convention center megah di pusat Tokyo. Berikut oleh-olehnya. T TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN PABRIK PERAKITAN - Salah satu sudut pabrik perakitan Daihatsu di Kyushu, Jepang. ribun mengunjungi pabrik perakitan mobil Daihatsu di Kyushu pada hari kedua rangkaian acara kunjungan kami ke Jepang. Dari Fukuoka, tempat pesawat kami mendarat setelah terbang dari Jakarta, kami menuju Kyushu Perjalanan menuju Kyushu naik bus. Waktu 1,5 jam tidak terasa, karena kami melewati jalan tol yang nyaris tanpa hambatan berarti. Di Kyushu ada dua pabrik ■ KE HALAMAN 7 follow @portalsurya
  • 2. ROAD TO ELECTION SELASA, 26 NOVEMBER 2013 surya.co.id | surabaya.tribunnews.com | Pramono Anung Dilaporkan ke Panwas ■ Gunakan Fasilitas Pemerintah untuk Kampanye Kediri, surya - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Pramono Anung dilaporkan ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwas) Kabupaten Kediri. Ia bersama dua calon legislator (caleg) PDIP lainnya dituding memanfaatkan fasilitas negara untuk ajang kampanye. Pramono Anung (caleg DPR RI), Gus Sunoto (caleg DPRD Jatim), dan Sulkani (caleg DPRD Kabupaten Kediri) dilaporkan ke Panwas tersebut mengadakan kegiatan pertemuan berbau kampanye di kantor Kecamatan Kayen Kidul, Kabupaten Kediri, pada 20 November 2013 lalu. Ketiga caleg PDIP ini dilaporkan sejumlah masyarakat yang mengatasnamakan diri Menuju Kediri Lebih Baik (MKLB). Khoirul Anam, perwakilan MKLB mengatakan, kegiatan itu diikuti sejumlah pejabat serta tamu undangan lainnya. Ia katakan, pertemuan itu hanyalah modus dan digunakan untuk kampanye terselubung, serta persiapan Pemilu Legislatif 2014. Panwas harus bertindak proaktif. Kami sengaja melaporkan hal ini, agar panwas juga bisa menindaklanjuti, katanya. Ketua Panwas Kabupaten Kediri Muji Harjito mengaku masih menyelidiki laporan du- storyhighlights ■ Pramono Anung, Gus Sunoto, dan Sulkani dilaporkan ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwas). ■ Diduga menggunakan fasilitas pemerintah untuk kampanye. ■ Pramono Anung mengakui hadir sebagai nara sumber RUU Administrasi dan Kependudukan. gaan penyalahgunaan kantor pemerintah untuk kampanye oleh tiga caleg PDIP tersebut. Kami punya tiga hari untuk menindaklanjuti serta mengkaji laporan tersebut. Kami tidak ingin gegabah sebelum melakukan kajian, katanya. Panwas juga akan meminta klarifikasi kepala kantor Kecamatan Kayen Kidul yang lokasi gedungnya digunakan untuk pertemuan yang dilakukan sejumlah kader PDIP tersebut. Selain itu, Panwas juga akan memanggil caleg yang disebutsebut memanfaatkan kantor itu untuk kampanye. Pramono Membantah BWakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Pramono Anung membantah melakukan kampanye terselubung di Kediri. Pramono menyatakan, dia hanya diminta menjadi pembicara dalam acara sosialisasi kependudukan di Kantor Kecamatan Kayen Kidul. Saya diundang sebagai pembicara. Bagaimana pun DPR mengurus soal RUU Administrasi dan Kependudukan serta e-KTP. Saya diundang sebagai narsum, tidak ada satu pun soal pencalegan saya, ujar Pramono. Pramono yang juga caleg Dapil VI Kediri, Tulungagung, dan Blitar ini mengakui hadir bersama dua orang caleg PDIP ke acara itu. Namun, Pramono menyatakan salah satu caleg itu bukan berasal dari daerah pemilihan Kediri. Saya tidak pernah merasa punya lawan politik. Pas diundang ke acara itu pun, santai-santai saja, kata Pramono. Dia mengaku sejauh ini belum ada panggilan Panwaslu. Namun, dia siap memenuhi panggilan panwaslu dan siap memberikan klarifikasinya. Kalau dipanggil sebagai warga negara saya akan penuhi, imbuhnya. (ant/kompas.com/bet) TRIBUNNEWS/DANY PERMANA DPT Berpotensi Picu Konflik Pemilu JAKARTA, surya - Pakar komunikasi politik dari Universitas Mercu Buana (UMB) Heri Budianto berpendapat gangguan perencanaan pemilu sudah dirasakan sejak perencanaan. DPT akan menjadi bumerang bagi Komisi Pemilihan Umum (KPU), Bawaslu, Kemendagri, dan Parpol. Belum lagi masalah logistik, yang selalu tidak sesuai dengan jadwal perencanaan. “Jadi, potensi konflik itu sudah terbuka sejak perencanaan pemilu. Dari penetapan DPT, distribusi suara ke daerah terpencil yang tidak tepat waktu dan rekapitulasi” ujar Heri Budianto dalam diskusi ‘Tahun Politik dan Potensi Konflik Jelang Pemilu 2014 di Gedung MPR, Senin (25/11). pemilu. Potensi konflik itu sudah terbuka sejak perencanaan Heri Budianto Pakar komunikasi politik Diskusi juga menghadirkan anggota FPAN DPR, Teguh Juwarno, dan Wakil Ketua MPR RI Ahmad Farhan Hamid. Dalam banyak kasus Pilkada di daerah, konflik selalu bersumber dari hal-hal disebutkan diatas. “Untuk itu, saya berharap kasus 10,4 juta DPT itu jangan sampai digunakan untuk kepentingan parpol tertentu seperti kecurigaan pada pemilu 2009,” kata Heri. Selain itu, menurut Heri, keharusan parpol besikap dewasa, yaitu siap menang dan siap kalah. Baik sebagai caleg maupun capres di pemilu 2014 tersebut. Yang terpenting adalah penyelenggara pemilu (KPU, Bawaslu, Kemendagri, Parpol dan MK sendiri bagaimana mampu membangun kepercayaan, trust kepada masyarakat. “Tanpa trust, maka pemilu tak akan berjalan dengan baik, dan menjadi ancaman bagi legitimasi pemilu itu sendiri. Apalagi 1000 persen orientasi parpol itu kekuasaan,” ujarnya. Dijelaskan, demokrasi yang sehat itu erat kaitannya dengan pendidikan politik yang dilakukan oleh partai. (tribunnews) sebagai saksi - Bupati Lebak terpilih Iti Octavia Jayabaya usai menjalani pemeriksaan KPK di Jakarta, Senin (25/11). Iti diperiksa sebagai saksi untuk mantan Ketua MK Akil Mochtar dalam kasus suap penanganan sengketa pilkada Lebak. LIPI Usulkan Sistem Jeda Cegah Politik Dinasti JAKARTA, surya - Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) mengusulkan adanya sistem jeda bagi anggota keluarga kepala daerah petahana yang ingin maju dalam pilkada. “Kami merekomendasikan bagi calon gubernur, wali kota, dan bupati yang memiliki hubungan kekerabatan dengan kepala daerah incumbent perlu jeda satu periode pemilihan atau lima tahun,” kata peneliti LIPI Kurniawati Hastuti Dewi di Jakarta, Senin (26/11). Pernyataan Kurniawati itu disampaikan usai pemaparan penelitian timnya bertajuk “Evaluasi Format Pemilukada Menuju Pemerintahan Daerah yang Baik dan Efektif di Tingkat Provinsi”. Dia mengatakan rekomendasi itu diusulkan karena praktek politik dinasti sudah semakin marak terjadi di tingkat provinsi, kabupaten/ kota. “Apabila seseorang sama sekali dilarang untuk ikut Pilkada maka itu tidak adil,” ujarnya. Selain itu dia mengatakan, rekomendasi itu bertujuan agar banyak calon kepala daerah yang muncul dan masyarakat sipil bergerak untuk memunculkan calon alternatif. Kurniawati menilai, selama ini sistem pengkaderan di internal partai masih lemah sehingga harus ditekankan dalam penguatan sistem itu. “Pemerintah sebenarnya setuju dengan sistem jeda itu, namun fraksi-fraksi parpol di DPR belum ada kesepakatan dalam rekomendasi tersebut,” katanya. Dia mencontohkan praktek politik dinasti berkembang dan secara “resmi” berjalan di Provinsi Banten, setelah pemekaran daerah itu dari Provinsi Jawa Barat pada 2010. Ayah Ratu Atut Alm Tubagus Chasan Sochib, menurut dia, seorang jawara yang memiliki kaitan kuat dengan para kiai di wilayah tersebut. “Atut membangun dinastinya dengan memanfaatkan ayahnya. Jawara tidak bisa berdiri sendiri sehingga memerlukan kiai,” tegasnya. Namun dia menilai saat ini peran kiai dan jawara semakin menurun sehingga kekuatan politik di Provinsi Banten sudah berubah saat ini. Hal itu menurut dia disebabkan berbagai peristiwa salah satunya pascameninggalnya Tubagus Chasan Sochib. (ant) INTER-NAS Kampanye Pakai Uang Pinjaman, Gubernur Diminta Mundur TOkyo, surya - Gubernur Tokyo Naoki Inose, menghadapi tuduhan serius. Menyusul tudingan ia meminjam uang 50 juta yen untuk keperluan persiapan kampanye pemilu Gubernur Tokyo beberapa waktu lalu. Jika terbukti meminjam uang untuk kampanye, maka ia harus mundur dari jabatannya. Sumber TBS TV, Senin (25/11) dan juga diungkapkan beberapa media Jepang menyebut, Inose meminjam uang dari Torao Tokuda, penggerak roda bis- nis Grup Tokushukai, sebuah perusahaan ternama di Negeri Sakura. Pekan lalu, Inose sendiri menegaskan berkali-kali bahwa uang tersebut untuk keperluan pribadi. Pada awalnya dia ingin meminjam sekitar 100 juta yen, tetapi oleh Torao Tokuda diberikan 50 juta yen dan bila kurang akan ditambah jumlahnya. Mulai pekan ini Inose akan diselidiki secara seksama oleh otoritas Jepang mengenai penggunaan uang 50 juta yen terse- but. Apabila terbukti uang pinjaman itu dipakai untuk pribadi, maka Inose dapat lolos dari jeratan hukum. Namun apabila dinilai tidak benar, bukan untuk keperluan pribadi, maka Inose dipastikan harus mengundurkan diri dari Gubernur Tokyo dan menghadapi pengadilan di Jepang, demikian media Jepang menyebutkan. (tribunnews) ANTARA/Zabur Karuru JILBAB POLISI - Polwan memperagakan pakaian dinas berjilbab yang digelar di Lapangan Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (25/11). Design jilbab untuk polwan ini mengacu aturan Polda Aceh. Jilbab Polwan Akan Diseragamkan jakarta, surya - Kapolri Jenderal Pol Sutarman bakal menyeragamkan penggunaan jilbab bagi anggota polisi wanita. Hal ini diperlukan agar tak ada polwan yang menggenakan jilbab sesuai keinginan sendiri. Memakai jilbab adalah hak asasi setiap orang. Polwan berhak menggunakan jilbab, katanya saat menghadiri rapat koordinasi dengan Komisi Kepolisian Nasional di Hotel Bidakara Jakarta, Senin (25/11). Ia menyontohkan, polwan berjilbab ini seperti di Aceh. Meski polwan bebas berjilbab, ujar Sutarman, perlu penyeragaman terhadap jilbab polwan tersebut. Pemakaian jilbab oleh polwan saat ini diakuinya tidak beraturan. Untuk itu, dia meminta kapolda untuk meninjau satu warna yang serempak digunakan oleh polwan di seluruh Indonesia. “Perlu menyesuaikan terlebih dahulu agar tidak karu-karuan, enggak tertib. Saat ini banyak polwan yang jilbabnya berwarna merah, kuning, atau hijau, nanti disangka berafiliasi sama parpol. Tidak serempak itu juga akan menimbulkan pemandangan tidak enak, ujarnya. Ia menambahkan, penyeragaman jilbab bagi polwan perlu diatur di dalam sebuah peraturan. Tujuannya, agar penggunaan jilbab oleh polwan bisa tertib. Jangan sampai bajunya ada yang dimasukkan ada yang dikeluarkan,” ujarnya. Lebih lanjut, dia mengatakan, saat ini belum ada anggaran untuk pengadaan jilbab bagi polwan. Namun, dalam waktu dekat anggaran tersebut akan diusulkan kepada DPR RI. “Gampol (seragam polisi) kita akan ubah dan anggarannya segera diajukan agar warna jilbabnya seragam, katanya. Seperti diberitakan, kapolri telah memperbolehkan polwan berjilbab. Namun, hingga saat ini, join facebook.com/suryaonline Polri belum memiliki aturan khusus untuk seragam polwan berjilbab, kecuali di Provinsi Aceh. Seragam Polri, termasuk di dalamnya polwan, diatur dalam Surat Keputusan (SK) Kapolri No Pol: Skep/702/IX/2005. Tidak tertulis larangan berjilbab dalam SK itu. Namun, semua anggota harus mengenakan seragam yang telah ditentukan. (kompas.com/tribunnews/bet) follow @portalsurya
  • 3. Surya Biz Jadi PASAR MPV Terbesar surya.co.id | surabaya.tribunnews.com HALAMAN | | Indonesia dijadikan sebagai pasar MPV terbesar di dunia. Hanya negara ini yang karakter konsumennya sangat menggemari model MPV. Kelahiran Kijang sebagai kendaraan impian keluarga membuat segmen ini makin terbentuk, sampai akhirnya mendominasi pasar. Toyota mengaku menyiapkan strategi jitu, agar tetap mempertahankan dominasi penjualan sampai 36 persen. Takeshi Uchiyamada SELASA, 26 NOVEMBER 2013 KOMPAS.COM/ZULKIFLI BJ Komisaris Utama Toyota Motor Corporation (TMC) Desak Ubah Status Badan Hukum BUMD Surabaya, surya - Hingga saat ini, masih banyak Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang menjadi badan usaha tanpa kinerja yang jelas. Kondisi ini mendorong Badan Kerja Sama BUMD Seluruh Indonesia (BKS BUMD SI) mengoptimalkan perusahaan daerah. Dari 1.113 BUMD di Indonesia, BKS BUMD SI menyebutkan, hanya sekitar 40 persen saja yang masuk kategori BUMD sehat. Mayoritas BUMD dengan total aset Rp 400 triliun, sekarang ini dalam kondisi stagnan atau tinggal papan nama. Ketua Umum BKS BUMD SI, Arif Afandi mengatakan, dari 40 persen BUMD yang sehat, 80 persennya bergerak di bidang Perbankan. Sisanya di beragam bidang, seperti pengelolaan air minum, pengelolaan pasar dan exhibition hall. Kebanyakan BUMD yang sehat di Surabaya dan Jakarta, ujar Arif, di sela persiapan acara BUMD Expo yang akan digelar mulai 28 November, Senin (25/11). Arif memaparkan, mayoritas BUMD yang tidak berjalan sehat karena pola pengelolaan dan SDM yang lemah. Bagi beberapa daerah, BUMD bisa jadi diisi orang-orang buangan dari birokrasi atau pensiunan, badan hukumnya juga kebanyakan Perusda, belum PT, ini yang kami dorong untuk berubah, terangnya. Dari BUMD yang ada, tak sampai 50 persennya memiliki status badan hukum sebagai PT. Dengan mengubah diri sebagai PT, BUMD secara langsung akan memiliki perlindungan dari sisi hukum, mengingat hingga saat ini belum ada UU yang mengatur keberadaan BUMD. Perubahan BUMD dalam sosok yang lebih bagus diharapkan bisa menempatkan BUMD sebagai juara dan penunjang pendapatan daerah, bukan sebaliknya. Ia mencontohkan, BUMD di Jatim, seperti Bank Jatim dan Wira Jatim Group, yang sudah memberi setoran bagi PAD Jatim. Direktur PT Gedung Expo Wira Jatim, Hendy Mustofa mengatakan, penetapan badan hukum BUMD sebagai PT dan pengelolaan secara profesional menjadi kunci utama BUMD untuk maju. Melalui status PT, perseroan yang mengelola gedung JX International ini mulai menerapkan prinsip profesional, mulai dari perekrutan karyawan yang selektif hingga pola kerja. Selama dua tahun ini kami bisa meningkatkan omzet sampai Rp 2 miliar, kalau tahun lalu Rp 10 miliar sekarang bisa Rp 12 miliaran, kami sudah tidak menggunakan dana dari APBD lagi, kata Hendy, Senin (25/11). Terkait BUMD Expo, Arif mengatakan, kegiatan yang baru pertama kali ini bertujuan memperkuat jaringan regional, ajang komunikasi dan penjajakan peluang bisnis. “BUMD Expo akan digelar mulai 28 November sampai 1 Desember, di antaranya akan menampilkan profil BUMD, jelas Arif.(rey) ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal PERINTIS - Pesawat baru Garuda jenis Turboprop ATR72 - 600 di Hanggar Garuda Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (25/11). Armada ini akan melayani penerbangan perintis dengan rute ke wilayah-wilayah baru di kawasan timur Indonesia, dan diharapkan dapat meningkatkan investasi didaerah tersebut. Selain melayani rute jarak pendek, juga sebagai feeder antara kota besar dan daerah. Usul Hanya 2 Persen Gaji Masuk Tapera ■ REI Desak UU Tapera Segera Disahkan Jakarta, surya - Rancangan Undang-undang tentang Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) yang masih dibahas di DPR diharapkan segera rampung. Dengan rampungnya RUU Tapera, pemerintah bisa bertindak lebih cepat dalam membangun rumah untuk kebutuhan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Menteri Perumahan Rakyat Djan Faridz mengatakan, pemerintah bisa membangun rumah untuk warga berpenghasilan rendah dalam waktu 20 tahun yang akan datang bila RUU Tapera telah rampung dibahas. Pemerintah menghitung, dalam 20 tahun mendatang, masyarakat membutuhkan 13.5 juta unit rumah. Dengan dana hampir Rp 2.650 triliun, Djan optimistis pemerintah bisa membangun rumah susun sewa untuk MBR. “Kalau berhasil diundangkan tahun depan, kita dapat membangun rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah setidaknya 13 juta rumah dengan dana Rp 2.650 triliun dan rumah susun sewa satu juta unit,” tuturnya, pada pembukaan Musyawarah Nasional Real Estate Indonesia (REI) di Jakarta, Senin (25/11). Pada kesempatan itu, Mempera mengingatkan Real Estat Indonesia (REI) akan tiga tantangan utama yang dihadapi dalam penyelenggaraan perumahan dengan kawasan pemukiman. Pertama, backlog (kekurangan perumahan) 15 juta unit di 2013. Kedua, masih banyak rumah tangga yang menempati rumah tak layak huni dan tidak didukung sarana dan prasarana lingkungan dan fasilitas umum yang memadai. Ketiga, kawasan pemukiman kumuh yang semakin meluas yang mencapai 54.000 hektare. Sementara itu, pengusaha REI mengusulkan agar iuran Tapera ditetapkan hanya 2 persen dari penghasilan pekerja atau PNS. Rinciannya, 1 persen dibayarkan pengusaha dan 1 persen dibayarkan oleh pekerja. RUU Tapera diharapkan dapat mewujudkan dana murah jangka panjang terkait pembiayaan perumahan untuk MBR yang terjangkau. Sehingga, lahirnya UU Tapera akan mendorong negara menghimpun dan memupuk dana dari masyarakat umum, khususnya yang telah memiliki penghasilan. Usulan kita tidak muluk-muluk, kita minta 2 persen, 1 persen dibayarkan pengusaha dan 1 persen pekerja. Dengan persentase itu kita bisa mengumpulkan lebih kurang Rp 24 triliun per tahun,” ujar Setyo Maharso, Ketua Umum REI, Senin (25/11). Bayangkan, lanjut Setyo, anggaran di Kementerian Perumahan yang sekarang cuma Rp 6 triliun dan ditambah Rp 3 triliun. “Nanti, kita punya modal yang awal tadi itu Rp 24 triliun dan itu begulir terus sampai 5 tahun bisa Rp 120 triliun, katanya. storyhighlights ■ Backlog rumah di 2013 masih 15 juta unit ■ Kemenpera berharap RUU Tapera yang dibahas di DPR segera rampung ■ Pemerintah ingin setoran 2,5 persen dari gaji PNS, sedangkan REI hanya usul 2 persen saja (1% dari pekerja dan 1% dari pengusaha) Masalah setoran ini masih terjadi silang pendapat, misalnya pemerintah belum menyetujui setoran 5 persen dari gaji PNS. Pemerintah inginnya PNS hanya menyetor 2,5 persen dari gajinya untuk Tapera, sedang 2,5 persen disumbang oleh pemerintah. Indonesia Property Watch (IPW) mencatat, jumlah backlog jauh di bawah kebutuhan riil, hingga akhir 2013 diperkirakan 21,7 juta unit rumah atau lebih tinggi dari data pemerintah sebanyak 15 juta unit rumah. (kontan/tribunnews) Harga Rumah Murah Sudah Naik Menteri Perumahan (Menpera) Djan Faridz memastikan sudah mengeluarkan peraturan menteri soal revisi harga rumah subsidi/Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP). Sehingga, pengembang kini boleh menjual harga rumah yang sebelumnya dipatok maksimal Rp 88-95 juta menjadi Rp 105-115 juta, atau yang dahulunya Rp 145 juta di Papua menjadi Rp 165 juta. Dari Kemenpera sudah fixed berlaku. Kalau mau jual, pengembang sudah bisa dengan harga baru, kata Djan, di acara Musyawarah Nasional Realestat Indonesia (REI) ke-14 tahun 2013 di Jakarta Selatan, Senin (25/11). Kenaikan harga ini tentunya kabar baik bagi pengembang, namun kabar buruk bagi konsumen, khususnya masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Apalagi, meski sudah ada perubahan harga, ternyata kebijakan penghapusan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) 10 persen untuk rumah subsidi belum ada revisi. Artinya, harga rumah yang bebas PPN untuk yang harganya (tergantung wilayah) Rp 88 juta, Rp 95 juta dan Rp 145 juta (di Papua) sesuai harga rumah murah dengan harga lama. Saat ini, Kemenpera telah mengirimkan permohonan pembebasan PPN 10 persen kepada Ke- menterian Keuangan. Pembebasan PPN itu untuk pemberian insentif kepada konsumen. Jadi, tunggu Menteri Keuangan untuk pembebasan PPN. Sekarang pembeli tidak mendapatkan insentif pajak, katanya. Tahun lalu, Menteri Keuangan Agus Martowardojo melalui Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 125/PMK.011/2012 membebaskan pajak untuk rumah sederhana, rumah sangat sederhana, rumah susun sederhana, asrama mahasiswa dan pelajar, serta perumahan lainnya. Dalam PMK yang ditetapkan tanggal 3 Agustus 2012 disebutkan, Rumah Sederhana dan Rumah Sangat Sederhana yang dibebaskan dari pengenaan PPN adalah rumah yang perolehannya secara tunai atau dibiayai melalui fasilitas kredit bersubsidi maupun tidak bersubsidi, atau pembiayaan berdasarkan prinsip syariah. Yaitu, yang memenuhi ketentuan luas bangunan tidak melebihi 36 m2, harga jual tidak melebihi Rp 88 juta (di wilayah Sumatera, Jawa, dan Sulawesi, tidak termasuk Batam, Bintan, Karimun, Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi); Rp 95 juta (meliputi wilayah Kalimantan, Maluku, NTT dan NTB); Rp 145 juta (meliputi wilayah Papua, dan Papua Barat). (detikFinance) Layanan e-M2M Mampu Tekan Biaya Operasional KERJA SAMA Direktur Digital Services XL, Dian Siswarini (kiri) dan Presdir Ericsson Indonesia, Sam Saba, saat meluncurkan XL e-M2M, Senin (25/11). XL UNTUK SURYA SURABAYA, SURYA - Penyedia layanan telekomunikasi selular, PT XL Axiata Tbk (XL) meluncurkan solusi Machine to Machine dengan platform berbasis EDCP (Ericsson Device Connection Platform), Senin (25/11). Layanan yang digeber atas kerja sama dengan Ericsson ini berlabel e-M2M. Perlu diketahui, M2M adalah layanan yang memungkinkan berbagai perangkat elektronik seperti GPS, Ponsel, Komputer, mesin Electronic Data Capture (EDC), Autometed Meter Reader (AMR), Mobile Surveillance, dan lainnya, terhubung dan saling berkomunikasi. M2M diklaim sangat bermanfaat menciptakan efisiensi biaya operasional, transparansi laporan biaya pemakaian, serta untuk alat analisa kinerja. Dian Siswarini, Direktur Digital Services XL menyampaikan, peluncuran e-M2M menjadi penanda era baru layanan pelanggan korporasi. Ini menjadikan XL sebagai penyedia layanan end to end untuk kebutuhan solusi pelanggan korporat.  XL juga menjadi operator pertama di Indonesia yang meluncurkan M2M platform, kata Dian, Senin (25/11).  E-M2M memberi kemudahan bagi pelanggan kor- porat karena menggunakan platform EDCP. Layanan ini bukan hal baru bagi XL karena sudah dimiliki sejak dua tahun, imbuhnya. Layanan ini juga dilengkapi fitur, seperti untuk memonitor aktivitas perangkat M2M, fitur investigasi saat terjadi gangguan, serta fitur mengubah paket data pada SIM card yang diregistrasikan.  Hingga Oktober 2013, jumlah koneksi M2M yang dilayani XL mencapai 442.000 koneksi. Dari angka itu, perangkat EDC masih mendominasi, disusul berikutnya pengguna AMR. (ben) Sorot Keterlibatan Pemerintah Urusi Upah Pengusaha Bisa Trading Atau Ganti Buruh dengan Mesin Pemerintah dinilai terlalu ikut campur untuk urusan pengupahan tenaga kerja (buruh). Padahal, pemerintah tidak ikut terkena dampak atau risiko dari penetapan upah minimum itu nantinya. Semestinya, terkait upah hanya dibahas oleh perusahaan dan buruh saja. D irektur Utama Wira Jatim Group Arief Affandi mengatakan, para pengusaha sekarang cemas terkait penetapan upah buruh belum lama ini. Kecemasan itu imbas pembentukan upah minimum oleh pemerintah yang sama sekali tidak terkena risikonya, ujar Arif di Surabaya, Selasa (25/11). Apabila pemerintah menetapkan upah minimum, lanjut dia, maka muatan politis tak akan bisa dihindarkan. Tentunya pemerintah akan membuat kebijakan yang cenderung populis, meski harus mengesampingkan kondisi para pengusaha. Menurutnya, pemerintah tak perlu risau upah yang diberikan perusahaan kepada pekerjanya akan terlalu rendah, apabila mekanisme pengupahan disepakati hanya oleh perusahaan dan buruh. Pasalnya, perusahaan juga menyadari bahwa buruh adalah aset penting untuk memastikan produksi berjalan lancar. Ia mengungkapkan, kenaikan upah 2014 yang ditetapkan pemerintah belum lama ini akan berdampak besar bagi pengusa- join facebook.com/suryaonline ha. Dia berkaca pada kenaikan upah tahun lalu sebesar 39 persen yang menyebabkan biaya terdongkrak hingga 26 persen. Sementara kenaikan harga jual hanya bisa antara 10 sampai 15 persen, tegasnya. Akibat kenaikan upah buruh, tak tertutup kemungkinan pengusaha akan memilih mengganti tenaga manusia dengan mesin. Strategi lainnya, pengusaha juga bisa saja melakukan trading untuk menekan biaya. Misalnya saja perusahaan yang memproduksi perban akan berhenti berproduksi dan memilih untuk membeli dari China dan menjualnya di dalam negeri dengan merek lain, paparnya. Seandainya keputusan mengenai upah buruh masih ditangani pemerintah, pengusaha setidaknya berharap agar pemerintah makin gencar meningkatkan infrastruktur, baik untuk barang maupun transportasi. Dengan infrastruktur yang baik, biaya yang tinggi bisa dikepras sehingga upah buruh yang tinggi tidak akan dipersoalkan. Selain itu, pengusaha juga berharap agar pemerintah memberikan insentif pajak pada industri-industri di sektor hulu. Pemerintah mestinya mengkaji kembali item-item yang diberi insentif, pungkasnya. Pertimbangkan Dispensasi Disisi lain, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Kependudukan Jatim, Hary Soegiri mengatakan, sampai saat ini belum ada satupun perusahaan yang mengajukan keberatan atau penangguhan UMK ke Pemprov Jatim. Padahal, Pergub tertanggal 20 November itu sudah lima hari lalu diteken oleh Gubernur Soekarwo. “Belum ada perusahaan yang mengajukan keberatan atau penangguhan UMK, kami masih menunggu laporan secara resmi,” tegasnya, Senin (25/11). Jika nanti ada perusahaan yang mengajukan keberatan dan penangguhan UMK 2014, Pemprov Jatim, kata Hary, akan mempertimbangkan pemberian dispensasi. Syaratnya, perusahaan melengkapi persayaratan yang ditetapkan. Yakni, ada kesepakatan pengusaha dengan serikat pekerja, perusahaan punya akta pendirian, jika perusahaan termasuk PT maka neraca perusahaan selama dua tahun terakhir harus diperiksa oleh akuntan publik. Juga menyebut berapa karyawan yang diusulkan ditangguhkan UMK-nya dan jtotal karyawan yang dimiliki, serta melampirkan prediksi pemasaran dua tahun ke depan. “Kalau syarat itu dipenuhi, maka tak ada masalah bagi Pemprov untuk memberikan penangguhan UMK,” tegasnya. SURYA/EBEN HAEZER PANCA P BURUH - Para pekerja di sebuah pabrik lampu LED di kawasan industri Pasuruan Industrial Estate Rembang (PIER), saat mengepak lampu LED, pada pertengahan September 2013.  Menurut Hary, ada katagori pemberian dispensasi, yakni penangguhan pembayaran UMK 2014 antara 6 sampai 9 bulan. Atau dispensasi selama satu tahun penuh dengan menerap- kan UMK lama (2013). “Tapi pemberian dispensasi itu tergantung kemampuan perusahaan dari segi waktu dan bersaran upahnya,” imbuhnya. (eben haezer/mujib anwar) follow @portalsurya
  • 4. 4 FINANCE SELASA, 26 NOVEMBER 2013 IHSG Jakarta 4.600 4.500 4.400 4.300 I I I I I 19 I I I I I 20 I I I I I 21 Minyak/Dolar AS I I 4.317,96 I I I I I 4.334,81 I I I 22 120,00 110.00 100.00 90.00 25 I I I I I 19 I I I I I 20 I I I I I 21 Rupiah/Dolar AS I I I 93,50 I I I I I 95,13 I I 22 25 11.800 11.700 11.600 11.500 I I I I I 19 I I I I I 20 I I I I I 21 I 11.510 I I I I 11.700 I I I I I 22 25 KURS VALAS surya.co.id | surabaya.tribunnews.com MATA UANG KURS JUAL KURS BELI CNY 1,920.54 HKD 1,519.64 1,504.36 SGD 9,414.26 9,317.73 THB 369.19 HARGA EMAS 1,901.31 SUMBER: BLOOMBERG 24/11 PERKIRAAN PASAR 25/11 DOLAR AS/TROY OUNCE 365.04 (24 KARAT) 1.243.80 Rp 468.000/gram 1.231.84 SUMBER: BANK INDONESIA Menyelamatkan UMKM ■ Tak Cukup dengan Kebijakan Suku Bunga SURABAYA, SURYA - Bank Indonesia (BI) mengkaji berbagai strategi dan kebijakan makroprudensial untuk melindungi para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di saat ekonomi mengalami pelambatan pada 2014. Kebijakan makroprudensial penting karena perlindungan UMKM tidak bisa dilakukan melalui kebijakan suku bunga. Apalagi, sepanjang 2013, bank sentral telah beberapa kali mengatrol suku bunga acuan hingga 175 basis points (bps), menjadi 7,5 persen. Kami sedang mengkaji sejumlah kebijakan makroprudensial untuk UMKM . Tak bisa kalau hanya dengan kebijakan suku bunga saja, ujar Direktur Group Riset Ekonomi Departemen Ekonomi dan Moneter BI, Solikin M Juhro saat seminar 'Economic Outlook 2014', Senin (25/11). Tidak disebutkan, kebijakan apa saja yang telah disiapkan | BI. Hanya saja dipastikan, kebijakan itu menjadi prioritas BI tahun depan. Selain itu, BI berkoordinasi dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang berperan menyiapkan kebijakan mikroprudensial. Terkait BI Rate 7,5 persen, Solikin Juhro menganggap itu merupakan langkah tepat mengerem pertumbuhan ekonomi yang sangat tergantung pada impor. Walau begitu, dia tak menampik kebijakan itu berpotensi mengganggu penyaluran kredit kepada UMKM karena perbankan menaikkan tingkat suku bunga pinjaman. Di sinilah kebijakan makroprudensial menjadi sangat penting agar kredit-kredit ke sektor UMKM tetap terdorong, terangnya. Cukup Sehat BI memprediksi pada 2014 pertumbuhan ekonomi ada di kisar- an 5,8 hingga 6,2 persen, dengan tingkat inflasi tahunan 4,5 persen plus minus satu. Sedangkan, pertumbuhan kredit diperkirakan hanya 15 hingga 17 persen. Pertumbuhan ekonomi 5,8 sampai 6,2 persen dan kredit 15 sampai 17 persen itu sudah cukup sehat, lanjutnya. Managing Director and CFO PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, Pahala N Mansury menganggap, melambatnya pertumbuhan ekonomi tahun depan menjadi momentum Bank Mandiri memperbaiki dan meningkatkan infrastruktur kredit. Bahkan, menjadi peluang fokus pada pengelolaan NPL (non performing loan) atau rasio kredit bermasalah). Momen pelambatan ini akan kami manfaatkan untuk memperbarui infrastruktur sehingga pada 2017, kami bisa tumbuh lebih kencang, tandasnya. (ben) FOKUSUMKM ■ Penguatan edukasi keuangan untuk mengubah perilaku pengelolaan keuangan, terutama yang berpenghasilan rendah. ■ Peningkatan akses keuangan yang didukung infrastruktur sistem pembayaran, pemanfaatan teknologi informasi dan inovasi, serta jaringan unit ekonomi lokal. ■ Perlindungan konsumen ketika memanfaatkan akses kuangan dan sistem pembayaran. ■ Pengurangan asimetri informasi melalui penyediaan data profil keuangan masyarakat yang belum tersentuh perbankan dan data informasi komoditas. ■ Pengaturan dalam kerangka stabilitas sistem keuangan atau rekomendasi kebijakan kepada otoritas terkait. Berkat Fatwa Investor Tak Ragu Lagi ANTARA RUPIAH LEMAH - Petugas menunjukan uang kertas pecahan Rp 100.000, Senin (25/11). Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS tetap melemah. Berani Kontrol Lalu Lintas Devisa JAKARTA, SURYA - Pemerintah diminta memiliki kontrol devisa yang lebih baik agar aliran dana asing tidak seenaknya keluar masuk Indonesia. Kalau kontrol baik, nilai tukar rupiah akan relatif aman. Bukan dalam artian lebih menguat atau melemah, tetapi diharapkan menjadi lebih stabil, kata Pakar ekonomi makro dan Sekretatis Komite Ekonomi Nasional (KEN), Aviliani, Senin (25/11). Korsel telah melakukan aturan kontrol devisa sehingga dana yang masuk ke negara itu tidak dapat langsung keluar tapi harus ditanamkan terlebih dahulu untuk jangka waktu tertentu. Rupiah yang lebih stabil diperlukan oleh dunia usaha. Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta kemarin terhenti di level Rp 11.519 dibanding posisi sebelumnya (22/11) Rp 11.702 per dolar AS. Meski menguat, rupiah masih berada di atas Rp 11.000 dari sebelumnya Rp 9.800. Analis pasar uang Bank Mandiri, Rully Arya Wisnubroto mengatakan, fluktuasi rupiah tidak terlepas dari intervensi Bank Indonesia (BI) agar tekanannya tidak lebih dalam. Namun dipastikan, rupiah ke depan masih berfluktuasi dan cenderung melemah karena faktor global yang belum ada kepastian terhadap pengurangan (tapering) program stimulus keuangan bank sentral AS. Dari dalam negeri, sentimen juga belum cukup kuat menyu- join facebook.com/suryaonline sul pelaku pasar yang mengambil posisi wait and see terhadap publikasi data ekonomi Indonesia pada awal Desember 2013. Inflasi diperkirakan stabl namun pelaku pasar masih khawatir. Sebelumnya, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia menginginkan, pemerintah bersama-sama dengan BI mengkaji kebijakan terkait lalu lintas devisa, untuk meningkatkan industri dalam negeri. Wakil Ketua Kadin Bidang UKM dan Koperasi, Erwin Aksa menegaskan, lalu lintas devisa yang berlaku saat ini dinilai membuat perekonomian nasional mudah terombangambing oleh nilai tukar rupiah dan ketergantungan kepada dolar AS. (ant) SURABAYA, SURYA - Prospek investasi syariah di Indonesia, khususnya di Jatim dinilai menjanjikan menyusul pertumbuhan signifikan dalam kurun waktu dua tahun terakhir. Pertumbuhan itu tidak lepas dari fatwa Dewan Syariah Nasional MUI tentang penerapan prinsip syariah dalam mekanisme perdagangan efek bersifat ekuitas di pasar reguler bursa efek. Secara umum, pasar modal syariah ini sama dengan reguler, tapi dengan fatwa, masyarakat dan calon investor bisa lebih lega dan tidak ragu lagi, ujar Kepala Bursa Efek Indonesia (BEI) Perwakilan Surabaya, Nur Harjantie, Senin (25/11). Daftar efek syariah secara rutin dikeluarkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) enam bulan sekali. Dengan demikian, calon investor dapat memperoleh panduan untuk berinvestasi pada portofolio efek syariah, pe- FIGUR ngelola reksadana syariah atau asuransi syariah. Menurut Nunung, panggilan Nur Harjantie, sejak 2011, pasar modal syariah di Indonesia terus tumbuh signifikan. Sampai Oktober 2013, ada tambahan 764 investor syariah, 22 reksadana syariah baru, dengan perkembangan rata-rata nilai aktiva bersih sebesar 30 persen. Kalau dilihat dari keikutsertaan masyarakat umum dan akademisi dalam Sekolah Pasar Modal Syariah (SPSM), terlihat melonjak. Pada 2011, jumlah peserta 2.306, meningkat menjadi 4.292 peserta di tahun 2012, dan hingga Oktober 2013, sebanyak 3.411 peserta. Selain meluncurkan Exchange Trade Fund (ETF) berbasis syariah pertama di Indonesia, BEI mengembangkan model perdagangan online sesuai syariah atau Syariah Online Trading System (SOTS) untuk diaplikasikan Anggota Bursa (AB). ANTARA TRANSAKSI - Petugas memantau transaksi investasi syariah secara online. Hingga kini, SOTS sudah dikembangkan oleh tujuh perusahaan efek. Perkembangan AB yang menerapkan syariah online trading system mulai pesat dua tahun terakhir, bisa jadi nanti akan bertambah, papar Nunung. Untuk saham syariah di Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) hingga 20 November 2013, tercatat 293 saham. Nilai kapitalisasi mencapai Rp 2,618 triliun atau 58,4 persen dari kapitalisasi pasar BEI. Per 29 Oktober 2013 kurang lebih Rp 4,485 triliun. (rey) FUAD RAHMANY Kalah Sama Pajak Penghasilan N ILAI penerimaan pajak penghasilan njomplang dibandingan dengan penerimaan dari PPh Pasal 21. Padahal, potensi penerimaan pajak dari pajak penghasilan (PPh) Pasal 25/29 orang pribadi (OP) seharusnya mencapai Rp 100 triliun, atau minimal menyamai PPh pasal 21 sekitar Rp 80 triliun pada 2012. “Sejak 2009-2012, penerimaan pajak dari PPh 25/29 OP hanya di kisaran Rp 3,3 triliun sampai Rp3,7 triliun, ungkap Dirjen Pajak, Fuad Rahmany kepada wartawan di Jakarta, Senin (25/11). Besarnya penerimaan pajak dari PPh Pasal 21 dikarenakan kewajiban pajak sudah dipotong langsung oleh perusahaan, tempat wajib pajak itu bekerja. Beda dengan PPh Pasal 25/29 OP (nonkaryawan) yang kewajiban pajaknya bersifat sukarela. “Saya bilang PPh Pasal 25/29 OP senilai Rp 3,7 triliun sangat keterlaluan, padahal jumlah WP di Indonesia sampai puluhan juta orang. Tapi mau bagaimana lagi, jumlah pegawai saat ini tidak mampu mengoptimalkan potensi pajak dari PPh Pasal 25/29 OP,” ujar Fuad Rahmany. Data Ditjen Pajak menyebutkan, penghasilan di atas penghasilan tidak kena pajak (PTKP) diperkirakan mencapai 60 juta orang, sementara yang WO yang sudah terdaftar baru 25 juta orang. Alhasil, 35 juta orang belum terdaftar sebagai WP. Jika diasumsikan 35 juta orang itu menyumbang Rp 10 ANTARA juta per tahun, potensi penerimaan pajak dari OP mencapai Rp 300 triliun. Tapi, dari 25 juta WP, baru 8,8 juta WP yang melaporkan surat pemberitahuan (SPT) pajak. (bi) follow @portalsurya
  • 5. JAWA TIMUR | SELASA, 26 NOVEMBER 2013 Polisi Gagalkan Pengiriman 630 L Miras ■ Diduga Jaringan Antar Provinsi magetan, surya - Polres Magetan berhasil menyita ratusan liter minuman keras jenis arak jowo (miras arjo) dari tangan SU (28) warga Dusun Kotakan RT3/RW6, Desa Bakalan, Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah (Jateng) yang diduga sebagai penjual miras antar provinsi, Minggu (24/11). Selain menyita arak jowo, polisi juga mengamankan kendaraan jenis niaga yang digunakan mengangkut puluhan jirigen itu saat melintas di jalur Magetan - Plaosan, tepatnya di depan Pasar Besar Plaosan. Kami mencurigai mobil pelaku seperti mengangkut barang yang berat melebihi kapasitas muat kendaraan. Setelah kami hentikan dan kami periksa, ternyata di mobil itu penuh jirigen berisi miras arjo,kata Kapolres Magetan AKBP Riky Haznul yang dikonfirmasi Surya lewat Kasat Reskrim AKP Wasno, Senin (25/11). Menurut AKP Wasno, jirigen yang berhasil disita seluruhnya berjumlah 21 jirigen, masingmasing jirigen berisi 30 liter miras arjo yang dibawa dari Jateng dan akan dijual ke wilayah Jawa Timur. Jadi total, miras yang dibawa TSK berjumlah sebanyak 630 liter. Miras sebanyak itu masih asli yang kadar alkoholnya lebih dari 5 persen,kata Kasat Reskrim yang juga dosen di salah satu universitas di Kota Madiun ini. Akibat membawa miras ini, tambah AKP Wasno, tersangka dijerat dengan pasal 2 STBT nomor 337 tahun 1949, tentang miras dan bahan berbahaya, dengan ancaman kurungan minimal tiga bulan penjara atau denda seperti ditentukan dalam pasal itu. Paling tidak, dengan penangkapan ratusan liter miras ini, kami sudah mengurangi akibat dari bahaya miras, tegasnya. Dikatakan Wasno, dengan ditangkapnya penjual miras antar provinsi ini bukan berarti pelaku lainnya menghentikan distribusi miras. Mungkin setiap malam dengan berbagai cara, miras berkadar alkohol tinggi ini diangkut melintasi perbatasan Jateng - Jatim lewat wilayah Kabupaten Magetan. Karena itu pemberantasan miras menjadi tanggung jawab semua, tambahnya.(st40) surya/doni prasetyo miras - Polres Magetan berhasil menyita 630 liter arak jowo dari Jawa Tengah yang akan dijual ke wilayah Jawa Timur. KDRT di Jombang Capai 286 Kasus jombang, surya - Jumlah kasus Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT) di Jombang tergolong tinggi. Dalam kurun waktu tiga tahun 10 bulan terakhir, setidaknya terdapat 286 kasus yang ditangani Womens Crisis Center (WCC). WCC adalah lembaga swadaya masyarakat (LSM) di Jombang yang selama ini dinilai paling aktif bergerak dalam isu-isu perempuan dan anak di Jombang. Direktur WCC Jombang, Palupi Pusporini merinci, jumlah total sebesar itu, untuk yang terjadi sampai Oktober 2013 sebanyak 51. Kemudian 65 kasus pada 2012, dan 68 kasus pada 2011, dan 2010 sebanyak 102 kasus. Jadi selama tiga tahun lebih 10 bulan terakhir ini KDRT di Jombang total 286 kasus. Jumlah kasus KdRT yang sebenarnya bisa jadi lebih dari angka tersebut, karena angka sebanyak itu hanya yang kami tangani,” kata Palupi, Senin (25/11). Palupi mengungkapkan, angka kasus KDRT cukup memprihatikan, lebih-lebih untuk Kota Jombang yang dikenal sebagai daerah Santri. Ia menambahkan, persoalan kekerasan terhadap perempuan hal penting yang harus disikapi bersama. Menurutnya, tingginya KdRT itu antara lain karena faktor budaya dan nilai-nilai lain yang masih mendiskriminasikan perempuan. “Upaya pemerintah juga tak membawa hasil memuaskan. Mekanisme perlidungan perempuan dan anak korban kekerasan juga tidak maksimal, tambah Palupi. Ditegaskan, hingga kini belum ada upaya penuh untuk mobilisasi anggaran guna pencegahan, penanganan dan rehabilitasi bagi perempuan dan anak korban kekerasan. WCC Jombang mulai 25 November hingga 10 Desember, akan kampanye anti kekerasan terhadap perempuan.(uto) surya.co.id | surabaya.tribunnews.com DPRD Kediri Melempem ■ Ternyata Belum Bahas Soal Tanah ■ Mahasiswa Janji Kawal Bamus kediri, surya - Ratusan mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) kampus Kediri memenuhi ancamannya menggelar unjuk rasa ke Kantor DPRD Kota Kediri di Jl Mayor Bismo, Senin (25/11). Banyaknya mahasiswa yang demo, membuat separo badan jalan ditutup karena mahasiswa lesehan sambil mendengarkan orasi. Sebuah replika keranda mayat juga telah disiapkan sebagai simbol matinya hati nurani anggota dewan. Tuntutan mahasiswa terkait lambannya dewan merekomendasi hibah tanah aset kas Kelurahan Mrican untuk kampus UB. Mahasiswa juga membagikan selebaran karikatur yang menggambarkan lambannya dewan menyetujui pelepasan tanah kas kelurahan. Karikatur itu bergambar dewan seperti siput yang sangat lamban memberikan rekomendasinya. Setelah berorasi mahasiswa diterima perwakilan fraksi. Dewan Setuju Keinginan mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) untuk segera memiliki kampus sendiri tampaknya bakal memakan waktu. Karena pihak dewan masih belum mengagendakan membahas masalah tersebut. Hal itu terungkap dari hasil dialog perwakilan mahasiswa UB dan tokoh masyarakat Kelurahan Mrican di Kantor DPRD Kota Kediri, Senin (25/11). Pada dialog itu mahasiswa hanya ditemui perwakilan 6 fraksi dari 8 fraksi yang ada di dewan. Sementara unsur pimpinan dewan tidak ada yang datang. Tuntutan mahasiwa segera meminta realisasi pembangunan kampus UB di Mrican. surya/didik mashudi salat dhuhur - Ratusan mahasiswa Universitas Brawijaya kampus Kediri unjuk rasa ke Kantor DPRD Kota Kediri di Jl Mayor Bismo, Senin (25/11). Terlihat sebagian mahasiswa sedang salat Dhuhur di jalan, saat dialog dengan perwakilan 6 fraksi, mahasiswa baru tahu kalau DPRD ternyata belum membahas pelepasan tanah aset kelurahan Dari dialog itu baru diketahui jika pihak dewan ternyata masih belum membahas ulang rencana pelepasan tanah aset Kelurahan Mrican seluas 24 hektare. Dewan baru berencana membahas masalah tersebut pada rapat badan musyawarah (bamus) tanggal 30 November 2013. Anggota Fraksi Hanura Sejahtera Mujono menyebutkan, pihak dewan akan membahas masalah pelepasan tanah untuk kampus UB pada rapat bamus. Rapat bamus sesuai tatib tertu- tup, tapi hasil bamus terbuka, jelasnya. Dijelaskan, memang ada perubahan terkait pelepasan tanah kas kelurahan Mrican dari ganti rugi menjadi hibah. Sehingga harus merevisi lagi sesuai ketentuan. Sistim hibah ini tidak menyalahi dan melanggar hukum, karena sesuai dengan rekomendasi BPKP. Sehingga segera dapat direalisasi, tambanya. Perwakilan mahasiswa meminta dapat mengawal rapat bamus supaya terbuka untuk Spesialis Pencuri Traktor Diringkus ngawi, surya - Suwarno (46) warga Dusun Pulo, Desa Karangbanyu, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi, akhirnya berhasil diringkus polisi. Pasalnya pria satu ini dikenal sebagai musuh utama petani Ngawi, betepa tidak, tersangka adalah otak pencurian belasan traktor pembajak sawah. Polres Ngawi juga berhasil menyita 16 unit diesel utuh, 6 unit diesel hasil kanibal, serta 5 unit kerangka traktor dan beberapa barang bukti lainnya seperti alat modifikasi kompresor, alat pembakar dan pengecatan yang diamankan dari rumah tersangka. Kendati sudah menangkap otak sekaligus penadah hasil curian, polisi terus mengembangkan kasus ini dengan menjadikan Daftar Pencarian Orang (DPO) 2 rekan tersangka yang masih buron. Pasalnya, kedua rekan tersangka hingga kini tidak ada di rumahnya. Kasat Reskrim Polres Ngawi, AKP Budi Santoso mengatakan jika petugasnya masih mengembangkan kasus pencurian diesel traktor bajak sawah itu. Tersangka selama ini dibantu 2 rekannya dalam mencuri traktor bajak milik para petani. Berdasarkan cacatan polisi, surya/sudarmawan traktor curian - Para petani Ngawi kini lega, karena pencuri belasan traktor pembajak sawah berhasil diringkus. dalam setahun terakhir, tersangka beroperasi di Ngawi, dan berhasil menggasak barang curiannya di 16 tempat. Tersangka ini sebagai pelaku pencurian sekaligus penadahnya, terangnya kepada Surya, Senin (25/11). Modusnya, usai mencuri mesin diesel traktor di sawah, tersangka dan rekan-rekannya memodifikasi ulang traktor hasil curiannya. Yakni dengan cara dibakar untuk dihilangkan catnya. Kemudian dicat ulang agar tampak seperti baru untuk dijual lagi ke petani yang membutuhkannya. Setiap unit dipindahkan dari traktor satu ke traktor lainnya agar pemilik barang tak mengenali barang miliknya yang hilang. AKan tetapi, biasanya pemilik tahu karena ada ciriciri khusus misalnya bekas dilas atau bekas ketokan, imbuhnya. Setelah berhasil memodifikasi barang curian, tersangka menjual ke petani dengan harga Rp 12 juta setiap unit.(wan) masyarakat. Kami minta diberi akses untuk mengawal masalah ini supaya transparan, jelasnya. Dari ke 6 perwakilan fraksi yang menemui mahasiswa seluruhnya menyatakan setuju kampus UB segera dibangun di Kelurahan Mrican. Malahan para anggota dewan bersedia menandatangani pernyataan untuk mendukungnya. 100 Persen kami setuju dengan keberadaan kampus UB di Kota Kediri, tandas Reza Darmawan juru bicara FPAN.(dim) storyhighlights ■ Mahasiswa Universitas Brawijaya Kampus Kediri akhirnya dialog dengan 6 fraksi ■ Baru diketahui kalau DPRD belum bahas pelepasan tanah aset kelurahan ■ Semua fraksi setuju UB membangun kampus di Kota Kediri Pejambret Blitar Baru Keluar Penjara blitar, surya - Adha Hikmawan (21), pelaku perampasan kalung yang babak belur dihajar massa di Desa Sumberasri, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar,, Minggu (24/11) kemarin, ternyata baru saja keluar dari penjara. Ia bersama temannya yang berhasil meloloskan diri saat dikepung massa kemarin itu sudah keluar masuk penjara. Kepada petugas, pria yang tubuhnya penuh tato ini mengaku sudah dua kali menjambret di wilayah Blitar dan sekali di Mojokerto. Untuk di Blitar, di antaranya, di Jl Raya Garum, jurusan Malang-Blitar, tepatnya depan kantor dinas pendidikan Kabupaten Blitar, pada Juli 2013, dan Jl Raya Talun, Desa Bajang, pada Oktober 2013. Sedang di Mojokerto, pelaku yang asal Dusun Baran, Kelurahan Winong RT 03/RW 01, Kecamatan Gempol, Pasuruan ini mengaku bersama temannya beraksi di Mojosari, seminggu lalu. Ia mengaku pernah ditangkap Polres Pasuruan, dengan kasus serupa dan keluar penjara pada awal 2011, kata AKP Slamet Riyadi, Kasat Reskrim Polres Blitar, Senin (25/11). Pemeriksaan Senin siang kemarin sempat terhenti karena kesehatannya mendadak ngedrop akibat kondisi luka di tubuhnya babak belur dihajar massa Minggu (24/11). Sementara, pelaku yang belum tertangkap, petugas masih mencarinya. Tadi malam, anggota masih mengobok-obok TKP namun tak ditemukan. Pencariannya kini bergeser karena dugaannya pelaku sudah kabur, ungkapnya. Seperti diberitakan, Adha ditangkap saat bersama temannya merampas kalung Sri Konah (48), warga Desa Sumberasri RT 03/RW 02, Kecamatan Nglegok, Kab Blitar, yang sedang mengendarai sepeda motor sendirian di jalan desanya tersebut. Namun, korban mempertahankan kalungnya. Begitu kalungnya putus, korban menarik jaket pelaku. Akibatnya, baik korban maupun pelaku terjatuh dan sama-sama tertindih sepeda motornya. Seketika itu, korban berteriak maling sehingga warga berdatangan menghajar Adha, sedangkan rekannya kabur. (fiq) Mengintip Tim Kesehatan Membendung Penyebaran HIV/Aids Awas! 45 PSK Madiun Positif Menderita HIV/AIDS Peringatan bagi para lelaki hidung belang atau mereka yang suka 'jajan' di luar. Di Madiun 45 pekerja seks komersial (PSK) dinyatakan menderita HIV/AIDS. Yang mengejutkan, ternyata penyakit mematikan ini oleh sang suami dibawa ke rumah dan ditularkan kepada istri dan anaknya p emeriksaan kesehatan seluruh penghuni lokalisasi Wisma Wanita Harapan Gude yan tertelak di Desa Teguhan, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun bukan tanpa alasan. Berdasarkan data yang dihimpun Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Madiun, ada 45 kasus Pekerja Seks Komersial (PSK) yang terjangkit penyakit mematikan HIV/AIDS itu sejak 2008 - 2013. Data itulah yang mendorong tim kesehatan dari KPA Kabupaten Madiun, tim petugas Laboratorium Klinik VCT Anggrek, RSUD Dolopo, Kabupaten Madiun dan petugas Dinsosnakertrans Pemkab Madiun menggelar pemeriksaan kesehatan di lokalisasi Gude. Pengelola Program KPA join facebook.com/suryaonline Kabupaten Madiun, Hery Setiawan mengatakan berdasarkan data sejak 2008 sampai 2013 ada 261 penderita HIV/AIDS di Kabupaten Madiun. Dari data penderita sebanyak itu, 45 di antaranya berasal dari kalangan PSK. Selain 45 PSK, sebanyak 56 orang ibu rumah tangga (IRT) juga dinyatakan tertular HIV/ AIDS, serta dari kalangan balita 12 orang. Kalau dari kalangan remaja usia 15 sampai 24 tahun ada 4 orang penderita. Semua sudah kami dampingi selama ini, terangnya kepada Surya, Senin (25/11). PSK Bandel Sementara, salah seorang pendamping penderita HIV/ AIDS dari KPA Kabupaten Madiun, Erlina menegaskan jika ada PSK yang terindikasi menderita HIV/AIDS selama ini penangananya sangat sulit. Pasalnya, membutuhkan kerja sama antar pemerintah daerah. Dia mencontohkan adanya PSK yang hendak masuk ke lokalisasi Gude tidak bisa lantaran saat dites menderita HIV/AIDS. Saat dikembalikan ke Surabaya akan kembali menjadi PSK di lokalisasi lainnya. Termasuk kemarin, ada PSK yang ditolak dan kembali ke Kota Madiun akhirnya masuk ke salah satu tempat hiburan malam. Karena dia (penderita dari PSK) itu masih muda. Makanya dibutuhkan kerja sama antar pemerintah daerah dalam menangani PSK yang terjangkit HIV/AIDS itu, pungkasnya. Diberitakan sebelumnya, sebanyak 95 penghuni lokalisasi Wisma Wanita Harapan Gude yang terletak di Desa Teguhan, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun dites kesehatannya oleh tim medis Laboratoirum Klinik VCT Anggrek RSUD Dolopo, Komisi Penanggulangan AIDS (KPA), serta Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Pemkab Madiun, Senin (25/11). Jika selama ini, tes darah yang menyangkut penghuni terindikasi menderita HIV/ AIDS itu, dilaksanakan khusus untuk PSK, namun kali ini tes itu dilaksanakan menyeluruh. surya/sudarmawan tes HIV/Aids - Seluruh penghuni lokalisasi Gude diperiksa oleh tim kesehatan. Pemeriksaan yang dulunya hanya para PSK kini semua germo juga ikut diperiksa. Yakni mulai PSK, mami, papi, serta sejumlah lelaki yang ada di lokalisasi itu, termasuk pembantu, juru belanja dan juru parkir. Berdasarkan data yang berhasil dihimpun menyebutkan, mereka yang dites VCT menggunakan reagen itu adalah 63 PSK, 25 mami, dan 10 papi. Pemeriksaan kesehatan ini, dilakukan karena sebelumnya ada indikasi seorang PSK yang hendak masuk ke lokalisasi ini, sudah dinyatakan mengidap HIV/AIDS.(sudarmawan) follow @portalsurya
  • 6. Jawa Timur Jaring 11 Pasangan surya.co.id | surabaya.tribunnews.com HALAMAN | Petugas Koordinator Ketertiban Kabupaten (Kopertibkab) Situbondo menjaring 11 pasangan berlainan jenis yang bukan suami istri di sejumlah hotel dan penginapan dalam razia, Senin (25/11). Di antaranya terdapat PNS dan oknum guru. (izi) | SELASA, 26 NOVEMBER 2013 surya/izi hartono 25.720 Calon Pemilih Tanpa NIK ■ KPUD Surati Pemkab Jember jember, surya - KPUD Kabupaten Jember menemukan 25.720 pemilih tidak memiliki nomor induk kependudukan (NIK) namun tercatat di daftar pemilih tetap (DPT). Hasil ini merupakan verifikasi faktual yang dilakukan dalam sebulan terakhir. Komisioner KPUD Jember Habib M Rohan mengatakan, jumlah (DPT) Pemilu 2014 di Kabupaten Jember mencapai 1.733.685 orang. Kemudian ditemukan jumlah pemilih yang bermasalah 95.000 orang. Dari jumlah itu dilakukan verifikasi faktual, hingga tersisa 62.551 orang. Selanjutnya, KPUD bersama PPK dan PPS melakukan verifikasi faktual dalam sebulan terakhir. Hingga kini tercatat jumlah pemilih yang tidak memiliki NIK 25.720 orang, ujar Rohan, Senin (25/11). Menurutnya, ada beberapa faktor yang menjadi penyebab pemilih bermasalah antara lain tidak memiliki NIK, meninggal dunia te- tapi masih tercatat sebagai pemilih, tidak memiliki kartu keluarga (KK), dan memiliki NIK ganda. Oleh karena itu, pemilih yang tidak memiliki NIK namun memiliki KTP dan KK diminta untuk membuat pernyataan, sehingga mereka tetap masuk DPT dan bisa mencoblos di TPS. Kalau yang sudah meninggal dunia pastinya langsung kami coret, lanjut Rohan. Ia menambahkan petugas terus melakukan verifikasi faktual terhadap pemilih yang diduga bermasalah. Hal itu akan membuat jumlah pemilih bermasalah di Jember diprediksi akan terus berkurang. KPUD Jember, lanjut Rohan, juga akan berkoordinasi dengan Pemkab Jember terkait pemilih bermasalah itu. Sebab, persoalan daftar pemilih bermasalah yang berkaitan dengan NIK ganda atau pemilih yang tidak memiliki KK, bukan tanggung jawab penyelenggara pemilu, karena sistem dan data tersebut di dinas kependudukan dan catatan sipil yang berada dalam naungan Kementerian Dalam Negeri. KPUD sudah berkirim surat langsung kepada Bupati Jember MZA Djalal terkait pemilih bermasalah karena persoalan itu menjadi fokus perhatian dari penyelenggara pemilu di tingkat pusat dan daerah, ujarnya. Dia berharap ada kebijakan dan solusi dari Pemkab Jember atas karut marutnya persoalan pemilih terkait dengan administrasi kependudukan sehingga jumlah pemilih yang tercatat di DPT benar-benar valid dan tidak menuai masalah lagi. Sementara di Kabupaten Sumenep juga ditemukan 20.062 NIK pemilih belum teridentifikasi. Menurut data KPUD setempat, per 1 November 2013, NIK 38.555 dari 904.162 pemilih tetap Pemilu Legislatif 2014 belum diketahui. Namun setelah divalidasi kini tinggal 20.062 NIK saja yang belum diketahui. (uni/ant) surya/antara pulang - Pesawat TNI AU F-16 Fighting Falcon mendarat di Lanud Iswahjudi, Magetan, kembali dari latihan bersama dengan angkatan udara Australia. Memanasnya hubungan politik antara Australia - Indonesia menyebabkan mereka dipanggil pulang oleh pemerintah. Kasus Puger Dilimpah ke Surabaya ■ 17 Orang Jadi Terdakwa JEMBER, surya - Kejaksaan Negeri (Kejari) Jember melimpahkan berkas kasus kerusuhan di Kecamatan Puger, Senin (25/11) ke Pengadilan Negeri (PN) Surabaya. Kasus itu terpisah menjadi dua berkas, yakni kasus perusakan dan penganiayaan yang menyebabkan meningalnya seseorang. Berkas dakwaan sudah rampung dan hari ini (Senin, 25/11) dilimpahkan ke PN Surabaya, kata Kepala Seksi Pidana Umum LINTAS Kejari Jember Mujiarto. Sebanyak 17 orang ditetapkan sebagai terdakwa dalam kasus kerusuhan Puger. Mereka adalah tujuh terdakwa kasus penganiayaan yang menyebabkan korban Eko Mardi Santoso tewas dan 10 terdakwa kasus perusakan Pondok Pesantren Darus Sholihin. Kejari Jember masih menunggu penetapan sidang dari majelis hakim PN Surabaya terkait dengan jadwal sidang yang akan digelar di pengadilan setempat. Jaksa yang menangani kasus kerusuhan Puger merupakan gabungan dari Kejari Surabaya dan Jember. Jaksa dari Kejari Jember 12 orang di antaranya Lusiana, Rahmat, Yusuf, dan Chandra, tambah Mujiarto. Terpisah, Wakapolres Jember Kompol Cecep Susatya mengatakan, polisi siap membantu pengawalan saksi-saksi dari Jember yang akan dihadirkan dalam persidangan di PN Surabaya. Kami akan berkoordinasi dengan Kejari Jember terkait dengan pengamanan yang dibutuhkan dalam pengawalan saksi dari Jember menuju PN Surabaya, katanya. Mahkamah Agung sudah menerbitkan surat izin yang menyebutkan bahwa PN Surabaya akan menyidangkan kasus kerusuhan Puger dengan alasan keamanan dan menghindari hal-hal yang tidak diinginkan selama proses persidangan berjalan. Persidangan yang digelar di Jember dikhawatirkan menimbulkan gejolak baru selama proses sidang maupun setelah sidang karena situasi dan kondisi di Puger hingga kini belum sepenuhnya kondusif. Kerusuhan Puger terjadi tatkala sekelompok orang menyerbu Ponpes Darus Solihin asuhan Habib Ali dan merusak sejumlah Rel KA Kebanjiran Kakek Tewas Terjebak Api JOMBANG - Sadir (80), warga Desa Murukan, Kecamatan Mojoagung, ditemukan tewas terbakar di sebuah lahan tebu, Minggu (24/11) malam. Diduga, korban terjebak api dan terbakar saat membakar sampah daun tebu di lahan bekas tebangan. Menurut informasi, sekitar pukul 15.00 korban berpamitan kepada keluarganya untuk membersihkan lahan tebu, di bekas tebangan. Biasanya, lahan tebu dibersihkan dengan cara membakar tumpukan daun tebu. Namun hingga sekitar pukul 18.30, dia tak kunjung pulang, hingga keluarganya pun khawatir. Sejumlah anggota keluarganya dan tetangga kemudian mencari kakek itu. Tiba di lokasi mereka menemukan tubuh korban sudah meninggal dengan bekas terbakar. Warga segera lapor ke perangkat desa dan diteruskan ke polsek setempat. Jasad korban dibawa ke rumahnya. Atas permintaan keluarga, jasad korban tak diotopsi namun hanya visum luar oleh dokter puskesmas. Kematian korban murni kecelakaan, tak ada bekas penganiayaan, jelas Kasubbag Humas Polres Jombang, AKP Sugeng Widodo. (uto) Bentuk Forum Bencana pasuruan - Kabupaten Pasuruan berpotensi mengalami bencana alam, terutama pada musim penghujan. Di antaranya banjir, puting beliung, dan tanah longsor. Oleh sebab itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan berinisiatif membentuk forum Pengurangan Risiko Bencana (PRB). Kepala BPBD Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya Sasongko, mengatakan, PRB merupakan forum yang dibentuk sebagai upaya pengurangan risiko bencana di daerah rawan bencana. Forum PRB juga menjadi wadah berkumpulnya para pemangku kepentingan, baik individu maupun lembaga yang mempunyai kepedulian yang sama terhadap agenda pengurangan risiko bencana. Pada Sabtu (23/11), kami bersama dengan organisasi masyarakat, instansi pemerintah, kelompok relawan, serta perwakilan media, membentuk forum PRB, terangnya. Forum tersebut akan bertugas menjembatani masyarakat dalam hal pengurangan risiko bencana. (rbp) join facebook.com/suryaonline Menurut Ketua MUI Jember Prof Halim Subahar ada tiga masalah yang memicu kerusuhan di Puger. Yakni, perselisihan antara kelompok Habib Ali dan Ustad Fauzi yang memiliki faham keagamaan berbeda, penyelenggaraan karnaval yang tidak diizinkan polisi, hingga menyebabkan perusakan ponpes, dan kemungkinan provokasi dari pihak luar. Menurut pengajar Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Jember itu, tiga masalah tersebut harus diselesaikan hingga tuntas dan komprehensif agar tidak menyisakan masalahlagi. (uni/ant) storyhighlights ■ Kejari Jember melimpahkan dua berkas kerusuhan Puger ke PN Surabaya ■ 17 Orang menjadi terdakwa dalam dua perkara terpisah ■ Jaksa dari Kejari Jember dan Kejari Surabaya menjadi Jaksa Penuntut Umum (JPU) ■ Kejari Jember menunggu jadwal persidangan dari PN Surabaya Kades Temukan Bayi Dibuang JAWA TIMUR banyuwangi - Banjir menggenangi rel kereta api antara Stasiun Rogojampi - Karangasem, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, Senin (25/11) sekitar pukul 15.00. Ketinggian air mencapai 30 - 35 cm, hingga membuat KA Mutiara Timur Siang tertahan di Stasiun Rogojampi. Menurut Manajer Humas PT KAI Daop IX Jember, Suprapto, KA Mutiara Timur Siang tiba di Stasiun Rogojampi pukul 15.17, dengan membawa 112 penumpang tertahan karena memakai lokomotif yang tidak bisa menembus banjir. Oleh karena itu, PT KAI Daop IX Jember segera mengirimkan lokomotif jenis BB 30402 dan BB 30423 yang mampu menembus air hingga ketinggian 35 cm ke Stasiun Rogojampi. Lok itu ditempelkan ke gerbong KA Mutiara untuk selanjutnya menarik KA itu ke dua stasiun terakhir, yakni Karangasem dan Banyuwangi Baru. Selain mengirimkan lokomotif yang cocok untuk banjir, PT KAI Daop IX juga mengirimkan petugas dan alat material untuk siaga. (uni) fasilitas pesantren tersebut pada Rabu (11/9) siang. Puluhan unit sepeda motor yang diparkir di halaman pesantren dirusak dan dibakar. Perusakan terjadi saat seluruh pengurus pesantren melakukan pawai karnaval untuk memperingati HUT ke-68 Kemerdekaan RI. Konon polisi sudah melarang karnaval itu, karena dikhawatirkan memicu perselisihan antara dua kelompok di Puger yang memang telah lama berseteru. Perusakan itu memicu sejumlah orang melakukan balas dendam dengan menganiaya warga setempat Eko Mardi Santoso (45) hingga tewas. surya/rivai aksi keprihatinan - Unjuk rasa para mahasiswa asal Masalembu di Sumenep merupakan aksi keprihatinan kelangkaan BBM. Mahasiswa Masalembu Adukan Langka BBM SUMENEP, surya - Sekitar 20 pemuda dan mahasiswa yang menamakan diri Aliansi Rakyat Kepulauan Masalembu (ARKM), berunjuk rasa ke kantor DPRD Sumenep, Senin (25/11). Mereka menuntut pemerintah dan dewan bertanggungjawab terhadap kelangkaan BBM di Kepuluan Masalembu. Warga Masalembu sudah lama meratapi kelangkaan BBM. Kalaupun ada BBM di sana, harganya sangat mahal. Kami menuntut hak-hak kami, mana juga janji wakil-wakil kami di DPRD, teriak Moh Soleh, salah seorang koordinator lapangan aksi itu. Soleh memaparkan, selama ini BBM bersubsidi di APMS (Agen Penjualan Minyak dan Solar) Pulau Masalembu tidak dijual kepada masyarakat, melainkan lebih banyak dijual ke subagen. Model penjualan oleh APMS seperti itu tidak saja mengakibatkan peningkatan harga, tapi juga memperpanjang mata rantai permainan penjualan BBM. Karena itu, ia bersama elemen masyarakat Pulau Masalembu mendesak agar Pemkab Sumenep merekomendasikan pada Pertamina untuk mencabut kontrak dan izin APMS Masalembu. Kemudian menyusun ulang kebijakan distribusi BBM ke Masalembu. Sekitar 30 menit unjukrasa elemen mahasiswa dan mayarakat Pulau Masalembu itu sempat memanas. Pengunjukrasa berusaha memaksa masuk ke gedung dewan dengan menembus barikade polisi dan Satpol PP. Saling dorong antara pengunjuk rasa dan petugas tak terelakkan. Situasi mereda setelah tiga anggota DPRD Sumenep menemui para pedemo di pintu pagar kantor DPRD. Namun para pengunjuk rasa menolak berdialog di luar, dan meminta agar seluruh anggota DPRD Sumenep dapil kepulauan ikut menemui mereka. Anggota DPRD Sumenep asal Pulau Masalembu, Darul Hasyim Fath mengaku bahwa dewan berpihak pada masyarakat kepulauan. Pihaknya mendukung penuh apa yang disampaikan pengunjukrasa. Usai berdialog dengan 3 anggota dewan, para pengunjuk rasa pun diizinkan masuk ke dalam gedung DPRD untuk berdialog di Komisi A bersama bagian Perekonomian. (riv) PAMEKASAN, surya - Masyarakat Dusun Nangger, Desa Klompang Barat, Kecamatan Pakong, Pamekasan, dikejutkan dengan penemuan bayi lakilaki, di jalan desa itu, Minggu (24/11) sekitar pukul 19.00. Bayi dengan berat 4 kg dan panjang 50 cm diduga hasil hubungan gelap dan sengaja dibuang orangtuanya. Bayi hanya dibungkus kain jarit, ditaruh di dalam karton bekas air kemasan dan diselipi uang Rp 100.000. Kali pertama yang menemukan bayi yang diperkirakan berumur sehari itu Kades Klompang Barat, Syamsul Arifin (35). Malam itu, Syamsul mengendarai mobil hendak pulang sendirian. Dia curiga melihat sebuah karton tergeletak di pinggir jalan. Syamsul berusaha memperlambat laju mobilnya sambil membuka kaca depan. Ia kaget dari arah karton, mendengar suara tangisan bayi. Syamsul turun dan membuka karton. Ternyata di dalamnya terdapat bayi. Dia segera membawanya pulang memberitahu istri serta menghubungi Polsek Pakong dan bidan desa. surya/muchsin anak pungut - Bayi yang ditemukan di pinggir jalan dalam gendongan istri Syamsul yang bakal mengambilnya sebagai anak. Kini bayi itu masih dirawat di rumah Syamsul dan ia berniat untuk mengasuhnya sendiri. “Saya tak akan memberikan bayi ini kepada orang lain. Saya berniat mengambilnya sebagai anak angkat,” kata Nurhayati (30), istri Syamsul, ibu satu anak kepada Surya, Senin (25/11). Salah satu anggota Polsek Pakong, Aiptu Imam mengatakan, dugaan sementara bayi itu sengaja dibuang orangtuanya di saat magrib. Karena saat itu suasana jalan desa sepi. Untuk menguak siapa orangtua yang membuang bayi itu, petugas melakukan penyelidikan dengan mencari informasi kepada bidan atau masyarakat yang mengetahui ada warga yang hamil dan belum melahirkan. Untuk sementara polisi membiarkan bayi itu dirawat oleh keluarga Syamsul sampai ada kejelasan bayi siapa. (sin) follow @portalsurya
  • 7. SURYA LINES | SELASA, 26 NOVEMBER 2013 Briptu Bambang... n DARI HALAMAN 1 perlu kontrol dokter setelah keguguran,” ungkap Ny Siti Rodiah saat ditemui Surya di rumahnya Lingkungan Bulakrejo, Senin (25/11). Dijelaskan Ny Siti, dia kehilangan dompet yang ditaruh di etalase tokonya pada 10 November silam. Pada dompet itu terdapat KTP uang tunai Rp 700.000 dan uang yang ada di ATM BRI berisi uang Rp 650.000. Semula perempuan itu mengira dompet itu ketlisut di dalam rumah. Namun setelah melaporkan kehilangan ATM ke kantor BRI, ia mendapat informasi ada dua kali penarikan tunai lewat ATM kali yakni tanggal 10 November malam dan tanggal 12 November. Namun pihak BRI masih belum memberikan rekaman CCTV pihak yang menarik ATM. “Saya hanya diberitahu kalau uangnya ditarik di ATM yang ada di polres. Sedangkan rekaman CCTVnya informasinya akan diberikan pada Senin (25/11) ini,” jelasnya. Siti mengaku sebenarnya belum tahu siapa yang mengambil dompetnya. Ia juga tidak mau menuding Bambang Setiawan yang kemudian mendatangi rumah dan mengembalikan uang itu sekaligus minta maaf. Dalam pertemuan itu, Bambang meminta maaf dan memintanya mencabut laporan di Polres Nganjuk. Siti menuturkan, siang itu Bambang datang dengan wajah memelas dan mengatakan, nasibnya tergantung kasus dompet itu. Rumah Briptu Bambang dengan toko pracangan milik Ny Siti hanya terpaut sekitar tiga rumah. “Saya juga kaget begitu dapat kabar Pak Bambang bunuh diri di kantornya,” jelasnya. Hal yang sama disampaikan Didik, suami Siti Rodiah. “Dia meminta maaf dan mengembalikan Rp 650.000. Namun jam empat kami dengar dia bunuh diri,” tutur Didik. Uang dari Bambang yang terdiri atas pecahan Rp 100.000 dan Rp 50.000 itu masih disimpannya. Malahan Didik sempat merekam pernyataan meminta maaf dari Briptu Bambang tersebut. Didik sendiri mengaku telah memberikan maaf kepada Briptu Bambang. Sedangkan perkara hukumnya, Didik tetap minta polisi menyelesaikan dan ia tahu polisi sudah menyelidiki kasus itu. Namun Didik mengaku kaget setelah sekitar pukul 18.00 WIB diberitahu bahwa Bambang bunuh diri dengan menembak dadanya sendiri. “Tapi, kami ragu, surya.co.id | surabaya.tribunnews.com dia bunuh diri itu karena kasus dompet,” ungkapnya. Didik menduga pasti ada kasus lain yang membuat tertekan Briptu Didik hingga nekat nunuh diri. “Kalau kasusnya kerugiannya kan tidak seberapa, mengapa sampai nekat begitu. Mungkin ada masalah yang lain,” ujarnya. Sementara Kasubag Humas Polres Nganjuk AKP Bambang Sutikno menyatakan terkait motif bunuh diri Briptu Bambang saat ini masih diselidiki. Petugas telah memeriksa sejumlah saksi untuk dimintai keterangan. “Motifnya kita belum tahu karena masih lidik,” jelasnya. Sementara keluarga Briptu Bambang masih belum bersedia dimintai konfirmasi. Istri almarhum Ny Susi Hansdayani juga masih mengurung diri di kamarnya. Kini ia harus sendirian menghidupi kedua anaknya yang masih berusia 7 dan 4 tahun. Dimakamkan Jenazah Bambang Setiawan dimakamkan di TPU Desa Bulakrejo, Tanjung Anom, Nganjuk, Senin (25/11) sekitar pukul 09.00. Susi Hansdayani, istri almarhum, tampak masih terpukul dan terus menangis mengiringi jenazah suaminya ke pemakaman. “Keluarga tidak menyangka korban nekat bunuh diri,” ujar Mardianto, paman korban kepada wartawan usai pemakaman. Ia menerangkan, korban dikenal sopan, baik dan ramah dengan warga sekitar. Ia juga yakin, Bambang tidak punya masalah dengan siapapun. “Kami mohon polisi untuk menyelidikinya,” terangnya. Pemakaman Briptu Bambang Setiawan ini dipimpin langsung Wakapolres Nganjuk Kompol Aditya Puji Kurniawan, sekitar pukul 09.00 WIB. Dalam kesempatan itu, ia membeberkan riwayat korban yang berdinas di Polres Nganjuk selama 4 tahun dan sebelumnya berdinas di Polres Tulungagung. Pemakaman korban yang dihadiri rekannya di kepolisian, juga puluhan warga Desa Bulakrejo. Pemakaman Briptu Bambang juga diwarnai dengan tembakan salvo. Saat peti jenazah korban dimasukkan ke dalam liang lahat, Susi Hansdayani terus menangisi kepergianya suaminya. Keluarga yang ada di dekatnya terus menenangkan Susi. Sejumlah keluarga juga langsung mendatangi rumah sakit tempat jenazah dirawat, termasuk Kapolda Jatim yang juga langsung datang ke lokasi. Namun ketika dikonfirmasi mereka tidak mengetahui apa masalahnya, sehingga Bambang nekat bunuh diri. Senjata Dirantai Mengantisipasi kasus bunuh diri terulang, Polres Nganjuk, akan memberlakukan kebijakan merantai senjata milik anggotanya agar tidak disalahgunakan pascabunuh diri yang melibatkan anggota polres setempat di ruang SPK (Sentra Pelayanan Kepolisian). “Kapolda Jatim memerintahkan senjata dirantai agar tidak disalahgunakan. Untuk peluru dibawa komandan bersangkutan,” kata Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat Polres Nganjuk AKP Bambang Sutikno di Nganjuk, Senin. Ia mengatakan Kapolda telah melakukan pertemuan dengan Kapolres serta seluruh jajarannya untuk membahas insiden bunuh diri Bambang Setiawan. “Namun, untuk penyebab resmi saya belum tahu, karena rapat dilakukan tertutup,” katanya sembari menolak menyebutkan pemicu kasus bunuh diri tersebut. Pihaknya juga mengatakan Polres Nganjuk juga berencana melakukan tes untuk kepemilikan senjata api kembali. Tes itu dilakukan pada seluruh anggota yang mempunyai senjata api. Di jajaran Polres Nganjuk, ada sekitar 400 anggota yang memiliki senjata api dengan berbagai jenis. Namun, untuk waktu tes sampai saat ini belum ada kejelasan. (dim/ufi/ant) Rekan Bambang... n DARI HALAMAN 1 malu sebagai polisi ambil sesuatu, tidak cerita sama temannya, makanya ambil jalan pintas,” katanya. Ada yang meragukan Bambang segampang itu mengakhiri hidupnya, tak terkecuali rekan-rekannya. Hal yang meragukan adalah Bambang menembak dadanya tiga kali dengan senapan serbu SS1 V2. “Peluru senjata SS-1 sangat mematikan, apalagi yang tertembak itu dadanya. Logikanya sekali tembak korban sudah langsung tewas,” ungkap salah satu rekan almarhum yang meminta disebut saja Adil kepada Surya, Senin (25/11) malam. Menurut Adil, biasanya untuk kasus bunuh diri yang disasar adalah bagian kepala. Namun yang terjadi pada rekannya kena bagian dadanya. “Kami belum tahu pastinya bagaimana karena senjata dan proyektilnya masih diteliti di labfor,” ujar Adil menyebut Labfor Mabes Polri Cabang Surabaya. Namun Adil tak menampik adanya skenario kasus penembakan itu dilakukan pihak lain. “Mudah-mudahan ada keadilan dalam pengusutan kasus rekan kami,” tuturnya. Sejumlah rekan almarhum pada saat pendidikan di kepolisian kemarin juga terlihat melawat ke rumah duka. Rata-rata rekannya kaget karena sudah lama tidak bertemu tiba-tiba dapat kabar duka. “Kami diberitahu Minggu malam,” jelasnya. (dim/ufi) Barcelona... n DARI HALAMAN 1 setiap laga hingga membuat tim Catalan belum terkalahkan di semua kompetisi musim ini. “Sangat penting bagi kami mempersiapkan laga selanjutnya dengan kelompok pemain yang ada sekarang. Pelatih selalu mengatakan, cedera bukan alasan. Kami adalah satu grup yang selalu menyatu,” kata Fabregas dilansir Sport.es, Senin (25/11). Dengan trisula itu, Barcelona memang masih sangat rakus menjebol gawang lawan. Korban terakhir mereka adalah Granada yang dihantam dengan skor telak 4-0. Ajax pun harus bersiap menghadapi agresi trisula itu. Barcelona kini memang sedang dihantam badai cedera pemain. Selain Messi, kiper Victor Valdes, Setiap 1,1 Menit... n DARI HALAMAN 1 perakitan Daihatsu. Kyushu Plant 1 yang beroperasi sejak 2004, dan Kyushu Plant 2 di sebelahnya beroperasi sejak 2007. Plant 2, yang kami kunjungi, lebih modern dan serba robot. Di sana rombongan kami disambut para petinggi Daihatshu Kyushu, antara lain, President Daihatsu Kyushu Company Ltd (DKC) Mr Makoto Mizutani; Mr K Uoi, Director and Senior Advisor DKC; serta Mr Hiroshi Shiraiwa R and D Management Development Daihatsu. Setelah mendengarkan sambutan pendek, kami pun diajak berkeliling pabrik. Demi alasan kerahasiaan, kami dilarang memotret aktivitas di pabrik itu. Mr K Uoi menuturkan, Plant 2 khusus memproduksi mobilmobil mini dan kompak seperti Dasihatsu Conte Cocoa, Daihatsu Mira e:s dan Daihatsu Kanto. Nama-nama ini asing karena n DARI HALAMAN 1 sebaiknya menyampaikan surat balasan Abbott. “Alangkah lebih baik kalau rakyat tahu substansi isi surat presiden SBY dan substansi balasan PM Tony Abbott. Dalam bahasa gaulnya, ‘supaya tidak ada dusta’ di antara keduanya,” tuturnya seraya menjelaskan, penyadapan terhadap SBY dan berikut menteri merupakan masalah serius. “Ini masalah serius karena menyangkut kedaulatan dan harga diri bangsa,” tegas dia. Senin (25/11), Harian Sydney Morning Herald (SMH) mengabarkan, mantan Menlu Australia Alexander Downer optimistis hubungan Indonesia dan Australia segera pulih setelah skandal penyadapan terungkap. Ia menilai, ketegangan dua negara tidak separah saat krisis Timor Timur tahun 1999. Downer mengaku, memiliki obat mujarab untuk mendinginkan suasana. Ia menawarkan protokol baru yang tidak akan menyinggung aktivitas intelijen Australia. “Protokol itu tidak akan memenuhi semua tuntutan Indonesia. Tapi menurut saya, jika Perdana Menteri Tony Abbott menempuh langkah ini, hal tersebut dapat menunjukkan niat baik di bidang intelijen,” kata Downer saat berbicara di Sky News pada Minggu kemarin. Ia menambahkan, kedua negara membutuhkan hubungan diplomatik lantaran jalinan itu menguntungkan satu sama lain. “Kedua pihak harus mengakui bahwa hubungan ini dibangun berdasarkan keuntungan kedua belah pihak,” paparnya. Menlu berkuasa saat ini, Julie Bishop mengatakan, surat balasan Abbott akan membuat hubungan kedua negara membaik. “Saya yakin, bahwa hubungan ini jauh lebih penting bagi kedua negara dan kami akan terus bekerja keras demi membina hubungan yang telah terjalin,” katanya. Pernyataan Downer dan Bishop itu tidak bersambut. Kapolri Andah Batalkan... n ANTARA/Adhitya Hendra BANJIR PASURUAN - Seorang warga dievakuasi dari rumahnya di Desa Karang Asem, Gadingrejo, Pasuruan, Senin (25/11) malam. Banjir yang menggenangi ratusan rumah warga tersebut diakibatkan curah hujan yang tinggi, sehingga sungai Welang meluber. Berita terkait di halaman 8. Dani Alves, Jordi Alba, Adriano, Jonathan dos Santos, Isaac Cuenca, dan Ibrahim Afellay mengalami cedera. Beruntungnya gelandang senior Xavi Hernandez berada dalam kondisi bugar bersama tandemnya Andres Iniesta. Saat melawan Granada, Xavi mendapat “jatah” istirahat. Untuk menutup lowongnya pos pertahanan, Martino masih punya Marc Bartra dan Carles Puyol yang sudah mulai panas setelah dicoba di kompetisi domestik La Liga Spanyol. Barcelona sebenarnya telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions setelah mengumpulkan 10 poin dari empat pertandingan sebelumnya. Namun mereka masih mengincar posisi juara grup. Ajax yang berada di urutan ketiga dengan empat poin ha- nya berselisih satu poin dari runner up, Celtic, dipastikan ngotot menghadapi Barca. Target mereka adalah kemenangan untuk membuka peluang lolos ke 16 besar. Raksasa Belanda ini sebelumnya menderita kekalahan 0-4 dari Barcelona di Camp Nou. Tapi kemenengan 1-0 atas Celtic awal November lalu membuat jawara Liga Champions empat kali ini kembali memiliki asa untuk lolos ke fase knockout pertama. Ajax juga mendapat tambahan suntikan kepercayaan diri setelah menang 3-0 atas Heracles di kompetisi domestik. Kemenangan itu mengembalikan Ajax ke papan atas klasemen Liga Belanda. “Itu adalah hasil yang bagus sebelum menghadapi laga besar melawan Barcelona. Hal terpen- ting adalah kemampuan kami mencetak gol, kami harus terus menjaganya,” kata Pelatih Ajax, Frank De Boer. De Boer mendapati pemainnya Niklas Moisander kembali ke dalam skuad setelah terbebas dari cedera engkel. Sayangnya dua pemain kunci Kolbeinn Sigthorsson dan Siem de Jong memang tidak dipasarkan di Indonesia. Mobil ini berkapasitas 600 cc dan bisa mengangkut empat sampai lima orang. Model Mira e:s diproduksi dalam dua lini sekaligus. Lini produksi pertama yang kami kunjungi adalah perakitan bodi mobil. Proses penyatuan komponen bodi mobil seperti bodi samping kiri-kanan, atap dan komponen lain dilakukan robot. Tenaga kerja manusia hanya menjaga flow pasokan komponen yang pengelasannya dilakukan robot. Tahap berikutnya adalah penyatuan komponen kulit bodi tadi dengan under body. Lini ini masih dikerjakan oleh manusia untuk proses pengelasannya. Di sebelahnya, lini pengelasan sisi bodi mobil. Banyak parts yang harus dipasang. Pertama, sisi luar ditaruh oleh petugas, lalu melalui conveyor, komponen digeser ke sisi robot untuk digabungkan dengan komponen inner-nya. Robotlah yang kemudian bertugas memasang dan mengelasnya. Proses menaruh komponen ini oleh petugas harus dilakukan secara presisi setiap 0,9 menit sekali. “Waktunya tidak boleh kurang atau lebih,” kata Mr Uoi. Step berikutnya adalah pengelasan. Di tahapan ini dilakukan pengecekan kualitas agar tidak terjadi kesalahan. Kepada kami, seorang staf produksi senior di DKC menunjukkan komponen mata las yang terpasang pada ujung lengan robot. Mata las tersebut berwarna kuning keemasan dan selalu diganti secara periodik untuk memastikan kualitas pengelasan tetap terjaga. Kami lalu menuju ke tahapan assembling. Tahapan ini meliputi proses trim line, chassis line, final line dan final inspection. Kami mendapat penjelasan, lama proses produksi satu unit mobil di bagian ini hanya 1,1 menit, atau 18.130 unit mobil per bulan dengan melibatkan 446 karyawan yang dibagi dalam dua shift kerja masing- masing delapan jam. Setiap dua jam sekali mereka beristirahat selama 10 menit. Mereka dilarang keras menggunakan ponsel selama bekerja. Jadi tak ada yang boleh ngobrol. Selain merakit mobil, Daihatsu Plant 1 dan Plant 2 juga memiliki pusat pelatihan sumber daya manusia (SDM) untuk karyawan baru dengan karyawan senior sebagai instruktur. Daihatsu Kyushu memiliki silabus pelatihan yang dirancang sedemikian rupa, agar membuat karyawan bisa merakit mobil dengan cepat serta dengan kualitas Daihatsu yang sudah terstandar. Materi pelatihan mencakup semua aspek, termasuk teknik pemasangan baut ke pelat bodi. Mr Akimoto, seorang staf senior di pabrik ini menjelaskan, ada standar kerja untuk memasang baut yang tidak boleh diabaikan. Misalnya, saat memasang posisi obeng elektrik harus benar-benar vertikal, badan dan tangan harus rileks join facebook.com/suryaonline DPR Minta... dipastikan absen karena cedera yang didapatkan usai memperkuat negara masing-masing di tim nasional. Ajax juga tak bisa memainkan mantan striker Barcelona yang kini membela Ajax, Bojan Krkic, setelah cedera hamstring sejak September lalu. (tribunnews/cen) Match Background n Ajax Amsterdam akan mencari solusi dari kekalahan atas tim-tim Spanyol, bahkan di kandang sendiri. Terakhir kali kalah dari Real Madrid 14 di kandang di musim 2012-13. n Overall Ajax kalah empat kali di kandang dari tim-tim Spanyol. Kemenangan terakhir didapatkan dari RC Celta de Vigo di babak penyisihan Champions musim kompetisi 2003/04, Zlatan Ibrahimovic saat itu mencetak gol. n Rekor Ajax melawan tim Spanyol di kandang adalah menang delapan kali, seri (3), dan kalah (5). n Barcelona terakhir berkunjung ke Belanda pada 1997/98. Di babak penyisihan grup mereka ditahan 22 PSV Eindhoven. n Rekor tandang Blaugrana ke klub Belanda adalah menang dua kali, seri (2), dan kalah (1). dan proses pemasangan harus dilakukan straight. Melalui materi pelatihan yang disebut Mechanism Dojo, SDM di Daihatsu Kysuhu juga diberi materi pengetahuan tentang stamping dan resin molding, berikut pengetahuan tentang welding, painting, assembling. “Mechanism Dojo atau Skill Training Center ini kami dirikan untuk mendidik SDM agar bisa membuat mobil dengan bagus. Peralatan yang disediakan di fasilitas ini sepenuhnya baru. Pelatihan untuk pegawai baru dilakukan selama empat hari dengan sesi menginap satu malam untuk membentuk kekompakan tim,” ujar Mr Akimoto. Pegawai baru juga dilatih kedisiplinan dengan pelatihan ala militer. Seperti baris berbaris. “Mereka kami tuntut memiliki stamina prima dan bisa bersuara keras karena saat bekerja, suasana kerja di pabrik sangat bising,” jelasnya. (choirul arifin/bersambung) DARI HALAMAN 1 Suryadi ketika dihubungi melalui telepon, Senin (25/11) siang. Sidang pembatalan nikah Andah (panggilan akrab Asmirandah) dan Jonas Rivanno siap digelar di PA. Suryadi mengatakan, sidang pembatalan nikah Andah dan Vanno --sapaan Jonas Rivanno-- yang dipimpin majelis hakim Khairuman, Ace Mahmun, dan Abdul Hamid Mayeli, akan dimulai Rabu (27/11) pagi. “Apa materi perkaranya, belum bisa disampaikan ke publik,” ujar Suryadi. Meski begitu, dari surat pendaftaran pembatalan pernikahan yang telah diajukannya melalui Afdhal Zikri, pengacara dia, Andah seperti ingin mengakhiri perkawinannya. Andah dan Vanno mendadak dikabarkan telah melangsungkan pernikahan tertutup di rumah orangtua Andah di kawasan Tanah Baru, Beji, Depok, pada 17 Oktober 2013. Saat itu, Andah dan Vanno sama-sama kompak membantahnya. Ditemui bersama Andah di Kompleks Perumahan Raffles Hill, Cimanggis, Depok, 15 November lalu, Vanno akhirnya membenarkan pernikahannya. Sejumlah bukti dan keterangan saksi di KUA Depok, membenarkan pernikahan itu. Pernikahan itu menjadi berantakan setelah Vanno memungkiri bahwa ia telah menjadi mualaf. Andah menyebutkan, Vanno tidak serius jadi mualaf. Menurut Suryadi, Vanno tidak sungguh menyakini agamanya. “Perkawinan (Andah dan Vanno) itu dipaksakan. Salah satu pihak bisa mengajukan pembatalan perkawinan,” kata Suryadi. Boediono... n DARI HALAMAN 8 menggelembung dari rekom KSSK Rp 630 menjadi Rp 6,7 triliun. Apalagi, dana itu dicairkan hard cash dari gudang BI dan diangkut dengan beberapa truk. Juga tidak dijelaskan bagaimana alur dan proses penyerahan dana sehingga Rp 2,5 triliun bisa raib seketika, yang kemudian diduga disalahgunakan pemilik Century, Robert Tantular. Menurut saya, KPK juga Jenderal Sutarman memastikan penghentian kerja sama Polri dengan Australia, di antaranyapenanganan people smuggling (penyelundupan manusia) yang sebelumnya menggandeng Australian Federal Police (AFP). Sutarman mengatakan, Polri tidak mempermasalahkan orang yang akan menyeberang secara ilegal ke Pulau Christmas, Australia. Namun, hal itu tidak berarti polisi tidak menindak tegas penyeberang ilegal di teritorial Indonesia. “Orang punya tujuan ke sana, bukan masalah kita. Tapi kalau di yuridiksi kita dia terbukti melakukan pelanggaran maka harus dilakukan penegakan hukum, karena semua pelanggaran yang terjadi di Indonesia harus ditindak,” imbuhnya. Hubungan panas IndonesiaAustralia karena kasus penyadapan kian meluas. Menteri Pertanian Australia Barnaby Joyce membatalkan agenda kunjungan ke Indonesia. Semula, Joyce dijadwalkan tiba di Indonesia pekan depan. “Ada agenda pembicaraan di Indonesia pekan depan. Namun itu ditunda,” kata Joyce. Dilansir SMH, Senin (25/11), Joyce menyebut, pembatalan kunjungan dipicu pembekuan negoasiasi bisnis BUMN perkebunan, PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI). “Ini adalah masalah perusahaan itu sendiri (RNI) untuk memutuskan pilihan investasi mereka,” katanya. Sebelumnya, Presiden Direktur PT RNI Ismed Hasan Putro mengatakan, akan menunda semua proses negosiasi bisnis dengan pemerintah maupun swasta Australia. “RNI menghentikan sementara proses ekspansi bisnis ke Australia dan impor sapi,” ujar Ismed. Ia mengatakan, RNI berencana membuka 25 ribu hektare lahan peternakan sapi di Australia. Sebelum pembicaraan dihentikan, Ismed menyatakan, RNI sedang memilih perusahaan untuk menjadi partner. “Ini penghormatan atas mertabat Republik Indonesia,” tuturnya. (tribunnews) Sesuai Pasal 23 sampai 28 Undang-undang No 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan, kata Suryadi, dijelaskan petunjuk membatalkan pernikahan. Menurut Pasal 71 Kompilasi Hukum Islam (KHI), ada sejumlah alasan pembatalan pernikahan. Suryadi menyebutkan, perkawinan dapat saja dibatalkan apabila suami poligami tanpa ada izin, atau pihak perempuan dikawini, tetapi kemudian masih menjadi suami lain, atau perempuan masih masa iddah. Perkawinan itu bisa juga dibatalkan apabila telah melanggar batas umur perkawinan, atau jika perkawinan dilaksanakan dengan paksa. Alasan terakhir itu, yang sepertinya membuat Andah mengajukan perkara pembatalan nikahnya. Sebelumnya, Andah pernah mengungkapkan bahwa keengganan Vanno mengakui dirinya mualaf telah menjadi diskusi kedua keluarga. Namun, ia juga enggan menjelaskan hasil diskusi tersebut kepada awak media. “Masalah itu sekarang menjadi diskusi keluarga kami. Tolong biarkan kami. Kami ingin punya privasi untuk menyelesaikan masalah itu. Tolong hargai privasi kami,” ucap Andah waktu itu. Setali tiga uang, Vanno pun bungkam. Tetapi ia meyakinkan bahwa ia tetap mencintai Anda. “Apapun yang terjadi, tidak akan memudarkan cinta saya kepada Andah (sapaan akrab Asmirandah),” tegasnya. Dengan bubarnya perkawinan itu, maka Andah dan Vanno masuk dalam kelompok artis yang menikah singkat. Sebut saja contoh yang masih hangat, Ayu Ting-Ting dan Enji Hendarso yang pernikahannya hanya bertahan sekitar 20 hari, yaitu dari 4 Juli hingga 24 Juli 2013. (tribunnews) perlu mem-validasi serta mendalami temuan lain yang pernah diungkap mantan Wapres Yusuf Kalla, yakni tentang pengakuan Ketua KSSK/Menkeu Sri Mulyani yang merasa dibohongi Bank Indonesia (BI), tuturnya. Yang juga membingungkan, lanjutnya, adalah penjelasan Boediono yang cenderung melimpahkan seluruh ekses kebijakan penyelamatan Century kepada LPS, pengawas bank, dan manajemen Bank Century saat itu. Padahal, Fungsi pengawasan bank saat itu masih digenggam BI. (tribunnews) follow @portalsurya